Anda di halaman 1dari 2

BAB V

PENUTUP

5.1. Kesimpulan

Setelah menyelesaikan Program Pelatihan Kerja pada Industri ini, penulis


mendapatkan banyak hal di PT FNP, beberapa hal penting itu diantaranya
adalah tentang teknis dari segi elektronika dan organisasi dari perusahaan
tersebut. Pertama tentang elektronika, beberapa hal yang menambah
pengetahuan penulis tentang pengaplikasian penggunaan PLC dalam industri
manufacture/makanan sebagai pengendalian mesin-mesin yang berbasis
otomatis, maka penulis mengambil judul laporan project yang telah dilakukan
yaitu berjudul “Modifikasi Sistem Kerja Mesin Karton Sealer Manual menjadi
Otomatis Berbasis PLC (Programmable Logic Controller) dan HMI dilengkapi
Sistem Safety Emergency di PT FNP” maka dari hasil yang dicapai dapat
diambil beberapa kesimpulan sebagai berikut:
1. Sistem yang digunakan dalam Mesin Carton Sealer ini adalah sistem
mekatronika.
2. PLC sebagai pengendali sistem secara keseluruhan digunakan untuk
mengendalikan semua proses.
3. PLC yang digunakan adalah PLC Autonics yang menjadi satu device
berserta HMI, maka perlu interkoneksi antara PC, PLC, dan HNI dengan
membuat 2 macam program dengan aplikasi yang berbeda yaitu untuk
program ladder diagram PLC menggunakan aplikasi Smart Studio dan
untuk program HMI menggunkan aplikasi GP-Editor.
4. Untuk kedua program yang sudah jadi antara program ladder diagram PLC
dengan program HMI saling berkomunikasi bisa download/upload
program dari PC ke PLC demikian sebaliknya.
5. Dengan menggunakan PLC Autonics ini dapat lebih murah harganya dan
lebih simple dalam membuat wiring karena PLC ini sudah dilengkapi
dengan interface HMI yang nyatu dalam modul PLC.

48
49

6. Dalam hal mekanisme actuator-actuator pneumetik yang menggunakan


tekanan udara dapat diatur tekanannya dengan pressure gauge dirangkai
untuk menghindari tekanan yang berlebihan supaya sistem kerja mesin
bisa bergerak halus serta akurat hasilnya tidak merusak karton-karton yang
akan dilakban.
7. Dengan adanya Emergency Door dan tombol Emergency yang mudah
dijangkau, maka kecelakaan kerja dapat dicegah dari dini.
8. Dengan PLC yang berbasis HMI , maka pengoperasian mesin lebih mudah
dan membantu saat kondisi masalah (trouble shotting) dalam sistem
kerjanya karena dapat terpantau terus melalui komunikasi antar device
dengan HMI pada PLC.
9. Sistem kontrol Mesin Carton Sealer memiliki kelengkapan-kelengkapan
yang fungsinya sangat vital baik itu PLC dan sensor-sensor yang berada di
mesin tersebut membantu untuk dapat bekerja dengan baik.
10. Perawatan dan pemeliharaan Mesin Carton Sealer harus dilakukan tepat
waktu dan harus sesuai prosedur penanganan.

5.2. Saran

1. Diharapkan perusahaan meninjau kembali semua sistem yang telah ada di


dalam perusahaan yang dapat mempengaruhi hasil produktifitas,seperti
tata letak mesin-mesin produksi,instalasi kabel listrik, pipa-pipa air, gas
dan angin, dll.
2. Selalu mengadakan inprovement atau perbaruan mesin yang lebih modern
agar kualitas produksi semakin meningkat.
3. Selalu mentaati aturan yang ada dan selalu meningkatkan sistem
keselamatan kerja agar kecelakaan dalam bekerja dapat dicegah lebih dini.
4. Wujudkan nilai dan norma kerja perusahaan yang telah ada dan tingkatkan
serta pertahankan untuk kepentingan bersama.
5. Mewujudkan visi dan misi perusahaan agar tetap maju dan sukses.

Anda mungkin juga menyukai