Anda di halaman 1dari 18

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : Sekolah Dasar


Kelas / Semester : IV / I
Tema / Topik : 1. Indahnya Kebersamaan
Subtema : 3. Bersyukur Atas Keberagaman
Pembelajaran ke :6
Hari/Tanggal :
Alokasi waktu : 1 hari (6 JP x 35 menit)

A. KOMPETENSI INTI
1. Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya
diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangga.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan
Tuhan dan kegiatannya, serta benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di
sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan logis dalam
karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam
tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI


Kompetensi Dasar Indikator
Bahasa Indonesia
3.1 Mencermati gagasan pokok dan gagasan 3.1.1 Menentukan gagasan pokok pada teks
pendukung yang diperoleh dari teks lisan, tentang perbedaan kebudayaan di
tulis, atau visual. Indonesia.
3.1.1 Menentukan gagasan pendukung pada
teks tentang perbedaan kebudayaan di
Indonesia.
4.1 Menata informasi yang didapat dari teks 4.1.1 Menulis ringkasan cerita berdasarkan
berdasarkan keterhubungan antargagasan ke gagasan pokok dan gagasan
dalam kerangka tulisan. pendukung yang ditemukan pada teks
tentang perbedaan kebudayaan di
Indonesia.
PPKn
1.4 Mensyukuri berbagai bentuk keberagaman 1.4.1 Menunjukkan perilaku bersyukur atas
suku bangsa, sosial, dan budaya di keberagaman budaya di Indonesia.
Indonesia yang terikat persatuan dan
kesatuan sebagai anugerah Tuhan
2.4 Menampilkan sikap kerja sama dalam 2.4.1 Menampilkan sikap kerja sama dalam
berbagai bentuk keberagaman suku keberagaman budaya di Indonesia.
bangsa, sosial, dan budaya di Indonesia
yang terikat persatuan dan kesatuan.
3.4 Mengidentifikasi berbagai bentuk 3.4.1 Menyebutkan nama permainan
keberagaman suku bangsa, sosial, dan tradisional berdasarkan hasil
budaya di Indonesia yang terikat persatuan pengamatan terhadap gambar
dan kesatuan. permainan tradisional di Indonesia.
3.4.2 Menjelaskan langkah langkah
permainan tradisonal di Indonesia
dalam bentuk buklet.
4.4 Menyajikan berbagai bentuk keberagaman 4.4.1 Menceritakan pengalaman bermain
suku bangsa, sosial, dan budaya di permainan tradisional sebagai bentuk
Indonesia yang terikat persatuan dan keberagaman budaya di Indonesia.
kesatuan.

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Melalui membaca teks tentang “Bermain Gobak Sodor”, siswa dapat menentukan
gagasan pokok pada teks dengan teliti.
2. Melalui membaca teks tentang “Bermain Gobak Sodor”, siswa dapat menentukan
gagasan pendukung pada teks dengan teliti.
3. Melalui unjuk kerja, siswa dapat menulis ringkasan cerita berdasarkan gagasan pokok
dan gagasan pendukung yang ditemukan pada teks.
4. Melalui pengamatan gambar permainan engklek dan gobak sodor, siswa dapat
menyebutkan nama permainan tersebut di daerah mereka.
5. Melalui tanya jawab dengan guru, siswa dapat menyebutkan 1 contoh permainan
tradisional lain yang ada di Indonesia.
6. Melalui diskusi kelompok, siswa dapat menentukan langkah langkah dalam
permainan tradisional sesuai yang dipilih.
7. Melalui diskusi kelompok, siswa dapat menunjukkan perilaku bersyukur atas
keberagaman budaya di Indonesia.
8. Melalui diskusi kelompok, siswa dapat menunjukkan sikap kerja sama dalam
keberagaman budaya di Indonesia.
9. Melalui unjuk kerja, siswa dapat membuat buklet tentang 1 permainanan tradisional di
Indonesia yang memuat langkah-langkah bermain.
10. Melalui unjuk kerja, siswa dapat menceritakan pengalaman bermain permainan
tradisional sebagai bentuk keberagaman budaya di Indonesia.

D. FOKUS MATERI AJAR


Bahasa Indonesia : Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung
PPKn : Permainan Tradisional di Indonesia

E. PENDEKATAN, MODEL, DAN METODE PEMBELAJARAN


Pendekatan : Scientific
Model : Discovery Learning
Metode : Pengamatan, ceramah, diskusi kelompok, tanya jawab, unjuk kerja,
penugasan,

F. MEDIA DAN SUMBER BELAJAR


Media
1. Gambar permainan tradisional 4. Spidol Warna/Pensil Warna
2. Teks Gobak Sodor 5. Lem
3. HVS Warna 6. LKS
Sumber
Permendiknas No.24 Tahun 2016 Tentang Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar
Anggara St. Anggit, dkk. 2017. Buku Guru Kelas 4 Tema 1 Indahnya Kebersamaan,
Subtema 3 Bersyukur Atas Keberagaman.
Anggara St. Anggit, dkk. 2017. Buku Siswa Kelas 4 Tema 1 Indahnya Kebersamaan,
Subtema 3 Bersyukur Atas Keberagaman. Jakarta: Pusat Kurikulum dan
Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.

G. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Deskripsi Kegiatan
Waktu
Kegiatan Pendahuluan 10 Menit
1. Guru membuka KBM dengan salam dan doa
2. Guru mempresensi siswa
3. Guru memberikan motivasi untuk menyiapkan siswa dalam pembelajaran
melalui kegiatan tanya – jawab tentang permainan yang sering dimainkan
disekolah dan dirumah bersama teman
4. Siswa memperoleh informasi tentang tema yang akan dipelajari yaitu
“Indahnya Kebersamaan” dengan subtema “Bersyukur Atas
Keberagaman”.
5. Siswa memperoleh informasi tentang tujuan dan manfaat penguasaan
kompetensi/tema dalam kehidupan sehari-hari. (belajar mengenai
permainan tradisional di Indonesia serta meringkas teks menggunakan
bantuan gagasan pokok dan gagasan utama)
6. Siswa memperoleh informasi tentang kegiatan yang akan dilakukan
selama satu kali pertemuan hari itu. (menentukan gagasan pokok dan
utama dalam bacaan, membuat ringkasan teks, membuat buklet yang
menjelaskan langkah-langkah permainan tradisional di Indonesia serta
menceritakan pengalaman saat bermain permainan tradisonal)
Kegiatan Inti
Kegiatan I 60 Menit
1. Siswa membaca teks “Bermain Gobak Sodor” yang diberikan oleh guru.
2. Siswa mencermati bacaan dan menemukan gagasan pokok dan gagasan
pendukung dalam tiap paragraf.
3. Siswa menuliskannya pada LKS.
4. Siswa menyimak penjelasan guru mengenai cara membuat ringkasan
berdasarkan gagasan pokok dan gagasan pendukung yang ditemukan.
Alokasi
Deskripsi Kegiatan
Waktu
5. Siswa menulis ringkasan pada LKS.
6. Melalui membaca teks tentang “Bermain Gobak Sodor”, siswa dapat
menentukan gagasan pendukung pada teks dengan teliti.
7. Siswa membacakan hasil ringkasannya.
ISTIRAHAT 15 menit
Kegiatan II 55 menit
8. Siswa mengamati gambar permaina gobak sodor dan engklek.
9. Siswa mengungkapkan pendapatnya tentang nama permainan tersebut di
daerah mereka.
10. Siswa melakukan tanya jawab dengan guru, tentang contoh lain
permainan tradisional yang ada di Indonesia dan sudah pernah dimainkan
oleh siswa.
11. Siswa dibagi dalam kelompok beranggotakan 4 orang.
12. Setiap kelompok akan memilih satu gambar permainan tradisional yang
disediakan guru dan pernah dimainkan. Syaratnya antar kelompok tidak
boleh memilih permainan yang sama.
13. Siswa menyimak kegiatan yang akan dilakukan yakni membuat buklet.
14. Buklet berisi judul, gambar, dan informasi cara bermainnya.
15. Siswa berkerjasama membuat buklet permainan tradisional.
Agar lebih bagus tampilannya dapat dihias menggunakan pensil
warna/krayon yang dimiliki siswa.
16. Siswa menceritakan hasil bukletnya dan pengalamannya saat bermain
permainan tersebut.
Kegiatan Penutup 15 Menit
1. Siswa bersama guru menyimpulkan pembelajaran hari ini. Guru
melakukan penguatan terhadap pengetahuan yang sudah di dapat
siswa.(penguatan dilakukan melalui tanya-jawab)
2. Siswa mengerjakan tes hasil belajar untuk pembelajaran hari ini.
3. Siswa mengungkapkan kesan-kesannya selama proses pembelajaran,
serta pesan yang ingin disampaikan untuk pembelajaran berikutnya.
Alokasi
Deskripsi Kegiatan
Waktu
Guru memberikan pesan moral kepada siswa agar selalu bersyukur
kepada Tuhan yang telah menciptakan keberagaman budaya di Indonesia
dengan cara melestarikannya.
4. Follow up, siswa diminta untuk mencari informasi mengenai
pembelajaran selanjutnya
5. Ditutup dengan doa dan salam penutup
6. Siswa bersalaman dengan guru sebelum meninggalkan kelas

H. PENILAIAN
1. Instrumen Penilaian
a. Sikap
Teknik : observasi
Instrumen : jurnal harian (spiritual dan sosial)
Aspek sikap yang di nilai yaitu: sikap syukur pada Tuhan, percaya diri, dan mandiri
b. Pengetahuan
Teknik : tes tulis (terlampir)
Instumen : jawaban singkat
c. Keterampilan
Teknik : Praktik dan Produk
Instrumen : Rubrik penilaian (terlampir)
Bahasa Indonesia : membuat ringkasan berdasarkan gagasan pokok dan gagasan
pendukung.
PPKn : menceritakan pengalaman bermain permainan tradisional

Malang, April 2018


Mengetahui
Kepala Sekolah Dasar Mahasiswa PPG

……………………. Lina Septian P.


NIP. NIM. 17311346569
LAMPIRAN 1 :
RANGKUMAN MATERI
Indonesia memiliki budaya yang beragam. Keberagaman tersebut meliputi:

alat musik, tarian daerah, rumah adat, sampai permainan tradisional. terdapat

beberapa permainan tradisional yang ada di Indonesia yaitu:


Petak Umpet Kelereng Gasing

Bentengan Lompat Tali Engklek

Egrang Gatrik Gobak Sodor

Boi-Boian Bekel Congklak/Dakon

Ular Naga
Permainan-permainan tersebut memiliki penyebutan nama yang berbeda di tiap
daerah, namun memiliki cara bermain mirip atau bahkan sama. Gambar permainan di atas
juga masih menggambarkan sebagian kecil dari sekian banyak permainan tradisional yang
ada di Indonesia. Untuk lebih memahami informasi mengenai permainan tradisional ini, kita
bisa membuat buklet. Buklet adalah buku kecil yang berfungsi sebagai selebaran yang berisi
mengenai sebuah informasi tertentu. Untuk membuat buklet dapat dilakukan menggunakan
cara berikut.
1. Siapkan kertas berukuran folio atau A4.
2. Lipatlah kertas menjadi 3 bagian yang sama.
3. Pada halaman pertama tempelkan gambar yang terkait dengan informasi yang akan
dibahas.
4. Halaman kedua dan ketiga digunakan untuk menuliskan informasi terkait gambar.
5. Untuk memperindah buklet, dapat diberi beragam hiasan seperti gambar atau tempelan.
Pada pembelajaran kali ini, fokus permainan tradisional yang akan di bahas yaitu Gobak
Sodor. berikut teks bacaannya.
Bermain Gobak Sodor

Bayu dan teman-temannya sedang asik bermain di halaman. Mereka sedang bermain
gobak sodor. Gobak sodor merupakan salah satu permainan tradisional yang ada di Indonesia.
Permainan ini dimainkan oleh 2 kelompok. Satu kelompok sebagai kelompok pemain, dan
satu kelompok sebagai pemain jaga.
Cara bermainnya sangat mudah dimulai dengan hompimpa untuk menentukan
kelompok jaga dan pemain. Setelah itu permainan dimulai. Kelompok pemain harus bisa
melewati kelompok jaga dan kembali ke garis awal permainan. Apabila ada anggota
kelompok pemain yang tertangkap anggota kelompok jaga, maka kolompok pemain
dinyatakan kalah. Biasanya permainan dilanjutkan dengan menukar kelompok yang
sebelumnya kelompok jaga menjadi kelompok pemain dan sebaliknya.
Permainan gobak sodor dimenangkan oleh kelompok Bayu. Kelompok yang kalah
memberikan selamat kepada kelompok Bayu. Bayu sangat bangga dengan teman-temannya,
meskipun mereka kalah, mereka tetap berlapang dada dalam menerima kekalahannya.
Berdasarkan bacaan tersebut siswa akan diajak untuk menemukan gagasan utama dan
gagasan pendukung. Gagasan utama adalah pernyatan yang menjadi inti dari sebuah
pembahasan. Atau dengan bahasa lain gagasan utama adalah gagasan yang menjadi dasar
pengembangan sebuah paragraf. Gagasan utama biasanya terletak pada kalimat utama yang
biasanya terletak di awal dan akhir paragraf. Namun ada pula paragraf yang gagasan
utamanya berada di awal dan akhir sekaligus. Sedangkan gagasan pendukung disebut juga
gagasan penjelas yang fungsinya menjelaskan gagasan pokok. Gagasan pendukung/penjelas
umumnya dinyatakan oleh lebih dari satu kalimat. Kalimat yang mengandung gagasan
penjelas disebut kalimat penjelas.Ciri-ciri kalimat penjelas yaitu: bersifat lebih khusus dari
kalimat lainnya, biasanya berupa contoh, data, maupun pernyataan-pernyataan, satu paragraf
terdiri atas beberapa kalimat dan tidak dapat berdiri sendiri. Apabila kalimat lain dihilangkan,
maka kalimat tersebut akan sulit dipahami maksudnya.
LEMBAR KEGIATAN SISWA Nama :
AYO UJI KEMAMPUANMU Waktu : 15 menit

Ingat! Jangan lupa berdo’a sebelum menyelesaikan permasalahan berikut ini

dan tulis namamu! Tanyakan pada guru jika ada yang belum kalian mengerti.

Selamat mengerjakan!

Membuat Ringkasan Cerita


Sudahkan kalian membaca teks “Bermain Gobak Sodor”?. Coba kamu

tuliskan gagasan pokok dan gagasan pendukungnya pada kolom yang tersedia.

Setelah itu buatlah ringkasan berdasarkan gagasan pokok dan pendukung yang

telah kamu temukan. Apabila ada yang belum kamu mengerti tanyakan pada

gurumu. Selamat mengerjakan!

Paragraf Gagasan Pokok Gagasan Pendukung

3
RINGKASAN

…………………………………………………………………
TES HASIL BELAJAR
Nama : Waktu :

Kelas : Nilai :

Ingat! Jangan lupa berdo’a sebelum menjawab soal berikut ini dan tulis

namamu! Tanyakan pada guru jika ada pertanyaan yang belum kalian

mengerti. Selamat mengerjakan!

Bacalah penggalan paragraf berikut untuk menjawab nomor 1 dan 2!

Bermain Bentengan

Bentengan merupakan salah satu permainan tradisional yang ada di Indonesia.

Permainan ini dimainkan oleh 2 kelompok. Setiap kelompok akan memiliki satu

benteng. Benteng tersebutlah yang dipertahankan oleh setiap kelompok agar

tidak dimasuki oleh kelompok lain.

1. Tuliskan gagasan pokok paragraf di atas!

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

2. Tuliskan gagasan pendukung paragraf di atas!

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

3. Buatlah ringkasan berdasarkan gagasan pokok dan gagasan pendukung yang

telah kamu tulis pada nomor 1 dan 2!

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….
Perhatikan gambar berikut, untuk menjawab pertanyaan nomor 4 dan 5!

4. Apakah nama permainan gambar di atas?

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

5. Bagaimanakah cara bermainnya?

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….

6. Coba tuliskan 1 contoh permainan tradisional yang ada di Indonesia!

…………………………………………………………………………………………………………………………………………….
KUNCI JAWABAN TES HASIL BELAJAR

1. Bentengan merupakan salah satu permainan tradisional yang ada di Indonesia.


2. Permainan ini dimainkan oleh 2 kelompok. Setiap kelompok akan memiliki satu benteng.
Benteng tersebutlah yang dipertahankan oleh setiap kelompok agar tidak dimasuki oleh
kelompok lain.
3. Kebijakan guru (mencakup keseluruhan informasi yang ditemukan dari gagasan pokok
dan pendukungnya)
4. Engklek atau sebutan lain sesuai yang diketahui anak.
5. Permainan dimainkan oleh satu kelompok (jumlahnya bisa beragam) langkah
bermainnya:
1. Tiap anak akan menentukan urutan main melalui hompimpa,
2. Setiap anak memiliki alat permainan yang disebut gacho yang terbuat dari potongan
kecil dari asbes atau batu berbentuk pipih.
3. Gacho tersebut akan dilempar pada petak-petak. Apabila saat melempar gacho
tersebut keluar petak maka pemain harus berhenti dan digantikan oleh temannya.
4. Setelah melempar gacho, siswa akan meloncat satu kaki melewati petak permainan.
Apabila siswa salah melompat atau saat melompat mengenai garis petak maka siswa
tersebut harus berheti dan digantikan dengan teman pada urutan setelahnya.
5. Anak yang menyelesaikan permainan terlebih dahulu adalah pemenangnya.
6. Kebijakan guru

Penilaian
Terdapat 6 soal tulis, satu soal benar bernilai 20
Nilai maksimal = 120
𝑁𝐼𝑙𝑎𝑖 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙
NA = ( 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙 𝑥 100)
RUBRIK PENILAIAN KETERAMPILAN
Indikator
Membuat Ringkasan
Menceritakan Pengalaman
Berdasarkan Gagasan Poko
No Nama Bermain Permainan Tradisonal
dan Gagasan Pendukung (BI
(PPKn KD 4.4)
KD 4.1)
4 3 2 1 4 3 2 1
1
2
3
Dst

Keterangan:
Baik sekali Baik Cukup Perlu Bimbingan
No Kriteria
4 3 2 1
Membuat 1.Seluruh gagasan 1. Sebagian besar 1. Sebagian kecil 1. Gagasan pokok
Ringkasan pokok ditulis gagasan pokok gagasan pokok tidak ditulis
dengan tepat ditulis dengan ditulis dengan dengan tepat
Berdasarka
untuk setiap tepat untuk setiap tepat untuk setiap untuk setiap
n Gagasan paragraf. paragraf. paragraf. paragraf.
Pokok dan 2.Seluruh gagasan 2. Sebagian besar 2. Sebagian kecil 2. Gagasan
pendukung gagasan gagasan pendukung
1 Gagasan
ditulis dengan pendukung ditulis pendukung ditulis tidak ditulis
Pendukung tepat untuk dengan tepat untuk dengan tepat untuk dengan tepat
(BI) setiap paragraf. setiap paragraf. setiap paragraf. untuk setiap
3.Seluruh kalimat 3. Sebagian besar 3. Sebagian kecil paragraf.
dalam ringkasan kalimat dalam kalimat dalam 3. Kalimat dalam
merupakan inti ringkasan ringkasan ringkasan
dari cerita merupakan inti merupakan inti bukan inti dari
dari cerita dari cerita cerita
Mencerita- Kriteria: Memenuhi 3 dari 4 Memenuhi 2 kriteria Memenuhi 1
kan 1. Memuat jenis kriteria yang dari 4 kriteria yang kriteria yang
permainan ditentukan. ditentukan. ditentukan.
Pengala-
tradisional
man 2. Menjelaskan
2
Bermain langkah
bermain
Permainan
3. Menjelaskan
Tradisonal aturan main
(PPKn) 4. Percaya diri

𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝐷𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ


𝑅𝑢𝑚𝑢𝑠 𝑁𝐴 = 𝑥 100
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙
TABEL PENILAIAN SIKAP
Aspek yang Dinilai
Bersyukur Kerjasama Tanggung Peduli
No Nama
jawab
4 3 2 1 N 4 3 2 1 N 4 3 2 1 N 4 3 2 1 N
1
2
3
4
5
6
7
8
9
Dst
KETERANGAN:
Apabila sikap sudah membudaya (intensitas sikap muncul 3 kali) :4
Apabila sikap mulai berkembang (intensitas sikap muncul 2 kali) :3
Apabila sikap mulai terlihat (intensitas sikap muncul 1 kali) :2
Apabila sikap belum terlihat (belum menampilkan sikap yang diinginkan) : 1
Aspek yang Indikator Deskripsi
dinilai
Perilaku Melaksanakan perilaku - Tidak bertengkar dengan teman (saling menyayangi)
Syukur yang menunjukkan rasa - Menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat
syukur -Mengucapkan terimakasih apabila mendapat pemberian.
Kerjasama Bekerjasama dalam -Melakukan diskusi dengan teman sekelompoknya.
kegiatan diskusi -Mengerjakan tugas bersama-sama
Tanggung- Melaksanakan segala -Melaksanakan tugas yang diberi
jawab sesuatu sesuai tugas -Mengakui kesalahan/ tidak melemparkan kesalahan
kepada teman,
-Mengumpulkan tugas tepat waktu.
Peduli Melakukan kegiatan - Membantu teman yang kesulitan dengan tugasnya.
membantu orang lain - Mengingatkan teman yang melakukan kesalahan atau
lalai dalam tugasnya.
Penilaian sikap juga dapat dilakukan menggunakan jurnal harian sebagaimana yang tertuang
pada buku guru bagian pedoman penilaian sikap.berikut format jurnal harian.
JURNAL HARIAN

Tindak
No. Tanggal Nama Siswa Catatan Perilaku Butir Sikap
Lanjut
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
Dst
Keterangan:
Butir sikap diisi dengan aspek yg diamati meliputi:
Sikap spiritual:
-Ketaatan beribadah
-Berdoa sebelum dan sesudah melakukan kegiatan
-Berperilaku syukur
-Toleransi dalam beribadah
Sikap moral sosial
-Jujur
-Tanggung jawab
-Peduli
-Disiplin
-Santun
-Percaya diri
REKAP NILAI PENGETAHUAN DAN KETRAMPILAN

Pengetahuan Keterampilan
No Nama BI PPKn BI PPKn
3.1 3.4 4.1 4.4

Anda mungkin juga menyukai