Anda di halaman 1dari 25

RAMADHAN BERKAH

1440 H

1
MASJID ABDULLAH PERMATA JINGGA
No. : 01/IV/2019/PROP
PANITIA RAMADHAN BERKAH 1440 H Lamp. : 1 Berkas
PERMATA JINGGA MALANG Perihal : Permohonan Untuk Menjadi Donatur

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Puji syukur atas kenikmatan dan keberkahan yang diberikan Allah kepada kita semua, karena telah memberikan kenikmatan berupa kesempatan untuk bertemu bulan
ramadhan kembali, yaitu bulan yang lebih baik dari pada seribu bulan, bulan dimana pintu syurga dibuka selebar-lebarnya dan pintu neraka di tutup serapat-rapatnya,
bulan penghapusan dosa, dan kita dipertemukan olehnya dalam keadaan sehat wal ‘afiat.

Kami dari segenap Panitia Kegiatan Bulan Ramadhan Masjid Abdullah tidak bosan-bosannya mengadakan berbagai macam acara, agar bulan Ramadhan yang dicintai ini
ramai dengan kegiatan-kegiatan yang di berkahi oleh Allah SWT.

Selain merencanakan berbagai macam kegiatan selama bulan ramadhan berlangsung, panitia juga merencanakan kegiatan santunan dan acara berbuka bersama anak-
anak yatim yang berada di sekitar wilayah PERMATA JINGGA dan Malang Raya, tidak hanya anak yatim piatu namun fakir miskin juga di undang untuk mengikuti kegiatan
buka puasa bersama.

Kami sebagai panitia pelaksana menghimbau kepada seluruh pihak untuk ikut meramaikan acara dan ikut berpartisipasi untuk menyemarakkan bulan Ramadhan yang
Berkah ini, serta meluangkan sedikit hartanya demi kelancaran kegiatan di Bulan Ramadhan yang penuh Berkah ini. Besar harapan Panitia akan bantuan dan dukungan
bapak/Ibu/saudara. semua demi suksesnya acara ini.

Atas bantuan dan dukungannya kami sampaikan “Jazakumullah Khoirol jaza wa khoiron katsiro”

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Malang, 22 April 2019 Mengetahui,


Ketua Panitia Sekretaris Ketua DKM Masjid Abdullah Ketua RW 06 Permata Jingga

Halim Mas’udi Brillyanes Sanawiri Arif Abdullah Suaji Projo


Segala puji bagi Allah, salawat dan
salam semoga terlimpah kepada Nabi
Muhammad, keluarga, para sahabatnya,
dan segenap pengikut setia mereka.
Amma ba’du.

A. MUQADIMAH

3
A. MUQADIMAH
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

Datangnya bulan Ramadhan merupakan saat yang dinantikan oleh setiap insan beriman. Sebab di bulan itu banyak keutamaan dan pahala
yang dijanjikan. Yang dengan melakukan amalan-amalan yang dituntunkan oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam maka mereka berharap
untuk bisa menuai cinta dan ampunan ar-Rahman. Tidak hanya ibadah puasa di siang hari saja, bahkan umat Islam bisa menikmati
indahnya bulan Ramadhan dengan merenungi kandungan ayat-ayat suci al-Qur’an dengan semangat yang lebih daripada pada bulan-
bulan selainnya. Apalagi ditunjang dengan diadakannya kultum, siraman rohani dan kajian-kajian keislaman yang bisa menambah
keimanan dan memperkuat keyakinan.

Di samping itu, maraknya masjid dengan jama’ah shalat tarawih membuat suasana bulan Ramadhan semakin menyejukkan. Di saat-saat
semacam itulah kita dapati ketenangan dan kenikmatan beribadah yang jarang dijumpai pada bulan-bulan yang lain. Belum lagi,
kenikmatan yang dirasakan ketika berbuka puasa dan janji pahala besar bagi orang-orang yang menyisihkan hartanya untuk berbuka dan
mendukung amal-amal kebaikan yang lainnya. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pun telah memberikan teladan kedermawanan
yang luar biasa di bulan yang mulia ini.

Sudah menjadi tradisi dan agenda Rutin dari Masjid Abdullah Permata Jingga untuk turut berpartisipasi mengadakan kegiatan-kegiatan di
Bulan Ramadhan yang penuh Berkah ini dengan membantu menyalurkan sebagian harta dari Warga Permata Jingga yang dengan penuh
kerelaan dan pengharapan terhadap keridhaan-Nya.
B. NAMA KEGIATAN
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

Nama Kegiatan Ramadhan Masjid Abdullah Permata Jingga


tahun 2019 M/ 1440 H ini adalah:
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

5
C. LANDASAN KEGIATAN
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

1. Firman Allah ta’ala, “Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kamu kepada Allah dengan sebenar-benar
ketakwaan kepada-Nya dan janganlah kamu mati melainkan dalam keadaan sebagai muslim.” (QS. Ali Imron:
108).
2. Firman Allah ta’ala, “Hai orang-orang yang beriman diwajibkan kepada kalian berpuasa sebagaimana
diwajibkan kepada orang-orang sebelum kalian agar kalian bertakwa.” (QS. al-Baqarah: 183).
3. Firman Allah ta’ala, “Saling tolong menolonglah kalian dalam kebaikan dan takwa, dan janganlah kalian saling
tolong menolong dalam dosa dan pelanggaran.” (QS. al-Ma’idah: 3).
4. Firman Allah ta’ala, “Katakanlah -wahai Muhammad-, Jika kalian mengaku mencintai Allah maka ikutilah aku.”
(QS. Ali Imron: 30).
5. Sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Barang siapa yang dikehendaki menjadi baik oleh Allah maka ia
akan dipahamkan dalam urusan agamanya.” (HR. Bukhari dan Muslim).
6. Sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Barang siapa yang menunjukkan kepada kebaikan maka dia akan
mendapatkan pahala sebagaimana pahala orang yang melakukannya.” (HR. Muslim).
7. Sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Puasa itu adalah perisai yang dengannya seorang hamba
melindungi diri dari api neraka.” (HR. Ahmad).
8. Sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Barang siapa yang memberikan buka bagi orang yang berpuasa
maka dia akan mendapatkan pahala seperti orang yang berpuasa itu, hanya saja hal itu sama sekali tidak
mengurangi pahalanya sedikitpun.” (HR. Tirmidzi, dan dia menyatakan sahih).
9. Sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Barang siapa yang berpuasa Ramadhan karena iman dan
mengharap pahala maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah berlalu.” (HR. Bukhari dan Muslim).
10. Program kerja Ta’mir Masjid Abdullah Permata Jingga Tahun 2019.
11. Rapat para pengurus Ta’mir MASJID ABDULLAH pada tanggal 16 April 2019 tentang pembentukan panitia
kegiatan Ramadhan 1440 H.

6
D. TUJUAN KEGIATAN
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

1. Memberikan bantuan kepada masyarakat berupa fasilitas yang


nyaman, sehingga masyarakat bisa khusyu’ dalam menjalankan
ibadahnya di bulan ramadhan.
2. Memberikan ilmu dan ajaran baru kepada masyarakat, sehingga
mendapatkan ilmu baru yang lebih bermanfaat untuk memperbaiki
ibadah yang masih kurang.
3. Memanfaatkan bulan ramadhan untuk mempelajari, mengenal,
memahamiproblematika keagamaan dan sosialisasi terhadap
masyarakat disekitar kita.
4. Menumbuhkan rasa kepedulian kepada masyarakat disekitar
lingkungan kita, seperti membagi sembako, mengadakan pengajian
berjamaah, dan masih banyak lagi, sehingga tali silaturahmi terus
terhubung dalam ukhuwah islamiyah yang kuat.
5. Memberikan bantuan kepada pemerintah dalam menjalankan
program pemerintah dalam neminimalisir terjadinya kesenjangan
sosial, yaitu kegiatan santunan anak yatim dan fakir miskin.

7
E. TARGET SASARAN KEGIATAN
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

3
Para Jamaah Masjid Abdullah
Permata Jingga

Seluruh warga
1 Permata Jingga dan
Malang Raya

4
Yatim Piatu, Fakir miskin Jamaah yang berada diluar
yang berada disekitar Permata Jingga wilayah Masjid Abdullah
dan Malang Raya 2 Permata Jingga / Musafir

8
F. JENIS-JENIS KEGIATAN
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

Buka Puasa Bersama Warga dan


Musafir, Bersama Anak Yatim Piatu,
Panti Asuhan, yang melibatkan warga 01.
RT 01-RT 09 Permata Jingga.

Sholat Taraweh, dilakukan Tauziyah setiap


malam dilaksanakan setelah Sholat Isya
02. Berjamaah dan Sebelum Sholat Taraweh 8
Raka’at dan Witir 3 Raka’at.

9
Nuzulul Qur’an, Melaksanakan acara
Gebyar Ramadhan Gabungan dari
RW, Masjid Abdullah dan Masjid 03.
Cahyaning Ati.

Kunjungan ke Panti
Asuhan di Sekitar
04. Permata Jingga dan juga
Panti Asuhan Binaan.

Santunan 30 Guru Ngaji TPQ, dan


Cinderamata kami berikan kepada
20 Ustadz yang memberikan 05.
Tauziyah di MAPJ.

Santunan dan Bakti Sosial Kepada


Dhuafa, diberikan kepada Dhuafa di
06. Seputaran PJ yaitu kelurahan Sudimoro,
Mojolangu dan Tunggulwulung.

10
Kunjungan
07. kepada
Orang Sakit

Pemberian Sembako kepada


Petugas Kebersihan dan
Security PJ
08.

Mengadakan Patrol
09. (membangunkan Sahur)
seminggu sekali di PJ

11
Sahur
On the 10.
Road

I’tikaf 10 Hari Terakhir, diisi


dengan Sholat Qiyamul lail,
11. Sahur Bersama dan Ibadah
yang lain.

F. JENIS-JENIS KEGIATAN
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

12
G. ANGGARAN DANA
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

A. Seksi Iftar Dan Sahur Harian

No Tujuan Anggaran JML Biaya Hari Total

1 Kue untuk iftar (21 hari pertama) 300 Rp2.500 21 Rp15.750.000

2 Kue untuk iftar (7 hari terakhir) 200 Rp2.500 7 Rp3.500.000

3 Nasi kotak untuk Iftar (14 hari, minggu ke 1 & 2) 300 Rp15.000 14 Rp63.000.000

4 Nasi kotak untuk Iftar (7 hari, minggu ke-3) 250 Rp15.000 7 Rp26.250.000

5 Nasi kotak untuk Iftar (7 hari, minggu ke-4) 200 Rp15.000 7 Rp21.000.000

6 Nasi kotak untuk sahur di 10 hari terakhir 100 Rp15.000 10 Rp15.000.000

Nasi kotak untuk iftar & sahur satpam, selama 30


7 40 Rp15.000 28 Rp16.800.000
hari

Sub Total —> Rp161.300.000


G. ANGGARAN DANA
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

B. Seksi Santunan

No Tujuan Anggaran JML Biaya Total

Santunan Panti (Sumber dana/teknisnya masih


1 9 Rp3.000.000 Rp27.000.000
dibicarakan)

2 Santunan & Sembako Guru Ngaji diluar PJ 30 Rp400.000 Rp12.000.000

3 Paket Bingkisan & Sembako Guru TPQ MAP 3 Rp300.000 Rp900.000

4 Paket Bingkisan/Sembako Marbot + Imam 2 Masjid 15 Rp300.000 Rp4.500.000

5 Kafalah Ustadz (Tausiah Ba’dha Isya) 30 Rp500.000 Rp15.000.000

6 Paket Bingkisan Ustad/Ustadzah Kajian Rutin MAPJ 20 Rp400.000 Rp8.000.000

Sub Total —> Rp67.400.000


G. ANGGARAN DANA
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

C Seksi Bakti Sosial

No Tujuan Anggaran JML Biaya Total

1 Paket Sembako SATPAM & PASKUN 70 Rp100.000 Rp7.000.000

2 Paket Sembako DHUAFA 232 Rp100.000 Rp23.200.000

3 Santunan Orang Sakit 5 Rp500.000 Rp2.500.000

4 Sahur On The Road ( 3 hari x @100 porsi/hari ) 300 Rp15.000 Rp4.500.000

Paket Donasi Kurma & Air Mineral ke Mushola


5 7 Rp750.000 Rp5.250.000
Terdekat

Sub Total —> Rp42.450.000


G. ANGGARAN DANA
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

D Seksi Operasional & Perlengkapan

1 Biaya Operasional dan Perlengkapan 1 Rp11.500.000 Rp11.500.000

GRAND TOTAL —> Rp282.650.000

Total anggaran biaya untuk kegiatan “Ramadhan Berkah 1440H” adalah Rp. 282.650.000,-
(dua ratus delapan puluh dua enam ratus lima puluh ribu rupiah)
H. SUMBER DANA KEGIATAN
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

01 02 03 04
Dana Operasional MASJID Sumbangan Warga PJ dan Sponsorship Infaq Harian
ABDULLAH PERMATA JINGGA Masyarakat Umum

17
I. JADWAL KEGIATAN
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

NO KEGIATAN PELAKSANA WAKTU


1 Buka Puasa Bersama RT 01 sd RT 09 Setiap Hari
2 Buka Puasa Bersama anak Yatim Piatu Gabungan 3 RT 12, 19, 26 Mei, 2019

3 Tausyiah Tarawih Ustadz yang ditunjuk oleh Panitia dan Takmir Setiap hari ba’da Sholat Isya.

4 Gebyar Ramadhan memperingati Nuzulul Qur’an MAPJ dan MCAPJ 22 Mei, 2019

5 Santunan Guru Ngaji dan Bingkisan untuk Ustadz. Takmir dan Panitia Ramadhan MAPJ Minggu, 19 Mei 2019

6 Santunan Dhuafa/Baksos Seputaran PJ Panitia Ramadhan MAPJ dan Khoirunnisa Minggu, 26 Mei 2019

7 Kunjungan kepada Orang Sakit Panitia Ramadhan MAPJ dan Khoirunnisa Jum’at, 24 Mei 2019

8 Sahur on the road Panitia Ramadhan MAPJ dan Khoirunnisa 10, 17, 24 Mei, 2019

9 Pemberian Sembako kepada Petugas Kebersihan dan Panitia Ramadhan MAPJ dan Khoirunnisa Sabtu, 1 Juni 2019
Security PJ
10 Patrol Ramadhan (membangunkan Sahur) Panita Ramadhan MAPJ dan Warga 12, 19, 25 Mei 2019

11 I’tikaf 10 Malam Terakhir Panitia Ramadhan MAPJ 10 Hari Terakhir Ramadhan

12 Gema Takbir Keliling Panita Ramadhan MAPJ dan Warga Malam Takbiran

13 Sholat Idul Fitri Panita Ramadhan MAPJ dan Warga 1 Shawal 1440
J. SUSUNAN PANITIA
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

Penasehat Bendahara Seksi Pelaksanaan Ibadah


Suaji Projo (Ketua RW 06 PJ) Budi, Dhani, Ully Supali, Puryoto, Tri, Basir
Ivita, Hanum
Pelindung Seksi Perlengkapan
Arif Abdullah (Ketua DKM MAPJ) Medha, Heni, Basir, Haryo, Brilly, Arif Djunaedi Seksi Buka Puasa & Sahur
Lilik, Atik, Ika, Yalis, Heny
Ketua Panitia Seksi Dokumentasi Pras, Haryo, Brilly, Yoda, Teguh, Halim,
Halim, Andik, Agus, Yuka, Tanto Alfin, Jarwo, Medha, Heni

Wakil Ketua Seksi Bakti Sosial Seksi Santunan


Haryo Ivita, Hapsari, Astuti, Sofie, Indah, Eny Dewi, Ully, Tutik, Fauzah, Rini
Andik, Bondan, Agus, Teguh Bondan, Halim, Andik
Sekretaris
Brilly, Yoda, Prass
19
K. REKENING KEGIATAN
RAMADHAN MAPJ “RAMADHAN BERKAH 1440 H”

Untuk keperluan penampungan Donasi


Kegiatan Ramadhan Berkah 1440 H dapat
disalurkan melalui :

37 66 111 Setelah melakukan transfer, mohon


lakukan konfirmasi ke nomor WA
berikut ini:

119 0821 4379 1366 (Dhani)


Masjid Abdullah 081 6952 041 (Ully)
Permata Jingga

20
L. PENUTUP
“RAMADHAN BERKAH 1440 H”

Demikianlah proposal acara kegiatan di bulan ramadhan ini


panitia buat, semoga acara kegiatan di bulan Ramadhan ini bisa
berjalan dengan baik dan lancar, terima kasih atas segala
partisipasi dan sumbangan untuk semua pihak yang ikut
membantu dan kami juga sangat memohon peran serta dari
Para Ketua RT agar menghimbau warganya untuk berpartisipasi
dalam kegiatan Ramadhan Berkah 1440H.

Malang, 22 April 2019 Mengetahui,


Ketua Panitia Sekretaris Ketua DKM Masjid Abdullah Ketua RW 06 Permata Jingga

Halim Mas’udi Brillyanes Sanawiri Arif Abdullah Suaji Projo

21
DOKUMENTASI
KEGIATAN 2018
RAMADHAN BERKAH 1439 H

22
23
24
MASJID ABDULLAH PERMATA JINGGA
PANITIA RAMADHAN BERKAH 1440 H
PERMATA JINGGA MALANG

Anda mungkin juga menyukai