Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PEMBELAJARAN

MATA PELAJARAN : PKPS


KELAS : V ( LIMA )
SEMESTER : II ( DUA )

D
I
S
U
S
U
N

OLEH

CHUT MUTIA RINA


NIM : 811129941

DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL


UNIVERSITAS TERBUKA
PROGRAM D-II PGSD
TAHUN 2006

RENCANA PEMBELAJARAN

Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan dan Pengetahuan Sosial


Kelas / Semester : V / II
Kompetensi Dasar : Kemampuan memahami kerja keras para tokoh dalam
mempersiapkan kemerdekaan.
Sub Kompetensi : Mendiskripsikan kerja keras para tokoh selama masa
persiapan kemerdekaan dan proses perumusan dasar
negara.
Indikator : Menjelaskan beberapa usaha dalam rangka
mempersiapkan kemerdekaan.
Menjelaskan perlunya perumusan dasar Negara sebelum
kemerdekaan.
Mengidentifikasi beberapa tokoh dalam mempersiapkan
kemerdekaan.
Waktu : 2 x 40 menit
Sekolah : SDN 013 Balikpapan Tengah

I. Skenario Pembelajaran
1. Pendahuluan / orientasi / apersepsi ( 10 menit )
a.) Mengadakan absensi siswa
b.) Memajang gambar tokoh proklamator
c.) Memajang teks proklamasi di papan tulis
d.) Melakukan Tanya jawab yang menuju pada kegiatan inti. Misalnya,
peringatan hari kemerdekaan.

2. Kegiatan inti / inti pembelajaran ( 40 menit )


a.) Pembacaan materi oleh siswa secara bergantian. Selama ada siswa yang
membaca, siswa lainnya menyimak.
b.) Guru menerangkan tentang materi yang telah dibaca siswa
- Pembentukan BPUPKI, tokoh, tugas utama serta hasil-hasil daripada
BPUPKI.
- Pembentukan panitia kecil atau panitia sambilan
- Hasil rapat panitia sambilan yaitu Piagam Jakarta, yang menjadi cikal
bakal Pembukaan UUD 1945.
c.) Membari kesempatan kepada siswa untuk menanyakan hal-hal yang belum
dimengerti atau belum dipahami.
d.) Menerangkan kembali mengenai materi selanjutnya yaitu pembentukan
PPKI pada tanggal 07 Agustus 1945 yang mempunyai peran yang sangat
penting dalam persiapan kemerdekaan.
Menjelaskan detik-detik menjelang tanggal 17 Agustus 1945.
Pada malam hari, 16 Agustus 1945 tersusun teks proklamasi, ditulis tangan
oleh Ir.Soekarno dan diketik oleh Sayuti Melik.
Pembacaan teks proklamasi tanggal 17 Agustus 1945.

Tanggal 18 Agustus 1945 pengesahan UUD 1945 dan Ir. Soekarno terpilih
sebagai Presiden RI yang pertama.
e.) Menyuruh siswa memperagakan pembacaan teks proklamasi kemerdekaan
Indonesia secara bergantian ke depan kelas.

3. Penutup ( 30 menit )
a.) Pemberian soal secara lisan
Contoh soal : Siapakah Bapak Proklamator kita ?
Tanggal berapakah terbentuknya BPUPKI ? Dst …
b.) Pemberian soal secara tertulis.
c.) Merangkum / menerangkan secara ringkas materi yang telah diberikan.

II. Media / sumber bahan


a.) Buku Belajar Pengetahuan Sosial 5B, halaman 62-69 / Sarana Panca Karya.
b.) Cakrawala Pengetahuan Sosial / Tiga Serangkai.
c.) LKS Cemara, halaman 20-24 / Central Wahana Ilmu.

III. Metode
a.) Ceramah
b.) Demonstrasi
c.) Diskusi
d.) Tanya jawab.

IV. Penilaian
a.) Penilaian Proses
Memberikan pertanyaan secara lisan kepada siswa yang dapat menjawab
diminta angkat tangan kemudian menjawab pertanyaan.
b.) Penilaian hasil ( Soal terlampir )
Memberikan pertanyaan, siswa menjawab secara tertulis.

Mengetahui Balikpapan, April 2006


Pembimbing, Mahasiswa,
Drs.EDY PAIMAN CHUT MUTIA RINA
NIP : 130 689 299 NIM : 811129941

LAMPIRAN SOAL

Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar !

1. Kapankah proklamasi kemerdekaan dikumandangkan ?


2. Kepanjangan dari apakah BPUPKI ?
3. BPUPKI dibentuk pada tanggal …
4. Perjuangan yang bersifat kedaerahan akan selalu mengalami …
5. Rapat BPUPKI berhasil membentuk panitia kecil yang disebut …
6. Ketua BPUPKI adalah …
7. Cikal bakal Pembukaan UUD 1945 adalh …
8. Naskah Proklamasi diketik oleh …
9. UUD 1945 disahkan pada tanggal …
10. Bapak Proklamator kita adalah …

Kunci jawaban
1. Tanggal 17 Agustus 1945.
2. Badan Penyelidik Usaha-usaha Kemerdekaan Indonesia.
3. 1 Maret 1945.
4. Kegagalan.
5. Panitia Sambilan.
6. Ir. Soekarno.
7. Piagam Jakarta.
8. Sayuti Melik.
9. 18 Agustus 1945.
10. Ir. Soekarno dan Muh. Hatta.
Alat Peraga

Teks Proklamasi

Kami bangsa Indonesia dengan ini menyatakan


kemerdekaan Indonesia.
Hal-hal mengenai pemindahan kekuasaan dan lain-lain
diselenggarakan dengan cara seksama dan dalam
tempo yang sesingkat-singkatnya.

Jakarta
Hari 17 Bulan 8 Tahun 45
Atas nama bangsa Indonesia

Soekarno / Hatta
RENCANA PEMBELAJARAN

Mata Pelajaran : Matematika


Kelas / Semester : II / II
Kompetensi dasar : Melakukan operasi hitung bilangan dan menggunakan
dalam pemecahan masalah
Sub kompetensi : Melakukan perkalian dan pembagian bilangan
Indikator : Mengenal perkalian sebagai penjumlahan berulang
Waktu : 2 x 30 menit
Sekolah : SDN 013 Balikpapan Tengah

I. Skenario Pembelajaran
1. Pendahuluan / Orientasi / Apersepsi ( 10 menit )
a.) Mengadakan absensi murid.
b.) Memasang kartu bilangan
c.) Membangkitkan motivasi anak mengenai perkalian.

2. Kegiatan inti / inti pembelajaran ( 40 menit )


a.) Guru bertanya tentang perkalian sebagai penjumlahan berulang.
Contoh : Adi mempunyai kelereng 4, Doni mempunyai kelereng 4, dan
Kiki mempunyai kelereng 4, lalu kelereng dari ketiga anak tersebut
dijumlahkan.

o o o o o o
o o o o o o

4 + 4 + 4  3 x 4 = 12
Jadi, jumlah kelereng ketiga anak tadi : 4+4+4 atau 3 x 4 = 12

b.) Menghitung banyak gambar benda yang sama setiap kelompoknya


Contoh :
♥ ♥ ♥
♥ ♥ ♥ ♥ ♥ ♥
5 x 3 = 15
Setelah diberikan beberapa contoh siswa disuruh mengerjakan
soal-soal yang berhubungan dengan perkalian dan penjumlahan
seperti contohnya.

c.) Mengubah bentuk penjumlahan berulang kedalam bentuk perkalian


Contoh : 2+2+2+2= … x … = …  2 x 4 = 8
5+5+5= … x … = …  3 x 5 = 15

d.) Menggunakan kartu perkalian dengan kartu penjumlahan berulang. Siswa


secara bergantian untuk melakukan perkalian dengan cara penjumlahan
berulang.

e.) Melakukan latihan tentang perkalian sebagai penjumlahan berulang pada


buku lembar kerja siswa.
Contoh soal : 4+4+4+4=…x…=…
2+2+2=…x…=…

f.) Mengaktifkan kembali anak untuk berlatih perkalian dari 1 sampai dengan 9
dengan cara bergantian, anak maju kedepan diminta menghitung hasil
perkalian dari 1 sampai dengan 9 secara bergantian.
Contoh : 2 x 4 =…
3 x 2 =…
4 x 3 =…

3. Penutup ( 20 menit )
a.) Memberikan soal secara lisan
Guru memberikan soal perkalian, siswa yang dapat menjawab disuruh
angkat tangan dan menjawab.
Contoh : Berapa hasil dari 2 x 5 = ?
Berapa hasil dari 3 x 2 = ? dst …

b.) Merangkum materi yang telah diterangkan


- Mengalikan sama dengan menjumlah secara berulang
- Suatu bilangan jika dikalikan 1, hasilnya bilangan itu
sendiri
- Suatu bilangan jika dikalikan 0, hasilnya adalah 0.

II. Media / Sumber Bahan


a.) Matematika Gemar Berhitung, halaman 45-47 / Tiga Serangkai
b.) LKS Cemara, halaman 3-9 / Central Wahana Ilmu
c.) Kartu Bilangan
d.) Alat Peraga : lidi, kelereng, daun, pensil ( benda kongkrit )
III. Metode
a.) Ceramah , bervariasi
b.) Demonstrasi, siswa / guru

IV. Penilaian
1. Penilaian proses
Dengan cara guru memberikan soal perkalian, yang dapat menjawab diminta
angkat tangan dan menjawabnya.
Contoh : 2 x 4 = …
3x2=…
2 x 1 = … dst …

2. Penilaian hasil / evaluasi ( soal terlampir )


- Memberikan lembar soal kepada siswa
- Siswa diminta mengerjakan secara tertulis.

Pembimbing, Balikpapan, April 2006


Mahasiswa,

Drs.EDY PAIMAN CHUT MUTIA RINA


NIP : 130 689 299 NIM : 811129941
Lampiran Soal

Isilah titik-titik di bawah ini !


1.
▲ ▲ ▲
▲ ▲ ▲ ▲ ▲ ▲

…….+ ……………+………………=…..x….=….
2.
☻ ☻ ☻ ☻ ☻ ☻
……………+……………….=…….x……. =……..
3. 6+6+6+6+6 =…x…=…
4. 3+3+3+3+3 = …x… =…
5. 2 x 7 = …+…=…
6. 3 x 4 = …+…=…
7. 1 x 8 = …
8. 4 x 5 = …
9. 9 x 0 = …
10. 7 x 5 = …

Kunci jawaban
1. 3+3+3=3x3=9
2. 4+4 = 2x4 = 8
3. 5 x 6 = 30
4. 5 x 3 = 15
5. 7 + 7 = 14
6. 4+4+4 = 12
7. 8
8. 20
9. 0
10. 35
Alat Peraga
Kartu Bilangan

1 2 3 4 5

6 7 8 9 10

Anda mungkin juga menyukai