Anda di halaman 1dari 10

SATUAN ACARA PEMBELAJARAN PRAKTIK KLINIK

PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI (SADARI)

Disusun oleh :
Ratu Delima Puspita
1810104416

PROGRAM STUDI KEBIDANAN PROGRAM SARJANA TERAPAN


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS ‘AISYIYAH
YOGYAKARTA
2019
SATUAN ACARA PEMBELAJARAN (SAP)

I. IDENTITAS
Mata Kuliah : Kesehatan Reproduksi
Progran Studi : Kebidanan Program Sarjana Terapan
Kode/Bobot SKS : MD4302 / 2 SKS
Kelas/ Semester : 7 (Tujuh)
Elemen Kompetensi : MKB
Jenis Kompetensi : Utama
Waktu : 1 x 20 Menit
Pokok Bahasan : Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI)
Tanggal : 22 Mei 2019

II. STANDAR KOMPETENSI


Mahasiswa mampu melakukan asuhan kesehatan reproduksi khususnya
pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) sesuai dengan prosedur dalam
PERMENKES RI NO. 97 TAHUN 2014 PASAL 4 tentang “Pelayanan
Kesehatan Masa Sebelum Hamil, Masa Hamil, Persalinan, dan Masa Nifas,
Penyelenggaraan Pelayanan Kontrasepsi, Serta Pelayanan Kesehatan
Seksual”.

III. KOMPETENSI DASAR


Mahasiswa mampu mengaplikasikan dan mempraktikkan pemeriksaan
SADARI.

IV. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI


Mahasiswa dapat :
1. Menentukan alat dari pemeriksaan SADARI
2. Menentukan tehnik pemeriksaan SADARI
3. Melakukan pemeriksaan SADARI dengan baik dan benar
V. TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui demonstrasi dengan pasien langsung, mahasiswa dapat :
1. Menjelaskan tujuan dan manfaat pemeriksaan SADARI dengan benar
2. Menjelaskan cara melakukan SADARI dengan benar
3. Melakukan langkah-langkah pemeriksaan SADARI dengan benar, tepat,
dan aman.

VI. DESKRIPSI MATERI


1. Tujuan dan manfaat pemeriksaan SADARI
2. Alat yang digunakan pada pemeriksaan SADARI
3. Langkah-langkah pemeriksaan SADARI

VII. STRATEGI PEMBELAJARAN


BST

VIII. MEDIA PEMBELAJARAN


1. Pasien
2. Cermin
3. Bantal tipis/lipatan handuk
4. Jobsheet
5. Ceklist
IX. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Langkah Uraian Kegiatan Estimasi
Pembelajaran Waktu
Pendahuluan/Pre 1) Membuka pertemuan dengan salam 2 menit
Conference 2) Meminta mahasiswa membahas ulang
praktik yang dilakukannya
3) Menanyakan kepada mahasiswa
pengetahuan baru yang didapat selama
praktik dan relevansinya
4) Menanyakan pada mahasiswa langkah
mana yang ingin dilatih secara khusus
dalam praktik yang akan dikerjakan
5) Riview langkah-langkah di dalam
penuntun belajar yang dianggap sulit oleh
mahasiswa yang akan dipraktikkannya
6) Bersama mahasiswa menentukan tujuan
spesifik yang akan dicapai pada praktik
7) Menyampaikan kepada mahasiswa tahapan
dan waktu yang akan dilalui
8) Menekankan kepada mahasiswa
pentingnya praktik klinik yang akan
dilakukan
Inti/Conference 1) Melakukan pengamatan selama mahasiswa 15 menit
melakukan keterampilan
2) Memberi dorongan positif dan saran
perbaikan saat mahasiswa melakukan
praktik
3) Merujuk pada penuntun belajar saat
mengadakan pengamatan
4) Mencatat kinerja mahasiswa kebidanan
dalam penuntun belajar selama
pengamatan
5) Memperhitungkan keberadaan pasien saat
memberi umpan balik kepada mahasiswa
6) Memberi komentar perbaikan hanya pada
saat kenyamanan dan keamanan klien
dipertaruhkan
7) Menguasai diri sendiri dan lingkungan
Penutup/Post 1) Memberi salam kepada mahasiswa 3 menit
Conference 2) Menanyakan pendapat mahasiswa tentang
praktik yang baru saja dikerjakan
3) Meminta mahasiswa menyebutkan
langkah-langkah yang dapat dikerjakannya
dengan baik
4) Merujuk kembali kepada penuntun belajar
5) Memberi saran spesifik untuk perbaikan
6) Memberi umpan balik positif untuk
langkah-langkah yang telah dikerjakan
dengan baik oleh mahasiswa
7) Bersama mahasiswa menentukan tujuan
atau goal praktik yang akan datang
8) Menutup pertemuan dan mengucapkan
salam

X. PENILAIAN
A. Jenis
Unjuk Kerja/Performance test
B. Bentuk
Ceklist

XI. REFERENSI
1. Widyastuti. 2009. Kesehatan Reproduksi. Yogyakarta: Fitramaya.
2. Manuaba. 2009. Memahami Kesehatan Reproduksi Wanita. Jakarta:EGC.

Yogyakarta, 17 Mei 2019


Dosen Pembimbing Praktikan

(Menik Sri Daryanti, S.ST., M.Kes) (Ratu Delima Puspita)


CHECKLIST
PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI (SADARI)

KRITERIA
NO ASPEK YANG DINILAI PENILAIAN
0 1 2
A. SIKAP
1. Menyambut klien dengan sopan, ramah dan
mempersilahkan duduk
2. Memperkenalkan diri kepada klien sambil berjabat
tangan
3. Menjaga privasi klien
B. CONTENT
4. Menjelaskan maksud dan tujuan tindakan

5. Mencuci tangan sebelum dan sesudah tindakan

6. Mempersilahkan dan membantu ibu membuka pakaian


bagian atas
7. Memposisikan diri di depan kaca (klien dalam posisi
senyaman mungkin)
8. Memposisikan kedua lengan lurus ke bawah.
Mengamati dengan teliti adanya perubahan bentuk pada
payudara
9. Memposisikan kedua lengan lurus ke atas. Mengamati
dengan teliti ada atau tidaknya benjolan maupun tarikan
pada permukaan kulit payudara
10. Mengarahkan kedua siku ke samping, tekan telapak
tangan yang satu pada yang lain dan amati perubahan
pada payudara
11. Meminta klien untuk berbaring, tangan kiri di bawah
kepala, punggung diganjal dengan bantal kecil
12. Meraba seluruh permukaan payudara kanan dengan tiga
ujung jari tengah tangan kiri yang dirapatkan
13. Melakukan gerakan memutar pada payudara kanan
dengan lembut tetapi mantap, dimulai dari pinggir atas
(posisi arah jam 12) dengan mengikuti arah jarum jam,
bergerak ke tengah ke arah putting susu
14. Meraba axilla kanan menyeluruh sampai ke daerah
klavikula. Mengamati dengan teliti ada atau tidaknya
benjolan yang mencurigakan
15. Lakukan gerakan yang sama pada payudara kiri

C. TEKNIK
16. Melakukan tindakan secara sistematis
17. Memberikan kesempatan klien untuk bertanya
18. Mndokumentasikan hasil tindakan
TOTAL SKOR

Yogyakarta, 22 Mei 2019


Elevator

(………………………)

Keterangan :
Nilai : Total Skor : 90 x 100
Nilai Kelulusan : > 70 = Lulus
< 70 = Tidak Lulus
JOB SHEET

LANGKAH KERJA GAMBAR


1. Siapkan alat dan bahan yang
akan digunakan.

2. Cuci tangan dengan sabun


dan air mengalir,
keringkan dengan handuk
bersih

3. Perhatikan payudara
melalui kaca, sementara
kedua lengan lurus
kebawah.

4.Perhatikan payudara di
depan kaca sementara
kedua lengan lurus keatas.
5. Masih dengan posisi Kedua
tangan di letakkan di
pinggang dan badan agak
condong ke arah cermin,
tekan bahu dan sikut ke arah
depan dan perhatikan
perubahan pada payudara.

6. Berbaring dan Raba dengan


tiga pucuk jari yang
dirapatkan. Ketiga jari
tersebut kemudian
digerakkan memutar dengan
tekanan lembut tapi mantap.
Dimulai dari yang pinggir
kemudian ke tengah
(putting), dan kembali lagi
dari pinggir dengan gerakan
memutar.

7. Lakukan hal yang sama


untuk payudara kiri.

9. Perhatikan secara khusus


seperempat bagian
payudara sebelah luar atas,
baik kanan maupun kiri.
10. Cuci tangan dengan air
mengalir dan sabun,
keringkan dengan
handuk bersih dan
kering.

Anda mungkin juga menyukai