Anda di halaman 1dari 2

KEPUTUSAN DIREKTUR

RSUD PAKUHAJI KABUPATEN TANGERANG


NOMOR : 445 / -RSPH / 2019

TENTANG
PANDUAN MANAJEMEN NYERI DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH
PAKUHAJI KABUPATEN TANGERANG

DIREKTUR RSUD PAKUHAJI KABUPATEN TANGERANG

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka rumah sakit mendukung hak


pasien terhadap asesmen yang sesuai manajemen
nyeri yang tepat;
b. Bahwa staf rumah sakit harus memahami pengaruh
pribadi, budayadan sosial pada hak pasien untuk
melaporkan rasa nyeri, serta pemeriksaan dan
pengelolaan nyeri secara akurat;
c. Bahwa berdasarkan pertimbagan sebagaimana
dimaksud pada butir a dan b maka perlu ditetapkan
Panduan Manajemen Nyeri RSUD Pakuhaji
Kabupaten Tangerang dengan Keputusan Direktur
RSUD Pakuhaji Kabupaten Tangerang.

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun


2009 tertanggal 13 Oktober 2009 tentang Kesehatan
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 44 tahun
2009 tertanggal 28 Oktober 2009 tentang Rumah
Sakit
3. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tertanggal 06
Oktober 2004 tentang Praktik Kedokteran
4. Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999 tertanggal 23
September 1999 tentang Hak Asasi Manusia;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 1045/ Menkes/PER/XI/2006 tentang Pedoman
Organisasi Rumah Sakit di Lingkungan Departemen
Kesehatan;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 269/Menkes/Per/III/2008 tentang Rekam
Medis;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 290/Menkes/Per/III/2008 tentang Persetujuan
Tindakan Kedokteran.
MEMUTUSKAN

Menetapkan :
KESATU : Panduan manajemen nyeri rumah sakit umum daerah
Pakuhaji.
KEDUA : Panduan Manajemen Nyeri Rumah Sakit Umum Daerah
Pakuhaji seperti terlampir.
KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkannya dan
apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan
dalam keputusan ini akan diadakan perbaikan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Pakuhaji
Pada tanggal : Maret 2019

Plt Direktur RSUD Pakuhaji


Kabupaten Tangerang

Dr. Hj Corah Usman, MARS


Pembina
NIP. 19671219200212203

Anda mungkin juga menyukai