Anda di halaman 1dari 3

Apa itu IO Buddy?

Program IO Buddy adalah sebuah program yang diselenggarakan oleh International Office UNS
untuk mengajak mahasiswa lokal UNS mendapatkan keterampilan sosial, wawasan internasional,
dan kemampuan interpersonal yang tidak akan didapatkan di dalam kelas. Melalui program ini,
mahasiswa UNS akan diajak bergabung dengan tim International Student Service (ISS) & tim
Multimedia International Office UNS.

Sebagai unit yang mengoordinasi urusan internasional, International Office UNS selalu
mendorong mahasiswa lokal untuk membangun wawasan internasional melalui keberadaan
mahasiswa internasional yang belajar di UNS karena seorang mahasiswa harus melengkapi ilmu
yang didapat di dalam kelas dengan kemampuan-kemapuan lain.

Secara umum, kegiatan dalam program IO Buddy dibagi menjadi dua yaitu :

1. HOSPITALITY
Merupakan kegiatan yang dilakukan tim International Student Service UNS yang bekerja secara
intensif untuk aktivitas pendampingan mahasiswa internasional UNS.

2. CREATIVE
Merupakan kegiatan yang dilakukan tim multimedia International Office UNS sebagai kreator
yang berorientasi pada karya dalam memproduksi dan mengembangkan program atau event
untuk mahasiswa internasional serta produk-produk IT (Web, Mobile Apps dan Augmented
Reality) dan juga menunjang dokumentasi kegiatan yang dilakukan oleh International Office
(fotografi dan videografi).

Program Kerja International Office UNS :

- Penyambutan Mahasiswa Internasional

Penyambutan Mahasiswa Internasional adalah sebuah rangkaian kegiatan yang dilakukan tiap
tahun ajaran baru untuk menyambut mahasiswa internasional yang akan melakukan program
exchange maupun program beasiswa di UNS (UNS Scholarship, Darmasiswa, Beasiswa
Kemitraan Negara Berkembang,dll.).

- Orientasi Mahasiswa Internasional


Orientasi Mahasiswa Internasional adalah sebuah rangkaian kegiatan pengenalan mahasiswa
internasional terhadap lingkungan maupun budaya yang ada di Universitas Sebelas Maret dan
kota Solo.

- UNS Goes to Village

UNS Goes to Village adalah acara setiap tahun yang diagendakan oleh Internasional Office
untuk memperkenalkan kebudayaan dan kearifan lokal Indonesia pada mahasiswa internasional,
terutama mahasiswa baru, yang sedang belajar di Indonesia dengan cara mengajak mahasiswa
internasional untuk belajar bahasa Indonesia dan mengenakan budaya Indonesia lewat
berinteraksi langsung di kehidupan sehari-hari masyarakat pedesaan.

- Sharing Day

Sharing Day adalah acara rutin yang diselenggarakan oleh International Office dengan periode 3
bulan sekali yang bertujuan untuk mengenalkan dan mendekatkan mahasiswa internasional
dengan mahasiswa lokal dengan cara mengenalkan kebudayaan, kesenian, maupun kuliner dari
negara asal mahasiswa internasional.

- UNS Cultural Course

UNS Cultural Course adalah program hasil kerjasama Internasional Office UNS dengan
Javanologi UNS untuk masyarakat yang memiliki sedikit atau tidak sama sekali pengetahuan
tentang budaya dan bahasa Indonesia dan Jawa. Kursus ini diadakan selama 2 minggu dan
bertujuan untuk memperkenalkan bahasa, budaya, dan kehidupan masyarakat Indonesia,
khususnya Jawa, kepada siswa dari seluruh dunia untuk membantu mereka mencapai
pemahaman yang lebih baik tentang masyarakat Indonesia.

- UNS Cultural Night

UNS Cultural Night merupakan perayaan keberagaman berupa pertunjukan budaya, fashion
show, dan sajian kuliner dari seluruh mahasiswa internasional UNS.

- Indonesian Heritage Course (In-Herit)

Indonesian Heritage Course adalah program hasil kerjasama Universitas Sebelas Maret dengan
Universitas Airlangga untuk mahasiswa internasional yang memiliki sedikit atau tidak sama
sekali pengetahuan tentang budaya dan bahasa Indonesia dan Jawa. Kursus ini diadakan selama 2
minggu dan bertujuan untuk memperkenalkan budaya Indonesia, khususnya Jawa, kepada
mahasiswa internasional untuk membantu mereka mencapai pemahaman yang lebih baik tentang
budaya masyarakat Indonesia, khususnya budaya Jawa.

- Global Challenge

Global Challenge adalah program yang diselenggarakan oleh Universitas Sebelas Maret melalui
International Office yang bertujuan untuk memberikan beasiswa kepada mahasiswa UNS yang
akan dikirim ke luar negeri untuk melakukan berbagai macam program seperti exchange,
research, international conference,dsb.

- Sharing IO Study Abroad

Sharing IO Study Abroad adalah program kerja rutin yang diselenggarakan International Office
dengan kerjasama dari berbagai pihak untuk memberikan informasi beasiswa maupun program
pertukaran pelajar kepada mahasiswa UNS.

- Outing Class

Outing Class adalah sebuah rangkaian acara yang diselenggarakan oleh International Office yang
bertujuan untuk mengenalkan budaya Indonesia selain yang ada di Kota Solo dan sekitarnya
kepada mahasiswa internasional.

Anda mungkin juga menyukai