Anda di halaman 1dari 3

Nama : CUCU SUHENDAR, ST

No Peserta : 19021152310125

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Nama Sekolah : SMK Amaliah 1 Ciawi


Mata Pelajaran : Desain Grafis Percetakan
Kelas / Semester : XI / 1 (Ganjil)
Alokasi Waktu : 3 JP x 45 Menit
Topik : Gambar bentuk dan perspektif satu titik hilang

A. Kompetensi Inti (KI)

3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural


berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang
spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar

3.4. Menerapkan prinsip gambar bentuk dan perspektif


4.4. Menggambar bentuk dan perspektif

C. Indikator Pencapaian Kompetensi

Mapel prasyarat : Dasar desain grafis (KD 3.6 & 3.6, KD 3.7 & 4.7, dan KD 3.8 & 4.8)

Pengetahuan
3.4.1. Menjelaskan prinsip gambar bentuk dan perspektif satu titik hilang
3.4.2. Menetapkan teknik menggambar bentuk dan perspektif satu titik hilang
3.4.3. Memanipulasi gambar bentuk perspektif satu titik hilang

Keterampilan
4.4.1. Menggunakan perangkat lunak pengolah gambar bentuk dan perspektif satu titik hilang
4.4.2. Menampilkan hasil bentuk dan perspektif satu titik hilang
4.4.3. Membandingkan hasil bentuk dan perspektif satu titik hilang

D. Tujuan Pembelajaran
Dengan mengamati, mendiskusikan, menganalisis dan mempraktekkan siswa dapat:
3.4.1. Menjelaskan prinsip gambar bentuk dan perspektif satu titik hilang dengan tepat dan
percaya diri
Nama : CUCU SUHENDAR, ST
No Peserta : 19021152310125

3.4.2. Menetapkan teknik menggambar bentuk dan perspektif satu titik hilang dengan tepat dan
percaya diri
3.4.3. Memanipulasi gambar bentuk perspektif satu titik hilang dengan tepat dan percaya diri
4.4.1. Menampilkan hasil bentuk dan perspektif satu titik hilap dengan percaya diri
4.4.2. Membandingkan hasil bentuk dan perspektif satu titik hilang dengan percaya diri

E. Materi Pembelajaran
a. Perspektif satu titik hilang
b. Sudut pandang mata burung
c. Sudut pandang normal
d. Sudut pandang mata kucing

F. METODE PEMBELAJARAN
1. Pendekatan : Saintifik
2. Model : Discovery learning
3. Metode : Diskusi kelompok, tanya jawab, dan penugasan

G. Kegiatan Pembelajaran
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Pertemuan ke 1 = 3 JP @ 45 menit =135’

Pendahuluan 1. Persiapan psikis dan fisik membuka pelajaran dengan 10’


mengucapkan salam dan berdoa bersama kemudian
menanyakan keadaan peserta didik serta mengecek
kahadirannya.
2. Guru menginformasikan tujuan pembelajaran dan
kaitannya dengan kehidupan sehari-hari.
3. Guru memberi gambaran garis besar materi yang
akan dipelajari.
4. Guru menyampaikan aspek penilaian.
Kegiatan Inti Stimulasi (Mengamati, Menanya, Menalar) 105’
1. Guru menyajikan media ajar mengenai prinsip gambar
bentuk dan perspektif satu titk hilang
2. Siswa mengamati media ajar dan memberi tanggapan
mengenai prinsip gambar bentuk dan perspektif satu titk
hilang

Identifikasi Masalah (Mengamati, Menanya, Menalar)


3. Guru membentuk kelompok siswa untuk menemukan
cara menyajikan prinsip gambar bentuk dan perspektif
satu titk hilang
Nama : CUCU SUHENDAR, ST
No Peserta : 19021152310125

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

4. Sesuai kelompok masing-masing, siswa menetapkan


berbagai prinsip gambar bentuk dan perspektif satu titk
hilang yang akan di diskusikan

Pengumpulan Data (Menalar, Mengkomunikasikan)


5. Guru mengarahkan siswa untuk mencari data mengenai
prinsip gambar bentuk dan perspektif satu titk hilang
6. Siswa dalam kelompok mengumpulkan data tentang
prinsip gambar bentuk dan perspektif satu titk hilang

Pembukian/Verifikasi (Mencoba, Menalar)


7. Siswa berdiskusi dalam kelompok masing-masing untuk
verifikasi data tentang prinsip gambar bentuk dan
perspektif satu titk hilang
8. Guru membimbing tiap kelompok dalam melakukan
verifikasi data

Generalisasi/Kesimpulan (Mengkomunikasikan)
9. Berdasarkan verifikasi data yang ada, siswa dalam tiap
kelompok mengambil kesimpulan tentang prinsip gambar
bentuk dan perspektif satu titk hilang
10. Siswa mempresentasikan hasil kesimpulan kelompoknya
di depan kelompok lain
11. Siswa dalam kelompok lain mengamati dan memberi
tanggapan mengenai prinsip gambar bentuk dan
perspektif satu titk hilang
12. Guru memandu jalannya presentasi

Catatan :
Selama siswa bekerja atau melakukan kegiatan, guru
memperhatikan setiap kegiatan siswa mulai dari aktifitas
untuk meraih kompetensi pengetahuan dan keterampilan
maupun sikap yang muncul akibat dari kegiatan tersebut

Penutup 1. Guru mereview hasil presentasi siswa 20’


2. Guru menyimpulkan materi yang sudah disampaikan
3. Guru mengevaluasi materi
4. Guru menutup pelajaran

Anda mungkin juga menyukai