Anda di halaman 1dari 3

Tugas 1

Setelah membaca materi Inisiasi tentang Arti Manajemen secara Umum, Saudara diharapkan dapat
berperan aktif dalam mengerjakan tugas 1 yang ada di bawah ini. Dalam hal ini, jangan takut untuk salah,
karena tak akan ada pengurangan nilai. Partisipasi Saudara akan menjadi salah satu pertimbangan dalam
penilaian akhir sebesar 30%.

1. Menurut Saudara, bagaimanakah sebaiknya seorang manajer menjalankan fungsinya?

Manajer menjalankan fungsinya, tidaklah merupakan sesuatu yang sama bagi setiap manajer. Semua ini
sangat tergantung pada masing-masing manajer itu sendiri. Ada manajer yang menghabiskan seluruh
waktunya bagi fungsi manajemen, namun tidak sedikit pula menjalankan tugas-tugas yang bukan bersifat
manajerial. Seorang manajer harus memikirkan perencanaan kegiatan yang akan di buat karena,
Pembuatan perencanaan oleh pimpinan oleh pimpinan atau manajer perusahaan untuk perusahaan
dilakukan guna menentukan garis-gari besar kegiatan perusahaanya, memikirkan dan mempersiapkan
masa depannya. akan dapat memberikan kejelasan mengenai pekerjaan manajemen yang dihadapi oleh
seorang manajer atau pimpinan suatu organisasi dalam kehidupannya sehari-hari. Anda harus benar-
benar mengetahui potensi yang ada dalam diri anggota tim Anda, harus mengetahui kekuatan dan
kelemahan masing-masing anggota tim. Jadi, Anda bisa menemukan cara yang tepat untuk
mendelegasikan tugas kepada orang yang tepat, membantu anggota tim memperbaiki dirinya, serta
memotivasi mereka agar dapat berkembang.

2. Jelaskan secara singkat ciri-ciri yang membedakan antara seorang manajer dan non manajer!

Ciri Manajer, yaitu:


· Handoko (1999) Manajer Memiliki tugas utama yaitu bekerja dengan dan melalui orang lain
dengan mengkordinasikan kegiatan-kegiatan untuk mencapai sasaran usaha dalam organisasi.
· Manajer bertanggung jawab dan mempertanggungjawabkan apa yang sudah dijalankan dalam
mencapai tujuan.
· Manajer haruslah memiliki skill dan keahlian, meliputi: Konseptual, efektivitas, Komunikasi dan
interpersonal.
· Dalam melakukan fungsi seorang manajer harus berpikir secara analitis dan konseptual.
· Manajer bisa dikatakan berperan sebagai mediator, politisi sekaligus diplomat, yang menjadi hal
penting dalam menyelesaikan kondisi-kondisi tertentu dalam saat melaksanakan fungsi
representasi.
· Manajer menentukan perencanaan jangka pendek dan jangka panjang dan pendekatan
perencanaan yang berguna untuk mendapatkan partisipasi, karena dengan adanya partisipasi ini,
dapat diperoleh beberapa manfaat, antara lain hubungan manusia (human realations) dapat
menjadi baik dan menunjang tumbuhnya semangat serta keberhasilan bagi suatu rencana oleh
semua anggota dalam suatu kelompok atau organisasi.

Ciri Non-Manajer, yaitu:


Dalam hal ini non manajer bisa dikatakan sebagai karyawan, yang memiliki kewajiban yaitu:
· Mendukung tujuan-tujuan dan visi misi dari perusahaan.
· Melaksanakan pelaporan yang didukung dengan bukti dan fakta yang jelas, kuat dan benar.
· Penyelesaian masalah secara internal dengan didukung dari peran mediator seorang Manajer.
· Melaksanakan standar prosedur, anggaran, program, dan proyek yang telah disusun dalam fungsi
perencanaan manajerial.

3 Menurut pendapat Anda, kapan manajemen itu timbul?


ketika berdirinya suatu perusahaan atau pngusaha. karena menegemen tanpa perusahaan tidak akan
ada.Dalam manajemen, faktor manusia adalah yang paling menentukan. Manusia yang membuat tujuan
dan manusia pula yang melakukan proses untuk mencapai tujuan. Tanpa ada manusia tidak ada proses
kerja, sebab pada dasarnya manusia adalah makhluk kerja. Oleh karena itu, manajemen timbul karena
adanya orang-orang yang berkerja sama untuk mencapai tujuan.

4. Siapakah Bapak Manajemen ilmiah dan apa pendapatnya tentang manajemen?

Frederick Winslow Taylor


Pertama kali manajemen ilmiah atau manajemen yang menggunakan ilmu pengetahuan dibahas, pada
sekitar tahun 1900an. Taylor adalah manajer dan penasihat perusahaan dan merupakan salah seorang
tokoh terbesar manajemen. Taylor dikenal sebagai bapak manajemen ilmiah (scientifick management).
Hasil penelitian dan analisanya ditetapkan beberapa prinsip yang menggantikan prinsip lama yaitu sistem
coba-coba atau yang lebih dikenal dengan nama sistem trial and error.
Hakekat pertama daripada manajemen ilmiah yaitu A great mental revolution, karena hal ini menyangkut
manajer dan karyawan. Hakekat yang ke dua yaitu penerapan ilmu pengetahuan untuk menghilangkan
sistem coba-coba dalam setiap unsur pekerjaan.
Taylor mengemukakan empat prinsip Scientific Management, yaitu :
· Menghilangkan sistem coba-coba dan menerapkan metode-metode ilmu pengetahuan disetiap
unsur-unsur kegiatan.
· Memilih pekerjaan terbaik untuk setiap tugas tertentu, selanjutnya memberikan latihan dan
pendidikan kepada pekerja.
· Setiap petugas harus menerapkan hasil-hasil ilmu pengetahuan di dalam menjalankan tugasnya.
· Harus dijalin kerja sama yang baik antara pimpinan dengan pekerja.

5. Mengapa perencanaan disebut sebagai sebuah proses tanpa akhir?

Perencanaan disebut sebagai suatu proses tanpa akhir karena semua organisasi atau perusahaan pasti
selalu berubah-ubah dalam hal perkembangan organisasi atau perusahaan tersebut, dengan adanya
perencanaan kemungkinan organisasi atau perusahaan tersebut bisa berkembang lebih baik.
Perencanaan sebagai proses berarti bahwa perencanaan tidak hanya terfokus pada akhir proses itu
sendiri, tetapi pada keseluruhan proses kegiatan pengkajian yang dimulai dari apa yang diharapkan atau
diinginkan sampai terwujudnya harapan dan keinginan tersebut.

Ketik jawaban Anda dalam bentu Ms Word dan upload dalam forum Tugas 1 ini.
Hindari plagiasi dalam menyelesaikan tugas ini.

Selamat mengerjakan. Semoga sukses.

Salam: Tutor

Anda mungkin juga menyukai