Anda di halaman 1dari 12

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI .................................................................................................................... 1

BAB I................................................................................................................................ 2

PENDAHULUAN ............................................................................................................ 2

A. Latar Belakang....................................................................................................... 2

B. Rumusan Masalah ................................................................................................. 3

C. Tujuan Masalah ..................................................................................................... 3

BAB II .............................................................................................................................. 4

TEORI .............................................................................................................................. 4

A. Pengenalan Microsoft Mathematic ........................................................................ 4

B. Fitur yang Tersedia dalam Microsoft Mathematics ............................................... 4

C. Microsoft Mathematic pada Materi Matriks dalam Pembelajaran Matematika .... 6

BAB III ........................................................................................................................... 11

PENUTUP ...................................................................................................................... 11

A. Kesimpulan .......................................................................................................... 11

B. Saran .................................................................................................................... 11

DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................................... 12

1
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Saat ini, dunia tengah memasuki era revolusi industri 4.0. atau revolusi industri
dunia ke-empat dimana teknologi telah menjadi basis dalam kehidupan manusia. Segala
hal menjadi tanpa batas dan tidak terbatas akibat perkembangan internet dan teknologi
digital. Era ini telah mempengaruhi banyak aspek kehidupan baik di bidang ekonomi,
politik, kebudayaan, seni, dan bahkan sampai ke dunia pendidikan.
Adapun hubungan dunia pendidikan dengan revolusi industri 4.0. adalah dunia
pendidikan dituntut harus mengikuti perkembangan teknologi yang sedang berkembang
pesat serta memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi sebagai fasilitas lebih
dan serba canggih untuk memperlancar proses pembelajaran. Selain itu, diharapkan
dengan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi pola pikir pembelajaran dapat
bergeser dari berpusat pada guru (teacher centered) menjadi berpusat pada peserta didik
(student centered).
Saat ini perkembangan teknologi terjadi sangat lah pesat. Dunia pendidikan pun
mengalami dampak perkembangan tersebut. Salah satu teknologi yang dapat
dimanfaatkan adalah teknologi komputer. Komputer dapat digunakan sebagai salah satu
media pembelajaran yang efektif. Komputer saat ini telah didukung oleh berbagai
macam software yang dapat kita gunakan untuk pembelajaran matematika, antara lain
SPPS untuk aplikasi statistik, Maple, Matlab, GeoGebra, Microsoft Mathematic, dan
lain-lain.
Matematika adalah salah satu mata pelajaran yang diajarkan di sekolah,
termasuk di Sekolah Menengah Atas. Salah satu materi yang dipelajari di Sekolah
Menengah Atas untuk kelas XI adalah matriks. Sering kali siswa belum dapat menjawab
dengan tepat soal-soal matematika yang diberikan. Hal ini disebabkan karena kurang
telitinya siswa dalam menyelesaikan soal-soal yang diberikan. Matematika merupakan
mata pelajaran yang bidang kajiannya absrtak dan memerlukan daya berpikir logis
sehingga untuk menyampaikannya diperlukan suatu media agar siswa menjadi lebih
memahami materi yang disampaikan dan merangsang siswa untuk meningkatkan
kemampuan daya berpikir logis. Salah satu media pembelajaran yang sesuai dengan

2
perkembangan saat ini adalah penggunaan software. Keberadaan software dapat
membantu guru untuk menyampaikan materi matematika yang abstrak menjadi lebih
mudah dipahami karena software dapat memvisualkan hal itu. Software yang dibuat
sebagaian besar juga dibuat untuk melatih daya kreativitas dan daya kritis siswa. Saat
ini paradigma pembelajaran matematika telah bergeser dari teacher center bergeser
menjadi student center. Pembelajaran matematika saat ini diarahkan pada pembelajaran
yang interaktif, pemecahan masalah, dan eksploratif sehingga para siswa memiliki
kemampuan berpikir tingkat tinggi. Software Microsoft Mathematic diantara software
yang dirancang untuk itu. Pada makalah ini difokuskan pada microsoft mathematic pada
materi matriks.

B. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah dari penulisan makalah ini adalah :
1. Apa itu microsoft mathematic?
2. Apa saja fitur-fitur yang ada di microsoft mathematic?
3. Bagaimana cara menggunakan microsoft mathematic pada materi matriks

C. Tujuan Masalah
Adapun tujuan dari penulisan makalah ini adalah :
1. Mengetahui apa itu microsoft mathematic.
2. Mengetahui fitur-fitur microsoft mathematic.
3. Mengetahui cara menggunakan microsoft office pada materi matriks.

3
BAB II

TEORI

A. Pengenalan Microsoft Mathematic


Microsoft Mathematic merupakan sofware yang dibuat untuk sistem operasi
Microsoft windows. Microsoft Mathematic disediakan gratis oleh microsoft
Corporation. Microsoft Math dirancang seperti kalkulator namun memiliki fitur lebih
lengkap dan memiliki kemampuan menjabarkan langkah demi langkah penyelesaian.
Microsoft Math dapat digunakan untuk siswa sebagai media pembelajaran untuk
memahami matematika.
Microsoft Mathematics adalah program edukasi yang membantu pengguna
untuk menyelesaikan permasalahan matematika dan sains. Aplikasi ini dibangun dan
diprakarsai oleh Microsoft, dimana secara pokok ditargetkan untuk siswa sebagai alat
bantu belajar. Microsoft Mathematics merupakan software baru yang dapat membantu
siswa dalam menyelesaikan tugas matematika dan sains dengan lebih cepat dan mudah
dalam mengajarkan konsep dasar yang penting. Fitur Microsoft Mathematics mampu
membantu siswa menyelesaikan permasalahan yang kompleks pada aljabar,
trigonometri, kalkulus, fisika dan kimia. (Parhaini Andriani, Prosiding. 2009).
National Council of Tecahers of Mathematics (NCTM) menyatakan teknologi
memiliki peran penting dan memberi pengaruh kuat pada pengajaran dan pembelajaran
matematika. Microsoft Mathematics adalah salah satu software gratis yang dapat
membantu guru matematika mengajarkan beberapa materi matematika seperti kalkulus,
statistik, trigonometri, dan aljabar linear. (Dian Eki dan Mita Pustari, Prosiding. 2013).
Pembelajaran matematika berbantuan Information and Communication Technology
(ICT) menghasilkan ketercapaian siswa lebih baik dibandingkan dengan ketercapaian
siswa dengan pembelajaran tanpa berbantuan ICT. (Estina Ekawati, Jurnal. 2010).

B. Fitur yang Tersedia dalam Microsoft Mathematics


Ketika anda membuka Microsoft Mathematics untuk yang pertama kalinya, anda akan
menjumpai tampilan

4
Math Tools
Grafik Tab
Worksheet Tab

Kotak output pada worksheet tab

Calculator Pad

Kotak Input Pada Worksheet Tab

1. Calculator Pad yang memuat pad angka dan kelompok tombol: Calculus, Statistics,
Trigonometry, Linear Algebra, Standard, dan Favorite Buttons.
2. Tab Worksheet yang merupakan tempat dimana anda akan melakukan perhitungan
numerik. Tab ini memuat kotak input dan output. Untuk memasukkan input, anda
dapat menggunakan menu pada calculator, keyboard atau ink input.
3. Tab Graphing dapat digunakan untuk membuat grafik. Tab ini memuat kotak input
untuk memasukkan fungsi dan persamaan, kumpulan data, persamaan parametrik,
atau ketaksamaan yang ingin anda buat grafiknya.
4. Math Tools : Pada Home tab, kelompok Tools, anda akan menjumpai beberapa
tombol math tools tambahan, yaitu:
 Equation Solver dapat digunakan untuk menyelesaikan persamaan tunggal maupun
system persamaan.

5
 Formulas and Equations untuk menemukan persamaan yag sering digunakan dalam
ilmu matematika dan sains dan menampilkannya dalam bentuk grafik atau
menyelesaikannya.
 Triangle Solver untuk menemukan panjang sisi maupun sudut segitiga ketika
panjang sisi atau sudut yang lain telah diketahui.
 Unit Conversion Tool untuk mengkonversi satuan ukuran,
5. equation solver
Dapat mempelajari langkah demi langkah pemecahan kasus persamaan. Dalam
menyelesaikan perhitungan secara langkah demi langkah dan interaktif. Fitur ini
akan membantu memahami kasus persamaan dengan lebih mudah dalam waktu yang
singkat.
6. Formula dan Equation Library
Rasanya kurang pas bila sebuah alat bantu matematika tidak memiliki formula
dan equation library. Dilengkapi dengan database rumus penting hingga lebih dari
100 rumus yang sering digunakan dalam perhitungan.

C. Microsoft Mathematic pada Materi Matriks dalam Pembelajaran Matematika


Perangkat lunak Microsoft Math ini dapat digunakan sebagai alat bantu dalam
pembelajaran Aljabar Linier, disamping sebagai alat bantu sejenis kalkulator, juga bisa
juga digunakan untuk memperjelas dan mempermudah pemahaman mahasiswa terhadap
teori‐teori dan konsep‐konsep yang diberikan disertai penjelasan tahap demi tahap.
Beberapa fitur yang tersedia dalam perangkat lunak Microsoft Math untuk pembelajaran
Aljabar Linier meliputi matriks transpose, determinant, inverse, trace, size, inner
product, cross product, juga mengenai penyelesaian sistem persamaan linier, persamaan
tak linier (equation solver) beserta grafik 2 dimensi ataupun grafik 3 dimensi.
Matriks merupakan kumpulan bilangan yang berbentuk segi empat yang tersusun dalam
baris dan kolom. Dengan menggunakan software microsoft Mathematic, kita akan
membahas Matriks. Yang akan dibahas kali ini adalah bagaimana cara mencari:

6
1. Penjumlahan dan pengurangan Matriks
1) Buka Software Microsoft Math.

2) Langkah awal, kita klik pada kalkulator microsoft mathematics – Linear Algebra.
3) Klik Insert Matriks untuk menentukan kolom dan baris matriks.

4) Isi Rows dan columns klik OK.

7
5) Masukkan angka-angka yang ingin di hitung sesuai keinginan pada matriks yang
tersedia.

6) Tekan tanda (+) atau (-) sesuai keinginan.

7) Lalu klik lagi insert matriks


8) Klik OK.
9) Masukkan angka yang ingin di hitung sesuai keinginan.

10) Lalu tekan Enter untuk melihat hasilnya

8
11) Jika ingin mengetahui langkah pengerjaannya, klik solution step. Maka akan tampil
seperti gambar dibawah ini.

12) Jika ingin mengetahui hasil determinan matriks tersebut, hanya tinggal klik
determinant. Dan hasil akan muncul dengan sendirinya.

13) Untuk mempermudah dalam mencari nilai inverse, transpose, serta ordo, pada
gambar diatas terdapat pilihan untuk mencari hasil yang diingini. Hanya dengan
mengklik inverse akan muncul sendiri nilai invers dari matriks tersebut.
14) Pada gambar di atas terdapat trace (jumlah elemen pada diagonal utama). Klik untuk
mengetahui hasilnya.
15) Jika ingin melihat hasil transpose dari inverse, klik saja transpose seperti pada
gambar di atas.
16) Klik size untuk mengetahui berapa ordo penjumlahan matriks tersebut.

9
17) Klik Reduce, untuk mengetahui apakah matriks tersebut memiliki reduce.

2. Perkalian Matriks
Stepnya sama dengan cara penjumlahan dan pengurangan di atas dan tanda
perkaliannya dengan titik

Misal perkalian ( 2x2) dan (2x2)

Misal perkalian (2x3) dan (3x3)

3. Tampilan dalam menentukan determinan , inverse, reduce, trace dalam microsoft


mathematic

Perintah dimasukkan ke dalam input, masukkan ukuran dan elemen-elemen matriksnya,


kemudian tekan enter, maka akan muncul hasilnya pada kolom hasil.

10
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

1. Microsoft Mathematic merupakan sofware yang dibuat untuk sistem operasi


Microsoft windows.
2. Microsoft Mathematic adalah program edukasi yang membantu pengguna
untuk menyelesaikan permasalahan matematika dan sains.
3. Fitur Microsoft Mathematic mampu membantu siswa menyelesaikan
permasalahan yang kompleks pada aljabar, trigonometri, kalkulus, fisika dan
kimia

B. Saran
Sebagai seorang mahasiswa keguruan khususnya pendidikan
matematika tentunya alangkah baiknya kita dapat menguasai beberapa keahlian
lain contohnya seperti TI yang menunjang dalam pelaksanaan pembelajaran
yang lebih menarik dan lebih efektif sehingga dalam pembelajaran matematika
dapat dipahami oleh siswa secara baik.

11
DAFTAR PUSTAKA
Aminah. (2016). Penggunaan Software Geogebra dan Microsoft Mathematic dalam
Pembelajaran Matematika. Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 2, No. 3,
September -Desember 2016 STKIP PGRI Banjarmasin.
https://id.scribd.com/document/357085975/Panduan-Microsoft-Mathematic (Diakses
pada 22 Februari 2019)
https://id.scribd.com/document/234214757/Modul-Microsoft-Mathematics (Diakses
pada 22 Februari 2019)

12

Anda mungkin juga menyukai