Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAKSI

FAJAR SANTOSO, 12215439


PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, DAN CITRA MEREK
TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA PELANGGAN GRABBIKE.
Penulisan Ilmiah. Jurusan Manajemen. Fakultas Ekonomi. 2018.
Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Citra Merek, Kepuasan Konsumen.
( xii + 71 + Lampiran )
Dalam dunia transportasi yang terdapat di Indonesia yang tidak dapat
dipungkiri turut mengangkat perekonomian di Indonesia, terdapat keberadaan
perusahaan yang membangun layanan jasa transportas onlinei untuk
mempermudah perjalanan, dan mempersingkat waktu. Minat masyarakat untuk
menggunakan jasa transportasi Online menjadi bahan pertimbangan bagi
perusahaan untuk memberikan pelayanan yang baik dan memuaskan dengan
memperhatikan berbagai aspek. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis
Pengaruh Kualitas Pelayanan, Citra Merek dan terhadap Kepuasan Konsumen
baik secara simultan maupun parsial.
Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
analisis regresi linier berganda. Salah satu syarat untuk melakukan uji analisis
berganda perlu dilakukan uji asumsi klasik. Selain itu dilakukan uji koefisien
determinasi, uji F, dan uji t. Penelitian ini menggunakan data primer yang
diperoleh dengan menyebarkan kuisioner secara online untuk kemudian diolah
menggunakan SPSS Ver. 22
Hasil dari penelitian secara simultan menunjukan bahwa Kualitas
Pelayanan, dan Citra Merek berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan
Konsumen. Kualitas Pelayanan dan Citra Merek memberikan pengaruh positif dan
signifikan terhadap kepuasan konsumen. Selain itu diperoleh nilai Adjusted R
Square adalah 82.4%. Hal ini menunjukkan bahwa keempat variabel independent
tersebut mampu menjelaskan Kepuasan Konsumen sebesar 82.4%, sedangkan
sisanya 17,6% dijelaskan oleh variabel lain diluar variabel yang tidak disertakan
dalam penelitian ini.
Daftar Pustaka (1985-2017)

iv

Anda mungkin juga menyukai