Anda di halaman 1dari 2

Pencernaan adalah merupakan proses perubahan atau pemecahan zat makanan dari

molekul kompleks menjadi molekul yang lebih sederhana dengan


menggunakan enzim dan organ-organ pencernaan. Pencernaan berfungsi untuk mengolah
bahan makanan menjadi sari makanan yang siap diserap dan diproses oleh tubuh, serta
digunakan oleh tubuh sebagai energi, pertumbuhan (pertambahan jumlah sel)dan perbaikan
sel. Bahan makanan terbagi 2 kelompok yaitu makronutrisi (zat makanan yang dibutuhkan
tubuh dalam jumlah banyak), contoh Karbohidrat, protein dan lemak. Danmikronutrisi (zat
makanan yang dibutuhkan dalam jumlah sedikit), contoh air, vitamin dan mineral. Proses
pencernaan makanan dapat secaramekanis (memecah bahan makanan secara mekanis)
dan kimiawi (melalui kerja berbagai enzim pada bahan makanan) dalam saluran pencernaan
yang merupakan lingkungan luar tubuh (external environment). Hasil proses pencernaan, yang
berupa molekul-molekul paling sederhana, akan ditransfer kelingkungan dalam tubuh (dari
lumen saluran pencernaan kedalam pembuluh darah atau pembuluh limfatik) melalui proses
absorbsi. Sisa bahan makanan yang tidak tercernaakan dikeluarkan sebagai feses.

Kegiatan proses pencernaan dikendalikan melalui refleks-refleks yang sebagian


besar bersifat otonom, karena respons refleksnya adalah berupa sekresi enzim (kesaluran
pencernaan untuk pencernaan kimiawi) dan kontraksi otot-otot saluran pencernaan yang
akan menghasilkan gerakan-gerakan seperti kontraksi lambung atau peristaltic usus. Refleks-
refleks tersebut dapat dipicu oleh rangsang mekanis (volume fisik bahan makanan yang masuk
kesaluran pencernaan), atau oleh rangsang kimiawi (oleh komponen kimiawi dari bahan
makanan yang masuk – karbohidrat, protein, lemak, pH, osmolaritas). Lengkung refleks yang
digunakan melibatkan sistem saraf (ekstrinsik dan intrinsik) dan sistem endokrin.

Bahan makanan yang telah dipecah menjadi molekul paling


sederhana dan diabsorbsi kelingkungan dalam (cairan ekstrasel), akanditransport ke dalam
sel pada berbagai organ tubuh untuk disimpan sebagai cadangan atau digunakan
dalam metabolisme energy sel-sel tubuh. Metabolisme sel-sel tubuh dapat berlangsung
secara aerobic maupun anaerobik, sesuai dengan kerja/aktivitas yang dilakukan tubuh kita
(kerja aerobic atau anaerobik). Kedua jenis metabolism tersebut berlangsung dengan
menggunakan jalur proses kimiawi yang berbeda dan akan menghasilkan energy dan produk
akhir yang berbeda pula.

PERTANYAAN

1. Apakah yang dimaksud dengan proses pencernaan mekanis dan proses pencernaan
enzimatik?

2. Gerakan apa saja yang dapat ditemukan dalam proses pencernaan (mulai dari rongga
mulut) dan di sepanjang saluran pencernaan dan apa fungsi tiap-tiap gerakan yang
saudara sebutkan?

3. Bagaimana susunan otot polos pada saluran pencernaan sehingga dapat menghasilkan
gerakan pencernaan yang berbeda-beda dengan fungsi yang berbeda pula?

4. Bahan makanan apa saja yang dapat dicerna secara enzimatik pada tiap-tiap bagian
saluran pencernaan, dan apakah molekul paling sederhana yang dapat dihasilkannya?
5. Mengapa sekresi saliva ke rongga mulut bisa meningkat (hipersalivasi) dengan hanya
mencium bau makanan (makanan belum masuk ke rongga mulut)? Disebut fase
pencernaan apakah peristiwa tersebut? Jelaskan juga fase-fase pencernaan lainnya!

6. Apakah yang dimaksud dengan proses penelanan volunter dan involunter?

7. Mengapa masuknya makanan ke gaster dapat memicu kontraksi serta sekresi asam dan
enzim di gaster? Jelaskan lengkung refleksnya (yang melibatkan saraf dan endokrin)
serta tahap prosesnya mulai dari rangsang dan reseptornya!

8. Bila dan bagaimana bolus yang ada di gaster dapat berpindah ke duodenum? Jelaskan
lengkung refleksnya mulai dari rangsang dan reseptornya!

9. Bagaimana proses penyerapan molekul-molekul paling sederhana hasil pencernaan


karbohidrat, protein dan lemak? Bagaimana proses penyerapan vitamin (vit. A, B, C, D,
E, K)?

10. Akan didistribusi ke mana sajakah nutrient yang sudah sampai ke dalam darah?
Sebutkan fungsi nutrient tersebut!

11. Bagaimanakah molekul-molekul paling sederhana tersebut digunakan dan disimpan


dalam sel dari berbagai organ tubuh?

12. Bagaimanakah sisa proses pencernaan dikeluarkan dari tubuh? Mengapa feses normal
berwarna kekuningan?

13. Bagaimana proses metabolisme aerobic dan anaerobic di dalam sel?

14. Apa yang dimaksud dengan kecepatan metabolism tubuh ( ) dan metabolisme basal
tubuh (basal metabolic rate – BMR)?

15. Apakah hormon utama yang dapat mempengaruhi tingkat metabolisme sel-sel tubuh?

16. Bagaimana respons tubuh kita terhadap keadaan hiperglikemia (misalnya setelah kita
makan banyak karbohidrat)? Jelaskan proses refleksnya, yang melibatkan sistem
hormon, mulai dari rangsang dan reseptornya!

17. Pada keadaan puasa yang sangat panjang, dapat terjadi ketogenesis. Bagaimana
prosesnya?

Anda mungkin juga menyukai