Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1. 1 Latar Belakang
Perkembangan jalan raya merupakan salah satu hal yang selalu beriringan
dengan kemajuan teknologi dan pemikiran manusia yang menggunakanya, karenanya
jalan merupakan fasilitas penting bagi manusia supaya dapat mencapai suatu tujuan
daerah yang ingin dicapai. Jalan raya merupakan suatu lintasan yang bertujuan untuk
melewatkan lalu lintas diatasnya dari suatu tempat ke tempat yang lain. Arti lintasan
disinidapat siartikan sebagai suatu tanah yang diperkerasatau jalan tanah tanpa
perkerasaan , sedangkan lalu lintas adalah semua benda atau mehkluk hidup yang
melewati jalan tersebut baik kendaraan bermotor, tidak bermotor, manusia ataupun
hewan.
Pada bagian jalan pasti terdapat persimpangan. Persimpangan merupakan
salah satu titik konflik arus lalu lintas yang dapat menyebabkan kemacetan dan juga
menyebabkan terjadinya kecelakaan. Oleh karna itu perencanaan , pengaturan ,
pengawasan dan pengendalian persimpangan secara komprehensif sangat
dibutuhkan.( Moses Rikardus, 2008 )
Perencanaan geometrik jalan merupakan bagian dari perencanaan jalan yang
lebih menitikberatkan pada perencanaan bentuk fisik dengan beberapa parameter
diantaranya kecepatan rencana ,volume dan kapasitas jalan dan tingkat pelayanaan
yang diberikan oleh jalan tersebut para meter ini yang merupakan faktor penentu
tingkat kenyamanan dan keamanan yang dihasilkan oleh suatu bentuk geometrik
jalan. ( Erga Rahmada, 2011)
Pada saat ini simpang tiga jalan Ciliwung – jalan Sunandar Prio Sudarmo kota
Malang merupakan jalur akses kegiatan masyarakat yang memiliki volume kendaraan
yang tinggi dan pada persimpangan ini terdapat parkir pada lengan simpang yang
berpotensi mengurangi kapasitas simpang tersebut. Jalan Ciliwung – jalan Sunandar
Prio Sudarmo kota Malang merupakan akses masuk pusat perbelanjaan, bisnis ,
perdagangan, pendidikan dan kegiatan penting lainnya yang memicu pergerakan
penumpang dan barang. Alhasil kemacetan sudah tak bisa dihindari. Kemacetan kerap
terjadi di jalur ini.
Berdasarkan uraian diatas, penulis menaruh perhatian untuk menyelesaikan
tugas akademik berupa skripsi dengan judul “ Studi Perencanaan Geometrik Simpang
tiga jalan Ciliwung – Jalan Sunandar Prio Sudarmo Kota Malang “

1. 2 Identifikasi Masalah
Identifikasi masalah antara lain meliputi masalah konflik yang terjadi pada
persimpangan karena semakin banyaknya volume kendaraan yang dapat
menyebabkan kemacetan

1. 3 Rumasan Masalah
Adapun rumusan masalah dalam penulisan ini yaitu :

1) Bagaimana kondisi geometrik simpang Tiga Jalan Ciliwung – Jalan Sunandar Prio
Sudarmo Kota Malang ?
2) Bagaiman tingkat pelayanan arus lalu lintas pada ruas Jalan Simpang Tiga Jalan
Ciliwung – Jalan Sunandar Prio Sudarmo Kota Malang ?
3) Bagaimana perencanaan geometrik disimpang tiga Jalan Ciliwung – Jalan Sunandar
Prio Sudarmo Kota Malang ?

1. 4 Batasan Masalah
Batasan permasalahan yang dibahas penulis dalam penyusunan skripsi ini adalah :

1) Studi ini hanya membahas tentang kemiringan geometrik jalan lengkung horizontal
2) Studi ini tidak membahas tentang lampu lalu lintas dan drainase jalan
3) Studi ini tidak membahas tentang perkerasan jalan

1. 5 Manfaat
Adapun manfaat penulisan skripsi ini adalah :

1) Mengurangi kemacetan akibat geometrik persimpangan yang kurag sesuai dengan


volume lalu lintas yang adadi simpang tiga Jalan Ciliwung – Jalan Sunandar Prio
Sudarmo Kota Malang
2) Menciptakan suasana lalu lintas bagi pengguna jalan

1. 6 Ruang Lingkup Penelitian


Ruang lingkup penelitian dalam tugas akhir ini adalah :
1) Ruang lingkup wilayah studi di simpang tiga Jalan Ciliwung – Jalan Sunandar Prio
Sudarmo Kota Malang.
2) Ruang lingkup pembahasan adalah :
a) Penentuan sistem pengendalian yang akan digunakan pada simpang tiga Jalan
Ciliwung – Jalan Sunandar Prio Sudarmo Kota Malang.
b) Melakukan analisa sesuai dengan hasil dari penentuan sistem pengendalian
persimpangan dalam hal ini dibatasi hanya mengenai kinerja persimpangan

Anda mungkin juga menyukai