Anda di halaman 1dari 1

LATIHAN SOAL PERANCANGAN KONTRAK INTERNASIONAL

1. Benarkah penulisan klausula Price of Asset di bawah ini, yg ditemukan dalam sebuah Letter of Intent yg
dibuat antara calon pembeli dan calon penjual, sebelum mereka menyusun final agreement jual-beli
mereka. (Jika benar tulis benar. Jika salah benarkan!)
i. The purchase price for the Asset shall be US$ 500,000 (five hundred thousand US Dollar).
ii. Buyer agrees to pay the purchase price to the Seller, after the signature of a final agreement
(the “Sale and Purchase Agreement”)

2. Buatlah blok tandatangan (signature block), dimana penjual merupakan PT. ABADI JAYA.
PT. ABADI JAYA tersebut memberikan kewenangan kepada pejabatnya yang berwenang yang bernama
Endah Ratna untuk mewakili perusahaan (termasuk menandatangani kontrak perusahaan) berdasarkan
keputusan dewan direksi (Resolution of Directors, tanggal 1 Juni 2015) untuk bertindak atas nama
perusahaan tersebut. Sedangkan pembeli adalah GROUND CENT, INC yang diwakili oleh Presiden
perusahaan yang bernama Jacob Weking.

3. SALES AGREEMENT

This Sales Agreement (the “Agreement”) made effective as of November 23, 2011, is between PT.
Furturis (“Seller”), a corporation duly and existing under the laws of Indonesia, and Pasific International,
Ltd (“Buyer”), a corporation duly organized and existing under the laws of Vietnam.

a. Ubahlah judul dan introductory paragraph diatas sehingga terlihat bahwa para pihak bermaksud
untuk melakukan amandemen terhadap kontrak mereka untuk pertama kalinya yang dilakukan pada
tanggal 5 Maret 2012.

b. Ubahlah judul dan introductory paragraph diatas sehingga terlihat bahwa para pihak bermaksud
untuk menuliskan seluruh isi kontrak mereka bagaikan menyusun kontrak yang baru pada tanggal
23 Juli 2013, karena kontrak awal mereka telah mengalami perubahan (amandemen) beberapa kali.

Anda mungkin juga menyukai