Anda di halaman 1dari 4

1.

Mengerti Keinginan Konsumen

Sebelum Anda mencetak brosur, pastikan Anda tahu apa keinginan konsumen Anda. Kenapa
mereka mau membeli produk Anda? Apa yang bisa Anda berikan untuk mereka? Dan
pemecahan masalah seperti apa yang ditawarkan oleh Anda? Lalu, tentukan juga tema untuk
brosur yang mau dibuat. Untuk usaha yang berbau seni, Anda mungkin butuh brosur yang
penuh corak warna-warni. Sementara untuk usaha yang serius seperti periklanan, Anda
mungkin butuh brosur dengan warna yang bold seperti monokrom.

2. Terapkan AIDA

Bagi Anda yang belum tahu, AIDA merupakan kependekan dari Attention, Interest, Desire, dan
Action. Supaya efektif, brosur Anda harus menarik perhatian (get attention), membuat pembaca
tertarik untuk baca lebih jauh (get interested), membuat pembaca jadi ingin membeli produk
Anda (get desired), dan membuat pembaca segera mengambil tindakan untuk membeli (get
action).

3. Gunakan Headline dan Foto yang Menarik


Hanya butuh beberapa detik saja bagi pengunjung untuk melirik brosur Anda dan memutuskan
mau membaca atau membuangnya. Untuk itu, Anda membutuhkan headline dan foto yang
menarik supaya pembaca mau membalik halaman. Gunakan headline yang bisa menjawab
pemecahan masalah konsumen, bisa juga berupa grafik, atau gunakan foto yang profesional.
Jangan juga menggunakan foto yang amatir karena hasilnya pasti tidak akan bagus.

4. Gunakan Poin-Poin
Tak bisa dipungkiri, para pengusaha pasti punya waktu yang sedikit apalagi untuk membaca
brosur. Maka, tulis informasi di brosur Anda berupa poin-poin dan yang pasti cukup poin penting
saja. Highlight apa saja manfaat produk Anda, gunanya bagi konsumen, dan alasan mengapa
harus menggunakan produk Anda, misalnya berikan perbedaan dengan yang lain.

5. Berikan Kontak yang Bisa Dihubungi


Jika pembaca sudah mau membaca dan memutuskan untuk membeli, jangan sampai mereka
sulit mencari kontak Anda. Berikan semua kontak yang ada, mulai dari nomor ponsel, alamat,
website, email, dan sosial media. Pastikan nomor Anda mudah dihubungi.
Tugas :
- Buat brosur objek wisata (posisikan diri anda sebagai perusahaan bidang advertising yang ingin
memenangkan proyek periklanan)
- Brosur dibuat dalam 2 bahasa (Indonesia dan Inggris) (tidak depan belakang, jadi ada 2 brosur
bahasa Indonesia dan bahasa Inggris)
- Isi konten mencakup:
o Lokasi objek wisata (peta)
o Jam operasional
o Karcis (dewasa, anak, kendaraan)
o Keunggulan objek wisata
o Fasilitas, dll
- Brosur dibuat sekreatif mungkin dan dicetak di kertas glossy ukuran F4 (5 rangkap)
- Brosur dibuat versi digital (ppt.) untuk dipresentasikan dalam bentuk rapat tender project pada
Jumat, 15 Maret 2019.

Anda mungkin juga menyukai