Anda di halaman 1dari 4

Review Unit Test

Nama/Kelas: _______/_________

SECTION A.

Bacalah cerita dibawah ini dengan seksama!

Rusa yang Ingin Meminjam Terigu

Suatu hari, seekor rusa jantan mengunjungi seekor domba dan


meminta agar domba tersebut meminjamkan segenggam terigu. Sang
Domba kurang yakin terhadap kejujuran sang Rusa dan takut bahwa sang
Rusa akan menjadi sulit untuk di kejar apabila sang Rusa lari saat ditagih.
Karena itu ia lalu bertanya, apakah sang Rusa mengenal hewan lain yang
bisa menjamin kejujuran sang Rusa.
"Ya, ya," kata sang Rusa dengan yakinnya. "Sang Serigala bisa
menjamin kejujuran saya."
"Serigala!" kata sang Domba yang terkejut.
"Apakah kamu berpikir bahwa saya akan percaya dengan jaminan
seperti itu? Saya mengenal sang Serigala! Dia mengambil semua yang dia
mau dan kemudian lari tanpa membayar. Kamu juga mungkin seperti dia,
kamu dapat berlari dengan kencang sehingga saya tidak memiliki
kesempatan untuk menagih hutangmu!"
Jawablah pertanyan-pertanyaan dibawah ini

1. Siapa saja tokoh-tooh dalam cerita tersebut?

2. Apa yang ingin dipinjam oleh seekor rusa?

3. Siapa yang telah berbohong pada domba?


4. Apakah domba memberi pinjaman terigu kepada rusa?

5. Apa pesan moral dalam cerita tersebut?

SECTION B.

1. Kapal laut dikemudikan oleh ……………..


a. pilot
b. nahkoda
c. masinis

2. Kereta api dikemudian oleh ……………


a. pilot
b. nahkoda
c. masinis

3. Tempat perberhentian bis disebut …………………


a. terminal
b. stasiun
c. bandara

4. Kendaraan harus berhenti jika lampu berwarna …………..


a. merah
b. kuning
c. hijau
5. Contoh transportasi air adalah …………
a. mobil
b. perahu
c. helikopter
6. Aku terbuat dari bulu ayam. Bulu ayam dironce tali dan senar. Bulu
ayam yang telah dironce dililitkan pada rotan. Kemudian, ujung rotan
dibeli tali untuk gantungan. Aku digunakan untuk membersihkan debu.
Aku adalah ……………………
a. bulu ayam
b. kemoceng
c. ayam jago

7. Pada hari Minggu cuaca sangat cerah. Aku dan kawan-kawan pergi ke
lapangan. Tidak lupa kami membawa bola. Di lapangan sudah banyak
teman menunggu. Kami bermain dengan gembira. Aku menjadi kiper.
Temanku Rio dan Dito menjadi penyerang. Kami
bermain………………………….
a. sepak bola
b. petak umpet
c. layang-layang

8. Asep badannya demam. Ia menggigil. Ibu memberinya obat dan


secangkir teh hangat. Asep sakit karena kemarin……
a. jajan sembarangan
b. bermain bola sambil hujan-hujanan
c. bermain mobil-mobilan

9. Pak Ahmad rajin bekerja. Mencangkul sawah dan menanam padi.


Hujan panas tidak dihiraukan. Paman Ahmad sangat bersemangat.
Pak Ahmad adalah seorang ………..
a. peternak
b. pedagang
c. petani
10. Penggunaan tanda tanya yang benar terdapat pada kalimat …………
a. Siapa yang membelikan buku itu ?
b. Hati-hati di jalan ?
c. Ayah sedang membaca koran ?

SECTION C.

Perbaikilah kalimat di bawah ini ! Perhatikan penggunaan huruf kapital


dan tanda baca !

1. hari minggu amri pergi ke bandung


…………………………………………………………………………………….

2. doni tinggal di jalan mawar


…………………………………………………………………………………….

3. kapan wati datang dari surabaya


………………………………………………………………………………….

4. jangan membuang sampah sembarangan


…………………………………………………………………………………….

5. aku mempunyai dua orang adik bernama rika dan tika


………………………………………………………………………………….

6. Tulislah kalimat dibawah ini dengan tegak bersambung

Sinta anak yang rajin

Anda mungkin juga menyukai