Anda di halaman 1dari 16
Fermi Febrianti e) G »> Bab J] Lambang Unsur dan Persamaan Reaksi Tahukah Anda bahwa gula pasir yang kita gunakan untuk membuat minuman atau makanan itu sebenarnya tersusun dari unsur-unsur seperti karbon, oksigen, dan hidrogen? Unsur-unsur yang ada di dunia ini sangatlah banyak. Untuk itu perlu adanya sistem pemberian nama dan lambang yang khusus. Bayangkan jika tidak ada nama atau lambang lalu bagaimanakah kita mengungkapkan unsur-unsur yang menyusun gula pasir? Untuk itu ilmuwan kimia berusaha membuat nama dan lambang yang pada akhirnya kita dapat menyebutkan bahwa unsur penyusun gula pasir terdiri atas karbon (C), oksigen (0), dan hidrogen (H). Gula pasir yang dibakar akan menghasilkan warna cokelat kehitaman. Mengapa hal ini dapat terjadi? Hal ini berkaitan dengan unsur penyusun gula pasir tersebut. Karbon jika dibakar akan menghasilkan warna hitam. Warna karbon inilah yang muncul ketika gula pasir dibakar menjadi karamel. Pembakaran gula pasir merupakan salah satu contoh reaksi kimia. Pada reaksi ini terjadi perubahan warna gula pasir dari putih menjadi cokelat kehitaman. 3.2. Menganalisis lambang unsur, rumus kimia, dan persamaan reaksi 4.2. Mengintegrasikan penulisan lambang unsur dengan rumus kimia pada persamaan reaksi kimia berdasarkan kasus-kasus dalam kehidupan sehari-hari. lndeks @ Rumus kimia @ Reaktan % Rumus molekut & Rumus empiris © Unsur Peta Konsep eee eis fo mempelaian Pernahkah Anda berpikir, apakah air dan gula dapat diuraikan lagi menjadi zat-zat lain? Pada hakikatnya, semua zat terbentuk dari bagian-bagian yang paling sederhana yang disebut unsur. Air dapat diuraikan menjadi gas hidrogen dan gas oksigen. Adapun gula dapat diuraikan menjadi karbon, oksigen, dan hidrogen. Tahukah Anda, bagaimana cara menguraikan air dan gula menjadi unsur-unsur penyusunnya? Dapatkah karbon, hidrogen, dan oksigen diuraikan lagi menjadi zat lain? Cobalah Anda cari informasi tentang hal itu. Melalui reaksi kimia biasa, unsur-unsur seperti karbon, oksigen, dan hidrogen tidak dapat diuraikan kembali menjadi zat yang lebih sederhana. Karbon, hidrogen, dan oksigen tergolong unsur. Unsur adalah zat tunggal yang tidak dapat diuraikan lagi menjadi zat-zat lain yang lebih sederhana dengan reaksi kimia biasa. Anda tentu punya banyak teman. Bagaimana caramu untuk mengenalnya? Tentunya Anda terlebih dahulu harus mengetahui namanya baru mengenalnya, bukan? Sama dengan unsur-unsur yang akan kita pelajari, maka harus tahu terlebih dahulu nama unsur tersebut. Unsur memiliki nama dan lambang unsur agar lebih mempermudah cara penulisan dan mengenalnya. IE (kira smermak ketas x

Anda mungkin juga menyukai