Anda di halaman 1dari 59

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, dimana
kita masih diberi kesehatan dan berada dalam ridho serta hidayahNya, sehingga
kami dapat menyelesaikan proposal tentang isolasi metabolit sekunder daun manga
bapang (Mangifera indica L. ‘Bapang’).
Proposal ini telah kami susun dengan maksimal dan mendapatkan bantuan
dari berbagai pihak sehingga dapat memperlancar pembuatan proposal ini. Untuk itu
kami menyampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah
berkontribusi dalam pembuatan proposal ini.
Terlepas dari semua itu, Kami menyadari sepenuhnya bahwa masih ada
kekurangan baik dari segi susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu
dengan tangan terbuka kami menerima segala saran dan kritik dari pembaca agar
kami dapat memperbaiki proposal ini.
Akhir kata kami berharap semoga proposal tentang isolasi metabolit sekunder daun
manga bapang (Mangifera indica L. ‘Bapang’) ini dapat memberikan manfaat bagi
pembaca.

Cimahi, Maret 2017

Penyusun

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................................... i


DAFTAR ISI............................................................................................................................. ii
BAB I ........................................................................................................................................ 1
PENDAHULUAN .................................................................................................................... 1
I.1 Latar Belakang ................................................................................................................. 1
I.2 Perumusan Masalah ......................................................................................................... 2
1.3 Tujuan Khusus ................................................................................................................ 2
TINJAUAN PUSTAKA ........................................................................................................... 3
2.1 Tinjauan Botani ............................................................................................................... 3
2.1.1 Taksonomi Tumbuhan Mangga ............................................................................... 3
2.1.2 Morfologi Tumbuhan Mangga ................................................................................. 3
2.1.3 Kandungan Kimia .................................................................................................... 4
2.1.4 Khasiat ..................................................................................................................... 4
2.2. Metode Pemisahan ......................................................................................................... 5
2.2.1 Penapisan Fitokimia ................................................................................................. 5
2.3 Tinjauan Tentang Mangiferin ....................................................................................... 13
2.4 Ekstraksi........................................................................................................................ 14
2.5 Metode Pemisahan dan Pemurnian ............................................................................... 16
2.6 Metode Identifikasi ....................................................................................................... 18
2.6.1 Spektrofotometri UV-Visible ................................................................................. 18
2.6.2 Spektrofotometri Infra Red .................................................................................... 19
BAB III ................................................................................................................................... 20
ALAT DAN BAHAN ............................................................................................................. 20
A. Alat.............................................................................................................................. 20
B. Bahan .......................................................................................................................... 21
BAB IV ................................................................................................................................... 22
METODE PENELITIAN ........................................................................................................ 22

ii
4.1 Penapisan Fitokimia ................................................................................................ 22
4.2 Pembuatan Ekstrak.................................................................................................. 24
4.3 Pemekatan Ekstrak .................................................................................................. 25
4.4 Pemantauan KLT Ekstrak ....................................................................................... 25
4.4.1. Chamber 1 ........................................................................................................... 25
4.5. Fraksinasi Daun Mangga Bapang ........................................................................... 27
4.5.1 Ekstraksi Cair-Cair.............................................................................................. 27
4.6 Pemisahan Lanjutan ..................................................................................................... 30
4.6.1. Kromatografi Kertas Preparatif (KKt Preparatif)............................................... 30
4.7 Identifikasi .................................................................................................................... 31
4.7.1 KLT 2 Dimensi ...................................................................................................... 31
4.7.2 Spektrofotometri UV Visible ................................................................................. 32
4.7.3 Spektrofotometri Inframerah.................................................................................. 32
BAB V .................................................................................................................................... 33
HASIL PENGAMATAN ........................................................................................................ 33
5.1 Hasil Pembuatan dan Pemisahan (Maserasi) ................................................................ 33
5.2 HASIL PERCOBAAN PEMISAHAN DENGAN ECC ............................................... 34
5.3 Hasil Pemantauan KLT Fraksi ...................................................................................... 34
LAMPIRAN............................................................................................................................ 38
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................. 55

iii
BAB I

PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang


Daun mangga bapang (Mangifera indica L. ‘Bapang’) merupakan obat
tradisional yang berkhasiat untuk terapi diabetes melitus dan sebagai antioksidan.
Mangga bapang (Mangifera indica L. ‘Bapang’) merupakan tanaman berasal dari
keluarga Anacardiaceae. Pada mangga tersebut terdapat salah satu senyawa golongan
flavonoid yaitu Mangiferin. Sehingga diduga pada mangga bapang juga terdapat
senyawa mangiferin seperti pada Mangifera indica karena berasal dari genus yang
sama.

Senyawa metabolit sekunder merupakan senyawa kimia yang umumnya


mempunyai kemampuan bioaktifitas sehingga banyak digunakan sebagai obat
tradisional. Sebagian besar tanaman obat telah dilakukan identifikasi senyawa
fitokimianya. Senyawa golongan Flavonoid merupakan sumber metabolit sekunder.
Senyawa metabolit sekunder dari kelompok flavonoid diketahui merupakan senyawa
yang berkontribusi pada aktivitas biologis dari suatu tanaman. Senyawa flavonoid
dapat ditemukan pada semua bagian tumbuhan tinggi, seperti bunga, daun, ranting,
buah, kayu, kulit kayu dan akar.

Atas dasar senyawa yang dimiliki oleh buah daun manga bapang, akan
dilakukan pembuktian untuk menguji senyawa flavonoid pada daun manga bapang
dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol.

1
I.2 Perumusan Masalah
Dari latar belakang yang telah diuraikan, maka rumusan masalah dalam penelitian ini
adalah:

1. Bagaimana metode penapisan fitokimia pada daun mangga bapang


(Mangifera indica L. ‘Bapang’) ?
2. Apa saja kandungan metabolit sekunder yang terdapat dalam daun mangga
bapang (Mangifera indica L. ‘Bapang’) ?
3. Bagaimana cara mengisolasi senyawa flavonoid pada daun mangga bapang
(Mangifera indica L. ‘Bapang’) ?

1.3 Tujuan Khusus


Dari penelitian ini diharapkan :

1. Mengetahui metode yang digunakan dalam penapisan fitokimia daun mangga


bapang (Mangifera indica L. ‘Bapang’).
2. Dapat membuktikan secara ilmiah mengenai kandungan metabolit sekunder
yang terdapat pada daun mangga bapang (Mangifera indica L. ‘Bapang’).
3. Mengetahui proses isolasi senyawa flavonoid yang terdapat pada daun
mangga bapang (Mangifera indica L. ‘Bapang’).

2
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Tinjauan Botani


2.1.1 Taksonomi Tumbuhan Mangga
Dalam tanaman atau sistematik (taksonomi) tumbuhan, tanaman mangga di
klasifikasikan sebagai berikut :

Kingdom : Plantae (tumbuh-tumbuhan)

Divisi : Spermatophyta (tumbuhan berbiji)

Subdivisi : Angiospermae (berbiji tertutup)

Kelas : Dicotiledonae (biji berkeping dua)

Ordo : Anacardiales

Famili : Anacardiaceae (mangga-manggaan)

Genus : Mangifera

Spesies : Mangifera indica Linn ‘Bapang’

2.1.2 Morfologi Tumbuhan Mangga


Batang pohon mangga tegak, bercabang agak kuat. Kulit tebal dan kasar
dengan banyak celah-celah kecildan sisik-sisik bekastangkai daun. Warna kulit
batang yang sudah tua biasanya coklat keabuan sampai hitam. Pohon Mangga yang
berasal dari biji pada umumnya tegak, kuat dan tinggi sedangkan yang berasal dari
sambungan atau tempel lebih
pendek dan cabang membentang.
Daun yang masih muda biasanya berwarna kemerahan, keunguan, atau
kekuningan yang kemudian hari akan berubah pada bagian permukaan sebelah atas
menjadi hijau mengkilat, sedangkan bagian permukaan bawah berwara hijau muda.
Bunga mangga biasanya bertangkai pendek, jarang sekali yang

3
bertangkai panjang, dan berbau harum seperti bunga lili. Kelopak bunga biasanya
bertaju 5.
Buah Mangga termasuk buah batu yang berdaging, dengan ukuran dan bentuk
yang sangat berubah-ubah bergantung pada macamnya, mulai dari bulat, bulat telur,
hingga lonjong memanjang. Panjang buah kira-kira 2.5 -3.0 cm. Kulit buah agak tebal
berbintik-bintik kelenjar, hijau kekuningan atau kemerahan bila masak. Daging buah
jika masak berwarna merah jingga, kuning, berserabut atau tidak, manis sampai
masam dengan banyak air dan berbau kuat sampai lemah. Biji berwarna putih,
gepeng memanjang tertutup endokrap yang tebal, mengayu dan berserat. Biji ini
terdiri dari, ada yang monoembrional dan ada pula yang poliembrional
(Rukmana,1997).

2.1.3 Kandungan Kimia


Total fenol yang ditemukan pada kulit buah mangga lebih banyak dibanding
total fenol pada daging buah mangga, dengan total fenol 4066 mg (GAE)/kg.
Komposisi polifenol pada kulit mangga termasuk mangiferin, kuersetin, kaemferol
dan rhamnetin. Kuersetin, salah satu bagian dari flavonoid, merupakan komposisi
terbesar dalam kulit mangga beserta dengan mangiferin (Masibo dan He, 2008).

2.1.4 Khasiat
Para ahli meyakini mangga adalah sumber karotenoid yang disebut beta
crytoxanthin, yaitu bahan penumpas kanker yang baik. Mangga juga kaya vitamin,
antioksidan seperti vitamin C dan E. Satu buah mangga mengandung tujuh gram serat
yang dapat membantu sistem pencernaan. Sebagian besar serat larut dalam air dan
dapat menjaga kolesterol agar tetap normal. Mangga memiliki sifat kimia dan efek
farmakologis tertentu, yaitu bersifat pengelat (astringent), peluruh urine, penyegar,
penambah nafsu makan dan antioksidan. Kandungan asam galat pada mangga sangat
baik untuk saluran pencernaan. Sedangkan kandungan riboflavinnya sangat baik
untuk kesehatan mata, mulut, dan tenggorokan.Buah Mangga juga mengandung

4
senyawa flavonoida. Kandungan flavonoida dalam buah Mangga yang mempunyai
gugus hidroksi bebas dapat menghambat aktivitas sitokrom.

2.2. Metode Pemisahan


2.2.1 Penapisan Fitokimia
Penapisan fitokimia merupakan suatu metode ilmiah untuk mengidentifikasi
kandungan kimia yang terdapat pada tanaman.

Flavonoid

Senyawa-senyawa flavonoid adalah senyawa-senyawa polifenol yang


mempunyai 15 atom karbon, terdiri dari dua cincin benzena yang dihubungkan
menjadi satu oleh rantai linier yang terdiri dari tiga atom karbon. Flavonoid
merupakan senyawa metabolit sekunder yang terdapat pada semua bagian tumbuhan
termasuk daun, akar, kayu, kulit, tepung sari, bunga, buah, dan biji. Kebanyakan
berada di dalam tanaman hijau kecuali alga. Flavonoid yang lazin ditemukan pada
tumbuhan tingkat tinggi adalah flavon dan flafonol (Markham, 1988: 14).

Penamaan flavonoid berasal dari bahasa latin yang mengacu pada warna kuning dan
sebagian besar flavonoid adalah berwarna kuning Flavonoid sering ditemukan dalam
bentuk pigmen dan co-pigmen. Flavonoid adalah golongan pigmen organik yang
tidak mengandung molekul nitrogen. Kombinasi dari berbagai macam pigmen ini
membentuk pigmentasi pada daun, bunga, buah dan biji tanaman. Pigmen ini
merupakan antraktan bagi serangga dan merupakan agen polinasi (Bhat et al., 2009).

Flavonoid merupakan salah satu golongan fenol alam yang tersebar jumlahnya.
Tumbuhan yang mengandung flavonoid dapat digunakan untuk pengobatan
sitotoksik, gangguan fungsi hati, menghambat pendarahan, antioksidan, antihipertensi
dan antiinflamasi (Robinson, 1995: 191- 196)

5
Flavonoid adalah senyawa fenol, sehingga warnanya berubah bila ditambah basa atau
amoniak. Terdapat sekitar 10 jenis flavonoid yaitu antosianin, proantosianidin,
flavonol, flavon, glikoflavon, biflavonil, khalkon, auron, flavanon, dan isoflavon
(Harborne, 1987).

Pengenalan flavonoid didasarkan pada reaksi reduksi gugusan karbonil pada


lingkar delta-lakton menjadi gugusan alkohol membentuk senyawa hidroksi yang
berwarna-warna tergantung pada gugusan fungsional yang terikat pada lingkar A atau
B. warna yang terjadi dapat ditarik oleh amil alkohol (Fransworth 1996)

Senyawa flavonoid adalah senyawa yang mengandung C15 terdiri atas dua inti
fenolat yang dihubungkan dengan tiga satuan karbon. Struktur dasar flavonoid dapat
digambarkan sebagai berikut :

Cincin A adalah karakteristik phloroglusinol atau bentuk resorsinol tersubstitusi.

Namun sering terhidroksilasi lebih lanjut :

6
Cincin B adalah karakteristik 4-, 3,4-, 3,4,5- terhidroksilasi

R = R’ = H, R’ = OH R = H, R’ = R” = OH R = R’ = R” = OH (juga, R = R’ = R” =
H) (Sastrohamidjojo, 1996)

Klasifikasi senyawa flavonoid

Menurut Robinson (1995), flavonoid dapat dikelompokkan berdasarkan keragaman


pada rantai C3 yaitu :

1. Flavonol
Flavonol paling sering terdapat sebagai glikosida, biasanya 3-glikosida, dan
aglikon flavonol yang umum yaitu kamferol, kuersetin, dan mirisetin yang
berkhasiat sebagai antioksidan dan antiimflamasi. Flavonol lain yang terdapat

7
di alam bebas kebanyakan merupakan variasi struktur sederhana dari flavonol.
Larutan flavonol dalam suasana basa dioksidasi oleh udara tetapi tidak begitu
cepat sehingga penggunaan basa pada pengerjaannya masih dapat dilakukan.

2. Flavon
Flavon berbeda dengan flavonol dimana pada flavon tidak terdapat gugusan
3-hidroksi. Hal ini mempunyai serapan UV-nya, gerakan kromatografi, serta
reaksi warnanya. Flavon terdapat juga sebagai glikosidanya lebih sedikit
daripada jenis glikosida pada flavonol. Flavon yang paling umum dijumpai
adalah apigenin dan luteolin. Luteolin merupakan zat warna yang pertama kali
dipakai di Eropa. Jenis yang paling umum adalah 7-glukosida dan terdapat
juga flavon yang terikat pada gula melalui ikatan karbon-karbon. Contohnya
luteolin 8-C-glikosida. Flavon dianggap sebagai induk dalam nomenklatur
kelompok senyawa flavonoid.

3. Isoflavon
Isoflavon merupakan isomer flavon, tetapi jumlahnya sangat sedikit dan
sebagai fitoaleksin yaitu senyawa pelindung yang terbentuk dalam tumbuhan
sebagai pertahanan terhadap serangan penyakit. Isoflavon sukar dicirikan
karena reaksinya tidak khas dengan pereaksi warna manapun. Beberapa
isoflavon (misalnya daidzein) memberikan warna biru muda cemerlang
dengan sinar UV bila diuapi amonia, tetapi kebanyakan yang lain tampak

8
sebagai bercak lembayung yang pudar dengan amonia berubah menjadi
coklat.

4. Flavanon
Flavanon terdistribusi luas di alam. Flavanon terdapat di dalam kayu, daun
dan bunga. Flavanon glikosida merupakan konstituen utama dari tanaman
genus prenus dan buah jeruk; dua glikosida yang paling lazim adalah
neringenin dan hesperitin, terdapat dalam buah anggur dan jeruk.

5. Flavanonol
Senyawa ini berkhasiat sebagai antioksidan dan hanya terdapat sedikit sekali
jika dibandingkan dengan flavonoid lain. Sebagian besar senyawa ini
diabaikan karena konsentrasinya rendah dan tidak berwarna.

6. Katekin

9
Katekin terdapat pada seluruh dunia tumbuhan, terutama pada tumbuhan
berkayu. Senyawa ini mudah diperoleh dalam jumlah besar dari ekstrak kental
Uncaria gambir dan daun teh kering yang mengandung kira-kira 30%
senyawa ini. Katekin berkhasiat sebagai antioksidan.

7. Leukoantosianidin
Leukoantosianidin merupakan senyawa tanpa warna, terutama terdapat pada
tumbuhan berkayu. Senyawa ini jarang terdapat sebagai glikosida, contohnya
melaksidin, apiferol

8. Antosianin
Antosianin merupakan pewarna yang paling penting dan paling tersebar luas
dalam tumbuhan. Pigmen yang berwarna kuat dan larut dalam air ini adalah
penyebab hampir semua warna merah jambu, merah marak , ungu, dan biru
dalam daun, bunga, dan buah pada tumbuhan tinggi. Secara kimia semua
antosianin merupakan turunan suatu struktur aromatik tunggal yaitu sianidin,
dan semuanya terbentuk dari pigmen sianidin ini dengan penambahan atau
pengurangan gugus hidroksil atau dengan metilasi atau glikosilasi.

10
9. Khalkon
Khalkon adalah pigmen fenol kuning yang berwarna coklat kuat dengan sinar
UV bila dikromatografi kertas. Aglikon flavon dapat dibedakan dari
glikosidanya, karena hanya pigmen dalam bentuk glikosida yang dapat
bergerak pada kromatografi kertas dalam pengembang air. (Harbor ne, 1996)

10. Auron
Auron berupa pigmen kuning emas yang terdapat dalam bunga tertentu dan
briofita. Dalam larutan basa senyawa ini berwarna merah ros dan tampak pada
kromatografi kertas berupa bercak kuning, dengan sinar ultraviolet warna
kuning kuat berubah menjadi merah jingga bila diberi uap amonia. (Robinson,
1995)

Menurut Harborne (1996), dikenal sekitar sepuluh kelas flavonoid dimana


semua flavonoid, menurut strukturnya, merupakan turunan senyawa induk flavon dan
semuanya mempunyai sejumlah sifat yang sama yakni:

11
Golongan flavonoida Penyebaran Ciri khas

larut dalam air, λmaks


pigmen bunga merah
515-545 nm, bergerak
Antosianin marak,dan biru juga dalam
dengan BAA pada kertas.
daun dan jaringan lain.

menghasilkan antosianidin
(warna dapat diekstraksi
terutama tan warna, dalam dengan amil alkohol ) bila
Proantosianidin
daun tumbuhan berkayu. jaringan dipanaskan dalam
HCl 2M selama setengah
jam

Setelah hidrolisis, berupa


terutama ko-pigmen bercak kuning murup pada
tanwarna dalam bunga kromatogram forestall bila
Flavonol
sianik dan asianik; tersebar disinari dengan sinar UV,
luas dalam daun. maksimal spektrum pada
350-386 nm

Setelah dihidrolisis,
berupa bercak coklat
redup pada kromatogram
Flavon Seperti flavonol
forestall, maksimal
spektrum pada 330-350
nm

Mengandung gula yang


terikat melalui ikatan C-C
Glikoflavon seperti flavonol
bergerak dengan
pengembang air, tidak

12
seperti flavon biasa

tanwarna; hampir Pada kromatogram BAA


Biflavonil seluruhnya terbatas pada berupa bercak redup
gimnospermae dengan RF tinggi

Dengan amonia berwarna


Pigmen bunga kuning, merah (perubahan warna
Khalkon dan auron kadang terdapat juga dapat diamati in situ),
dalam jaringan lain maksimal spektrum 370-
410 nm

Tanwarna; dalam daun dan Berwarna merah kuat


Flavanon buah (terutama dalam dengan Mg/HCI; kadang-
citrus) kadang sangat pahit

Tanwarna; seringkali Bergerak pada kertas


dalam akar; hanya terdapat dengan pengembang air;
Isoflavon
dalam satu suku, tak ada uji warna yang
Leguminosae khas.

2.3 Tinjauan Tentang Mangiferin

Mangiferin merupakan senyawa golongan xanton yaitu xanton C-glukocyl.


Mangiferin memiliki cicin aromatic terkondensasi yang berikatan dengan glukosa

13
melalui ikatan C-C. Struktur mangiferin 2-C-β-D-glukopyranosyl-1,3,6,7-
tetrahydroxyxanthon, ditemukan oleh Iseda pada tahun 1957 (Talamond et Al .,
2008).
Struktur mangiferin memenuhi persyaratan aturan Lipinski sebagai kandidat
obat yaitu memiliki berat molekul kurang dari 500, nilai log p = 2,73 , ikatan donor
hidrogennya kurang dari 5 dan ikatan hydrogen aseton kurang dari 10. Selain itu
mangiferin juga memiliki bioavaibilitas yang tinggi pada pemberian obat secara
peroral (Mirza et. Al ., 2013).

Mangiferin merupakan produk alam yang memiliki beberapa aktivitas


farmakologi seperti antioksidan, analgesic, antidiabetes, antiinflamsi, antitumor,
antimikroba dan peningkat stamina atau daya tahan tubuh (Jutiviboonsuk dan
Sarcsaengjun, 2010).

2.4 Ekstraksi
Ekstraksi adalah suatu proses pemisahan dari bahan padat maupun cair
dengan bantuan pelarut. Pelarut yang digunakan harus dapat mengekstrak substansi
yang diinginkan tanpa melarutkan material lainnya. Ekstraksi merupakan proses
pemisahan suatu bahan dari campurannya, ekstraksi dapat dilakukan dengan berbagai
cara. Ekstraksi menggunakan pelarut didasarkan pada kelarutan komponen terhadap
komponen lain dalam campuran.

Faktor-faktor yang mempengaruhi laju ekstraksi adalah:

1. Tipe persiapan sampel

2. Waktu Ekstraksi

3. Kuantitas pelarut

4. Suhu pelarut
5. Tipe pelarut. (Harborne, 1996)

14
Tujuan ekstraksi adalah untuk menarik semua komponen kimia yang terdapat
dalam simplisisa. Ekstraksi ini didasarkan pada perpindahan masa komponen zat
padat dalam pelarut dimana perpindahan mulkai terjadi pada lapisan antarmuka,
kemudian berdifusi masuk kedalam pelarut. Secara umum, terdapat empat situasi
dalam menentukan tujuan ekstraksi:
1. Senyawa kimia telah diketahui identitasnya untuk diekstraksi dari organisme.
2. Bahan diperiksa untuk menemukan kelompok senyawa kimia tertentumisalnya
alkaloid, flavonoid, saponin, meskipun senyawa kimia yang sebenarnya belum
diketahui.
3. Organisme dalam pengobatan tradisional.
4. Sifat senyawa yang akan diisolasi belum ditentukan sebelumnya secara apapun.
(Sudjadi, 1996)

Ekstraksi dapat dilakukan dengan metoda maserasi, sokletasi, dan perkolasi.


Maserasi merupakan cara penyaringan sederhana yang dilakukan dengan cara
merendam serbuk dalam pelarut selama beberapa hari dengan temperatur kamar yang
terlindungi dari cahaya. Metode maserasi digunakan untuk menyaring serbuk halus
yang mengandung komponen kimia yang mudah larut dalam pelarut.

Dasar dari maserasi adalah melarutnya bahan kandungan simplisia dari sel
yang rusak, yang terbentuk pada saat penghalusan, ekstraksi ( difusi) bahan
kandungan dari sel yang masih utuh. Setelah selesai waktu maserasi, artinya
keseimbangan antara bahan yang diekstraksi pada bagian dalam sel dengan masuk ke
dalam cairan, telah tercapai maka proses difusi segera berakhir. Selama maserasi atau
proses perendaman dilakukan pengocokan berulang –ulang. Upaya ini menjamin
keseimbangan konsentrasi bahan ekstraksi yang lebih cepat di dalam cairan.
Sedangkan keadaan diam selama maserasi menyebabkan turunannya perpindahan
bahan aktif. (Voigh 1994)

15
Keuntungan utama metode ekstaksi maserasi yaitu, prosedur dan peralatan
sederhana, metode ekstraksi tidak di panaskan sehingga bahan alam tidak terjasid
terurai. Ekstraksi dingin memungkinkan banyak senyawa terekstraksi, meskipun
beberapa senywa memiliki kelarutan terbatas dalam pelarut ekstaksi pada suhu
kamar. (Heinrich,2014) Kerugiannya adalah pengerjaannya lama dan penyarian
kurang sempurna. Secara teknologi termasuk ekstraksi dengan prinsip metode
pencapaian konsentrasi pada keseimbangan. Maserasi kinetik berarti dilakukan
pengulangan penambahan pelarut setelahdilakuan penyaringan maserat, dan
seterusnya (Depkes RI, 2000; Depkes RI, 1995)

2.5 Metode Pemisahan dan Pemurnian


Fraksinasi adalah cara yang digunakan untuk memisahkan golongan kandungan
yang satu dari golongan yang lain. Fraksinasi ekstrak bertujuan untuk memisahkan
senyawa yang tidak dikehendaki semaksimal mungkin tanpa mempengaruhi
kandungan senyawa yang dikehendaki, sehingga diperoleh ekstrak yang lebih murni.
Fraksinasi ekstrak dapat dilakukan dengan berbagai cara, tetapi pada dasarnya
tergantung pada bentuk fisik ekstrak kasarnya, yaitu ekstrak padat atau setengah
padat dan ekstraksi cair. Ekstrak bentuk cair dapat difraksinasi dengan cara ekstraksi
cair-cair. Ekstraksi cair-cair merupakan metode pemisahan suatu senyawa
berdasarkan pada perbandingan volume distribusi senyawa tersebut dalam dua pelarut
yang saling tidak tercampur (Moelyono, 1996).
Pemisahan dan pemurnian kandungan tumbuhan terutama dilakukan dengan
menggunakan salah satu dari empat teknik kromatografi atau gabungan teknik
tersebut (Harbone, 1987).
Keempat teknik kromatografi itu adalah kromatografi kertas, kromatografi lapis tipis,
kromatografi gas cair dan kromatografi cair kinerja tinggi. Pemilihan teknik
kromatografi sebagian besar bergantung pada sifat kelarutan dan keatsirian senyawa
yang akan dipisah.
Kromatografi lapis tipis adalah metode pemisahan fisikokimia. Fase diam,
ditempatkan pada penyangga berupa pelat gelas, logam atau lapisan yang cocok.
Campuran yang akan dipisah, berupa larutan, ditotolkan berupa bercak atau pita

16
(awal). Setelah plat atau lapisan ditaruh di dalam bejana tertutup rapat yang berisi
larutan pengembang yang cocok. Pemisahan terjadi selama perambatan kapiler
(pengembangan). Selanjutnya senyawa yang tidak berwarna harus ditampakkan
(dideteksi).
Pelarut yang digunakan pada KLT umumnya terdapat ruang gerak yang lebih
leluasa dalam perbandingannya sebagai pengembang. Pengembangan KLT dilakukan
dengan cara pengembangan naik di dalam suatu bejana yang dindingnya dilapisi
kertas saring sehingga suasana dalam bejana jenuh dengan fasa pelarut. Sedangkan
untuk deteksi senyawa pada plat KLT biasanya dilakukan dengan penyemprotan
menggunakan pereaksi penampak berca (Harbone , 1987).
Jarak pengembangan senyawa pada kromatogram biasanya dinyatakan dengan
angka Rf atau hRf angka Rf berjangka antara 0,00 dan 1,00 dan hanya dapat
ditentukan dua desimal. hRf ialah angka Rf dikalikan faktor 100 (h), menghasilkan
nilai berjangka 0 sampai 100, jika dipilih 10 cm sebagai jarak pengembangan, maka
jarak rambat suatu senyawa (titik awal – pusat bercak dalam cm) x 10 menghasilkan
angka hRf. Tetapi, karena angka Rf merupakan fungsi sejumlah faktor, angka ini
harus dianggap sebagai petunjuk saja (Stahl, 1985).
Dalam mengidentifikasi noda-noda dalam lempeng sangat lazim menggunakan
harga Rf (retardation factor):

(Sudjadi,
1988).
Faktor-faktor yang mempengaruhi gerakan dalam kromatografi lapis tipis yang
juga mempengaruhi harga Rf:
1. Struktur kimia dari senyawa yang dipisahkan
2. Sifat dari fase diam

17
3. Tebal dan kelarutan dari fase diam
4. Pelarut fase gerak
5. Kejenuhan dari uap dalam bejana pengimbangan
6. Jumlah cuplikan yang digunakan
7. Suhu (Sastrohamidjojo, 1991).

2.6 Metode Identifikasi

2.6.1 Spektrofotometri UV-Visible


Prinsip spektrofotometri UV-Visible adalah penyerapan sinar oleh spesifik kimia
pada gelomang tertentu serta penyerapan cahaya oleh molekul-molekul.
Spektrofotometri UV-Visible adalah bagian teknik analisa spektroskopi yang
memakai sumber radiasi elektromagnetik ultraviolet dekat (200-400nm) dan sinar
tampak (400-800nm) dengan memakai instrument spektrofotometer. Semua molekul
dapat menyerap radiasi dalam daerah UV-visible (tampak) karena mereka
mengandung elektron, baik berpasangan maupun sendiri yang dapat dieksitasi ke
tingkat energi yang lebih tinggi, panjang gelombang bila mana absorbs itu terjadi,
bergantung pada kekuatan elektron itu terikat dalam molekul. Elektron dalam suatu
ikatan kovalen tunggal terikat dengan kuat dan diperlukan radiasi berenergi tinggi
atau panjang gelombang rendah untuk eksitasinya.
Spektrum serapan kandungan tumbuhan dapat diukur dalam larutan yang sangat
encer dengan pembanding blanko pelarut serta menggunakan spektrofotometer yang
merekam otomatis. Pelarut yang banyak digunakan untuk spektrofotometri UV-
visible ialah etanol 95% karena kebanyakan golongan senyawa larut dalam pelarut
tersebut. Pemurnian merupakan suatu keharusan sebelum melakukan telaah spectrum
dan kandungan tumbuhan menunjukkan ciri serapan yang khas harus diulangi
pemurniannya sampai ciri tersebut tidak berubah lagi.
Kegunaan pengukuran spektrum untuk tujuan identifikasi dapat ditingkatkan
dengan pengukuran berulang dalam larutan netral, pada jangka pH yang berbeda-beda
atau dengan menambahkan garam anorganik tertentu (Harbone, 1987).

18
2.6.2 Spektrofotometri Infra Red

Spektrum infra merah suatu molekul adalah hasil transisi antara tingkat energi
getaran (vibrasi) yang berlainan. Inti-inti atom yang terikat oleh ikatan kovalen
mengalami getaran, dengan cara serupa dengan dua bola yang terikat oleh suatu
pegas. Beberapa pengolahan sampel, tergantung dari jenis sampelnya (padat, cair, dan
gas). Spektrum infra merah biasanya menunjukkan pengaruh dari perbedaan
pengolahan sampel dalam bentuk pergeseran frekuensi atau pita serapan. Dengan
demikian spektrofotometri infra merah dapat digunakan untuk mengidentifikasia
danya gugus fungsi dalam suatu molekul (Supratman, 2010).

19
BAB III

ALAT DAN BAHAN

A. Alat

1) Tabung reaksi
2) Gelas ukur
3) Pipet
4) Penjepit kayu
5) Beaker glass
6) Spirtus
7) Cawan penguap
8) Kertas saring
9) Maserator

20
B. Bahan

1) Daun Mangga Bapang


2) Larutan ammonia
3) Larutan Kloroform
4) Larutan HCL 2N
5) Pereaksi mayer
6) Pereaksi dragendorff
7) Aquadest
8) Larutan Fecl3
9) Larutan gelatin 1%
10) Serbuk Mg
11) Larutan amil alkohol
12) Larutan KOH 5%
13) Larutan HCl encer
14) Larutan eter
15) Larutan vanilin 10%
16) Larutan H2SO4 (p)
17) Pereaksi Liebermann-Bourchard
18) Metanol

21
BAB IV
METODE PENELITIAN

Penelitian dilakukan dalam beberapa tahap yaitu penyiapan, penapisan


fitokimia, ekstraksi, fraksinasi, pemisahan lanjutan, dan identifikasi.Penapisan
fitokimia meliputi pemeriksaan kandungan alkaloid, polifenol, tanin, flavonoid,
monoterpenoid, seskuiterpenoid, kuinon, saponin, steroid, dan triterpenoid.
Ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan pelarut
methanol selama 3x24 jam. Maserat yang diperoleh dipekatkan dengan rotary
evaporator. Fraksinasi dilakukan dengan metode ekstraksi cair- cair dengan
menggunakan pelarut air, n-heksan dan etil asetat. Kemudian dilakukan pemisahan
lanjutan dengan Kromatografi Cair Vakum, Kromatografi Kertas, KLT Preparatif.
Pada Kromatografi Cair Vakum digunakan pelarut etil asetat, kemudian pada
kromaatografi kertas menggunakan pelarut methanol, etil asetat dan air. Sedangkan
pada KLT Preparatif menggunakan pelarut aseton.
Pada identifikasi menggunakan metode KLT 2 Dimensi, Spektrofotometri
UV-Vis dan Inframerah. Pada KLT 2 dimensi digunakan fase gerak pertama yaitu n-
heksan dan fase gerak kedua yaitu methanol. Sedangkan pada Spektrofotometri UV-
Vis diamati sampel yang diduga sebagai senyawa utama pada panjang gelombang
200- 600 nm.
4.1 Penapisan Fitokimia
A. Alkaloid
1. Dibasakan serbuk simplisia dengan ammonia, kemudian ditambahkan
kloroform, digerus kuat-kuat.
2. Dipipet lapisan kloroform, lalu ditambahkan asam klorida 2N.
3. Dikocok campuran kuat-kuat hingga terdapat dua lapisan. Dipipet lapisan
asam, kemudian dibagi menjadi tiga bagian :

22
a. Bagian 1, ditambahkan pereaksi Mayer. Diamati terjadinya endapan
putih atau kekeruhan. Adanya endapan putih atau kekeruhan
menunjukkan kemungkinan adanya alkaloid.
b. Bagian 2, ditambahkan pereaksi Dragendroff. Terjadinya endapan
jingga kuning hingga merah bata menunjukkan kemungkinan adanya
alkaloid.
c. Bagian 3, digunakan sebagai blanko.
B. Polifenolat
1. Ditambahkan aquadest, serbuk simplisia yang berada didalam tabung
reaksi,dan dipanaskan di tangas air, kemudian disaring.
2. Ditambahkan filtrat larutan pereaksi besi (III) klorida. Adanya senyawa
fenolat ditandai dengan terjadinya warna hijau-biru hitam hingga hitam.
C. Tanin
1. Ditambahkan aquadest, serbuk simplisia yang berada didalam tabung
reaksi,dan dipanaskan di atas tangas air, kemudian disaring.
2. Filtrate dibagi menjadi dua bagian :
a. Bagian 1, diteteskan larutan gelatin 1%. Adanya senyawa tannin
ditandai dengan terjadinya endapan berwarna putih.
b. Bagian 2, diteteskan larutan Steasny. Adanya senyawa tannin ditandai
dengan adanya endapan berwarna merah muda.
D. Flavonoid
1. Ditambahkan aquadest, serbuk simplisia yang berada didalam tabung
reaksi, dicampur dengan serbuk Magnesium dan asam klorida 2N.
2. Dipanaskan campuran yang berada di tangas air lalu disaring.
3. Ditambahkan amil alkohol filtrat yang berada di dalam tabung reaksi, lalu
dikocok kuat-kuat. Adanya flavonoid ditandai dengan terbentuknya warna
kuning hingga merah pada lapisan amil alcohol.
E. Kuinon
1. Ditambahkan aquadest, serbuk simplisia yang berada didalam tabung
reaksi, dipanaskan di tangas air, kemudian disaring.

23
2. Ditambahkan larutan KOH 5% pada filtrat. Terbentuknya perubahan
warna kuning menunjukkan adanya senyawa kuinon.
F. Saponin
1. Ditambahkan aquadest, serbuk simplisia didalam tabung reaksi, dan
dipanaskan di tangas air, kemudian disaring.
2. Dikocok filtrat yang berada didalam tabung reaksi, terbentuknya busa
kemudian didiamkan selama 5 menit, ditambahkan HCl encer, jika busa
tetap maka menunjukkan adanya senyawa saponin.
G. Monoterpenoid dan seskuiterpenoid
1. Digerus serbuk simplisia dengan eter, lalu disaring.
2. Ditempatkan filtrat pada cawan penguap, kemudian dibiarkan menguap
hingga kering.
3. Ditambahkan larutan vanillin 10% dalam asam sulfat pekat pada residu di
cawan penguap.
4. Terjadinya warna-warna menunjukkan adanya senyawa monoterpenoid-
seskuiterpenoid.
H. Steroid dan triterpenoid
1. Digerus serbuk simplisia dengan eter, lalu disaring.
2. Ditempatkan filtrat pada cawan penguap, kemudian dibiarkan menguap
hingga kering.
3. Ditambahkan pereaksi Liebermann-Bourchard pada residu di cawan
penguap.
4. Terbentuknya warna ungu menunjukkan adanya senyawa triterpenoid,
sedangkan warna hijau-biru menunjukkan adanya senyawa steroid.

4.2 Pembuatan Ekstrak


1. Ditimbang serbuk simplisia mangga Bapang sebanyak 200 g
2. Dimasukkan ke dalam maserator yang bagian dasarnya telah di lapisi oleh
kapas

24
3. Ditambahkan metanol sampai terendam kira – kira 2L dan diaduk selama 5
menit
4. Ditutup dengan alumunium foil dan plastic
5. Didiamkan selama 24 jam dan disaring
6. Filtrat (ekstrak cair) yang di dapatkan di tampung dalam wadah
7. Residu (simplisia serbuk) yang tertinggal di dalam maserator diberi perlakuan
seperti prosedur nomer 3-6 , residu tersebut dapat diremaserasi sebanyak 3
kali pengulangan.

4.3 Pemekatan Ekstrak


1. Ekstrak cair dipekatkan menggunakan alat rotaty evaporator pada temperatur
50oC dengan putaran 60 rpm
2. Ditimbang cawan penguap kosong dan dimasukkan ekstrak cair dari alat
rotaty evaporator ke dalam cawan penguap
3. Dipekatkan ekstrak cair tersebut dengan disimpan diatas waterbath hingga
kental
4. Ditimbang cawan penguap tersebut dan dihitung bobot ekstrak kental
sebenarnya.

4.4 Pemantauan KLT Ekstrak

4.4.1. Chamber 1
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Dibuat eluen kloroform : metanol (9:1).
3. Dimasukan 6ml eluen kedalam chamber .
4. Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.
5. Setelah jenuh, ditotolkan ekstrak daun mangga ke dalam plat silica yang
sudah disiapkan.
6. Dimasukan plat silica kedalam chamber yang berisi eluen jenuh.
7. Ditutup dan dibiarkan plat silica terelusi sampai tanda batas.
8. Dikeluarkan plat silica dari chamber.

25
9. Diamati dibawah lampu UV254 dan UV365 kemudian di beri penambak bercak
uap amonia.
10. Diamati kembali di bawah lampu UV365.

4.4.2. Chamber 2
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Dibuat eluen kloroform : metanol : air (7 : 1 : 1).
3. Dimasukan 6ml eluen kedalam chamber .
4. Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.
5. Setelah jenuh, ditotolkan ekstrak daun mangga ke dalam plat silica yang sudah
disiapkan.
6. Dimasukan plat silica kedalam chamber yang berisi eluen jenuh.
7. Ditutup dan dibiarkan plat silica terelusi sampai tanda batas.
8. Dikeluarkan plat silica dari chamber.
9. Diamati dibawah lampu UV254 dan UV365 kemudian di beri penambak bercak
uap amonia.
10. Diamati kembali di bawah lampu UV365.

4.4.3. Chamber 3
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Dibuat eluen etil asetat : asam format (4 : 0,5).
3. Dimasukan 6ml eluen kedalam chamber .
4. Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.
5. Setelah jenuh, ditotolkan ekstrak daun mangga ke dalam plat silica yang sudah
disiapkan.
6. Dimasukan plat silica kedalam chamber yang berisi eluen jenuh.
7. Ditutup dan dibiarkan plat silica terelusi sampai tanda batas.
8. Dikeluarkan plat silica dari chamber.
9. Diamati dibawah lampu UV254 dan UV365 kemudian di beri penambak bercak
uap amonia.
10. Diamati kembali di bawah lampu UV365.

4.4.4. Chamber 4
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Dibuat eluen metanol : asam format (2 : 0,5) .
3. Dimasukan 6ml eluen kedalam chamber .
4. Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.

26
5. Setelah jenuh, ditotolkan ekstrak daun mangga ke dalam plat silica yang sudah
disiapkan.
6. Dimasukan plat silica kedalam chamber yang berisi eluen jenuh.
7. Ditutup dan dibiarkan plat silica terelusi sampai tanda batas.
8. Dikeluarkan plat silica dari chamber.
9. Diamati dibawah lampu UV254 dan UV365 kemudian di beri penambak bercak
uap amonia.
10. Diamati kembali di bawah lampu UV365.

Pembuatan eluen BAW (butanol:asam asetat glasial:water 4:5:1)


1. Dimasukan 40 ml butanol, 50 ml asam asetat glasial, dan 10 ml air kedalam
corong pisah.
2. Dikocok selama 30 menit dan sesekali dibuka.
3. Didiamkan selama 24 jam.
4. Diambil lapisan atas (lapisan butanol).

4.4.5. Chamber 5
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Dimasukan 6ml eluen lapisan butanol kedalam chamber .
3. Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.
4. Setelah jenuh, ditotolkan ekstrak daun mangga ke dalam plat silica yang
sudah disiapkan.
5. Dimasukan plat silica kedalam chamber yang berisi eluen jenuh.
6. Ditutup dan dibiarkan plat silica terelusi sampai tanda batas.
7. Dikeluarkan plat silica dari chamber.
8. Diamati dibawah lampu UV254 dan UV365 kemudian di beri penambak
bercak uap amonia.
9. Diamati kembali di bawah lampu UV365.

4.5. Fraksinasi Daun Mangga Bapang


4.5.1 Ekstraksi Cair-Cair
1. Dilarutkan ekstrak metanol pekat dalam 100 mL metanol:air (4:1).
2. Dimasukkan ekstrak kental ke dalam corong pisah kemudian ditambahkan
100 mL n-heksana, dikocok selama 15 menit dan dibiarkan memisah.
3. Dipisahkan Fraksi n-heksana dari fraksi air dan ditampung dalam botol.

27
4. Dimasukkan Fraksi air kembali ke dalam corong pisah dan ditambahkan
100 mL etil asetat, dikocok selama 15 menit dan dibiarkan memisah.
5. Dipisahkan Fraksi air dari fraksi etil asetat dan ditampung di cawan
penguap kemudian dipekatkan dengan menggunakan rotary evaporator
yang dialiri gas nitrogen.

4.5.2 Pemekatan Ekstrak


1. Diperoleh maserat lalu dipekatkan menggunakan alat rotary evaporator
pada temperature 50oC dengan putaran 60 rpm.
2. Dihilangkan sisa pelarut dengan pengaliran gas nitrogen dan ditimbang
hingga memperoleh berat konstan.

4.5.3 Pemantauan KLT


4.5.3.1.Fraksi Etil Asetat
a. Chamber 1
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Dibuat eluen etil asetat : asam format : air (20:2:1) .
3. Dimasukkan 6 ml eluen kedalam chamber.
4. Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.
5. Setelah jenuh, ditotolkan fraksi etil asetat daun mangga Bapang ke dalam
plat silica yang sudah disiapkan.
6. Dimasukkan plat silika ke dalam chamber yang berisi eluen jenuh.
7. Ditutup dan dibiarkan plat silika terelusi sampai tanda batas.
8. Dikeluarkan plat silika dari chamber.
9. Diamati di bawah UV264 dan UV365 kemudian di beri penampak bercak
uap amonia.
10. Diamati kembali dibawah lampu UV365.

b. Chamber 2
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Dibuat eluen CHCl3 : asam format : air (7:1:0,5) .
3. Dimasukkan 6 ml eluen kedalam chamber.
4. Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.

28
5. Setelah jenuh, ditotolkan fraksi etil asetat daun mangga Bapang ke
dalam plat silica yang sudah disiapkan.
6. Dimasukkan plat silika ke dalam chamber yang berisi eluen jenuh.
7. Ditutup dan dibiarkan plat silika terelusi sampai tanda batas.
8. Dikeluarkan plat silika dari chamber.
9. Diamati di bawah UV264 dan UV365 kemudian di beri penampak bercak
uap amonia.
10. Diamati kembali dibawah lampu UV365.

c. Chamber 3
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Dibuat eluen etil asetat : asam asetat glasial : asam format : air
(10:1,1:1,1:2,6) .
3. Dimasukkan 6 ml eluen kedalam chamber.
4. Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.
5. Setelah jenuh, ditotolkan fraksi etil asetat daun mangga Bapang ke
dalam plat silica yang sudah disiapkan.
6. Dimasukkan plat silika ke dalam chamber yang berisi eluen jenuh.
7. Ditutup dan dibiarkan plat silika terelusi sampai tanda batas.
8. Dikeluarkan plat silika dari chamber.
9. Diamati di bawah UV264 dan UV365 kemudian di beri penampak bercak
uap amonia.
10. Diamati kembali dibawah lampu UV365.

d. Chamber 4
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Dibuat eluen etil asetat :meOH : air (7:1:1) .
3. Dimasukkan 6 ml eluen kedalam chamber.
4. Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.
5. Setelah jenuh, ditotolkan fraksi etil asetat daun mangga Bapang ke
dalam plat silica yang sudah disiapkan.
6. Dimasukkan plat silika ke dalam chamber yang berisi eluen jenuh.
7. Ditutup dan dibiarkan plat silika terelusi sampai tanda batas.
8. Dikeluarkan plat silika dari chamber.
9. Diamati di bawah UV264 dan UV365 kemudian di beri penampak bercak
uap amonia.
10. Diamati kembali dibawah lampu UV365.

4.4.3.2. Fraksi Air

29
Chamber 1
1. Disiapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Dibuat eluen butanol:asam asetat glasial:air (4:5:1) .
3. Dimasukkan 6 ml eluen kedalam chamber.
4. Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.
5. Setelah jenuh, ditotolkan fraksi air daun mangga Bapang ke dalam plat
silica yang sudah disiapkan.
6. Dimasukkan plat silika ke dalam chamber yang berisi eluen jenuh.
7. Ditutup dan dibiarkan plat silika terelusi sampai tanda batas.
8. Dikeluarkan plat silika dari chamber.
9. Diamati di bawah UV264 dan UV365 kemudian di beri penampak bercak
uap amonia.
10. Diamati kembali dibawah lampu UV365.

4.6 Pemisahan Lanjutan

4.6.1. Kromatografi Kertas Preparatif (KKt Preparatif)


1. Digunting kertas Whatmann (20 x 20 cm).
2. Bagian atas kertas diberi tali.
3. Diberi batas atas 0,5 cm dan batas bawah 1 cm.
4. Ditotolkan sampel secara berderet sehingga membentuk pita sebagai garis
awal pengembangan (1-2 cm dari ujung bawah).
5. Disiapkan chamber dan disiapkan BAA sebanyak 110 ml sebagai
pengembang.
6. Dimasukkan pengembang ke dalam chamber.
7. Dijenuhkan selama 30 menit.
8. Dimasukan kertas Whatman kedalam chamber yang telah jenuh dengan
larutan pengembang.
9. Dibiarkan hingga fase gerak mencapai batas atas kertas Whatman.
10. Dikeluarkan dari chamber dan dibiarkan mengering.
11. Dipotong sisi kanan dan sisi kiri untuk melihat reaksi positif.
12. Digunting pita yang terbentuk, dipotong kecil- kecil.
13. Direndam dalam metanol dan disaring.

30
14. Diuapkan filtrate dan dianalisis.

4.6.2. Pemantauan KLT Hasil KKt Preparatif

1. Kertas Whattman yang sudah terdapat pita saat diamati pada sinar UV
364nm ditandai dengan pensil, sehingga terdapat beberapa pita.
2. Digunting pita yang sesuai warnanya dan sudah ditandai dengan
pensil.
3. Dipotong kecil-kecil kertas Whattman, kemudian dilarutkan dengan
methanol hingga potongan terendam.
4. Didiamkan hingga 30 menit, kemudian dikocok-kocok terlebih dahulu
agar senyawa yang terdapat pada kertas terlarut dalam methanol.
5. Disaring rendaman methanol dengan menggunakan pipet tetes yang
sudah diberi kapas pada ujung pipet tetes.
6. Didapatkan cairan pada setiap pita yang dihasilkan, kemudian
disiapkan plat KLT 6cm x 1,5cm
7. Disiapkan eluent butanol:asm asetat glasial:air dan dijenuhkan.
8. Ditotolkan pada plat KLT kemudian hasilya diamati pada sinar UV
364nm.
9. Setelah diamati, diuapkan pada ammonia dan diamati kembali dengan
sinar UV 364nm.

4.7 Identifikasi

4.7.1 KLT 2 Dimensi


1. Disiapkan alat dan bahan

2. Ditotolkan isolate pada salah satu sisi lempeng dengan ukuran 20 x 20

atau 10 x 10.

3. Masukkan kedalam chamber yang telah dijenuhkan dengan eluen pertama.

4. Biarkan lempeng terelusi sempurna kemudian angkat dan keringkan.

31
5. Putar lempeng 90˚ kemudian masukkan kembali ke dalam chamber yang

berisi eluen kedua.

6. Biarkan lempeng terelusi sempurna kemudian angkat dan keringkan.

7. Amati noda yang muncul dengan sinar UV 254/365 nm dan H2SO4.

4.7.2 Spektrofotometri UV Visible


1. Dilarutkan sampel dalam pelarut yang tidak memberikan serapan pada
UV- Visible, digunakan metanol karena banyak melarutkan senyawa.
2. Diamati sampel yang diduga sebagai senyawa utama pada panjang
gelombang 200-600 nm, direkam dan dicatat hasilnya. Kemudian dibagi
menjadi 3 bagian.
3. Bagian 1, ditambahkan sampel dengan 3 tetes NaOH 2 M kemudian
dikocok sehingga homogeny dan diamati hasilnya.
Bagian 2, ditambahkan sampel dengan 6 tetes pereaksi AlCl3 5 % dalam
metanol kemudian dicampur hingga homogen dan diamati hasilnya.
Bagian 3, ditambahkan sampel dengan serbuk NaOAc kira- kira 250 mg,
dikocok campuran hingga homogen dan diamati spektrumnya, selanjutnya
ditambahkan serbuk H3BO3 kira- kira 150 mg dikocok sampai homogen
dan diamati spektrumnya.

4.7.3 Spektrofotometri Inframerah


1. Diambil sampel berbentuk cair.
2. Diletakkan diantara 2 lempeng NaCl yang berebentuk padat dengan
konsentrasi sampel 1-5%.
3. Diletakkan kedalam kisi KBr pelet ataupun Nujol Mull, sampel
dicampurkan dengan KBr dengan konsentrasi sampel 0,1-2,0% berat
campuran, kemudian digerus dalam mortar dan dipress sehingga tidak ada
udara yang terjebak pada campuran.

32
BAB V

HASIL PENGAMATAN

5.1 Hasil Pembuatan dan Pemisahan (Maserasi)

Hasil ekstrak cair (Maserat) dengan pelarut Metanol = 5,510 L


Hasil ekstrak pekat = 220 mL
Hasil ekstrak kental total = 37,1190 gram

No Hasil ekstraksi (Maserasi) Hasil Keterangan


pengentalan
1. Cawan 2 + ekstrak = Cawan 2 +
75,2914 gram/mL ekstrak =
4,4364 gram
2. Cawan 4 + ekstrak = Cawan 4 +
85,1112 gram/mL ekstrak =
11,5777 gram
3. Cawan 6 + ekstrak = Cawan 6 +
73,3459 ekstrak =
5,8574 gram
4. Cawan 7 + ekstrak = Cawan 7 +
63,2754 ekstrak =
15,2475 gram

Rendemen = gram ekstrak kental X 100 % = 37,1190 gram X 100% = 18,56%


gram simplisia 200 gram

33
5.2 HASIL PERCOBAAN PEMISAHAN DENGAN ECC

No Fraksi Hasil yang didapat


1 Fraksi cair :
Fraksi air 342 mL

Fraksi n-heksan 1500 mL

Fraksi etil asetat 1474 mL

2 Fraksi Kental :
Fraksi air

Fraksi n-heksan 5,7973 g

Fraksi etil asetat 2,94 g

𝑔 𝐹𝑟𝑎𝑘𝑠𝑖 𝑘𝑒𝑛𝑡𝑎𝑙
Rendemen : 𝑔 𝑠𝑖𝑚𝑝𝑙𝑖𝑠𝑖𝑎
X 100%

Rendemen Fraksi air : 200 𝑔 X 100% =

5,7973 𝑔
Rendemen Fraksi n-heksan = X 100% = 2,8987 %
200 𝑔

2,94 𝑔
Rendemen Fraksi etil asetat = 200 𝑔
X 100% =1,47 %

5.3 Hasil Pemantauan KLT Fraksi

Fraksi Etil Asetat

Eluen = etilasetat : as. Asetat


6.Eluen = etil asetat : as. Format : Eluen = CHCl3 : as. Format : air
glacial : as. Format : air
air (20:2:1) (7:1:0,5)
(10:1,1:1,1:2,6)
P. bercak = AlCl3 P. bercak = AlCl3
P. bercak = AlCl3

34
Eluen = etilasetat : as. Asetat
glacial : as. Format : air
(10:1,1:1,1:2,6)
P. bercak = sitro borat

Fraksi Air

35
5.4 HASIL KKt PREPARATIF

SAMPEL FRAKSI AIR ELUEN SAMPEL FRAKSI AIR ELUEN


BUTANOL:ASAM ASETAT BUTANOL:ASAM ASETAT
GLASIAL:AIR (5:4:1) (1) GLASIAL:AIR (5:4:1) (2)

36
SAMPEL FRAKSI AIR ELUEN SAMPEL FRAKSI AIR ELUEN
BUTANOL:ASAM ASETAT BUTANOL:ASAM ASETAT
GLASIAL:AIR (5:4:1) (3) GLASIAL:AIR (5:4:1) (4)

37
LAMPIRAN

DIAGRAM ALIR

a. Penapisan Fitokimia
 Alkaloid
Simplisia

- Dibasakan dengan ammonia, kemudian ditambahkan


kloroform
- Digerus kuat- kuat

Kloroform Amonia

- Ditambahkan HCl 2 N
- Dikocok campuran kuat- kuat hingga
terdapat dua lapisan
- Dipipet lapisan asam

Pereaksi Mayer Pereaksi Dragendorff Blanko

Endapan Endapan jingga


putih/ kuning hingga
kekeruhan merah bata

38
 Polifenolat, tanin, flavonoid, kuinon, saponin

3 g simplisia

- Ditambahkan aquadest
- Dipanaskan di atas penangas air
- disaring

Filtrat Residu

Polifenat Tanin Flavonoid Kuinon Saponin

- Ditambahkan - Dicampur - Ditambah - Dikocok


FeCl3 dengan kan KOH filtrate
serbuk Mg 5% dalam
Warna hijau biru - Ditambahkan tabung
hitam hingga
HCl 2N Warna reaksi
hitam
- Dipanaskan di kuning
- Ditambahk - Ditambahk atas tangas air
an larutan an larutan - Disaring
gelatin 1%
Busa
Steasy
Endapan Endapan
- Didiamkan
warna putih merah muda
selama 5
menit
- Ditambah
Filtrat Residu kan Hcl
- Ditambahkan amil alkohol3 encer

warna kuning hingga merah pada Busa


lapisan amil alcohol

39
o Monoterpenoid, seskuiterpenoid, steroid dan triterpenoid
1 g simplisia

- Digerus dengan eter


- Disaring

Filtrat Residu

- Ditempatkan filtrate pada cawan penguap


- Dibiarkan menguap hingga kering

Monoterpenoid- seskuiterpenoid Steroid-triterpenoid

- Tambahkan - Ditambhakan pereaksi


vanillin 10% liebermann- bourchard

Warna- warna
Steroid : hijau biru Triterpenoid: ungu

40
b. Ekstraksi

200g serbuk simplisa mangga Bapang


- dimasukan ke dalam maserator yang bagian
dasarnya telah dilapisi oleh kapas
+ metanol sampai terendam kira – kira 2L
- diaduk selama 5 menit
- ditutup dengan alumunium foil dan plastik
- didiamkan selama 24 jam
- disaring

Residu Filtrat
+ metanol sampai serbuk simplisia - Ditampung dalam
terendam kira – kira 2L wadah
- diaduk selama 5 menit
- ditutup dengan alumunium foil Ekstrak cair 1
dan plastik
- didiamkan selama 24 jam
- disaring

Residu Filtrat
+ metanol sampai serbuk simplisia - Ditampung dalam
terendam kira – kira 2L wadah
- diaduk selama 5 menit
- ditutup dengan alumunium foil Ekstrak cair 2
dan plastik
- didiamkan selama 24 jam
- disaring

41
Residu

Residu Ekstrak Cair 3

c. Pemekatan

Ekstrak cair (maserat)

- dipekatkan menggunakan alat rotaty evaporator pada temperatur 50oC


dengan putaran 60 rpm
- ditimbang cawan penguap kosong
- dimasukkan ekstrak cair kedalam cawan penguap
- disimpan diatas waterbath hingga kental
- ditimbang cawan penguap tersebut
- dihitung ekstrak kental sebenarnya

Ekstrak kental

42
d. Pemantauan KLT Ekstra
1. Chamber 1 2. Chamber 2
2.Eluen kloroform : Eluen kloroform :
metanol (9 : 1) metanol : air (7 : 1 :
1)
- Dimasukan di dalam - Dimasukan di dalam
chamber. chamber.
- Dikocok dan dijenuhkan - Dikocok dan dijenuhkan
selama 30 menit. selama 30 menit.
- Di totolkan ekstrak ke dalam - Di totolkan ekstrak ke dalam
plat silica . plat silica .
- Dimasukan kedalam chamber - Dimasukan kedalam chamber
yang berisi eluen jenuh. yang berisi eluen jenuh.
- Ditunggu sampai plat silica - Ditunggu sampai plat silica
terelusi sampai tanda batas. terelusi sampai tanda batas.
- Diambil plat silica dan - Diambil plat silica dan
dikeringkan. dikeringkan.
- Diamati dibawah lampu sinar - Diamati dibawah lampu sinar
UV254 dan UV365. UV254 dan UV365.
- Ditambah penampak bercak - Ditambah penampak bercak
uapamonia dan diamati uapamonia dan diamati
dibawah lampu UV365. dibawah lampu UV365.

hasil hasil

43
3. Chamber 3 4. Chamber 4
4.Eluen etil asetat : Eluen metanol : asam
asam format (4 : 0,5) format (2 : 0,5)

- Dimasukan di dalam - Dimasukan di dalam


chamber. chamber.
- Dikocok dan dijenuhkan - Dikocok dan dijenuhkan
selama 30 menit. selama 30 menit.
- Di totolkan ekstrak ke dalam - Di totolkan ekstrak ke dalam
plat silica . plat silica .
- Dimasukan kedalam chamber - Dimasukan kedalam chamber
yang berisi eluen jenuh. yang berisi eluen jenuh.
- Ditunggu sampai plat silica - Ditunggu sampai plat silica
terelusi sampai tanda batas. terelusi sampai tanda batas.
- Diambil plat silica dan - Diambil plat silica dan
dikeringkan. dikeringkan.
- Diamati dibawah lampu sinar - Diamati dibawah lampu sinar
UV254 dan UV365. UV254 dan UV365.
- Ditambah penampak bercak - Ditambah penampak bercak
uapamonia dan diamati uapamonia dan diamati
dibawah lampu UV365. dibawah lampu UV365.

hasil hasil

 Pembuatan eluen BAW (butanol:asam asetat glasial:water 4:5:1)

Butanol : asama
asetat glasial :air (4 :
5 : 1)

- Dimasukan40 ml butanol, 50
ml asam asetat glasial, 10ml
air, kedalam corong pisah.
- Dikocok selama 30 menit dan
sesekali dibuka.
- Diamkan selama 24 jam.
- Diambil lapisan butanol
(lapisan atas).
hasil

44
5. Chamber 5

Eluen kloroform :
metanol (9 : 1)
- Dimasukan di dalam
chamber.
- Dikocok dan dijenuhkan
selama 30 menit.
- Di totolkan ekstrak ke dalam
plat silica .
- Dimasukan kedalam chamber
yang berisi eluen jenuh.
- Ditunggu sampai plat silica
terelusi sampai tanda batas.
- Diambil plat silica dan
dikeringkan.
- Diamati dibawah lampu sinar
UV254 dan UV365.
- Ditambah penampak bercak
uapamonia dan diamati
dibawah lampu UV365.
hasil

45
e. Fraksinasi
o Ekstrraksi Cair-cair
Ekstrak Kental

- Dilarutkan dengan 100 mL methanol : air (4:1)


- Disaring

Filtrat Residu
- Dimasukkan ekstak kental ke dalam corong pisah
+ 100 mL n-heksan
- Dikocok 15 menit dan dibiarkan memisah

Fraksi air Fraksi n-heksan


+ 100 mL etil asetat
- Dikocok 15 menit dan dibiarkan memisah

Fraksi etil asetat Fraksi air


- Dibagi ke dalam - Dibagi ke dalam
cawan penguap cawan penguap
- Dipekatkan dengan - Dipekatkan dengan
rotary evaporator rotary evaporator
Cawan 1- Cawan 2

46
o Pemekatan

Ekstrak Cair

- Dipekatkan menggunakan alat rotary evaporator pada temperature


50oC dengan putaran 60 rpm
- Dihilangkan sisa pelarut dengan pengaliran gas nitrogen
- Ditimbang hingga memperoleh bobot konstan

Ekstrak Kental

o Pemantauan KLT
o Fraksi Etil Asetat
Chamber 1

eluen etil asetat : asam


format : air (20:2:1)

-Dimasukkan 6 ml eluen kedalam chamber.

-Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.

-Setelah jenuh, ditotolkan fraksi etil asetat daun mangga


Bapang ke dalam plat silica yang sudah disiapkan.

-Dimasukkan plat silika ke dalam chamber yang berisi eluen


jenuh.

-Ditutup dan dibiarkan plat silika terelusi sampai tanda batas.

-Dikeluarkan plat silika dari chamber.

-Diamati di bawah UV264 dan UV365 kemudian di beri penampak


bercak uap amonia.

-Diamati kembali dibawah lampu UV365.

Hasil

47
Chamber 2

eluen CHCl3 : asam


format : air (7:1:0,5)

-Dimasukkan 6 ml eluen kedalam chamber.

-Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.

-Setelah jenuh, ditotolkan fraksi etil asetat daun mangga


Bapang ke dalam plat silica yang sudah disiapkan.

-Dimasukkan plat silika ke dalam chamber yang berisi eluen


jenuh.

-Ditutup dan dibiarkan plat silika terelusi sampai tanda batas.

-Dikeluarkan plat silika dari chamber.

-Diamati di bawah UV264 dan UV365 kemudian di beri penampak


bercak uap amonia.

-Diamati kembali dibawah lampu UV365.


Hasil

Chamber 3
o : asam asetat
eluen etil asetat
o format : air
glasial : asam

-Dimasukkan 6 ml eluen kedalam chamber.

-Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.

-Setelah jenuh, ditotolkan fraksi etil asetat daun mangga


Bapang ke dalam plat silica yang sudah disiapkan.

-Dimasukkan plat silika ke dalam chamber yang berisi eluen


jenuh.

-Ditutup dan dibiarkan plat silika terelusi sampai tanda batas.

-Dikeluarkan plat silika dari chamber.

-Diamati di bawah UV264 dan UV365 kemudian di beri penampak


bercak uap amonia.

-Diamati kembali dibawah lampu UV365.

Hasil

48
Chamber 4

eluen
o etil asetat
:meOH : air (7:1:1)
o
-Dimasukkan 6 ml eluen kedalam chamber.

-Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.

-Setelah jenuh, ditotolkan fraksi etil asetat daun mangga


Bapang ke dalam plat silica yang sudah disiapkan.

-Dimasukkan plat silika ke dalam chamber yang berisi eluen


jenuh.

-Ditutup dan dibiarkan plat silika terelusi sampai tanda batas.

-Dikeluarkan plat silika dari chamber.

-Diamati di bawah UV264 dan UV365 kemudian di beri penampak


bercak uap amonia.

-Diamati kembali dibawah lampu UV365.

Hasil

o Fraksi Air
Chamber 1
o
eluen butanol:asam
o glasial:air (4:5:1)
asetat

-Dimasukkan 6 ml eluen kedalam chamber.

-Dikocok secara perlahan dan dijenuhkan selama 30 menit.

-Setelah jenuh, ditotolkan fraksi air daun mangga Bapang ke


dalam plat silica yang sudah disiapkan.

-Dimasukkan plat silika ke dalam chamber yang berisi eluen


jenuh.

-Ditutup dan dibiarkan plat silika terelusi sampai tanda batas.

-Dikeluarkan plat silika dari chamber.

-Diamati di bawah UV264 dan UV365 kemudian di beri penampak


bercak uap amonia.

-Diamati kembali dibawah lampu UV365.

Hasil
49
f. Pemisahan Lanjutan
o KKt Preparatif

Chamber kosong

- Dimasukkan BAA sebanyak 110 ml


- Dijenuhkan selama 30 menit

Chamber berisi pengembang

Kertas Whatman

- Digunting kertas Whatmann (20 x 20 cm).


- Diberi tali bagian atas kertas
- Diberi batas atas 0,5 cm dan batas bawah 1 cm
- Ditotolkan sampel secara berderet sehingga
membentuk pita sebagai garis awal
pengembangan (1-2 cm dari ujung bawah).
- Dimasukan kertas kedalam chamber yang telah
jenuh dengan larutan pengembang
- Dibiarkan hingga fase gerak hingga mencapai
batas atas kertas
- Dikeluarkan dari chamber dan dibiarkan
mengering
- Dipotong sisi kanan dan sisi kiri untuk melihat
reaksi positif
- Digunting pita yang terbentuk, dipotong kecil-
kecil
- Direndam dalam metanol dan disaring
- Diuapkan filtrate dan dianalisis

Hasil
50
o Pemantauan KLT Hasil KKt Preparatif

Kertas Whattman yang


sudah terdapat pita

- Ditandai hasil pita dengan pensil


- Digunting sesuai dengan warna pita
- Dipotong kecil-kecil, kemudian dilarutkan dengan
methanol hingga kertas terendam
- Didiamkan selama 30 menit, kemudian dikocok
- Disaring dengan menggunakan pipet tetes yang
sudah diberi kapas pada ujung pipet tetes

Cairan dari pita

- Disiapkan plat K KLT 6cm x 1,5cm


- Disiapkan eluent butanol:asm asetat glasial:air
(BAA) dan dijenuhkan
- Ditotolkan pada plat KLT kemudian hasilya diamati
pada sinar UV 364nm
- Diuapkan pada ammonia dan diamati kembali
dengan sinar UV 364nm

Hasil

51
g. Metode Identifikasi
o KLT 2 Dimensi

Isolat

- Ditotolkan pada salah satu sisi lempeng dengan


ukuran 20 x 20 cm atau 10 x 10 cm
- Dimasukan ke dalam chamber yang telah dijenuhkan
dengan eluen pertama
- Dibiarkan lempeng terelusi sempurna, kemudian
diangkat dan dikeringkan
- Diputar lempeng 90oC, kemudian dimasukkan kembali
kedalam chamber yang berisi eluen kedua
- Dibiarkan lempeng terelusi sempurna kemudian
diangkat dan dikeringkan
- Diamati noda yang muncul dengan sinar UV 254 atau
365 nm atau dengan H2SO4

Hasil

52
o Spektrofotometri UV Visible

Sampel

- Dilarutkan sampel dalam pelarut yang tidak memberikan serapan pada


uv visible, digunakan methanol karena banyak melarutkan senyawa.
- Diamati sampel yang diduga sebagai senyawa utama pada panjang
gelombang 200nm-600nm, direkam dan dicatat hasilnya kemudian
dibagi menjadi 3 bagian.

Bagian 1 Bagian 2 Bagian 3

- Ditambahkan
- Ditambahkan - Ditambahkan
sampel dengan
sampel dengan 3 sampel dengan 6
serbuk NaOAc
tetes NaOH 2M tetes pereaksi
kira-kira 250 mg
- Dikocok hingga AlCl3 5% dalam
- Dikocok hingga
homogen metanol
homogeny
- Diamati hasilnya - Dicampur hingga
- Diamati
homogen
Hasil spektrumnya
- Diamati hasilnya
- Ditambahkan
Hasil serbuk H3BO3
kira-kira 150 mg
- Dikocok hingga
homogen dan
diamati spekrum
Hasil

53
o Spektofotometri Inframerah

Sampel
- Diambil sampel berbentuk cair
- Diletakkan diantara 2 lempeng NaCl yang berbentuk padat dengan
konsentrasi 1-5%
- Diletakkan dalam kisi KBr pellet ataupun Nujol Mull, sampel
dicampurkan dengan KBr dengan konsentrasi sampel 0,1-2% berat
campuran
- Digerus dalam mortir dan dipress sehingga tidak ada udara yang terjebak
pada caampuran

Hasil

54
DAFTAR PUSTAKA

1. Bhat, S. V., B. A. Nagasampagi and S. Meenakshi. 2009. Natural Products :


Chemistry and Application. Narosa Publishing House, New Delhi. India.
2. Departemen Kesehatan RI. 1995. Cara Pembuatan Simplisia. Jakarta:
Diktorat Jendral POM-Depkes RI.
3. Departemen Kesehatan RI. 2000. Parameter Standar Umum Ekstrak
Tumbuhan Obat. Jakarta: Diktorat Jendral POM-Depkes RI.
4. Fransworth., N.R ., 1996. Biological and Phytochemical of Plant, Journal of
Pharmaceutical Sciences .
5. Harborne, J. B. 1987. Metode Fitokimia : Penuntun Cara Modern
Menganalisis Tumbuhan. Institut Teknologi Bandung, Bandung.
(diterjemahkan oleh Kosasih Padmawinata dan Iwang Soediro).
6. Harborne, J. B. 1996. Metode Fitokimia. Terbitan ke-II. a.b. Kosasih
Padmawinata. Penerbit ITB. Bandung.
7. Heinrich, Michael., Barnes, Joanne., Gibbons, Simon, Williamso, Elizabeth
M. 2004. Fundamental of Pharmacognosy and Phytotherapi. Hugary: Elsevier.
8. Masibo M, Qian He. . 2008 .Major mango polyphenois and their potential
significance to human health. Comprehensive Reviews In Food Science And
Food Safety.
9. Markham, K.R., 1988, Techniques of Flavonoids Identification,
diterjemahkan oleh Kosasih Padmawinata, Penerbit ITB, Bandung.
10. Moelyono. M.W.1993. Pengantar kromatografi. Laboratorium Farmakognosi,
jurusan farmasi mipa UNPAD.
11. Rukmana, Rahmat. 1997. Mangga: Budidaya dan Pasca Panen. Yogyakarta:
Kanisius.
12. Robinson, T. 1995. Kandungan Organik Tumbuhan Tinggi. Edisi ke-4
Terjemahan Kosasih Padmawinata. ITB Press. Bandung.

55
13. Sastrohamidjojo, H, 1991, Kromatografi, Edisi II, Liberty, Yogyakarta.
14. Stahl, E., 1985, Analisis Obat Secara kromatografi dan Mikroskopi,
diterjemahkan oleh Kosasih Padmawinata dan Iwang Soediro ITB, Bandung.
15. Sudjadi. 1988.Metode pemisahan.Yogyakarta : Konsius.
16. Supratman, U. 2010. Elusidasi Struktur Senyawa Organik. Widya Pajajaran:
Bandung.
17. Voight, R. 1994. Buku Pelajaran Teknologi Farmasi edisi V . Yogyakarta :
Universitas Gajah Mada Pres.

56

Anda mungkin juga menyukai