Anda di halaman 1dari 6

LATIHAN MATEMATIKA KELAS 5

1. Jarak dari kota A ke kota B pada peta 6 cm. Jika jarak kedua kota sebenarnya adalah 360 km,skala
pada peta tersebut adalah ....
a. 1 : 6.000 b. 1 : 60.000
c. 1 : 600.000 d. 1 : 6.000.000

2. Tinggi suatu benda pada gambar adalah 5 cm. Jika skala pada gambar 1 : 5000, maka tinggi
sebenarnya adalah ...
a. 2500 m b. 25000 m c. 250 m d. 25 m

3. Jarak Bogor-Sukabumi adalah 45 km. Jika skala peta 1 : 1.000.000, maka jarak kedua kota
tersebut pada peta adalah .....
a. 4,5 cm b. 45 cm c. 9 cm d. 90 cm

4. Yang termasuk sifat bangun ruang tabung adalah ....


a. Memiliki 3 buah sisi yang berbentuk lingkaran.
b. Memiliki sisi ( selimut) yang bentuknya lengkung
c. Memiliki 1 titik puncak
d. Memiliki 3 titik sudut

5. Sebuah kardus berbentuk kubus dari karton dengan panjang rusuknya adalah 7 cm, maka luas
permukaan kubus itu adalah ....
a. 42 cm2 b. 49 cm2 c. 294 cm2 d. 343 cm2

6. Sebuah balok dengan panjang 5 cm, lebar 3 cm dan tinggi 2 cm. Luas permukaan balok tersebut
adalah ....
a. 30 cm2 b. 31 cm2 c. 62 cm2 d. 7200 cm2

7. Hery membuat batu bata berbentuk balok dengan ukuran panjang 25 cm, lebar 10 cm dan tinggi 5
cm. Volume batu bata tersebut adalah ... cm3
a. 125 b. 250 c. 750 d. 1.250

8. Tinggi sebuah gedung dalam gambar adalah 12 cm. Sedangkan tinggi gedung sebenarnya adalah
84 km, skala yang digunakan pada gambar tersebut adalah ...
a. 1: 700.000 cm
b. 1: 7000 cm
c. 1:70.000 cm
d. 1:70 cm

9. Skala sebuah peta adalah 1 : 500.000. Jika jarak A ke kota B adalah 60 km, maka jarak pada peta
tersebut sejauh… cm
a.. 12.000 cm b. 1200 cm
c. 120 cm d.12 cm

10. Jarak kota A ke kota B pada peta yang berskala 1 : 1.500.000 adalah 20 cm. Berapa km kah jarak
sebenarnya ?
a. 30 km b. 60 km
c. 300 km d. 600 km

11. Jarak kota P dan kota Q pada peta adalah 6 cm. Jika diketahui skala peta adalah 1 : 1.200.000,
maka jarak sebenarnya adalah...
a.. 7,2 km b. 62 km
c. 72 km d. 720 km

12. Jarak kota A ke kota B pada peta yang berskala 1 : 1.500.000 adalah 20 cm. Berapa km kah jarak
sebenarnya ?
a. 30 km b. 60 km
c. 300 km d. 600 km
13. Jumlah rusuk bangun ruang balok adalah ....

a. 4 b.8 c. 9 d. 12

14. Gambar bangun di samping merupakan jaring-jaring ....


a. Limas segitiga b. Limas segilima
c. Limas segiempat c. Limas segienam

15. Sebuah akuarium berbentuk kubus diisi air sampai penuh. Jika volume air yang diisikan
ke dalam akuarium sebanyak 8 dm3 maka panjang rusuk akuarium tersebut adalah ... cm

a. 200 b. 0,20 c. 20 d. 2

16. Bangun ruang yang tidak memiliki titik sudut, tetapi memiliki sisi alas dan sisi atas
berbentuk lingkaran adalah ....

a. Kerucut b. Tabung c. Limas segitiga d. Prisma

17. Jarak rumah Yudika ke sekolah 360 m. Yudika membuat denah antara rumah dan sekolahnya.
Jika panjang jalan antara rumah Yudika dan sekolah digambarkan pada denah 24 cm
maka skala yang digunakan Yudika adalah......

a. 1 : 1.5000.000 b. 1 : 150.000
c. 1 : 15.000 d. 1 : 1.500

18. Sebuah akuarium berukuran panjang 40 cm, lebar 20 cm, dan tinggi 80 cm. Jika akuarium itu diisi
1
maka volumenya menjadi ... cm3
2
a. 640 b.3.200 c. 32.000 d. 64.000

19. Volume sebuah balok 1.632 cm3, diketahui panjang balok 17 cm dan lebarnya 8 cm, maka tinggi
balok itu . . . cm.
a. 12 b. 14 c. 96 d. 204

20. Suatu gambar yang berisi informasi tentang posisi atau letak suatu benda disebut ...
a. Denah c. Jarak sebenarnya
b. Skala d. Jarak pada denah

21. Jarak dari kota S ke kota T adalah 50 km. Pada peta berskala 1:100.000, jarak kedua kota tersebut
adalah ... cm.

a. 5 b. 50 c. 500 d. 5.000

22. Jarak kota Bambu dan kota Runcing pada sebuah peta adalah 8 cm. Jika skala peta 1:120.000,
jarak sesungguhnya adalah ... km.

a. 96 b.15 c. 9,6 d. 1,5


23. Berikut ini yang merupakan ciri-ciri balok adalah … .
a. Memiliki 6 sisi dan sisi yang berhadapan sama besar
b. Memiliki 12 rusuk yang sama panjang
c. Memiliki 8 titik sudut yang tidak sama besar
d. Tersusun dari bangun datar persegi

24. Perhatikan ciri-ciri berikut ini :


 Memiliki 6 sisi dan sisi yang berhadapan sama besar
 Memiliki 8 titik sudut yang sama besar
 Memiliki 12 rusuk dan rusuk yang berhadapan sama panjang
Berdasarkan ciri-ciri di atas bangun ruang yang dimaksud adalah … .
a. kubus b. balok c. prisma segitiga d. limas segiempat

25. Perhatikan gambar kubus di samping, maka volume kubus tersebut adalah ... satuan volume
a. 4 b. 8
c. 12 d. 16

26. Sebuah balok dengan panjang 5 cm, lebar 3 cm dan tinggi 2 cm. Hitunglah luas permukaan balok
tersebut !

27. Tentukanlah volume limas berikut ini!


B.
A.

15 cm

10 cm

140 cm

28. Di sebuah lahan akan dibangun kolam renang berbentuk persegi panjang. Ukuran panjang dan
lebar kolam pada denah berturut-turut adalah 18 cm dan 15 cm. Jika skala yang digunakan pada
denah 1: 80, berapa luas tanah yang dibutuhkan untuk membangun kolam renang tersebut?

29. Kristina membeli sebidang tanah berbentuk persegi dengan panjang sisi 8 cm pada denah. Jika
denah tersebut berskala 1:150, Hitunglah keliling tanah Kristina sebenarnya (m) !

30. Kemasan susu berbentuk balok dengan panjang 8 cm, lebar 3 cm dan tinggi 10 cm, maka isi susu
dalam kemasaan tersebut ?
LATIHAN IPS KELAS 5

1. Sumpah pemuda diperingati pada tanggal ....


a. 28 Mei c. 28 November
b. 28 Oktober d. 28 Agustus

2. Nama ketua panitia dari Kongres Pemuda II adalah ....


a. Budi Utomo c. Sugondo Joyopuspito
b. Muhammad Yamin d. Wage Rudolf Supratman

3. Yang mendirikan sekolah Perguruan Taman Siswa adalah ...


a. Sutomo c. Ki Hajar Dewantara
b. Dewi Sartika d. Tiga serangkai

4. Yang mendirikan organisasi yang bernama Budi Utomo adalah ...


a. Budi Utomo c. Ki Hajar Dewantara
b. Sutomo d. Haji Samanhudi

5. Satu nusa, satu bangsa dan satu bahasa yaitu Indonesia adalah inti dari ikrar ...
a. Sumpah Pemuda c. Budi Utomo
b. Taman Siswa d. Kongres Linggarjati

6. Yang termasuk ke dalam migrasi nasional adalah ....


a. Emigrasi c. Remigrasi
b. Imigrasi d. Transmigrasi

7. Pulau yang terbanyak penduduknya di Indonesia adalah ....


a. Jawa c. Sulawesi
b. Sumatera d. Kalimantan

8. Di dalam peta tertulis skala 1 : 2.000.000. Artinya adalah ....


a. Setiap 1 cm pada gambar mewakili 20 Km dengan ukuran sebenarnya
b. Setiap 1 cm pada gambar sesuai dengan ukuran sebenarnya
c. Setiap 2.000.000 cm pada gambar mewakili dengan ukuran sebenarnya
d. Setiap 1 cm dibagi dengan 2.000.000 cm

9. Sensus penduduk biasanya diadakan setiap ... tahun sekali


a. 5 b. 8 c. 10 d. 20

10. Ucok merupakan anak yang berasal dari desa Samosir, Sumatera Utara. Dia ingin mencari
pekerjaan di kota Medan. Setelah sekian lama, akhirnya dia mendapatkan pekerjaan di kota
metropolitan tersebut dan akhirnya menetap disana. Perpindahan yang dilakukan si Ucok
termasuk ...
a. Transmigrasi c. Remigrasi
b. Urbanisasi d. Emigrasi

11. Salah satu penyebab bertambahnya jumlah penduduk adalah ....


a. Bencana alam c. Lahan semakin sempit
b. tingginya tingkat kelahiran d. Situasi Pertentangan

12. Negara Belanda menjajah Indonesia selama ....


a. 350 hari b. 350 tahun c. 350 abad d. 3,5 tahun
13. Perlawanan rakyat Batak terhadap Belanda dipimpin oleh ....
a. Kapten Pattimura c. Cut Nya Dien
b. Sisingamangaraja XII d. Imam Bonjol

14. Salah satu tokoh dalam perlawanan rakyat Aceh mengusir penjajah adalah ....
a. Kapten Pattimura c. Cut Nya Dien
b. Sisingamangaraja XII d. Imam Bonjol

15. Keputusan penting dalam Kongres Pemuda II adalah ....


a. Semboyan dalam bidang pendidikan di Indonesia
b. berdirinya Budi Utomo
c. Semboyan Indische Partij
d. Ikrar “Sumpah Pemuda”

16. Nama organisasi yang didirikan oleh tiga serangkai yaitu Dr. Ernest Francois, Ki Hajar Dewantoro,
dan Dr. Cipto Mangunkusumo adalah ....
a. Sumpah pemuda c. Budi Utomo
b. Indische partij d. Jong Sumatera

17. Semboyan dalam bidang pendidikan Indonesia dan menjadi prinsip dasar dalam pelaksanaan
pendidikan di Indonesia sampai sekarang dicetuskan oleh ....
a. Dr. Sutomo c. Moh. Hatta
b. Ki Hajar Dewantoro d. W.R Supratman

18. Pahlawan yang berasal dari Provinsi Riau adalah....


a. Tuanku Imam Bonjol c. Sultan Hasanuddin
b. Teuku Umar d. Tuanku Tambusai

19. Organisasi pergerakan nasional pertama di Indonesia adalah....


a. Partai Nasional Indonesia c. Taman Siswa
b. Budi Utomo d. Sarekat Dagang Islam

20. Tujuan berdirinya organisasi pergerakan nasional adalah untuk....


a. memperat persatuan dan kesatuan bangsa untuk mengusir penjajah
b. mengadakan perdagangan dengan bangsa asing
c. menaklukkan Kerajaan Belanda
d. mendidik putra-putri Indonesia

21. Tokoh proklamator kemerdekaan Indonesia adalah....


a. Drs. Moh. Hatta dan Dr. Rajiman Widyodiningrat
b. Moh. Yamin dan Ahmad Soebarjo
c. Ir. Soekarno dan Moh. Yamin
d. Ir. Soekarno dan Drs. Moh. Hatta

22. Tujuan utama bangsa Belanda datang ke Indonesia adalah untuk....


a. berkunjung c. membuat perjanjian damai
b. berdagang d. melawan Portugis

23. Letak astronomi Indonesia adalah ....


a. 6˚ LU-11˚ LU dan 90˚ BT-141˚ B c. 6˚ LS-11˚ LS dan 90˚ BT-141˚ BB
b. 6˚ LU-11˚ LS dan 95˚ BT-141˚ BT d. 6˚ LU-11˚ LS dan 95˚ BT-141˚ BB
24. Berdasarkan letak geografisnya, Indonesia diapit oleh dua samudera yaitu ….
a. Samudera Pasifik dan Antartik c. Samudera Pasifik dan Atlantik
b. Samudera Hindia dan Atlantik d. Samudera Hindia dan Pasifik

25. Faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan penduduk adalah....


a. kelahiran, kematian, dan migrasi
b. kelahiran, migrasi, dan pendapatan
c. jumlah penduduk, migrasi dan kematian
d. kelahiran, migrasi dan dan jumlah penduduk

26. Kedatangan tentara Jepang di Indonesia berawal dari pecahnya ....

a. Perang dunia I b. Perang dengan Belanda


c. Perang dunia II d. Perang Padri

27. Setelah Jepang berkuasa, wilayah Indonesia dibagi menjadi ....


a. 3 b. 4
c. 5 d. 6

28. Saat Jepang berkuasa wilayah militer I di Indonesia meliputi daerah ....

a. Jawa b. Sumatera
c. Madura d. Jawa dan Madura

29. Tujuan dibentuknya gerakan Tiga A oleh Jepang adalah ....


a. untuk menggerakkan rakyat Indonesia agar bersedia mendukung Jepang dalam melawan
sekutu
b. mengerahkan tenaga rakyat guna untuk kepentingn perangnya
c. untuk menarik simpati rakyat dengan memanfaatkan para tokoh Indonesia.
d. untuk mempertahnkan Tanah Air dari serangan tentara sekutu.

30. Daerah yang meliputi Kalimantan, Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara dan Maluku merupakan
pembagian wilayah Indonesia pada saat Jepang berkuasa. Daerah tersebut termasuk ke dalam ....
a. Wilayah militer I b. Wilayah militer II
c. Wilayah militer III d. Wilayah militer IV

Anda mungkin juga menyukai