Anda di halaman 1dari 3

PERSYARATAN DAN KETENTUAN UMUM BAGI CALON PESERTA

PROGRAM DIGITAL TALENT SCHOLARSHIP


TAHUN 2019

Program Digital Talent Scholarship Tahun 2019 (DTS 2019) merupakan program
pengembangan sumber daya manusia (SDM) yang dilaksanakan Kementerian
Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sebagai bagian dari program pembangunan
prioritas nasional. Sebagai program pelatihan kompetensi, DTS 2019 bertujuan
meningkatkan keterampilan (up-skilling) SDM bidang Kominfo sehingga pada gilirannya
dapat meningkatkan produktivitas dan daya saing bangsa.

Program DTS 2019 secara garis besar dibagi menjadi empat akademi, yaitu: (1) Fresh
Graduate Academy (FGA), program pelatihan bagi lulusan D3, D4 dan S1 bidang TIK
dan MIPA, terbuka bagi penyandang disabilitas; (2) Vocational School Graduate
Academy (VSGA), program pelatihan bagi lulusan SMK; (3) Coding Teacher Academy
(CTA), program pelatihan bagi para guru yang mengajar bidang TIK pada SMK, SMA,
SMALB, dan Madrasah Aliyah (Terbuka bagi Guru PNS dan Non PNS); dan (4) Online
Academy (OA), program pelatihan secara online bagi masyarakat umum termasuk
ASN, mahasiswa, dan pelaku industri.

Untuk tujuan membantu proses pendaftaran calon peserta Program Digital Talent
Scholarship Tahun 2019, setiap calon peserta diharapkan membaca informasi dan
memahami tentang Persyaratan dan Ketentuan Peserta Program DTS 2019, sebagai
berikut:

Persyaratan Umum

1. Warga Negara Indonesia dan bertempat tinggal di Indonesia;


2. Lolos Seleksi Administrasi & Tes Substansi;
3. Tidak mengundurkan diri jika dinyatakan lulus seleksi;
4. Bersedia mengikuti proses pelatihan dari awal hingga akhir;
5. Bersedia mentaati Peraturan dan Tata Tertib.

Ketentuan Umum
1. Ketika mendaftarkan diri, Calon Peserta harus memberikan informasi akun email
yang aktif dan valid, yang nantinya akan digunakan sebagai media komunikasi
selama proses pelatihan;
2. Calon Peserta yang sudah dinyatakan lulus Seleksi Administrasi harus
melakukan mengikuti Tes Substansi selama masa seleksi yang ditentukan. Jika
peserta tidak melakukan Tes Substansi, maka secara otomatis Calon Peserta
dianggap mengundurkan diri;
3. Calon Peserta yang sudah dinyatakan lulus Seleksi Administrasi dan telah
mengikuti Tes Substansi, tidak diperbolehkan melakukan reschedule Tes
Substansi dengan alasan apapun;
4. Calon Peserta tidak diizinkan untuk mengganti tema pelatihan yang sudah dipilih
sebelumnya;
5. Calon Peserta yang dinyatakan lulus Seleksi Administrasi dan Tes Substansi
harus mentaati Pedoman Hak dan Kewajiban serta Tata-Tertib Peserta Program
DTS 2019.

Anda mungkin juga menyukai