Anda di halaman 1dari 2

KERANGKA ACUAN

PROGRAM : UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT

KEGIATAN : PENYULUHAN PERILAKU HIDUP BERSIH dan SEHAT RUMAH TANGGA

I. Latar Belakang
PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) di Rumah Tangga adalah upaya untuk
memberdayakan anggota rumah tangga agar tahu, mau dan mampu mempraktikkan perilaku
hidup bersih dan sehat serta berperan aktif dalam gerakan kesehatan di masyarakat. PHBS
(Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) di Rumah Tangga dilakukan untuk mencapai Rumah Tangga
berperilaku hidup bersih dan sehat. Perilaku hidup bersih dan sehat seseorang berhubungan
dengan peningkatan kesehatan individu, keluarga, masyarakat dan lingkungannya.

II. Tujuan
a. Tujuan Umum
Meningkatnya kemandirian dan pemberdayan masyarakat untuk melakukan Perilaku
Bersih Hidup Sehat (PHBS)
b. Tujuan Khusus
1. Menjelaskan tentang pengertian PHBS
2. Menjelaskan apa saja 10 indikator PHBS
3. Menjelaskan masing-masing 10 indikator PHBS
4. Meningkatkan pembina petugas kesehatan dalam membina PHBS di tatanan Rumah
Tangga.

III. Cara Melaksanakan Kegiatan


Cara pelaksanaan kegiatan penyuluhan ini menggunakan ceramah dan tanya jawab. Alat yang
digunakan untuk penyuluhan adalah laptop dan lembar balik PHBS.

IV. Sasaran
6 Desa di Kecamatan Belitang Hilir.
V. Jadwal

No Tanggal Kegiatan Tempat Petugas Biaya


1 Penyuluhan PHBS Desa Sei Ayak I Apria, Dwi Rp 500,000
2 Penyuluhan PHBS Desa Sei Ayak II Apria, Dwi Rp 500,000
3 Penyuluhan PHBS Desa Tp Pulau Apria, Dwi Rp 500,000
4 Penyuluhan PHBS Desa Empajak Apria, Dwi Rp 500,000
5 Penyuluhan PHBS Desa Entabuk Apria, Dwi Rp 500,000
6 Penyuluhan PHBS Desa Empetai Apria, Dwi Rp 500,000
Total Rp 3.000.000
VI. Pembiayaan
Pembiayaan yang digunakan untuk kegiatan penyuluhan ini berasal dari dana operasional
kesehatan.

Anda mungkin juga menyukai