Anda di halaman 1dari 9

OPEN RECRUITMENT

PENGURUS BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA


UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
KAMPUS SERANG

Assalamualaykum warahmatullahi wabarakatuh

Hidup Mahasiswa!

Sungguh tiada daya dan upaya kecuali dari Allah SWT yang senantiasa melimpahkan
berlipat-lipat keberkahan bagi hamba-hamba-Nya yang bergerak dalam kebaikan. Dalam
lintasan kebaikan ini, Allah telah memberikan contoh nyata : Rasulullah SAW, sebagai sosok
pemimpin dan pendidik yang sudah sepantasnya menjadi panutan kita semua, shalawat serta
salam kami haturkan kepada beliau, yang kami nantikan syafaatnya di hari akhir kelak.

Sebuah lintasan kebaikan dapat terus berkembang dan terjaga apabila terus menerus
ada orang-orang yang mengabdikan diri didalamnya. Pun dengan BEM UPI Kampus Serang.
Berjuta-juta potensi kebaikan yang dimiliki oleh UPI Kampus Serang, tidak akan bisa terus
terhimpun dalam suatu lintasan kebaikan jika tidak dijaga oleh orang-orang di dalamnya.
Layaknya daun yang terus menua dan akhirnya gugur lalu tergantikan dengan daun-daun
muda, BEM UPI Kampus Serang memerlukan orang-orang hebat baru yang dapat menjaga
agar BEM UPI Kampus Serang dapat terus berada dalam lintasan kebaikan ini.

Masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh BEM UPI Kampus
Serang dalam menjaga dan mengembangkan kehidupan kemahasiswaan yang lebih produktif,
dinamis dan terus berafiliasi pada kebaikan. Untuk itu, BEM UPI Kampus Serang
membutuhkan pejuang-pejuang yang mau mencurahkan hati, pikiran, dan tenaganya bukan
untuk dirinya sendiri, namun untuk kebermanfaatan yang lebih besar, yaitu untuk kampus
tercinta. Orang-orang yang bersedia untuk memiliki tangan yang lebih kuat untuk bertindak,
kaki yang lebih ringan untuk melangkah, bahu yang lebih tangguh untuk memikul amanah,
dan hati yang lebih kokoh untuk bersabar.
Galilah setiap jengkal potensi dan berkaryalah di BEM UPI Serang. Jadikan BEM
UPI Serang sebagai rumah dari segala pikiran, perasaan, dan tindakanmu untuk
mengembangkan UPI Kampus Serang. Karena dirimu di masa depan, ditentukan oleh dirimu
hari ini, maka bermimpi dan berbuatlah!

Hidup Mahasiswa!!
Wassalamualaykum warahmatullahi wabarakatuh

Ketua Terpilih
Badan Eksekutif Mahasiswa
UPI Kampus Seang

Nana Suhana
Alur OPREC

1. Melengkapi persyaratan
2. Mengumpulkan persyaratan
3. Konfirmasi ke CP
4. Wawancara
5. Pengumuman
6. Pelantikan pengurus BEM UPI Kampus Serang 2018

Menjadi pion catur yang terus maju, itulah ibarat aku.


Setiap pijakanku adalah belajar dan berlatih.
Terus maju menapaki kotak-kotak baru dan menambah ilmu.
Kan kutulis kebajikan-kebajikan di atas pasir, agar ia hilang dari ingatan.
Terhapus bersama butir-butir pasir ketulusan.
Karena aku bukanlah siapa-siapa, hanyalah seorang hamba.
Dengan nama Tuhanku, aku memulai perjuangan ini.
Gambaran Kerja
1. Departemen Kesekretariatan Kabinet
BEM UPI Kampus Serang memiliki dua sekertaris yang memiliki tugas dan wewenang
yaitu bertanggung jawab atas administrasi kesekretariatan (surat menyurat, proposal,
LPJ). Sekretaris sebagai pusat regulasi administrasi tidak hanya menjaga ketertiban
administrasi di BEM UPI Kampus Serang, namun juga untuk membantu dan menjaga
tertib administrasi di UKM dan Ormawa.

2. Departemen Keuangan Kabinet


BEM UPI Kampus Serang memiliki dua bendahara yang memiliki tugas dalam
pengaturan administrasi keuangan internal BEM UPI Kampus Serang serta
mengoordinasi regulasi keuangan lainnya.

3. Departemen PSDO (Pengembangan dan Sumber Daya Organisasi)

Merupakan departemen yang bertugas dalam mengembangkaan sumber daya manusia


didalam organisasi BEM maupun Ormawa dan UKM, termasuk melakukan kegiatan
kaderisasi terhadap mahasiswa, serta melaksanakan kegiatan serta kajian yang berkaitan
dengan riset (isu-isu dalam pendidikan).

4. Departemen Sospol (Sosial dan Politik)

Merupakan departemen yang bertugas dalam melaksanakan aktivitas dan sikap politik
dari sudut pandang peran dan juga kepentingan mahasiswa serta menjalin relasi sebagai
wujud pengabdian

a. Hubungan Eksternal

Melakukan kajian serta pengawasan kebijakan-kebijakan terkait isu sosial


politik eksternal serta menjalin relasi dengan organisasi instansi eksternal
sbagai wujud pengabdian pada masyarakat.

b. Advokasi

Melakukan kajian serta pengawasan kebijakan-kebijakan terkait isu internal


kampus serta melakukan pelayanan dan pembelaan kesejahteraan mahasiswa.

5. Departemen Komunikasi dan Informasi (KOMINFO)

Memberikan layanan berupa keterbukaan informasi dari dan terhadap mahasiswa,


ormawa/UKM, lembaga, atau masyarakat luas.

6. Departemen Pendidikan dan Kerohanian

Meningkatkan kualitas mahasiswa dalam bidang akademik dan non-akademik serta


membentuk karakter mahasiswa yang berakhlak mulia.
FORMULIR PENDAFTARAN

Foto berwarna Pilihan Departemen


terbaru Pilihan 1 :
Pilihan 2 :
3x4

IDENTITAS DIRI

Nama Lengkap

Nama Panggilan

Tempat/Tanggal
Lahir

Agama

Alamat Asal

Alamat Sekarang

No Hp /
WhatsApp

ID Instagram

Email

Hobby

Cita-Cita

Motto Hidup

Nama Orang Tua Ayah :

Ibu :

Pekerjaan Ayah :
Ibu :

Alamat orang tua

IDENTITAS MAHASISWA

NIM

Prodi

Kelas/semester

RIWAYAT PENDIDIKAN

Pendidikan
Formal NO TINGKAT NAMA PENDIDIKAN TAHUN
1 TK
2 SD
3 SMP
4 SMA
5 UNIVERSITAS

RIWAYAT PRESTASI

Prestasi
Akademik
Prestasi Non-
akademik
RIWAYAT ORGANISASI

No Organisasi Jabatan Tahun Keterangan


(Aktif/Nonaktif)

LAIN-LAIN
Keahlian ( )Desain Grafis ( )Video Editing ( )Fotografi ( )Web Design ( ) Kepenulisan
(Essay, Artikel, Fiksi) ( )Lain-lain (Sebutkan)
MOTIVATION LETTER

1. Ceritakan niat dan motivasi anda ingin menjadi pengurus BEM UPI Serang?

2. Deskripsikan dengan sederhana dan menarik tentang BEM UPI Serang (dapat berupa
gambar, analogi, dan lain-lain)

3. Apa yang anda ketahui mengenai kekurangan BEM UPI Serang dan bagaimana
solusinya?
4. Sebutkan kelebihan dan kekurangan diri anda!

5. Menurut anda, lebih penting proses atau hasil dalam menyelesaikan suatu hal? Berikan
alasan!

Dengan ini saya (isi nama) menyatakan bahwa yang saya tuliskan dalam formulir ini
adalah benar. Saya bersedia mengikuti seluruh rangkaian kegiatan open recruitment Pengurus
BEM UPI Kampus Serang dengan sungguh-sungguh dan saya bersedia mematuhi seluruh
keputusan panitia open recruitment. Jika saya diterima menjadi pengurus maka saya akan
bertanggung jawab atas hal-hal yang saya janjikan dalam rangkaian open recruitment.

Serang, Februari 2018

(........................................)

Anda mungkin juga menyukai