Anda di halaman 1dari 3

BAB II

PERMODELAN STRUKTUR
BAB I
DATA PERENCANAAN STRUKTUR
1. Uraian Umum
1. Nama Proyek : Rumah Sakit Sakinah - Bangunan IRNA VIP
2. Lokasi : Jl. RA Basuni, Mojokerto – Jawa Timur
3. Jumlah Lantai : 4 Lantai
No Lt Nama Lt Fungsi Lantai
1 Dasar Ruang isolasi, ruang VVIP, ruang VIP, kamar mayat
2 Lantai 1 Ruang departemen, ruang VVIP, ruang VIP, ruang kelas 1
3 Lantai 2 Ruang serbaguna, ruang VVIP, ruang VIP
4 Atap Ruang Mesin Lift & utilitas

2. Konsep Desain Struktur


1. Peraturan
1. Peraturan Pembebanan Indonesia untuk Gedung, (PPIUG 1983)
2. Standar Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur Bangunan Gedung (SNI-1726-2002)
3. Tata Cara Perhitungan Struktur Beton untuk Bangunan Gedung (SNI-03-2847-2002)
4. Peraturan Beton Bertulang Indonesia 1971, N1-2 (PBI 1971)
5. Uniform Building Code 1997, Vol 2, Structural Engineering Design Provisions, ICBO, USA

2. Spesifikasi Bahan
1. Mutu beton
- Pondasi, Kolom, Balok, Pelat Lantai fc’ = 25 Mpa (K300)
- Pelat Tangga, Balok Bordes fc’ = 25 Mpa (K300)
2. Mutu Baja Tulangan
- Baja tulangan ulir BJTD 40 (fy=400 MPa) untuk diameter: D ≥ 10mm
- Baja tulangan polos BJTP 24 (fy = 240 MPa) untuk diameter: Ø < 10mm

3. Pembebanan
1. Beban Mati (DL)
1. Berat sendiri beton bertulang : 2400 kg/m3
2. Finishing + Ducting : 148 kg/m2
3. Tembok ½ bata : 250 kg/m2
2. Beban hidup (LL)
1. Rumah sakit : 250 kg/m2
2. Ruang Serbaguna, Gudang, LMR : 400 kg/m2
3. Atap (tanpa mesin-mesin MEP) : 100 kg/m2
3. Beban Gempa (E) : ditinjau berdasarkan SNI 03-1726-2002
4. Beban Angin (W) : tidak ditinjau

4. Reduksi Beban Hidup


1. Beban hidup merata yang besarnya kurang dari 500 kg/m2 direduksi sebesar 50% untuk
perhitungan berat gempa efektif dan untuk desain elemen-elemen struktur
5. Sistem Penahan Beban Lateral
Portal terbuka beton bertulang (open frame), Sistem Rangka Penahan Momen Khusus (SRPMK)

6. Sistem Pondasi
Pondasi tiang bor berukuran 400 mm dengan kedalaman 6 meter dari muka tanah asal sesuai elevasi
hasil penyelidikan tanah. Daya dukung ijin 1 tiang sebesar 40 ton (data tanah terlampir).

7. Kombinasi Pembebanan
1. Kombinasi pembebanan yang dipakai dalam perencanaan struktur atas adalah:
1. 1.4 D
2. 1.2 D + 1.6 L
3. 1.2 D ± 1.0 E + 1.0 L
4. 0.9 D ± 1.0 E
2. Kombinasi pembebanan yang dipakai dalam perencanan struktur pondasi adalah:
1. D
2. D + L
3. D + 0.75 L ± 0.525 E
4. D ± 0.7 E
3. Program Analisa dan Desain Struktur
1. Rapid Interactive Software Analysis (RISA) Floor v10 dan 3D v14 - RISATech Amerika Serikat
2. Acecoms Gear v1.8 – AIT Thailand

Anda mungkin juga menyukai