Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN

Tugas Akhir Hukum Pemerintah Daerah

Oleh :
Dewanti Sektyaningtyas 17.C1.0006
Melly Ana Dewi 17.C1.0021
Okka Fushigi E.H.G 17.C1.0022
Yemima Octavia 17.C1.0033
Sarah Kusuma 17.C1.0038
Tjoa Ronaldo 17.C1.0048
Wanda Swantini 17.C1.0162

Fakultas Hukum dan Komunikasi


Universitas Khatolik Soegijapranata
BAB I
PENDAHULUAN
I. Latar Belakang
Dalam sistem penyelenggaraan pemerintahan khususnya penyelenggaraan pemerintahan
daerah, maka instrumen pemerintahan memegang peran yang sangat penting dan vital guna
melancarkan pelaksanaan fungsi dan tugas pemerintahan daerah. Instrumen pemerintahan
daerah merupakan alat atau sarana yang ada pada pemerintah daerah untuk melakukan
tindakan atau perbuatan pemerintahan yang memuat berbagai jenis atau macam instrumen
pemerintahan daerah. Menurut UU Pemda No 23 Tahun 2014 pasal 344 ayat (1) menyatakan
bahwa Pemerintah Daerah wajib menjamin terselenggaranya pelayanan publik berdasarkan
Urusan Pemerintahan yang menjadi kewenangan Daerah. UU Pemda No 23 Tahun 2014
Pasal 345 ayat (1) Pemerintah Daerah wajib membangun manajemen pelayanan publik
dengan mengacu pada asas-asas pelayanan publik sebagaimana dimaksud dalam pasal 344
ayat (2).

Kami Mahasiswa Ilmu Hukum Unika Soegijapranata dalam mata kuliah Hukum
Pemerintah Daerah, mempunyai tugas akhir untuk membantu masyarakat dalam
menyelesaikan pelayanan publik pemerintah daerah yang kurang memuaskan. Kami
memilih Jalan Telaga Mas raya Panggung Lor, Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa
Tengah 50177 sebagai obyek tugas akhir kami. Menurut kami jalan tersebut sangat
memerlukan bantuan dari pemerintah daerah di mana jalan ini merupakan akses lalu lintas
perekonomian masyarakat. Sehingga bila tidak segera diperbaiki akan menghambat
pertumbuhan ekonomi masyarakat. Pada saat musim hujan, jalan tersebut sangat licin
sehingga banyak pengendara motor yang tergelincir saat melewati jalan tersebut.

Kami sebagai Mahasiswa yang kritis dan peduli terhadap lingkungan sosial
mengharapkan kebijakan pemerintah dan memenuhi kewajibannya agar bisa memperbaiki
fasilitas publik dan pelayanan publik yang kurang memuaskan. Dengan terseleggaranya
pelayanan publik yang nyaman dan aman maka pemerintah telah menciptakan juga
kesejahteraan masyarakat dimana hal itu merupakan kewajiban dari pemerintah daerah.
II. Rumusan Masalah
Menyalurkan aspirasi masyarakat yang berkaitan dengan Pelayanan Publik yang kurang
memuaskan dan fasilitas umum yang rusak. Jalan Telaga Mas Raya merupakan jalan milik
pemerintah daerah yang jalannya sangat rusak dan membuat masyarkat sekitar tidak
nyaman menggunakan jalan tersebut.

III. Tujuan
Tugas akhir kami ini memiliki tujuan untuk :
a. Memenuhi nilai akhir pada mata kuliah Hukum Pemerintah Daerah.
b. Mengkritisi Pemerintah Daerah dalam melakukan kewajibannya.
c. Membatu menyalurkan aspirasi masyarakata mengenai pelayanan publik dan fasilitas
umum.
BAB II

ISI

I. Jenis Kegiatan
Kegiatan yang kami lakukan adalah kegiatan Service Learning disini kami langsung terjun
di masyarakat mengenai pelayanan publik dan fasilitas umum yang kurang sehingga perlu
dibenahi.
II. Upaya yang Dilakukan
Kami melakukan survei di lokasi secara langsung pada 1 November 2018 di Jalan Telaga
Mas raya Panggung Lor, Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah 50177. Setelah itu
kami mengunjungi rumah Ketua RW 01 Panggung Lor untuk menanyakan apakah Jalan
Telaga Mas Raya milik Pemerintah Daerah. Jalan tersebut merupakan Jalan milik
Pemerintah Daerah sejak tahun 2015. Pada jalan tersebut menurut kami seharusnya
dilakukan pengecoran agar jalan tersebut tidak mudah rusak dan tidak merugikan masyarakat
sekitar yang menggunakan jalan tersebut. Kami meminta masyarakat untuk mengisi
kuisioner mengenai jalan tersebut, dan berikut ini hasilnya:
1. Warga yang kami wawancarai dengan berdomisili di Jalan Telaga Mas Raya ada 40%
berdomisili di Telaga Mas Raya dan 60% tidak berdomisili di Telaga Mas Raya
(merupakan karyawan toko di sekitar jalan Telaga Mas Raya)
2. Warga yang sering melintasi Jalan Telaga Mas Raya 85% dan tidak sering 15%.
3. Warga yang mengetahui Jalan Telaga Mas Raya 100%.
4. Warga yang mengetahui kewajiban Pemerintah Daerah Kota Semarang terkait fasilitas
publik 85% dan tidak mengetahui 15%.
5. Warga yang merasa nyaman dengan kondisi Jalan Telaga Mas Rayaada 20% dan yang
tidak nyaman 80%.
6. Warga yang merasa bila hujan tiba Jalan Telaga Mas Raya berbahaya bila dilalui
kendaraan 75% dan yang tidak merasa berbahaya 25%.
7. 100% warga setuju untuk dilakukan perbaikan Jalan Telaga Mas Raya oleh Pemerintah
Kota Senarang.
Dari data-data tersebut bahwa masyarakat tidak nyaman dengan keadaan jalan tersebut,
sehingga setelah itu kami mengajukan proposal kepada Pemerintah Daerah dengan
persetujuan Ketua RW 01 Panggung Lor dan Dosen kami.

III. Kesulitan dan Hambatan


Kesulitan dan hambatan pada kegiatan ini adalah susahnya bertemu dengan Ketua RW 01
Panggung Lor yang sering dinas di luar kota.

IV. Hasil kegiatan


Kami sudah mengajukan proposal pada Pemerintah Daerah tetapi harus melewati beberapa
proses dan saat kami masih menunggu jawaban dari pemerintah.
BAB III

PENUTUP

Kesimpulan

Dari kegiatan service laerning yang kami lakukan dapat disimpulkan bahwa pemkot masih
belum melaksanakan tugasnya dengan baik. Dapat dilihat pada foto-foto yang terlampir jalan di
Jalan Telaga Mas Raya masih rusak dan banyak yang berlubang. Banyak masyarakat yang
mengeluh karena jalannya rusak dan banyak yang berlubang, jalan tersebut dapat membahayakan
masyarakat jika hujan. Peran pemkot dalam melaksankan tugasnya masih belum memuaskan
masyarakat. Kegiatan service learning ini sangat bermanfaat. Kami dapat membantu masyarakat
menyalurkan keluhannya tentang jalan yang masih rusak dan berlubang, kepada pemkot dan
membantu kami untuk terjun aktif di dalam masyarakat .

Saran

Saran yang dapat disampaikan dari service learning ini yaitu pemkot dapat lebih
memaksimalkan tugasnya dalam memenuhi kebutuhan masyarakat, diharapkan juga
memperhatikan jalan perumahan tidak hanya jalan kota.
Lampiran Foto Survei Lokasi

Anda mungkin juga menyukai