Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN HASIL KEGIATAN JALAN SEHAT DI BANJAR TENGAH

DESA KETEWEL, KECAMATAN SUKAWATI, GIANYAR


TANGGAL 11 MARET 2018

A. Struktur
1. Persiapan Alat
Alat yang digunakan dalam kegiatan jalan sehat sekaligus gotong royong
untuk pembersihan lingkungan di Banjar Tengah, Desa Ketewel,
Kecamatan Sukawati, Gianyar adalah kantong plastic, bendera start, kupon
jalan santai, doorprize, dan sound system
2. Peserta
Masyarakat di Banjar Tengah, Desa Ketewel, Kecamatan Sukawati,
Gianyar dan anak-anak kelas 4, 5, dan 6 SD 6 Ketewel.

B. Proses
1. Kegiatan jalan sehat sekaligus gotong royong dimulai pukul 06.30 WITA
sampai selesai yang bertempat di wilayah Banjar Tengah, Desa Ketewel,
Kecamatan Sukawati, Gianyar berjalan sesuai dengan rencana.
2. Kegiatan jalan sehat sekaligus gotong royong berjalan dengan lancar,
warga dapat melaksanakan kegiatan gotong royong dan menciptakan
lingkungan yang sehat dengan optimal. Jumlah seluruh warga Banjar
Sakah sebanyak 89 KK, yang hadir sebanyak 86 KK. 3 KK yang tidak
menghadiri kegiatan jalan santai dikarenakan berdomisili di luar Banjar
Tengah, Desa Ketewel, Kecamatan Sukawati, Gianyar.

C. Analisa Data

30
Gambar 1. Peserta Jalan Sehat dan Gotong Royong di Br. Tengah, Desa
Ketewel, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar

Interpretasi Hasil :
Dari gambar di atas dapat disimpulkan, bahwa sebanyak 222 orang
(56%) warga Br. Tengah, Desa Ketewel, Kecamatan Sukawati, Kabupaten
Gianyar mengikuti kegiatan jalan sehat dan gotong royong. Sebanyak 172
orang (44 %) tidak mengikuti kegiatan jalan sehat dan gotong royong

31
Gambar 2. Alasan Tidak Mengikuti Kegiatan Jalan Sehat dan Gotong
Royong di Br. Tengah, Desa Ketewel, Kecamatan Sukawati, Kabupaten
Gianyar Tanggal 11 Maret 2018

Interpretasi Hasil :
Dari gambar di atas dapat disimpulkan bahwa, sebanyak 87 orang
(51%) warga Br. Tengah, Desa Ketewel, Kecamatan Sukawati, Kabupaten
Gianyar tidak mengikuti kegiatan jalan sehat dan gotong royong karena
sedang ngayah di pura, sebanyak 11 orang (5%) bekerja, sebanyak 13
orang (8%) lansia tidak bisa berjalan jauh, sebanyak 16 orang (9%) balita,
sebanyak 16 orang (9%) mengurus anak, dan sebanyak 29 orang (17%)
tidak dapat terkaji karena keterbatasan waktu.

A. Simpulan

32
Kegiatan jalan sehat dan gotong royong di Br. Tengah, Desa
Ketewel, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar dimulai pukul 06.30
WITA dan berakhir pukul 07.30 WITA dan dilanjutkan dengan pengundian
door prize hingga pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini dihadiri oleh 222 orang
dari 402 orang yang seharusnya hadir.

B. Kesan
Kegiatan jalan sehat dan gotong royong berjalan lancar. Tetapi
karena terbentur acara keagamaan masyarakat banyak yang berhalangan
hadir

C. Saran
Kedepannya diharapakan pemilihan waktu praktik disesuaikan
dengan hari-hari besar keagamaan untuk meminimalisir berkurangnya
masyarakat yang mengikuti kegiatan.

33

Anda mungkin juga menyukai