Anda di halaman 1dari 4

BAB I

PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang

Banyak nya keluhan yang serig kita dengar tentang rem tromol pada
kendaraaan bermotor roda dua yang daya pengeremannya kurang maksimal
menjadi salah satu faktor penyebab kecelakaan pada kendaraan bermotor, yang
dapat mengakibatkan pegemudi atau kendaraan mengalami hal-hal yang tidak
diinginkan, maka dari itu perlunya analisa terhadap rem yang dapat memberikan
keselamatan dan kenyamanan bagi pengendara.

Pada tugas praktikum ini dilakukan suatu analisis tentang suatu elemen
mesin yaitu rem yang lazim digunakan pada suatu kendaraan, suatu komponen
mesin di katakan layak pakai yaitu apabila memenuhi berbagai yang antara lain
aspek ekonomis, keindahan bentuk dan aspek teknik. Untuk mendapatkan suatu
elemen mesin yang seperti persyaratan tersebut maka diperlukan perhitungan-
perhitungan.

Frekuensi penggunaan rem pada kendaraan bermotor sangat tinggi


terutama pada pemakaian terus menerus (continue) hal ini akan menyebakan umur
menjadi singkat karena aus/gesekan yang terjadi.

Pada kesempatan ini penulis mencoba menganalisa rem tromol pada


kendaraan bermotor sebagai komparasi untuk yang lebih baik.

Oleh karena itu dalam tugas Desain Elemen Mesin 2 ini membahas topik
tentang “ Analisa Rem Tromol Belakang pada Motor Suzuki Thunder 2012”.
I.2 Tujuan Analisa

Dari berbagai masalah yang terjadi, pada analisa ini tujuan penulis hanya
akan menganalisa ulang sebuah rem tromol pada motor sport dan parameter-
parameter yang berkaitan dengan rem tromol. Adapun tujuan dari analisa rem
tromol pada motor sport adalah :

1) Menentukan kapasitas pengereman dengan muatan beban berlebih.


2) Menentuan masa pakai kampas rem tromol.
3) Menentukan material yang pas untuk kampas rem.

I.3 Pendekatan Masalah

Mengingat pentingnya masalah diatas, maka dapat dilakukan pendekatan


dimana salah satu caranya adalah mencoba melakukan perhitungan secara
matematis. Dalam hal ini dilakukannya “Analisa Rem Tromol Belakang pada
Motor Suzuki Thunder 2012 “

I.4 Batasan Masalah

Spesifikasi yang didapat adalah tromol pada motor suzuki thunder maka
yang akan dilakukan hanya analisa pada rem tromol saja.

I.5 Maksud Dan Tujuan

Adapun maksud dan tujuan dari analisa rem tromol ini adalah:

1) Menentukan koefisien gesek, sehingga didapat daya pengereman


yang maksimal.
2) Menentukan umur komponen rem.
3) Material kanvas mempunyai sifat bahan yang tidak dipengaruhi
oleh lingkungan seperti kelembaban, mempunyai daya tahan
terhadap suhu tinggi, dan ketahanan yang baik terhadap keausan.

I.6 Waktu Dan Lokasi Pelaksanan Analisa

Waktu pelaksanaan analisa dimulai tanggal sampai dengan tanggal 03


Oktober 2018 sampai dengan 02 Desember 2018 pada PERIODE I dan pada
tanggal 10 Desember 2018 sampai dengan 06 Januari 2018 pada PERIODE II.
Lokasi pelaksanaan analisa bertempat di Bengkel TUNAS Gatot Subroto
Bandung.

I.7 Sistematikaa Penulisan

Adapun sistematika penulisan pada laporan ini adalah sebagai berikut :


a) I. PENDAHULUAN

Pada Bab Pendahuluan ini memaparkan latar belakang masalah, tujuan


analisa, ruang lingkup kajian dan sistematika penulisan. Bab ini
memberikan gambaran umum mengenai isi dari laporan ini.

b) II. LANDASAN TEORI


Bab ini menjelaskan tentang teori-teori dasar yang menyangkut rem
tromol dan bagian-bagiannya, serta persamaan-persamaan yang akan
digunakan pada perhitungan-perhitungan mengenai kinerja rem.

c) III. TAHAPAN ANALISIS


Bab ini berisikan tahapan-tahapan yang dimulai pada penyusunan
laporan serta besaran yang diperlukan untuk penganalisaan.

d) IV. PERHITUNGAN ANALISIS


Bab ini berisikan perhitungan-perhitungan yang berkaitan dengan proses
pengereman.

e) V. KESIMPULAN DAN SARAN


Bab ini memuat kesimpulan dari seluruh hasil atau temuan yang ditulis
secara singkat dan padat berdasarkan hasil perhitungan dan pembahasan
serta kesimpulan hasil analisa yang dilakukan.

Anda mungkin juga menyukai