Anda di halaman 1dari 4

TUGAS

SAINS TERINTEGRASI
“Gelombang dan Radiasi EM”

OLEH:
NAMA : I Gusti Lanang Agung Adi Prana
NIM : 1529061011

PRODI IPA
PROGRAM PASCASARJANA
UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA
SINGARAJA 2015
Soal:

1. Apa itu gelombang? Apakah gelombang membutuhkan translokasi materi untuk


mentransfer energi?
2. Jelaskan efek Doppler. Berikan contoh penerapan efek ini!
3. Apakah kegunaan sinar gamma?
4. Identifikasi contoh sehari-hari dari gelombang yang berjalan melalui padatan, cairan, dan
gas.
5. Apa persamaan dan perbedaan antara gelombang air dan gelombang cahaya?

Jawaban:

1. Gelombang adalah bentuk dari getaran yang merambat pada suatu medium. Pada
gelombang yang merambat adalah gelombangnya, bukan zat medium perantaranya. Satu
gelombang dapat dilihat panjangnya dengan menghitung jarak antara lembah dan bukit
(gelombang tranversal) atau menhitung jarak antara satu rapatan dengan satu renggangan
(gelombang longitudinal). Cepat rambat gelombang adalah jarak yang ditempuh oleh
gelombang dalam waktu satu detikAda gelombang yang memerlukan materi dalam
perambatannya ada juga yang tidak memerlukan medium. Oleh karena itu gelombang
terbagi menjdai tiga jenis yang berdasarkan pada mediumnya, arah rambatnya, dan
amplitudonya.
2. Efek dopler adalah perubahan frekuensi atau panjang gelombang dari sebuah sumber
gelombang yang diterima oleh pengamat, jika sumber suara/gelombang tersebut bergerak
relatif terhadap pengamat/pendengar. Untuk gelombang yang umum dijumpai, seperti
gelombang suara yang menjalar dalam medium udara, perhitungan dari perubahan
frekuensi ini, memerlukan kecepatan pengamat dan kecepatan sumber relatif terhadap
medium di mana gelombang itu disalurkan. Rumus ini ada dua, dimana yang satu tidak di
pengaruhi oleh angin, dan yang satu lagi dipengaruhi oleh angin.Contoh klasik dari efek
Doppler adalah nada peluit meningkatnya kereta api saat kereta mendekati pengamat dan
nada menurun ketika bergerak menjauh dari pengamat.
3. Sinar gamma ini memiliki banyak manfaat bagi kehidupan manusia. Dari kehidupan
sehari-hari hingga untuk industri dan kedokteran. Manfaat sinar gamma antara lain :
Membunuh bakteri
Sinar gamma merupakan radiasi yang memiliki energi tinggi sama seperti sinar-X . Yang
mana dengan energi tinggi tersebut dapat merusak sel-sel makhluk hidup oleh karena itu
tak heran jika sinar gamma dapat membunuh bakteri. Karena itulah sinar gamma dapat
digunakan untuk :

a. Mensterilisasi makanan dan minuman

b. Mensterilisasi peralatan dokter sebelum melakukan operasi.

Menyembuhkan tumor, kanker, dan kelainan lain Sinar gamma ternyata dapat digunakan
untuk membunuh sel kanker dan tumor serta kelainan lainnya karena sinar gamma dapat
menghancurkan sel-sel tersebut. Terapi ini disebut gamma knife.

4. Contoh sehari-hari dari gelombang yang berjalan melalui padatan, cairan, dan gas:
 Padat
Pada keadaan padat, partikel material (ion, molekul, atom) berdekatan satu sama
lain. Gaya antar partikel sangat kuat sehingga partikel tidak dapat bergerak
dengan bebas, namun dapat bervibrasi relatif ditempatnya. Hal ini
mengakibatkan zat padat mempunyai sifat stabil, serta bentuk dan volume yang
tetap. Zat padat dapat diubah bentuknya dengan memberikan gaya yang cukup
kuat untuk menandingi gaya tarik-menarik partikelnya.
 Cair
Zat cair merupakan fluida (zat mengalir) incompressible yang mengikuti bentuk
wadahnya. Volume dari zat cair tetap pada keadaan suhu dan tekanan yang tetap.
Pada zat cair, gaya antar molekul tidak terlalu kuat sehingga memungkinkan
pergerakan relatif antar atom sehingga secara makroskopik dapat berubah
bentuk. Zat padat yang melewati titik lelehnya akan berubah menjadi zat cair.
 Gas
Gas merupakan fluida yang compressible. Gas mempunyai sifat mengikuti dan
mengisi wadahnya. Pada keadaan gas, molekul gas mempunyai energi kinetik
sehingga gaya antar molekulnya relatif kecil. Jarak rata-rata antar molekul pada
keadaan ini jauh lebih besar dari ukurannya.
5. Persamaan antara gelombang air dan gelombang cahaya:
a. sama - sama gelombang
b. sama - sama menghantarkan energi
c. sama - sama memiliki sifat energi, yakni dapat dipantulkan, dapat mengalami
interfrensi dan difraksi

Sedangakan perbedaan antara gelombang air dan gelombang cahaya:

a. gelombang air:
 gelombang mekanik
 cepat rambatnya dapat berubah, tergantung mediumnya
 hanya bisa merambat jika ada medium
b. gelombang cahaya:
 gelombang elektromagnetik
 gelombang tranversal
 cepat rambat sekitar 3. 10^8 m/s
 cepat rambatnya mutlak
 dapat merambat tanpa perlu medium

Anda mungkin juga menyukai