Anda di halaman 1dari 4

nagement Consultant Recreaction, Waterpark & Adventure park

Search

Main menu

Skip to primary content


Skip to secondary content
 About Us
 Our Services
 Contact Us

POTENSI BISNIS TEMPAT WISATA


Posted on April 5, 2017

Industri pariwisata di Indonesia tidak pernah sepi, dikarenakan Indonesia memiliki tempat – tempat yang indah dan menarik untuk di
kunjungi. Di dukung dengan tiga musim liburan yang ada di Indonesia dan terus bertambahnya jumlah wisatawan asing yang datang
ke Indonesia membuat usaha wisata makin berkembang.

Memang nama-nama seperti Bali, Borobudur, Bunaken, Raja Ampat, Danau Toba atau Pulau Komodo masih menjadi tujuan
kunjungan kebanyakan wisatawan asing. Namun untuk tempat wisata lain juga terus berkembang dan mengalami peningkatan
kunjungan wisatawan.

Mau coba Bisnis Tempat Wisata…

Sekarang ini banyak tempat wisata yang di bangun dengan dukungan pemandangan alam dan inovasi permainan menantang. Anda
memiliki lahan + 5000 M2, dapat membangun tempat wisata rekreasi dapat secara bertahap dan harus fokus pada brand image.

Dunia Mandiri sebagai konsultan perencanaan dan pembangunan taman wisata dan rekreasi, dapat mewujudkan keinginan anda.

Berikut jenis usaha tempat wisata :

1. Taman Wisata Air : taman rekreasi keluarga yang biasa disebut Waterpark / Waterboom, menawarkan aneka permainan
seluncuran dan macam bentuk kolam renang.
2. Taman Agrowisata : taman wisata perkebunan dan budidaya tanaman.
3. Wisata Alam ; taman wisata di kawasan pegunungan, pedesaan atau perkampungan. Yang menawarkan keindahan dan
permainan tantangan alam.
4. Wisata Desa : tempat wisata yang mengandalkan keindahan desa, muali dari kebudayaan, lingkungan dan alam desa.
Bisnis pendukung tempat wisata :

1. Bisnis Penginapan :

Berbicara bisnis penginapan, bukan berarti Anda harus membuka hotel mewah dan berkelas. Ingat, tidak semua orang yang pergi
berwisata memiliki dana yang banyak. Untuk itulah penginapan dengan harga terjangkau dan fasilitas sederhana justru lebih banyak
diminati. Namun jika Anda hanya memiliki rumah area di sekitar tempat wisata, bisa juga dimanfaatkan sebagai Homestay. Ini adalah
sebuah model penginapan dengan menyediakan fasilitas lebih lengkap dan terkadang pemilik rumah dapat menghuni serta berbaur
dengan para tamu. Homestay hampir sama dengan Villa.

2. Bisnis Kuliner

Bisnis kuliner adalah fasilitas pendukung untuk usaha tempat wisata. Tetapi Anda harus menyesuaikan dengan tradisi dan budaya
setempat. Akan lebih baik jika usaha kuliner yang dibangun menyediakan berbagai makanan tradisional setempat. Namun hal tersebut
menjadi relatif, apa yang diperkirakan berpotensi laku. Bisnis kuliner seperti makanan ringan khas daerah setempat juga lumayan
diminati.

3. Bisnis Penyewaan Kendaraan

Bisnis sewa kendaraan baik itu kendaraan roda empat dan roda dua sepertinya sangat masuk akal di daerah yang dekat dengan tempat
wisata. Bagaimana tidak? Akan banyak orang yang membutuhkan akses kendaraan pribadi ketika mereka sedang tidak membawa dari
rumah karena terlalu jauh.

Terutama untuk wisatawan asing dari luar negeri. Bisnis penyewaan kendaraan juga sangat erat kaitannya dengan bisnis traveling,
dimana Anda bisa menyediakan jasa antar jemput para turis dari lokasi wisata ke hotel atau mungkin ke tempat lain.

4. Bisnis Penjualan Oleh-oleh

Berwisata ke suatu tempat akan sangat percuma jika Anda tidak membeli sesuatu yang menjadi ciri khas daerah yang dikunjungi. Ya,
untuk itulah bisnis penjualan oleh-oleh menjadi sangat lazim ditemui di daerah dekat tempat wisata. Beberapa oleh-oleh yang cukup
laris manis adalah souvenir, kerajinan khas daerah setempat, kaos atau busana yang bercorak atau bergambar tempat wisata setempat.
5. Bisnis Jasa Penerjemah dan Tour Guide

Jasa penerjemah biasanya sangat dibutuhkan oleh para wisatawan asing yang berkunjung ke Indonesia. Untuk banyak keperluan
mereka memang sangat membutuhkan jasa penerjemah. Selain itu jasa ini juga berkaitan dengan jasa tour guide dimana tentunya
para turis ingin mengetahui apa yang mereka kunjungi.

6. Bisnis Jasa Fotografi

Tidak semua orang memiliki kamera professional dengan hasil yang maksimal. Untuk itulah jasa fotografer masih dibutuhkan untuk
mengabadikan momen keceriaan saat berlibur. Anda bisa membuka usaha fotografi atau percetakan di daerah dekat tempat wisata. Ya,
untuk usaha percetakan Anda mungkin akan bekerja sama dengan para fotografer keliling yang ada di tempat. wisata.

7. Bisnis Event Organizer

Tak jarang orang yang mengadakan sebuah acara atau kegiatan di daerah tempat wisata baik itu pertemuan bisnis, pernikahan, reuni,
launching produk dan lain-lain. Jadi jasa event organizer sepertinya cukup dibutuhkan. Jadi bukan hal yang aneh jika Anda memilih
membuka bisnis event organizer di daerah dekat tempat wisata.

8. Kios dan counter

Sama seperti bisnis kuliner, keberadaan kios atau toko di berbagai tempat sangat dibutuhkan. Termasuk juga ditempat wisata untuk
memenuhi kebutuhan para wisatawan, seperti makanan, minuman dan lain-lain. Atau alternatif lainnya adalah membuka counter
penjualan pulsa untuk melayani wisatawan yang kehabisan saldo pulsa.

Di atas tadi adalah beberapa jenis usaha/ bisnis yang cocok di tempat wisata. Bagi Anda yang kebetulan bertempat tinggal di daerah
wisata, mungkin bisa mempertimbangkan untuk menjalankan salah satu dari ide bisnis tersebut.

Anda mungkin juga menyukai