Anda di halaman 1dari 2

INTISARI

Skripsi ini meneliti pengaruh strategi kompetitif generik terhadap kinerja


perusahaan sektor UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) yang ada di
Indonesia. Penelitian ini menindaklanjuti berbagai penelitian sebelumnya terkait
penerapan strategi kepemimpinan biaya dan diferensiasi kaitannya dengan kinerja
perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah perusahaan dengan
strategi diferensiasi akan menghasilkan kinerja yang lebih tinggi daripada
perusahaan dengan strategi kepemimpinan biaya. Peneliti menggunakan teori
strategi generik Porter, yaitu kepemimpinan biaya dan diferensiasi, dalam
membentuk kelompok strategik. Namun demikian, peneliti tetap menyediakan
opsi kelompok stuck-in-the-middle dan strategi kombinasi. Oleh karena itu,
peneliti juga ingin menguji apakah perusahaan dengan strategi kepemimpinan
biaya atau pun diferensiasi memiliki kinerja yang lebih tinggi daripada perusahaan
yang gagal memilih strategi kompetitif.
Proses pengambilan data penelitian ini menggunakan metode survei dengan
media kuesioner yang melibatkan 101 responden yang merupakan UMKM di seluruh
kota besar di Indonesia, Jakarta, Medan, Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya.
Analisis data menggunakan analisis kluster dan perbandingan mean. Hasil penelitian
ini menunjukkan bahwa kinerja perusahaan UMKM dengan strategi diferensiasi tidak
lebih tinggi daripada perusahaan dengan strategi kepemimpinan biaya. Perusahaan
dengan strategi diferensiasi menghasilkan kinerja yang lebih tinggi daripada
perusahaan yang gagal memilih strategi kompetitif.

Kata kunci: Strategi Kepemimpinan Biaya, Strategi Diferensiasi, Kelompok


Strategik, Kinerja Perusahaan, Usaha Mikro Kecil dan Menengah

ix
ABSTRACT

This paper studies the impact of generic competitive strategies on firm


performance of small and medium-enterprises (SMEs) in Indonesia. The study
expands existing literature, which focused on the implementation of differentiation
and cost leadership strategy that affecting firms performance. This research aims
to examine whether the firms who follow differentiation strategy perform better
than those who follow cost leadership strategy. The researcher considers the
generic strategy of Porter which is cost leadership and differentiation to form
strategic groups. However, stuck-in-the-middle and combination strategy group
are also identified in this study. Thus, this research examines whether the firms
who implement cost leadership and differentiation strategy have higher
performance than the firms who fail to follow generic competitive strategy.

The data collection process was conducted by survey method using


questionnaire in which involving 101 SMEs in big cities of Indonesia—i.e.
Jakarta, Medan, Bandung, Yogyakarta, and Surabaya. The data analysis in this
study is using cluster analysis and mean comparison. The research found that
SMEs who follow differentiation strategy performs equally with those who follow
cost leadership strategy. However, firms who implement differentiation strategy
perform higher than firms who fail to choose competitive strategy.

Keywords: Cost Leadership Strategy, Differentiation Strategy, Strategic


Group, Firm Performance, Small and Medium-Enterprises

Anda mungkin juga menyukai