Anda di halaman 1dari 2

BAB 1

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Strategi pemasaran merupakan salah satu cara dalam mengenalkan produk kepada

konsumen, dan hal ini menjadi penting karena akan berhubungan dengan laba yang akan

dicapai oleh perusahaan. Strategi pemasaran akan berguna secara optimal bila didukung oleh

perencanaan yang terstruktur baik dalam segi internal maupun eksternal perusahaan. Dalam

ilmu pemasaran, sebelum melakukan berbagai macam promosi atau pendekatan pemasaran

lainnya, perusahan harus terlebih dahulu membidik pasar atau segmen secara jelas. Sebagian

besar kegagalan usaha yang terjadi disebabkan oleh gagalnya perusahaan mendefenisikan

pasar yang dituju dan bagaimana potensinya. Dengan banyaknya jumlah konsumen dan

keanekaragaman keinginan pembelian menyebabkan perusahaan tidak dapat memasuki

semua segmen pasar, perusahaan harus dapat mengidentifikasi segmen pasar yang dapat

dilayani paling efektif, yaitu dengan melakukan penelitian segmentasi.

B. Rumusan Masalah

Untuk memecahkan masalah dalam memasarkan produk, perusahaan harus

mengetahui dulu apa yang diinginkan konsumen. Untuk itu perusahaan harus dapat

mengidentifikasi terlebih dulu pasar mana yang seharusnya dituju oleh perusahaan percetakan

souvenir. Namun pada pelaksanaannya perusahaan masih sulit untuk menentukan akan

kemana produknya dipasarkan, bagaimana menanamkan produk ke benak konsumen, dan

bagaimana kualitas layanan produk yang diinginkan konsumen sehingga dapat meningkatkan

omzet penjualan perusahaan. Dalam penelitian ini dari empat sub variabel segmentasi yaitu

geografis, demografis, psikografis, dan perilaku akan difokuskan pada penelitian segmentasi

berdasarkan sub variabel demografis dan perilaku dikarenakan terlalu banyaknya indikator
dari empat sub variabel tersebut. Oleh karena itu, berdasarkan latar belakang yang telah

dijelaskan di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Bagaimanakah sub variabel segmentasi demografis konsumen untuk segmen pasar

potensial pada UMKM percetakan souvenir di Bandar Lampung?

2. Bagaimanakah sub variabel segmentasi perilaku konsumen untuk segmen

C. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk :

1. Untuk mengetahui, menganalisis, dan menjelaskan sub variabel segmentasi demografis

konsumen untuk segmen pasar potensial pada UMKM percetakan souvenir di Bandar

Lampung?

2. Untuk mengetahui, menganalisis, dan menjelaskan sub variabel segmentasi perilaku

konsumen untuk segmen pasar potensial pada UMKM percetakan souvenir di Bandar

Lampung?

Anda mungkin juga menyukai