Anda di halaman 1dari 2

NOTULEN

Pelaksanaan Rapat

Hari / Tanggal : Jum’at / 26 April 2019


Jam : 09.00 WIB s/d selesai
Tempat : Ruang Rapat Dinas Komunikasi dan Informatika Kab.
Gresik
Acara : Koordinasi Pembinaan dan Pemberdayaan Kelompok
Informasi Masyarakat dan Komunitas Sosial
Pimpinan Rapat : Kepala Bidang Komunikasi dan Persandian
Sekretaris : Kasi Pemberdayaan dan Kemitraan Komunikasi
Peserta Rapat : Kecamatan Se Kabupaten Gresik, Komunitas di
Kabupaten Gresik dan KIM
Rapat dibuka : Pukul 09.00 WIB
Rapat ditutup : Pukul 11.00 WIB

Hasil Rapat
1. Sosialisasi dibuka oleh Bapak Kepala Bidang Komunikasi dan Persandian.
2. Bapak Kepala Bidang Komunikasi dan Persandian sangat berterima kasih
atas kehadiran para peserta rapat.
3. Maksud dan tujuan rapat koordinasi ini adalah selain untuk pengenalan
antar sesama anggota komunitas juga untuk mensosialisasikan kegiatan
Pemprov Jawa Timur untuk KIM dan untuk membicarakan kegiatan Pekan
KIM yang rencananya akan diadakan di pada bulan Oktober di Kab.
Madiun .
4. Pemprov Jawa Timur akan mengadakan lomba dalam memperingati
Anugerah Pewarta warga Jawa Timur 2019 dengan mengadakan lomba
video, film pendek, poster, hardnews dan softnews dengan tema “99 Hari
Khofifah Emil Kerja Besama Jawa Timur”.
5. Tujuan dari kegiatan ini antara lain :
a. Memberikan penghargaan kepada masyarakat yang ikut berkontribusi
dalam menginformasikan berita baik kepada masyarakat.
b. Memperbanyak konten positif untuk dikonsumsi masyarakat.
c. Memberikan ruang kepada masyarakat untuk menginformasikan potensi
setiap wilayah.
d. Memperkuat peran jurnalis warga dalam melakukan diseminasi informasi
terkait program pemerintah
6. Kategori Informasi yang dilombakan:
a. Video Berita
b. Infografis
c. Artikel Berita, Foto Berita

d. Videografis

7. Selain itu Kasi asi Pemberdayaan dan Kemitraan Komunikasi juga


menekankan dalam pembentukan KIM hendaknya untuk membuatan SK
KIM terlebih dahulu. Contoh SK KIM juga diberikan kepada para peserta
rapat.
8. Juri berasal dari kalangan praktisi media, unsur pemerintah dan
akademisi. Batas Waktu Pengiriman

Batas terkakhir pengiriman materi lomba Anugerah Pewarta Warga (APW)


Jawa Timur 2019 adalah tanggal 30 Mei 2019.

Tahapan Perlombaan:

Rapat-Rapat Persiapan Minggu III & IV Maret 2019

Sosialisasi ke Perguruan
Minggu IV Maret 2019
Tinggi

Sosialisasi ke Dinas Kominfo


Kabupaten/ Minggu II – IV April 2019
Kota Se-Jawa Timur

Kompetisi 1 Mei – 30 Mei 2019

Penganugerahan Minggu III Juni

PEMBUAT NOTULEN

SONY CATURIYANTO, S.Pd


Penata
NIP. 19780622 200701 1 004

Anda mungkin juga menyukai