Anda di halaman 1dari 2

Nama : Rofi Fathurrohman

Kelas / no. Absen : 8B / 17

LAPORAN RIHLAH ILMIAH SMP MUHAMMADIYAH 2 YOGYAKARTA

TAHUN AJARAN 2017/2018

Pada tanggal 13-17 Desember 2017 siswa kelas 8 Smp Muhammadiyah 2 Yogyakarta
mengadakan rihlah ilmiah ke pulau Dewata Bali. Pada tanggal 13 kami berkumpul di sekolah
pada pukul 06.00 WIB dilanjutkan shalat dhuha berjamaah dan do’a bersama sebelum
berangkat ke pulau Bali dan sedikit informasi mengenai kepala sekolah. Setelah selesai shlat
dan do’a bersama kami menuju bus yang telah disiapkan,kami duduk di kursi masing-masing
sesuai absen tempat duduk yang sudah ditentukan dari sekolah. Kemudian pada jam 06.30
WIB kami berangkat dari sekolah menuju ke pulau Dewata Bali. Dalam perjalanan kami
dihiburkan dengan suara musik yang menarik yang membuat semua teman-teman menjadi
terhibur. Bersama pemandu wisata kami di perintahkan untuk tertib dan disiplin selama di
bus dan memberitahukan jika selama di perjalanan kami ingin buang air pak supir siap
membawa ke tempat toilet SPBU terdekat.Pada saat di perjalanan ada salah satu teman saya
yang ingin buang air kecil kemudian pak supir memberhentikan busnya sejenak dan teman
kami agar buang air kecil dan kami diperintahkan buang air kecil agar nanti tidak kebelet
kencing saat sudah di perjalanan.Pada pukul 12.00 kami berhenti sejenak untuk
shalat,makan,dan buang air kecil di rumah makan saradan asri. Setelah selesai kami
melanjutkan perjalanan sampai jam 19.00 kami shalat di lanjutkan dengan makan dan buang
air kecil di rumah makan bromo asri.Setelah selesai kami melanjutkan perjalanan kembali
sampai akhirnya kami semua tiba di pelabuhan ketapang,Banyuwangi pada jam 04.30 WIB
kami menyebrang dengan kapal besar untuk sampai ke pulau Bali. Setelah 1 jam lamanya
menyebrang kami akhirnya sampai di pulau bali jam 05.30 WITA dilanjutkan shalat subuh
berjamaah.

Setelah itu kami melanjutkan perjalanan sampai di rumah makan bidadari atau rumah
makan soka untuk transit pagi ,makan pagi dan bersih diri. Kemudian di lanjutkan ke objek
kunjungan pertama kita di Bali adalah Danau Bedugul,kami sampai pada pukul 10.00 WITA.
Disana kami di ceritakan sejaarah singkat tentang Danau Bedugul kemudian kami di
perintahkan untuk menikmati wahana permainan yang ada di Danau Bedugul. Kemudian
dilanjutkan shalat dhuhur,makan,dan buang air. Setelah selesai kami melanjutkan perjalanan
menuju Joger untuk membeli oleh-oleh khas pulau Bali. Setelah sampai kami langsung di
suruh membeli oleh-oleh tersebut. Setelah puas berbelanja disana kami melanjutkan
perjalanan menuju tari kecak objek wisata kedua. Sesampainya disana pada pukul 18.00
WIT, kami di minta untuk berfoto bersama dengan penari tari kecak tersebut,setelah itu kami
di pertunjukkan tarian kecak tersebut. Setelah puas menonton pertunjukan seni tari kecak
kami melanjutkan perjalanan menuju hotel untuk beristirahat supaya badan menjadi fresh
untuk besok.

Keesokan harinya pada tanggal 15 desember 2017 saya dan teman-teman langsung
bersiap diri mandi dan makan dan siap menuju objek wisata di Bali yaitu ke Monumen Bajra
Shandi untuk melihat sejarah rakyat Bali untuk mengabadikan semangat perjuangan sekaligus
menggali,memelihara,serta melestarikan budaya Bali. Kemudian di lanjutkan dengan pergi ke
pulau penyu untuk melihat penyu yang di lestarikan di pulau tersebut. Dengan membayar
RP.55.000( naik perahu dan masuk ke pulau penyu) kami di suguhkan dengan pemandangan
dan melihat penyu yang di lestarikan. Setelah itu kami ke GWK di sana kami melihat patung
raksasa yang sedang dibangun. Setelah itu kami melanjutkan perjalanan menuju pantai
pandawa dan sedikit di kisahkan sejarah pantai pandawa dan fasilitasnya. Kemudian setelah
itu kami ISHOMA dan dilanjutkan menuju hotel untuk istirahat. Saya dan teman-teman saat
itu di hotel kami ingin menikmati makanan luar setelah itu kami me GO Food untuk beli
makanan yaitu Richeese factory kami beli ayam. Keesokan harinya pada tanggal 16 desember
2017 kami mengunjungi tempat objek wisata terakhir yaitu tanah lot. Kami di jelaskan bahwa
disini terdapat dua pura yang terletak di atas batu besar satu terletak di atas batu besar dan
satunya lagi terletak di atas tebing mirip dengan pura. Kemudian di lanjutkan dengan
perjalanan pulang kembali ke jogja.

Anda mungkin juga menyukai