Anda di halaman 1dari 2

METODE PELAKSANAAN

Nama Paket : Belanja Modal Pengadaan Almari


Lokasi : Rumah Sakit Jiwa Daerah Atma Husada Mahakam
Jalan Kakap No. 23 Samarinda
Tahun Anggaran : 2014

Setelah mengikuti Penjelasan Pekerjaan (aanwijzing) serta mempelajari dokumen pengadaan pada
lelang ini,maka kami membuat metode pelaksanaan pekerjaan untuk memberikan gambaran tentang
pelaksanaan Pekerjaan Belanja Pengadaan Almari Rumah Sakit Jiwa Daerah Atma Husada
Mahakam, sekaligus sebagai pedoman dalam pemenuhan kualitas pekerjaan untuk
mendapatkanbarang/produk yang baik sesuai dengan standart mutu, adapun tahapan dari
pelaksanaan pekerjaan tersebut di atas adalah sebagai berikut :
1. PEKERJAAN PERSIAPAN
Persiapan diperlukan untuk memastikan bahwa pekerjaan akan terlaksana sesuai dengan
persyaratan dalam dokumen pengadaan utamanya berkenaan dengan koordinasi kepada Pengguna
barang dalam hal ini adalah Kuasa Pengguna Anggaran untuk Kegiatan Belanja Pengadaan Almari
Rumah Sakit Jiwa Daerah Atma Husada Mahakam. Koordinasi dengan pengguna barang ini
ditujukan untuk menjelaskan struktur organisasi lapangan, time schedule, pelaksanaan pekerjaan,
mengurus administrasi yang diperlukan serta mengetahui tahapan pelaksanaan pekerjaan mulai
persiapan sampai pengiriman agat dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien. Adapun ruang
lingkup dari pekerjaan ini adalah Belanja Pengadaan Almari Tahun Anggaran 2014, di Rumah Sakit
Jiwa Daerah Atma Husada Mahakam. Didalamnya memuat hal-hal yang berkaitan dengan persiapan
sebagaimana tertera dalam daftar/Jadual Pelaksanaan dan juga penyerahan jaminan pelaksanaan.

2. PEKERJAAN PEMESANAN
Pemesanan merupakan proses yang spesifik dalam menentukan barang/produk yang akan
dipenuhi/diadakan sesuai dengan yang tertuang dalam dokumen kontrak, dan cakupan kegiatan
meliputi hal-hal yang diperlukan untuk penyediaan barang dari pabrik sesuai jadwal. Pada tahap
pemesanan ini juga akan sangat tergantung pada jumlah item barang yang akan
diadakan/diproduksi tentunya dengan mengacu pada persyaratan dan spesifikasi teknis barang baik
yang terdapat pada dokumen pengadaan maupun jumlah yang tertera pada Bill of Quantity
sebagaimana diisyaratkan di bagian-bagian lain dari dokumen kontrak.

3. PROSES PEMBAYARAN DP KE PABRIKAN/DISTRIBUTOR BARANG


Proses pembayaran Down Payment dilakukan setelah semua persyaratan kontrak telah
diselesaikan mencakup segala bahan dan upah pekerjayang telah disepakati kedua belah pihak.

4. PROSES PENGIRIMAN BARANG


Setelah dilakukan pemesanan kepada pabrikan/distributor sesuai dengan kebutuhan barang
yang telah disepakati maka akan dilakukan pengiriman. Pengiriman Barang akan dilakukan oleh
pabrikan/distributor sesuai dengan spesifikasi dan ketentuan yang telah ditetapkan dan sesuai
dengan jadwal pemesanan barang. Semua Barang yang disupplai akan diasuransikan secara penuh
dalam mata uang rupiah terhadap kerusakan atau transportasi, penyimpanan dan pengiriman seperti
yang telah ditetapkan dalam SKK. Barang yang dipasok oleh supplier untuk sementara waktu
ditempatkan pada gudang penyimpanan yang disediakan oleh pihak pelaksana. Jika ditentukan
dalam kontrak kerja, pemasok harus membawa barang kelokasi akhir atau titik bagi maka
pengangkutan termasuk asuransi dan penyimpanan harus diatur oleh pemasok dan biaya untuk hal
tersebut sudah termasuk dalam harga kontrak. Barang yang dipasok sesuai dengan standar dan
spesifikasi teknis yang ditetapkan.

5. SERAH TERIMA DAN PEMERIKSAAN BARANG


Sebelum serah terima barang dilakukan, maka barang akan diperiksa terlebih dahulu oleh
seluruh anggota tim pemeriksa yang berwenang dari Rumah Sakit Jiwa Daerah Atma Husada
Mahakam. Barang yangakan diserah terima kan adalah barang yang memenuhi spesifikasi teknis
baik dari segi kualitas maupun jumlahnya.

6. ADMINISTRASI, DOKUMENTASI DAN FINISHING


Penyerahan barang harus diselesaikan oleh pemasok barang dalam jangka waktu yang telah
ditetapkan dalam kontrak kerja. Selanjutnya dibuat berita acara serah terima pekerjaan dengan
disertai dengan dokumentasi-dokumentasi yang diperlukan untuk itu.

Demikian metode pelaksanaan ini dibuat dan merupakan satu kesatuan yang tidak dapat
dipisahkan dari jadwal pelaksanaan pekerjaan dan kami akan melaksanakan sesuai dengan waktu
yang telah diberikan.

Samarinda, 25 Juli 2014


CV.ANUGRAH PRATAMA

WIWIT ANDRIYANTI
Direktur

Anda mungkin juga menyukai