Anda di halaman 1dari 44

MANAJEMEN ASUHAN GIZI KLINIK

PENATALAKSANAAN DIIT PADA PASIEN SUSPEC


TYPHOID FEVER
DI RUANG PERAWATAN ASTER
RUMAH SAKIT SUMBER WARAS

Laporan Studi Kasus Mendalam

Disusun Untuk Memenuhi Tugas Praktek Kerja Lapangan (PKL)


Asuhan Gizi Klinik (AGK)

Disusun Oleh :

SOPHIA MUTIARA RAMADHANI

P2.06.31.2.16.032

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA

BADAN PENGEMBANGAN DAN PEMBERDAYAAN SDM KESEHATAN

JURUSAN GIZI POLITEKNIK KESEHATAN TASIKMALAYA

PROGRAM STUDI DIPLOMA III GIZI CIREBON

2019
LEMBAR PERSETUJUAN

Laporan Studi Kasus Manajemen Asuhan Gizi Klinik berjudul “Penatalaksanaan


Diit Pada Pasien Suspect Typhoid Fever di Ruang Perawatan Aster Rumah Sakit
Sumber Waras Cirebon”, telah mendapat persetujuan pada:

Cirebon, 26 Februari 2019

Menyetujui,
Pembimbing

Ana Ani Setiyaningsih S.Gz


NIP. 1130058709

Mengetahui,
Kepala Instalasi Gizi
Rumah Sakit Sumber Waras Cirebon

Ana Ani Setiyaningsih S.Gz


NIP. 1130058709

ii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan Kehadirat Allah SWT yang telah
memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan
laporan studi kasus Manajemen Asuhan Gizi Klinik yang berjudul
Penatalaksanaan Diit Pada Pasien Suspect Typhoid Fever di Ruang Perawatan
Aster di Rumah Sakit Sumber Waras Cirebon dapat terselesaikan.
Laporan studi kasus ini terwujud dan terselesaikan atas bimbingan, arahan,
bantuan, serta dukungan berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis ucapkan terima
kasih kepada :
1. Ibu Alina Hizni, SKM, MPH selaku Ketua Prodi Gizi Cirebon, Poltekkes
Kemenkes Tasikmalaya.
2. Bapak Dr.Wawat Setiamiharja, MARS selaku Direktur Rumah Sakit Sumber
Waras Cirebon atas ijin yang diberikan.
3. Ibu Ana Ani Setiyaningsih, S.Gz selaku Kepala Instalasi Gizi dan selaku
pembimbing di Rumah Sakit Sumber Waras Cirebon
4. Ibu Dr. Hj. Wiwit Estuti, STP, M.Si selaku Dosen Pembimbing Prodi Gizi
Cirebon, Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya.
5. Seluruh staf dan karyawan yang telah membantu praktikan selama praktek di
Rumah Sakit Sumber Waras Cirebon
6. Teman-teman dari Prodi Gizi Cirebon yang telah memberikan dukungan dan
bantuannya.
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan ini masih terdapat
kekurangan. Besar harapan penulis atas saran dan kritik yang membangun untuk
penyempurnaan laporan ini, serta penulis berharap semoga laporan ini dapat
bermanfaat bagi penulis khususnya dan bagi pembaca umumnya.

Cirebon,26 Februari 2019

Penulis

iii
DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ......................................................................................................... i


LEMBAR PERSETUJUAN............................................................................................ii
KATA PENGANTAR......................................................................................................iii
DAFTAR ISI....................................................................................................................iv
DAFTAR TABEL............................................................................................................vi
DAFTAR LAMPIRAN...................................................................................................vii
BAB I PENDAHULUAN.................................................................................................1
A.Latar Belakang.......................................................................................................1
B. Rumusan Masalah..................................................................................................2
C. Tujuan Studi Kasus................................................................................................3
1. Tujuan Umum....................................................................................................3

2. Tujuan Khusus....................................................................................................3

D.Manfaat..................................................................................................................3
1. Bagi Mahasiswa.................................................................................................3

2. Bagi Pasien dan Keluarga.......................................................................................3


BAB II TINJAUAN PUSTAKA.....................................................................................4
A.Demam Typhoid.....................................................................................................4
1. Definisi...............................................................................................................4

2. Etiolologi............................................................................................................4

3. Patogenesis.........................................................................................................5

4. Tanda dan Gejala................................................................................................5

5. Manifestasi Klinis..............................................................................................6

6. Pencegahan.........................................................................................................6

7. Penatalaksanaan Penyakit Demam Typhoid......................................................7

BAB III METODOLOGI.............................................................................................10

iv
A.Waktu dan Tempat Studi Kasus............................................................................10
1. Waktu Studi Kasus...........................................................................................10

2. Tempat Studi Kasus..........................................................................................10

B. Cara Mengumpulkan Data....................................................................................10


1. Data primer.......................................................................................................10

2. Data sekunder...................................................................................................10

C. Bahan dan Alat atau Instrumen Studi Kasus........................................................10


BAB IV HASIL STUDI KASUS....................................................................................11
A.DATA UMUM PASIEN.......................................................................................11
B. ASSESSMENT AWAL........................................................................................12
C. NUTRITION ASSESMENT................................................................................14
D.NUTRITION DIAGNOSA..................................................................................17
E. NUTRITION INTERVENSI................................................................................19
F. MONITORING DAN EVALUASI......................................................................22
BAB V PEMBAHASAN................................................................................................26
A.Antropometri........................................................................................................26
B. Biokimia...............................................................................................................26
C. Fisik dan Klinis....................................................................................................26
D.Asupan Makanan..................................................................................................27
E. Diagnosis Gizi dan terapi diet..............................................................................27
BAB VI PENUTUP........................................................................................................28
A.Kesimpulan..........................................................................................................28
B. Saran....................................................................................................................28
DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................29
LAMPIRAN...................................................................................................................31

v
DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 1. Formulir Assesment Awal..................................................................................12

Tabel 2. Assesment pada tanggal 26 Februari 2019..........................................................14

Tabel 3. Kategori Z-score menurut WHO..........................................................................14

Tabel 4. Kategori LILA.......................................................................................................15

Tabel 5. Hasil Biokimia 25/02/2019..................................................................................15

Tabel 6. Hasil Uji Widal.....................................................................................................16

Tabel 7. Klinis Saat Visit 26/02/2019................................................................................16

Tabel 8. Diagnosa Gizi.......................................................................................................17

Tabel 9. Hasil monitoring antropometri...........................................................................22

Tabel 10. Hasil monitoring pemeriksaan klinis.................................................................22

Tabel 11.Hasil monitoring pemeriksaan fisik....................................................................22

Tabel 12. Hasil monitoring biokimia.................................................................................23

Tabel 13. Hasil monitoring rata-rata asupan makan.........................................................23

Tabel 14. Diagnosa Gizi dan Terapi Gizi............................................................................24

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Perencanaan Menu Hari Ke- 1......................................................................32

Lampiran 2. Perencanaan Menu Hari Ke- 2......................................................................33

Lampiran 3. Recall Hari Ke -1............................................................................................34

Lampiran 4. Recall Hari Ke – 2..........................................................................................35

Lampiran 5. Recall hari ke-3.............................................................................................36

vii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Demam typhoid (enteric fever) adalah penyakit infeksi akut yang
biasanya mengenai saluran pencernaan pada usus halus dengan gejala
demam satu minggu atau lebih disertai gangguan saluran pencernaan dan
gangguan kesadaran yang disebabkan infeksi Salmonella Typhi (Sodikin,
2012). Demam disertai sakit kepala, konstipasi, malaise, mengigil, dan sakit
otot. Pada kasus ini biasanya disertai muntah tetapi tidak parah. Gejala lain
yang timbul yaitu kebimbangan mengigau dan usus berulang. Kejadian yang
paling parah pada kasus adalah terjadinya kematian. Penyakit ini bisa
menular melalui air minum dan makanan yang terinfeksi Salmonella Typhi
(Shield & Stoppler, 2010).

Penyakit demam typhoid diawali dengan masuknya kuman


Salmonella Typhi ke dalam saluran cerna, bersama makanan dan minuman,
di organ Retikulo Endothelial System (RES) ini sebagian kuman akan di
fagosit dan sebagian yang tidak difagosit akan berkembang biak dan akan
masuk ke pembuluh darah. sehingga menyebar ke organ lain, kuman yang
masuk kedalam usus halus dan menyebabkan peradangan sehingga
menimbulkan nyeri, mual dan muntah serta adanya anoreksia. Masalah
tersebut akan menyebabkan intake pasien tidak adekuat dan kebutuhan
nutrisi yang kurang dari tubuh yang biasa menyebabkan diare sehingga
diperlukan tirah baring (bedrest) untuk mencegah kondisi pasien akan
menjadi tambah buruk (Muttaqin & Kumala, 2011).

Menurut data World Health Organization (WHO) tahun 2010,


memperkirakan terdapat sekitar 17 juta kasus demam typhoid di seluruh
dunia dengan insidensi 600.000 kasus kematian tiap tahun. Insidens rate
demam typhoid di Asia Selatan dan Tenggara termasuk China pada tahun
2010 rata-rata 1.000 per 100.000 penduduk per tahun (Pambudi, 2017).

1
Berdasarkan laporan Dirjen Pelayanan Medis Depkes RI (2008). Demam
typhoid menempati urutan kedua dari 10 penyakit terbanyak pasien rawat
inap di rumah sakit di Indonesia dengan jumlah kasus 81.116 dengan
proporsi 3,15%, (Depkes RI, 2009).

Pembangunan kesehatan merupakan bagian integral dari


pembangunan nasional dan hakekatnya merupakan upaya penyelenggaraan
kesehatan oleh bangsa Indonesia untuk mencapai kemampuan hidup sehat
bagi setiap penduduk agar dapat mewujudkan derajat kesehatan yang
optimal, sebagai salah satu unsur kesejahteraan umum dari tujuan nasional.
Hal ini diperkuat dengan UU No. 17 Tahun 2007 tentang Rencana
Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJP-N) Tahun 2005-2025
pembangunan kesehatan diarahkan untuk peningkatan kesadaran,
kemampuan hidup sehat bagi setiap (Depkes RI, 2009)

B. Rumusan Masalah
Demam typhoid masih merupakan penyakit endemik di Indonesia
(Penyakit yang selalu ada di masyarakat sepanjang waktu walau dengan
angka kejadian yang kecil) dan dalam Undang-undang No.4 Tahun 1984
tentang wabah. Kelompok penyakit ini merupakan penyakit yang mudah
menular dan dapat menyerang banyak orang sehingga dapat menimbulkan
wabah (Cahyono, 2010).

Perlu penanganan yang tepat dan komprehensif terhadap pasien


typhoid, tidak hanya dengan pemberian antibiotika serta asuhan
keperawatan yang baik dan benar, namun diperlukan juga pengaturan diet
yang tepat agar dapat mempercepat proses penyembuhan pasien dengan
demam typhoid (Soedarto, 2007). Diet demam typhoid adalah diet yang
berfungsi untuk memenuhi kebutuhan makanan dan cairan dan menetralkan
sekresi asam lambung yang berlebihan, tujuan utama diet typhoid adalah
memenuhi kebutuhan nutrisi penderita typhoid dan mencegah kekambuhan,
diet yang dianjurkan antara lain makan yang cukup cairan, kalori, vitamin,
dan protein, tidak mengandung banyak serat, tidak merangsang dan tidak
mengandung banyak gas, makanan lunak diberikan selama istirahat.

2
Berdasarkan hal tersebut, rumusan masalah dalam penelitian ini
ialah “Bagaimana penatalaksanaan diit pada pasien Suspect Typhoid Fever
di Rumah Sakit Sumber Waras Cirebon ?“

C. Tujuan Studi Kasus

1. Tujuan Umum
Untuk mampu melaksanakan manajemen asuhan gizi klinik
terhadap pasien Suspect Typhoid Fever di Rumah Sakit Sumber Waras
Cirebon.

2. Tujuan Khusus
a. Mampu melaksanakan skrining gizi.
b. Mampu melaksanakan pengkajian data assesment
c. Mampu menyusun diagnosa gizi.
d. Mempu merencanakan dan menentukan preskripsi diet
e. Mampu melaksanakan monitoring dan evaluasi (pemantauan
konsumsi dan status gizi pasien).
f. Mampu melaksanakan pencatatan dan pelaksanaan terapi diet pasien.

D. Manfaat

1. Bagi Mahasiswa
Sebagai pengalaman dan mengimplementasikan ilmu tentang
pengkajian data penatalaksanaan terapi diit pada pasien Penyakit Suspect
Typhoid Fever yang telah didapatkan dibangku kuliah Prodi D III Gizi
Cirebon.

2. Bagi Pasien dan Keluarga


Memberi informasi terapi diit sebagai upaya penyembuhan
penyakit. Selain itu, dapat memotivasi pasien dan keluarga untuk
menjalankan terapi diit yang telah diberikan untuk diaplikasikan dirumah.

3
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. Demam Typhoid

1. Definisi
Demam typhoid merupakan infeksi sistemik yang disebabkan oleh

Salmonella enterica serovar typhi atau Salmonella typhi (Bhan, et al.,

2005). Demam typhoid (enteric fever) adalah penyakit infeksi akut

yang biasanya mengenai saluran pencernaan pada usus halus dengan

gejala demam satu minggu atau lebih disertai gangguan saluran

pencernaan dan gangguan kesadaran (Sodikin, 2012). Selain itu

menurut Kemenkes RI no. 364 tahun 2006 tentang pengendalian

demam tifoid, demam tifoid adalah penyakit yang disebabkan oleh

kuman berbentuk basil yaitu Salmonella typhi yang ditularkan melalui

makanan atau minuman yang tercemar feses manusia.

2. Etiolologi
Penyakit demam typhoid termasuk penyakit menular yang

tercantum dalam Undang-undang nomor 6 tahun 1962 tentang wabah.

Penyakit demam typhoid merupakan penyakit yang mudah menular

dan dapat menyerang banyak orang, sehingga dapat menimbulkan

wabah. Pada daerah endemik penyabab utama penularan penyakit

demam typhoid adalah air yang tercemar sedangkan di daerah non –

endemik makanan yang terkontaminasi oleh carrier atau pembawa

penyakit merupakan hal yang paling bertanggung jawab terhadap

penularan demam typhoid (Nurvina, 2013).

4
Penularan demam typhoid dapat terjadi melalui berbagai cara, yaitu

dikenal dengan 5F yaitu (food, finger, fomitus, fly, feses). Feses dan

muntahan dari penderita demam typhoid dapat menularkan bakteri

Salmonella typhi kepada orang lain. Kuman tersebut ditularkan melalui

makanan atau minuman yang terkontaminasi dan melalui perantara

lalat, dimana lalat tersebut akan hinggap di makanan yang akan

dikonsumsi oleh orang sehat. Apabila orang tersebut kurang

memperhatikan kebersihan dirinya, seperti mencuci tangan dan makan

makanan yang tercemar oleh bakteri Salmonella typhi masuk ke tubuh

orang yang sehat melalui mulut, selanjutnya orang sehat tersebut akan

menjadi sakit (Zulkoni, 2010).

3. Patogenesis
Patogenesis demam typhoid secara garis besar terdiri 3 proses,

yakni (1) proses invasi bakteri Salmonella typhi ke dinding sel epitel

usus, (2) proses kemampuan hidup dalam makrofaq dan (3) proses

berkembang biaknya kuman dalam makrofaq. Bakteri Salmonella

typhi masuk ke dalam tubuh manusia melalui mulut bersamaan dengan

makanan atau minuman yang terkontaminasi. Setelah bakteri sampai di

lambung maka akan timbul usaha pertahanan non-spesifik yang

bersifat kimia dengan adanya suasana asam di lambung dan enzim

yang dihasilkannya (Widoyono, 2011).

4. Tanda dan Gejala


Gejala yang biasanya dijumpai adalah demam sore hari dengan

serangkaian keluhan klinis, seperti anoreksia, mialgia, nyeri abdomen,

5
dan obstipasi. Dapat disertai dengan lidah kotor, nyeri tekan perut, dan

pembengkakan pada stadium lebih lanjut dari hati atau limpa atau

kedua-duanya (Bhan, et al., 2005)


Pada anak, diare sering dijumpai pada awal gejala yang baru,

kemudian dilanjutkan dengan konstipasi (Bhutta, 2012). Konstipasi

pada permulaan sering dijumpai pada orang dewasa (Bhan, et al.,

2005). Walaupun tidak selalu konsisten, bradikardi relatif saat demam

tinggi dapat dijadikan indikator demam typhoid. Pada sekitar 25% dari

kasus, ruam makular atau makulopapular (rose spots) mulai terlihat

pada hari ke 7-10, terutama pada orang berkulit putih, dan terlihat pada

dada bagian bawah dan abdomen pada hari ke 10-15 serta menetap

selama 2-3 hari (Bhutta, 2012).

5. Manifestasi Klinis
Masa inkubasi demam typhoid rata-rata adalah 7 – 14 hari,

dipengaruhi oleh dosis infeksi dengan rentang waktu 3 – 30 hari.

Manifestasi klinis meliputi typhoid ringan dengan demam derajat

ringan, malaise, sedikit batuk kering hingga manifestasi klinis yang

berat seperti gangguan gastrointestinal, roseola spot dan berbagai

komplikasi. Kondisi ini sangat dipengaruihi oleh virulensi bakteri,

usia, daya tahan tubuh, waktu pengobatan dan drug of choice yang

diberikan (Garishah, 2016).

6. Pencegahan
Strategi pencegahan yang dipakai adalah untuk selalu menyediakan

makanan dan minuman yang tidak terkontaminasi, higiene perorangan

terutama menyangkut kebersihan tangan dan lingkungan, sanitasi yang

6
baik, dan tersedianya air bersih sehari-hari. Selain itu dilakukan

pemberian vaksin sesuai kebutuhan (Bhan, et al., 2005).

7. Penatalaksanaan Penyakit Demam Typhoid


Prinsip penatalaksanaan demam typhoid masih menganut trilogi

penatalaksanaan, yang meliputi :

a) Istirahat dan Perawatan

Pasien dengan demam typhoid perlu dirawat di rumah sakit

untuk isolasi, observasi dan pengobatan. Pasien harus tirah baring

absolut sampai 7 hari bebas demam atau kurang lebih 14 hari.

Mobilisasi pasien harus dilakukan secara bertahap, sesuai dengan

pulihnya kekuatan pasien (Hidayah, 2016).

b) Terapi Obat

Obat-obat anti mikroba yang sering dipergunakan ialah:


a. Kloramfenikol
b. Thiamfenikol
c. Ko-trimoksazol
d. Ampisillin dan amoksilin
e. Sefalosporin generasi ketiga
f. Fluorokinolon

Obat-obat simptomatik:

a. Antipiretika (tidak perlu diberikan secara rutin)


b. Kortikosteroid (tapering off selama 5 hari)

Vitamin B kompleks dan C sangat diperlukan untuk menjaga

kesegeran dan kekuatan badan serta berperan dalam kestabilan

pembuluh kapiler (Hidayah, 2016).

7
c) Penatalaksanaan Diet Penyakit Demam Typhoid

Di masa lampau, pasien dengan demam typhoid diberi bubur

saring, kemudian bubur kasar dan akhirnya nasi sesuai dengan

tingkat kesembuhan pasien. Karena ada pendapat bahwa usus perlu

diistirahatkan. Beberapa peniliti menunjukkan bahwa pemberian

makanan padat dini dapat diberikan dengan aman pada pasien

demam typhoid (Hidayah, 2016).

a. Jenis Diet

Diet Tinggi Kalori Tinggi Protein (TKTP) adalah diet yang

mengandung energi dan protein di atas kebutuhan normal.

Menurut keadaam pasien, dapat diberikan salah satu dari dua

jenis diet Tinggi Kalori Tinggi Protein (TKTP) seperti di

bawah:

1. Diet Tinggi Kalori Tinggi Protein I (TKTP I)


Energi : 2600 kkal, Protein: 100 gr (2 gr/kg BB)
2. Diet Tinggi Kalori Tinggi Protein II (TKTP II)
Energi : 3000 kkal, Protein: 120 gr (2,5 gr/kg BB)

b. Tujuan Diet

Memenuhi kebutuhan energi dan protein yang meningkat

untuk mencegah dan mengurangi kerusakan jaringan tubuh.

Pemberian makanan yang cukup dan seimbang, tidak

merangsang dan tidak memperberat kerja saluran pencernaan

(Almatsier, 2010).

8
c. Syarat / Prinsip Diet

 Tinggi energi setiap kenaikan suhu 1˚C ditambahkan

13% dari energi basal

 Jika terdapat sepsis ditambah 10% dari kebutuhan

energi basal

 Jika penderita gelisah ditambahkan 10-30% kebutuhan

energi

 Tinggi protein yaitu 1,5 – 2 gr/ kg BB/ hari

 Karbohidrat cukup, mudah cerna dan diserap serta

menghindari makanan yang tinggi serat

 Vitamin dan mineral cukup

 Makanan mudah cerna dan rendah serat

 Cairan diberikan tinggi untuk menggantikan cairan

yang hilang (Almatsier, 2010).

9
BAB III
METODOLOGI

A. Waktu dan Tempat Studi Kasus

1. Waktu Studi Kasus


Studi kasus ini dilaksanakan selama 3 hari, yaitu mulai tanggal 26
sampai 28 Februari 2019.

2. Tempat Studi Kasus


Studi kasus ini dilaksanakan di Rumah Sakit Sumber Waras
Cirebon Jalan Urip Sumoharjo No. 5 Cirebon.

B. Cara Mengumpulkan Data

1. Data primer
Data primer diperoleh langsung dari pasien, yang dikumpulkan
dengan cara merecall antropometri (PB dan LILA), wawancara dan
pengamatan langsung mengenai keluhan pasien, riwayat penyakit
dahulu, sekarang dan keluarga, kebiasaan hidup, serta anamnesa diit.

2. Data sekunder
Data sekunder diperoleh dari instansi terkait yaitu Rumah Sakit
Sumber Waras yaitu dengan cara menulis rekam medis pasien
mengenai hasil pemeriksaan klinis dan fisik serta hasil pemeriksaan
laboratorium biokimia.

C. Bahan dan Alat atau Instrumen Studi Kasus


1. Buku status pasien yang berisi data rekam medis pasien untuk
menyalin data fisik klinis.

2. Alat tulis.

3. Kalkulator.

4. Laptop.

5. Metline.

10
BAB IV
HASIL STUDI KASUS

A. DATA UMUM PASIEN


Nama Pasien : An. H
Umur : 5 tahun
Sex : Laki-laki
Alamat : Plumbon
Ruang perawatan : Aster Ruangan : 202
No RM : 19003273
Tgl masuk RS : 25-02-2019
Tgl pengambilan data : 26-02-1019
Diagnosa Klinis : Suspect Typhoid Fever
Terapi Diit RS : Diet TKTP RS
Bentuk Makanan : Lunak

11
B. ASSESSMENT AWAL

Tabel 1. Formulir Assesment Awal

Nama : An. H Tanggal 26-02-2019

Nama Ibu : Siti Rohanih Berat badan 16 kg

Usia : 60 bulan Tinggi badan 108,3 cm

Tanggal lahir : 27/01/2014 BMI / U -1,29 SD (Normal)

Bobot Skor Skor Skor


Bangsal : Aster 202
0 1 2
No. RM : 19003273

Jenis kelamin : Laki-Laki

Langkah 1 Apakah BMI berada Tidak 0 0


di bawah standar
Ya 2
acuan?

Langkah 2 Apakah akhir-akhir Tidak 0 0


ini anak mengalami
Ya
penurunan berat
badan?  Kehilangan BB yang tidak
diharapkan.
 Baju terasa longgar.
 Penambahan BB yang rendah
( jika < 2 tahun) 1

Langkah 3 Apakah satu minggu Tidak.


terakhir anak
mengalami Asupan makan seperti biasa.
penurunan asupan 0
makan?
Ya.

Mengalami penurunan asupan


makan untuk 1 minggu terakhir.
1 1

Ya.

Tidak ada asupan (atau asupan


sangat sedikit) dalam 1 minggu
2
terakhir.

12
Langkah 4 Akankan kebutuhan Tidak 0
gizi anak
Ya.
dipengaruhi oleh
kondisi anak untuk Untuk 1 minggu ke depan:
kurang lebih 1
minggu ke depan?  Mengalami penurunan asupan
dan atau
 Mengalami peningkatan
kebutuhan dan atau
 Mengalami peningkatan
kehilangan
1 1

Ya.

Tidak ada asupan (atau asupan


sangat sedikit) untuk 1 minggu ke
2
depan

Langkah 5 Jumlahkan skor 2


keseluruhan ( total
dari langkah 1
hingga langkah 4) Total skor PYMS

Skor 1 = malnutrisi tingkat sedang


Skor ≥2 = malnutrisi tingkat berat

13
C. NUTRITION ASSESMENT
Tabel 2. Assesment pada tanggal 26 Februari 2019

Data Hasil
Antropometri  LILA = 17,5 cm
 TB = Panjang badan terlentang – 0,7
= 109 – 0,7
= 108,3 cm
Pengukuran status gizi :

BB/U =

= = = -1 SD (Status Gizi Normal)

TB/U =

= = = -0,36 SD (Normal)

BB/TB =

= = = -1,33 SD (Normal)

IMT/U =

= = = -1,29 SD (Normal)

LiLa = x 100%

= x 100% = 100% (Gizi Baik)

Tabel 3. Kategori Z-score menurut WHO

14
Z-score <-2 -2 sampai >+2
+2
BB/U Underweight Normal Gizi Lebih
BB/TB Kurus Normal Gemuk
IMT/U Kurus Normal Gemuk
PB/U Stunted Normal -

Tabel 4. Kategori LILA

Status gizi buruk <70%


Status gizi kurang 70,1% - 84,9%
Status gizi baik 85% - 110%
Overweight 110% - 120%
Obesitas >120%
(Sumber : Havard WHO - NCHS)

Kesimpulan: Status gizi pasien Gizi Baik dari pengukuran BB/U,


TB/U (normal), BB/TB (normal), IMT/U (normal), dan status gizi baik
berdasarkan LiLA(WHO)
Tabel 5. Hasil Biokimia 25/02/2019

Jenis
Hasil Nilai Normal Satuan Ket
Pemeriksaan
Hemoglobin 11,9 10,7-14,7 g/dl Normal
Hematrokit 36 33-45 % Normal
Eritrosit 4,07 3,8-5,8 uL Normal
Leukosit 8400 5000-14500 x10ᶺ/uL Normal
Trombosit 269000 150000-450000 uL Normal
MPV 9,3 6,5-12 Fl Normal
PDW 11,4 9-17 Fl Normal
Biokimia PLCR 20,7 - % Tinggi
MCV 74,3 69-93 Fl Normal
MCH 24,4 22-34 Pg Normal
MCHC 32,9 32-36 g/dl Normal
NEUTROFIL% 69 25-69 % Tinggi
LYMFOSIT% 26 25-50 % Normal
MXD 5 - % Tinggi
(Sumber : Hasil Pemeriksaan Laboratorium Rumah Sakit Sumber Waras)
Kesimpulan : hasil nilai lab terkait gizi semuanya normal

15
Tabel 6. Hasil Uji Widal

Pemeriksaan Hasil Rujukan Keterangan


S typhio 1/80 Negative Negative

S Paratyphi AO 1/80 Negative Negative

S Paratyphi BO 1/80 Negative Negative

S Paratyphi CO 1/160 Negative Positive

S Typhi H 1/80 Negative Negative

S Paratyphi AH 1/80 Negative Negative

S Paratyphi BH 1/80 Negative Negative

S Paratyphi CH 1/160 Negative Positive

Kesimpulan : Berdasarkan hasil Uji Widal Positif S Paratyphi CO dan S


Paratyphi CH yang menunjukkan pasien positif typhoid fever.
Sebelum masuk rumah sakit pasien mengalami demam naik turun, dan
batuk.
Kesimpulan  pasien mengalami gejala Typhoid Fever
Tabel 7. Klinis Saat Visit 26/02/2019

Jenis Hasil Nilai normal Ket


Fisik/Klinis Pemeriksaan Pemeriksaan
Nadi 128 70-120/menit Cepat
RR 28 19-36 x/menit Normal
Suhu 36,7 36,5-37,5 oC Normal
(Sumber : Bintanah, dkk, 2016. Perhitungan Kebutuhan Gizi Individu.
Semarang: Penerbit Next Book)
Kesimpulan: Keadaan klinis pasien saat visit ruangan nadi cepat..
Intake Obat Nama Obat Indikasi Efek Samping
Anbacim Injeksi Obat antibiotik yang Gangguan saluran
3x800 digunakan untuk pencernaan, kolitis
mencegah serta pseudomembran,
mengobati Infeksi buang air besar berdar
penyakit yang ah, perubahan
disebabkan oleh hematologi,
bakteri seperti gonore, tromboplebitis (Pada

16
uretritis, ispa, ataupun penggunaan vial),
penyakit Lyme. superinfeksi bakteri,
batuk-batuk,
mengalami kejang,
nyeri otot, pusing,
mengantuk, sakit
perut, menurunkan
kesuburan, diare,
demam. Kedinginan,
jantung berdegup
kencang, nyeri dada,
kejang, kebingungan,
lemas badan, kulit
menjadi pucat bahkan
menguning (sakit
kuning), sakit kepala,
memar pada tubuh,
kesemutan, rasa kebas
pada tubuh, alergi kulit
parah, radang
tenggorokan, gatal-
gatal pada tubuh,
mudah emosi,
mengalami hiperaktif,
gelisah, buang angin
terus menerus,
kesulitan buang air
kecil, mimisan,
hilangnya nafsu
makan, tenggorokan
menjadi kering.

Santagesik Injeksi Untuk mengurangi Pusing, sakit kepala,

17
4x200 rasa sakit dan mual, muntah, sakit
menurunkan panas. maag, diare, anemia,
Nyeri yang dirasakan menurunnya jumlah
dapat berupa sakit sel darah putih,
gigi, sakit tekanan darah rendah
kepala, arthralgia deng atau hipotensi.
an intensitas ringan
hingga sedang.
Santagesik bekerja
dengan cara
menghambat
prostaglandin dalam
menyebabkan reaksi
peradangan berupa
rasa nyeri,
pembengkakan,
dan demam.

KA-EN 3B Menyalurkan atau Semua obat pasti


memelihara memiliki efek
keseimbangan air samping, namun
dan elektrolit pada tidak semua orang
keadaan dimana akan mengalami efek
asupan makanan samping tersebut.
tidak cukup atau Efek samping yang
tidak dapat mungkin terjadi
diberikan secara selama
per oral (melalui penggunaan KA-EN
mulut). 3B Infus antara lain :
Alkalosis , Edema
otak, paru, dan
perifer , Intoksikasi
air dan

18
hiperkalemia ,
Tromboflebitis

Pasien menyukai jajanan di sekolah, dan susu formula.


Audit gizi :
E = 440,45 kkal
P = 22,81 gr
L = 11,36 gr
KH = 61,99 gr
Kebutuhan Zat Gizi :
E = 440,45/1600 x 100% = 27,52% (Asupan Buruk)

P = 22,81/35 x 100% = 65,17% (Asupan Kurang)

L = 11,36/62 x 100% = 18,32% (Asupan Buruk)


Dietery
History Kh = 61,99/220 x 100% = 28,17% (Asupan Buruk)

Tingkat Asupan
Asupan lebih >120%
Asupan baik 80-120%
Asupan sedang 70-79%
Asupan kurang 60-69%
Asupan buruk <60%
(Sumber : Depkes RI, 1999)
Kesimpulan: Berdasarkan data diatas disimpulkan bahwa asupan
makanan pasien asupan buruk dan asupan kurang pada protein.
Aktivitas
Bedrest (sumber : FAO/WHO, 1973)
Fisik
Riwayat
Pasien tidak memiliki riwayat penyakit sebelumnya.
Personal

D. NUTRITION DIAGNOSA
Tabel 8. Diagnosa Gizi

Domain Problem (P) Etiologi (E) Sign/Sympom (S)


NI.2.1 Asupan oral tidak Berkaitan dengan Ditandai dengan tidak
adekuat penurunan kemampuan mampu menghabiskan
untuk mengonsumsi energi, makanan dari RS dan
protein, lemak dan hasil audit gizi

19
karbohidrat yang cukup menunjukan asupan
makan pada pasien
E = 27,52% (buruk)
P = 65,17% (kurang)
L = 18,32% (buruk)
Kh = 28,17% (buruk)
NI.5.4 Penurunan Berkaitan dengan infeksi Ditandai dengan hasil
kebutuhan zat gizi bakteri Salmonella Typhi uji widal S Paratyphi
serat CO 1/160 dan S
Paratyphi CH 1/160
positif
NI.5.1 Peningkatan Berkaitan dengan Ditandai dengan hasil
kebutuhan protein peningkatan kebutuhan zat uji widal S Paratyphi
gizi terkait infeksi CO 1/160 dan S
Paratyphi CH 1/160
positif
(Sumber : Sumapradja. dkk. 2013. Terminologi dalam Proses Asuhan Gizi Terstandar.
Jawa Barat: Asosiasi Dietisien Indonesia)

20
E. NUTRITION INTERVENSI
1. Planning
a. Tujuan Diet
Menurut Almatsier (2006) dan Wahyuningsih (2013)
Mencapai dan mempertahankan.status gizi optimal, mencegah
penurunan berat badan secara berlebihan, mengurangi keluhan (batuk)
dan mengupayakan perubahan sikap dan perilaku terhadap makanan oleh
pasien dan keluarganya.
b. Preskripsi diet
1) Syarat
Menurut Almatsier (2006) dan Wahyuningsih (2013)
- Energi tinggi yaitu 40 – 45 kkal/kg BB
- Protein diberikan tinggi 2,0 – 2,5 gr/kg BB
- Lemak cukup yaitu 15-20% dari kebutuhan energi total
- Karbohidrat cukup yaitu sisa dari kebutuhan energi total
- Vitamin dan mineral cukup sesuai kebutuhsn normal
- Makanan yang diberikan dalam bentuk mudah cerna.
- Porsi makan diberikan dalam jumlah kecil dan sering.
- Menghindari makanan berserat tinggi dan sedang sehingga asupan
serat maksimal 8 gr/hari. Pembatasan ini disesuaikan dengan
toleransi perorangan.
- Menghindari susu, produk susu, dan daging berserat kasar (liat)
sesuai dengan toleransi perorangan.

1) Perhitungan zat gizi


Menurut Rumus Schofield, 2007 :
BBI = (Tahun x 2) + 8
= (5x2) + 8
= 18 kg
BMR = (22,7 x BB) + 504,3
= (22,7 x 16) + 504,3
= 363,2 + 504,3
= 867,5 kkal
Tot E = BMR x FA x FS
= 867,5 x 1,2 x 1,4
= 1.457,4 kkal
 P = 2,5 x BBI
= 2,5 x 18 = 45 gr x 4 = 180 kkal
 L = 15% x 1.457,4 : 9
= 218,61 : 9 = 24,29 gr
 Kh = 1.457,4 - (P+L) : 4
= 1.457,4 – (180 + 218,61) : 4
= 1.457,4 – 398,61 : 4

21
= 1.058,79 : 4 = 264,69 gr

Menurut Rumus Nelson :


KKB = BB Ideal x 50% KGA
= 18 x 50% x 90 = 810
Pertumbuhan = 12 % x 810 = 97,2
Aktivitas = 25% x 810 = 202,5
Terbuang melalui feses = 10% x 810 = 81
SDA = 10% x 810 = 81 +
1271,7 kkal
 P = 2,5 x BBI
= 2,5 x 18 = 45 gr x 4 = 180 kkal
 L = 15% x 1271,7 : 9
= 190,75 : 9 = 21,19 gr
 Kh = 1271,7 – (P+L) : 4
= 1271,7 – (180 + 190,75) : 4
= 1271,7 – 370,75 : 4
= 900,95 : 4 = 225,23 gr

a. Implementasi
1) Pemberian makanan (ND.1.2)
 Jenis diet : Diet TKTP RS
 Rute : Oral
 Frekuensi : 3x makan utama dan 2x makan selingan
 Bentuk : Lunak

b. Domain Edukasi (E)


 Tujuan edukasi (E.1.1) : Untuk memberikan pemahaman
kepada pasien maupun keluarga pasien tentang Diet Tinggi
Kalori Tinggi Protein dan Rendah Serat
 Informasi dasar (E.1.3) : Tentang pengertian, faktor penyebab,
gejala-gejala, cara pencegahan penyakit Suspect Typhoid Fever
 Kaitan gizi dengan penyakit (E.1.4) : makanan yang dianjurkan
atau tidak dianjurkan, tentang diit untuk penyakit Suspect
Typhoid Fever, kebiasaan makan yang buruk.
 Lain-lain (E.1.7)
Sasaran : Pasien dan Keluarganya
Alat Peraga : Leaflet
Waktu : 30 menit
Tempat : Kamar rawat inap Aster

22
Metode : Diskusi dan Tanya Jawab
Bentuk Edukasi : Diskusi dan Wawancara

23
F. MONITORING DAN EVALUASI
Monitoring dan evaluasi meliputi monitoring dan evaluasi
antropometri, asupan makan, nilai laboratorium atau biokimia serta keadaan
fisik dan klinis
1. Antropometri (AD):
Tabel 9. Hasil monitoring antropometri

Tanggal Berat Badan (kg) Status Gizi menurut LILA


26 Feb 2019 16 Gizi Baik
27 Feb 2019 16 Gizi Baik
28 Feb 2019 16 Gizi Baik

Data antropometri tidak mengalami perubahan selama studi kasus


karena perubahan berat badan tidak bisa diamati selama 3 hari saja.
2. Clinis-fisik :
Tabel 10. Hasil monitoring pemeriksaan klinis

Jenis Hasil Pemeriksaan Nilai normal Ket


Pemeriksaan 26-02-2019 27-02-2019 28-02-2019
Nadi 128 126 126 70-120/menit Cepat
RR 28 26 36 19-36 x/menit Normal
Suhu 36,7 36,8 36,6 36,5-37,5 oC Normal

Nadi cepat sedangkan respirasi, suhu dan tekanan darah pasien


cenderung stabil.
Tabel 11.Hasil monitoring pemeriksaan fisik

Pemeriksaan fisik
26-02-2019 27-02-2019 28-02-2019
Lemas, batuk Lemas, batuk Lemas, batuk
berdahak. berdahak

Compos mentis Compos mentis Compos mentis

Selama pengamatan kesadaran pasien adalah compos mentis. Pada


tanggal 26 pasien mengeluh lemas, batuk berdahak. Setelah monev tangaal
28 keadaan fisik pasien cukup membaik meski masih ada keluhan.
3. Biokimia (BD) :

24
Tabel 12. Hasil monitoring biokimia

Jenis Hasil Nilai


Satuan Ket
Pemeriksaan 26-02-2019 27-02-2019 28-02-2019 Normal
Hemoglobin 11,9 - - 10,7- Normal
g/dl
14,7
Hematrokit 36 - - 33-45 % Normal
Eritrosit 4,07 - - 3,8-5,8 uL Normal
Leukosit 8400 - - 5000- Normal
x10ᶺ/uL
14500
Trombosit 269000 - - 150000- Normal
uL
450000
MPV 9,3 - - 6,5-12 Fl Normal
PDW 11,4 - - 9-17 Fl Normal
PLCR 20,7 - - - % Tinggi
MCV 74,3 - - 69-93 Fl Normal
MCH 24,4 - - 22-34 Pg Normal
MCHC 32,9 - - 32-36 g/dl Normal
NEUTROFIL 69 - - 25-69 Tinggi
%
%
Limposit 26 - - 25-50 % Normal
MXD 5 - - - % Tinggi

Pada hasil monitoring laboratorium menunjukkan nilai lab terkait


gizi pasien normal.

4. Dietery (Asupan zat gizi) : asupan energi (FH.1.1.1.1)


Penilaian asupan makan dilakukan dengan food recall pasien.
Berikut ini adalah rata-rata asupan makan selama 3 hari pengamatan.

Tabel 13. Hasil monitoring rata-rata asupan makan

Pengamatan E (kcal) P (gr) L (gr) KH (gr)


Hari I 501.92 24,75 15,71 65,33
Hari II 737,83 33,4 23,25 101,64
Total 1239,75 58,15 38,96 166,97
Rata-rata 619,87 29,07 19,48 83,48
Kebutuhan 1457,4 45 16,19 282,9

% Asupan I 34,43% 55% 64,67% 29,00%


Kategori Buruk Buruk Kurang Buruk
% Asupan II 50,62% 74,22% 95,71% 45,12%

25
Kategori Buruk Sedang Lebih Buruk

Tingkat Asupan
Asupan lebih >120%
Asupan baik 80-120%
Asupan sedang 70-79%
Asupan kurang 60-69%
Asupan buruk <60%
(Sumber : Depkes RI, 1999)
Rata- rata asupan pasien secara keseluruhan masih buruk.
2. Diagnosa Gizi dan Terapi Gizi

Tabel 14. Diagnosa Gizi dan Terapi Gizi


Tanggal Diagnosa Gizi Terapi Diit
26-02-2019 a) Asupan oral tidak adekuat berkaitan Diit : TKTP, RS
27-02-2019 dengan penurunan kemampuan untuk Bentuk makanan :
mengonsumsi energi cukup ditandai lunak
dengan tidak mampu menghabiskan Rute : Oral
makanan dari RS dan hasil audit gizi
menunjukkan asupan makan yang buruk
pada pasien E 27,52%, P 65,17%, L
18,32%, dan Kh 28,17%
b) Peningkatan kebutuhan protein berkaitan
dengan peningkatan kebutuhan zat gizi
terkait infeksi ditandai dengan hasil uji
widal positif

28-02-2019 a) Asupan oral tidak adekuat berkaitan Diit : TKTP, RS


dengan penurunan kemampuan untuk Bentuk makanan :
mengonsumsi energi cukup ditandai lunak
dengan tidak mampu menghabiskan Rute : Oral
makanan dari RS.

Pemberian bentuk makan pada pasien An.H tidak mengalami


perubahan dari hari pertama sampai hari ketiga yaitu dalam bentuk lunak
dan route oral. Diagnosa gizi selama studi kasus mengalami perubahan,
yaitu dihari pertama Suspect Typhoid Fever lalu dihari kedua menjadi
Typhoid Fever.

26
BAB V
PEMBAHASAN

An.H adalah pasien berumur 5 tahun dirawat di ruang Aster Rumah


Sakit Sumber Waras Cirebon. Intervensi gizi dilakukan selama tiga hari,
dimulai dengan pengambilan data dari tanggal 26 sampai 18 februari 2019.
Sebelum masuk rumah sakit pasien mengeluh pusing, lemas, dan batuk.
Pasien didiagnosa menderita Suspect Typhoid Fever. Pasien tidak memiliki
riwayat penyakit.
Setelah dilakukan wawancara terhadap kebiasaan pasien di rumah,
didapatkan hasil bahwa pola makan pasien kurang baik karena pasien jarang
makan, menyukai jajanan disekolah. Monitoring dan evaluasi dilakukan
dengan memantau hasil data antropometri, biokimia, fisik klinis, asupan
makan pasien dan penatalaksanaan terapi diit.

A. Antropometri
Antropometri dilakukan dengan memantau status gizi pasien,
dengan mengukur LILA dan panjang badan pasien untuk mendapatkan
status gizi. Berdasarkan Havard WHO-NCHS dengan LILA 17,5 cm yaitu
didapatkan Status Gizi Baik 100%.

B. Biokimia
Berdasarkan data biokimia yang diperoleh dengan melihat hasil tes
laboratorium pada rekam medis untuk pemeriksaan hematologi dan hitung
jenis dapat diketahui bahwa ada beberapa tes laboratorium yang nilainya
tidak normal, baik itu lebih rendah maupun lebih tinggi dari nilai normal.
Pada hasil pemeriksaan laboratorium tanggal 25 februari 2019
menghasilkan neutrofil dan MXD yang tinggi, namun tida ada kaitannya
terkait gizi.

C. Fisik dan Klinis


Keadaan fisik dan klinis pasien selama 3 hari pengamatan fisik,
keadaan umum dan kesadaran pasien yaitu ringan dan composmentis.
Pasien mengeluh pusing, lemas, dan batuk sedangkan dihari ketiga pasien

27
sudah mulai membaik keadaannya. Respirasi, nadi dan suhu cenderung
stabil.

D. Asupan Makanan
Perencanaan menu pasien dimulai pada tanggal 27 hingga tanggal
28 februari 2019 terdiri dari makan pagi sampai sore, 2 kali snack pada
waktu snack pagi dan snack sore. Dari hasil pengamatan makanan yang
diberikan dari rumah sakit menunjukkan bahwa pasien setiap harinya ada
peningkatan dalam asupan meskipun masih defisit.

Selama pengamatan, nafsu makan pasien kurang dihari pertama


dikarenakan batuk dan tidak berselera makan. Kemudian dihari kedua dan
ketiga asupan makan mulai meningkat dibuktikan dengan pasien dapat
menghabiskan 3/4 porsi makanan.

E. Diagnosis Gizi dan terapi diet


Selama tiga hari pengamatan ada penambahan diagnosis gizi yang
signifikan dikarenakan asupan protein pasien inadekuat.

28
BAB VI
PENUTUP

A. Kesimpulan
1. Skrining gizi berdasarkan formulir PYMS menunjukkan bahwa pasien
malnutrisi tingkat berat dan berisiko karena penyakit yang berbahaya.
2. Pengkajian pasien dapat disimpulkan bahwa:
a. Pasien memiliki status gizi Baik berdasarkan LILA.
b. Fisik dan klinis berada dalam kondisi yang ringan dan compos
mentis dengan keluhan pusing, lemas, dan batuk.
c. Data kebiasaan makan pasien masih kurang jika dilihat dari hasil
recall 24 jam pasien.
3. Interpretasi hasil pengkajian pasien didiagnosa medis menderita suspect
typhoid fever.
4. Pemberian makan 3x makanan utama dan 2x makanan selingan.
5. Konsultasi yang diberikan kepada pasien meliputi tujuan, syarat dan
prinsip diet, contoh bahan makanan yang dianjurkan dan tidak
dianjurkan serta memotivasi dan pola makan yang baik untuk penyakit
typhoid fever.
6. Monitoring dan evaluasi meliputi antropometri, biokimia, keadaan fisik
klinis, dan asupan makan pasien.
7. Hasil pengamatan atau pemantauan dicatat dan dibuat laporan sesuai
dengan petunjuk yang ada.
B. Saran
Keluarga mampu memotivasi pasien agar mampu menerapkan
terapi diet yang diberikan secara bertahap sehingga membantu dalam proses
penyembuhan penyakit.

29
DAFTAR PUSTAKA

Almatsier, S., 2010. Prinsip Dasar Ilmu Gizi. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.
Bhan, M. K., Bahl, R. & Bhatnagar, S., 2005. Typhoid fever and paratyphoid fever.
s.l.:Lancet.
Bhutta, Z. A., 2012. Enteric Fever (Typhoid Fever) in Nelson Textbook of
Pediatrics 19th Edition. s.l.:Elsevier.
Cahyono, 2010. Dalam Sella Nur Hidayah Gambaran Pengetahuan Ibu Terhadap
Pasien Demam Typhoid Di Rumah Sakit Gunung Jati Cirebon:2016.
Cirebon: Program Studi DIII Gizi Cirebon Politeknik Kesehatan
Kementerian Kesehatan Tasikmalaya.
Depkes RI, 2009. Dalam Sella Nur Hidayah Gambaran Pengetahuan Ibu Terhadap
Pasien Demam Typhoid Di Rumah Sakit Gunung Jati Cirebon:2016.
Cirebon: Program Studi DIII Gizi Cirebon Politeknik Kesehatan
Kementerian Kesehatan Tasikmalaya.
Garishah, F. M., 2016. Demam Tifoid. RSUP Dr. Kariadi Semarang: Fakultas
Kedokteran Universitasi Diponegoro Semarang.
Hidayah, S. N., 2016. Gambaran Pengetahuan Ibu Terhadap Pasien Demam
Typhoid Di Rumah Sakit Gunung Jati Cirebon. Cirebon: Program Studi D
III Gizi Cirebon Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan
Tasikmalaya.
Muttaqin & Kumala, 2011. Dalam Frizca Ageng Whardani Faktor Risiko Kejadian
Penyakit Typhoid di Wilayah Kerja Puskesmas Driyorejo:2012. Surabaya:
Program Studi Ilmu Keperawatan STIKES YARSI.
Nurvina, 2013. Analisis Resiko Kejadian Demam Tifoid Berdasarkan Kebersihan
Diri Dan Kebiasaan Jajan Di Rumah. Surabaya: Departemen
Epidemiologi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga .
Pambudi, D. A., 2017. Upaya Peningkatan Kebutuhan Nutrisi Pada Pasien Anak
Dengan Demam Typhoid. Surakarta: Program Studi Diploma III pada
Jurusan Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas
Muhammadiyah Surakarta.
Shield & Stoppler, 2010. Dalam Dimas Agung Pambudi Upaya Peningkatan
Kebutuhan Nutrisi Pada Pasien Anak Dengan Demam Typhoid:2017.
Surakarta: Program Studi Diploma III pada Jurusan Keperawatan Fakultas
Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Sodikin, 2012. Dalam Fatmawati Mohammad Efektifitas Kompres hangat Dalam
Menurunkan Demam pada Pasien Typhoid Abdominalis di RSUD

30
Prof.Dr.H.Aloei Saboe kota Gorontalo:2012. Gorontalo: Program Studi
Ilmu Keperawatan Politeknik Kesehatan Kemenkes.
Sodikin, 2012. Dalam Dimas Agung Pambudi Upaya Peningkatan Kebutuhan
Nutrisi Pada Pasien Anak Dengan Demam Typhoid:2017. Surakarta:
Program Studi Diploma III pada Jurusan Keperawatan Fakultas Ilmu
Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Soedarto, 2007. Dalam Ade Putra Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Ibu
Tentang Demam Tifoid Terhadap Kebiasaan Jajan Anak Sekolah
Dasar:2012. Semarang: Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro.
Widoyono, 2011. Analisis Resiko Kejadian Demam Tifoid Berdasarkan Kebersihan
Diri Dan Kebiasaan Jajan Di Rumah. Surabaya: Departemen
Epidemiologi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga .
Zulkoni, 2010. Analisis Resiko Kejadian Demam Tifoid Berdasarkan Kebersihan
Diri Dan Kebiasaan Jajan Di Rumah. Surabaya: Departemen
Epidemiologi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga.

31
LAMPIRAN

32
LAMPIRAN

Lampiran 1. Perencanaan Menu Hari Ke- 1


Standar
E P L Kh
Menu Porsi
Makan Pagi
Bubur 81 59,04 1,05 0,08 12,96
Ayam bumbu tausi 31,5 32,31 7,43 0,25 0
Sayur 50 20,9 1 0,2 4,5
Selingan Pagi
Bubur ubi 15,1 36,65 0,25 0,2 8,7
Makan Siang
Bubur 95 69,25 1,23 0,09 15,2
Telur puyuh 31 69,99 4,15 5,51 0,80
Tempe bumbu tausi 16 60,60 3,2 4,41 2,88
Sayur 50 28 1,2 1,2 3,4
Selingan Siang
Madona cake 7 35,3 0,75 1,1 5,7
Makan Malam
Bubur 86 62,69 1,11 0,08 13,76
Telur 2 3,94 0,26 0,29 0,05
Tahu 37 38,25 3,92 2,22 1,18
Sayur 50 22,7 0,8 1,1 2,7
Jumlah 539,62 25,35 16,63 71,83
Kebutuhan 1457,4 45 24,29 225,23

Audit 37,02% 56,33% 68,46% 31,89%


Keterangan Buruk Buruk Kurang Buruk

33
Lampiran 2. Perencanaan Menu Hari Ke- 2
Standa
r E P L Kh
Menu Porsi
Makan Pagi
Bubur 96 69,98 1,24 0,09 0,19
Telur 3 5,91 0,39 0,44 0,02
Sayur 19 15,65 0,60 0,41 1,17
Selingan Pagi
Roti, jagung 23,8 59,8 0,7 0,6 0,5
Makan Siang
Bubur 102 74,35 1,32 0,10 0,20
Ayam 36 49,75 8,71 1,29 0,07
Tahu 31 29,14 2,54 2,10 0,37
Sayur 62 26,90 1,24 0,24 1,11
Selingan Siang
Cake marmer 21,6 80 1,4 4,5 0,1
Makan Malam
Bubur 100 72,9 1,3 0,1 0,2
Ikan 36 140,31 6,84 9,9 0,09
Tempe 26 74,04 5,82 2,28 0,52
Sayur 50 39,1 1,3 1,2 1,1
Jumlah 737,83 33,4 23,25 101,64
Kebutuhan 1457,4 45 24,29 225,23

Audit 50,62% 74,22 95,71% 45,12%


%
Keterangan Buruk Sedang Baik Buruk

34
Lampiran 3. Recall Hari Ke -1

Standar
E P L Kh
Menu Porsi
Makan Pagi
Bubur 75 54,67 0,9 0,07 12
Ayam wijen 32 62,24 8 2,88 1,28
Sayur 45 26,01 0,72 1.17 4,14
Selingan Pagi
Bubur kacang ijo 13,1 32,65 0,55 0,25 7,35
Makan Siang
Bubur 90 65,61 1,17 0,09 14,4
Telur bumbu kare 25 48,45 3,3 3,65 0,45
Sayur 10 9,2 0,58 0.66 0,36
Selingan Siang
Roma 10.5 45 1 1,25 8
Makan Malam
Bubur 75 54,67 0,9 0,07 12
Chickend Kiev 20 25,85 5,2 0,5 0,05
Sayur 35 16,1 0,49 0,77 1,96
Jumlah 440,45 22,81 11,36 61,99
Kebutuhan 1457,4 45 24,29 225,23

Audit 30,22% 50,68% 46,76% 27,52%


Keterangan Buruk Buruk Kurang Kurang

35
Lampiran 4. Recall Hari Ke – 2

Standar
E P L Kh
Menu Porsi
Makan Pagi
Bubur 81 59,04 1,05 0,08 12,96
Ayam bumbu tausi 31,5 32,31 7,43 0,25 0
Sayur 0 0 0 0 0
Selingan Pagi
Bubur ubi 15,1 36,65 0,25 0,2 8,7
Makan Siang
Bubur 95 69,25 1,23 0,09 15,2
Telur puyuh 31 69,99 4,15 5,51 0,80
Tempe bumbu tausi 16 60,60 3,2 4,41 2,88
Sayur 50 28 1,2 1,2 3,4
Selingan Siang
Madona cake 7 35,3 0,75 1,1 5,7
Makan Malam
Bubur 86 62,69 1,11 0,08 13,76
Telur 2 3,94 0,26 0,29 0,05
Tahu 37 38,25 3,92 2,22 1,18
Sayur 13 5,90 0,20 0,28 0,70
Jumlah 501,92 24,75 15,71 65,33
Kebutuhan 1457,4 45 24,29 225,23

Audit 34,43% 55% 64,67% 29,00%


Keterangan Buruk Buruk Kurang Buruk

36
Lampiran 5. Recall hari ke-3

Standar
E P L Kh
Menu Porsi
Makan Pagi
Bubur 96 69,98 1,24 0,09 0,19
Telur 3 5,91 0,39 0,44 0,02
Sayur 19 15,65 0,60 0,41 1,17
Selingan Pagi
Roti, jagung 23,8 59,8 0,7 0,6 0,5
Makan Siang
Bubur 102 74,35 1,32 0,10 0,20
Ayam 36 49,75 8,71 1,29 0,07
Tahu 31 29,14 2,54 2,10 0,37
Sayur 62 26,90 1,24 0,24 1,11
Selingan Siang
Cake marmer 21,6 80 1,4 4,5 0,1
Makan Malam
Bubur 100 72,9 1,3 0,1 0,2
Ikan 36 140,31 6,84 9,9 0,09
Tempe 26 74,04 5,82 2,28 0,52
Sayur 50 39,1 1,3 1,2 1,1
Jumlah 737,83 33,4 23,25 101,64
Kebutuhan 1457,4 45 24,29 225,23

Audit 50,62% 74,22 95,71% 45,12%


%
Keterangan Buruk Sedang Baik Buruk

37

Anda mungkin juga menyukai