Anda di halaman 1dari 4

MATERI KEORGANISASIAN

KEORGANISASIAN

1.Pengertian Organisasi dan Unsur-unsurnya

Organisasi adalah suatu system yang terdiri dari pola aktivitas kerjasama yang dilakukan
secara teratur dan berulang-ulang oleh sekelompok orang untuk mencapai suatu tujuan
(Indriyo Gitosudarmo, 1997).
Teori organisasi diawali dari kata “organisasi” itu sendiri. Organisasi diambil dari kata
“organon” (Yunani) yang berarti alat, yang bisa kita terjemahkan sebagai sekumpulan orang
yang memiliki tujuan yang sama.
Jadi ada dua hal yang penting di sini yang harus ada dan dipahami secara gamblang:
1. “sekumpulan orang”
Artinya organisasi terdiri minimal atas dua orang yang punya interaksi satu sama lain
2. “tujuan” (yang sama)
Interaksi tersebut terbentuk karena memiliki visi / misi / kegiatan lain yang baik secara
terstruktur atau tidak untuk mencapai sasaran spesifik atau sejumlah sasaran
Di samping dua hal wajib tersebut sebenarnya masih ada “Culture” dan “Environment”,
dan mungkin di uraian di bawah akan ada lagi komponen-komponen lain yang muncul
bila organisasi dipandang dari sudut yang berbeda dan yang lebih detail.

Dari sini dapat dikatakan atau ditunjukkan bahwa organisasi memiliki unsur-unsur.

Unsur-unsur tersebut adalah sebagai berikut:


1). Sistem.
Bahwa organisasi adalah kumpulan dari sub-sub system.

2). Pola Aktivitas


Bahwa didalamnya ada aktivitas-aktivitas yang dilakukan orang yang dilaksanakan
secara relative teratur dan cenderung berulang.

3). Sekelompok Orang.


Organisasi adalah kumpulan orang-orang.

4). Tujuan.
Setiap organisasi didirikan adalah untuk mencapai suatu tujuan.
Lembaga Pendidikan dan Pembinaan Manajemen mendefinisikan organisasi sebagai
kumpulan orang yang mengadakan pembagian pekerjaan yang dikoordinasikan untuk
mencapai tujuan bersama.
Manfaat Organisasi

Dengan ikut berorganisasi kamu akan mendapatkan banyak manfaat, nggak cuma buat
pribadi tapi juga untuk masyarakat sekitar, seperti berikut.

Mengapai Sebuah Tujuan


Dibentuk dan didirikannya sebuah organisasi tentu mempunyai banyak tujuan, dengan
membentuk organisasi tentu akan lebih mudah dalam mencapai tujuan.

Melatih Mental

Mental sangat dibutuhkan bagi seseorang, untuk mendapatkan mental yang bagus tentu
dibutuhkan sebuah kebiasaan yang mendukung atau jam terbang lama. Dengan bergabung
organisasi kamu akan mudah berlatih berbicara di depan umum.

Menambah Wawasan & Pengetahuan

Ketika kamu bergabung dalam sebuah organisasi maka secara otomatis akan diarahkan agar
selalu menambah wawasan serta anggotanya yang selalu menginginkan perkembangan. Hal
inilah yang menjadikan anggota sebuah organisasi mengembangkan pola pikirnya.

Menyesuaikan dengan kondisi zaman yang terus berkembang, sehingga dengan organisasi
yang sedang dijalani akan selalu memberikan inovasi-inovasi serta ide cemerlang yang
berguna bagi banyak orang.

Pemecah Masalah

Dalam sebuah organisasi mengatasi masalah sudah menjadi makan sehari-hari, nggak sampai
sini saja masalah tersebut akan diselesaikan secara bersama. Oleh sebab itu kamu akan
terlatih memecahkan masalah pribadi yang bisa datang kapan saja.

Banyak Kenalan & Relasi

Nggak cuma buat pribadi, memiliki banyak relasi juga salah satu hal penting agar organisasi
mudah mencapai titik kesuksesan. Dalam dunia organisasi kerap kali para anggotanya untuk
menjalin hubungan dengan pihak lain.

Hal ini dilakukan untuk memudahkan seperti mendapatkan sponsor atau dana untuk
membiayai semua kegiatan yang dilaksanakan oleh organisasi tersebut.

Belajar Memimpin

Pada dasarnya semua orang itu adalah pemimpin minimal untuk pribadinya, akan tetapi perlu
ditekankan bahwa menjadi pemimpin yang benar-benar berkualitas itu tidak mudah butuh
pengalaman dan pembelajaran.

Organisasi adalah wadah paling tepat untuk melatih jiwa kepemimpinan yang dimiliki
seseorang.

Managemen Waktu

Menghargai waktu sangatlah penting, coba saja lihat orang-orang sukses pasti mereka semua
sangat menghargai waktu. Untuk memulainya kamu bisa menemukan di dalam organisasi.

Membentuk Emotional Intelegent

Tak hanya bermanfaat untuk melatih kepribadian lebih baik tapi juga akan mempengaruhi
perkembangan emosi kamu. Dengan emotional intelegent maka kamu akan mudah bergaul
dan menghadapi berbagai macam sifat manusia.
Belajar Menghadapi Tekanan

Bagaimana tidak terlatih, perbedaan pendapat dalam sebuah organisasi dan penyelesaian
masalah akan membuat kita semakin terasah dalam menghadapi tekanan-tekanan hidup.

Mengembangkan Etos & Disiplin

Hal ini akan mudah kamu dapatkan saat terjun di organisasi masyarakat, berkembangnya etos
serta kedisiplinan, maka seseorang bisa lebih mudah ketika menyampaikan ide, bernegoisasi,
dan menjadi lebih baik semisal.

Kehidupan manusia di dunia tidak dapat terlepas dari organisasi. Setiap hari kita
berhubungan dan terlibat dengan organisasi dan hidup kita dipengaruhi dan mempengaruhi
organisasi dalam derajat yang berbeda-beda. Secara sadar kita terlibat dalam organisasi
sebagai siswa, karyawan, warga negara dll.
FORMASI
Sejarah Forum Mahasiswa Islam
Forum Mahasiswa Islam Universitas Warmadewa didirikan pada tanggal 27 September 1998.
Dalam rangka turut serta menyukseskan program pemerintah untuk membentuk manusia
Indonesia seutuhnya berkepribadian luhur, berbudi pekerti yang jujur serta memiliki daya
juang dan intelektual yang tinggi dalam kedewasaan mental serta menjunjung tinggi nilai-
nilai pancasila dan etika yang Islami. Kemudian atas dasar pemikiran tersebut diatas dengan
harapan penuh akan keridhoan Allah SWT, maka terbentuklah suatu organisasi yang diberi
nama FORUM MAHASISWA ISLAM (FORMASI) Universitas Warmadewa. Forum
Mahasiswa IslamUniversitas Warmadewa menjadi wadah dari seluruh mahasiswa Islam
untuk mengembangkan bakat dan kemampuan yang dimiliki agar menjadi mahasiswa yang
memiliki kekayaan bidang ilmu pengetahuan, teknologi, kesenian dan secara khusus dibidang
Agama Islam.
Forum Mahasiswa Islam merupakan suatu organisasi kemahasiswaan di tingkat perguruan
tinggi yang diselenggarakan, oleh dan untuk mahasiswa, guna sebagai wadah untuk
mahasiswa, guna sebagai wadah untuk menampung, mengembangkan dan menyalurkan
minat, bakat, ide-ide serta social kemasyarakatan dan untuk selanjutnya disebut FORMASI
dirumuskan oleh Sidang Musyawarah Keluarga Besar (MKB) yang ditunjuk oleh Organisasi
PHBI-UNWAR yang terdiri dari Alumnus, Penasehat, Organisasi, dan Pengurus Organisasi
bertempat di Universitas Warmadewa Denpasar tanggal 27 September 1998.

Lambang Forum Mahasiswa Islam


Lambang FORMASI-UNWAR berbentuk sebuah bunga yang terdiri dari 5 (lima)
unsur yang didalamnya terdapat bulatan bumi dan sebuah buku pendidikan yang berada
ditengah bulatan bumi dan diluar bulatan bumi terukir nama formasi serta tulisan Universitas
Warmadewa dan dua buah bintang.

Lambang FORMASI-UNWAR berupa sebuah Bunga yang terdiri dari 5 (lima) unsur
berwarna kuning, yang didalamnya terdapat Bulatan Bumi berwarna Merah Putih dan di
tengahnya dipisahkan oleh sebuah buku pendidikan. Hal ini melambangkan bahwa organisasi
ini merupakan forum mahasiswa islam yang bersatu padu dalam satu ikatan kekeluargaan
berdasarkan prinsip-prinsip keimanan dalam Islam.

Arti warna dan bentuk :


a. Bunga dengan 5 (lima) unsur berarti organisasi ini akan terus berkembang sesuai
dengan namanya yang terdapat 5 (lima) unsur sebagai lambang dari Shalat Wajib.
Sedangkan warna kuning berarti melambangkan Keanggunan dalam kepribadian.
b. Bulatan bumi berarti merupakan sebagai tempat dimana organisasi ini berpijak dan
warna Merah-Putih berarti sebagai identitas bendera negara serta merupakan lambang
keberanian dan kesucian.
c. Buku Pendidikan berarti sebagai lambang dari identitas organisasi FORMASI-
UNWAR, warna hijau pada buku melambangkan identitas umat Islam
Ukuran lambang ialah Garis Tengah / Diameter bentuk Bunga dengan Bulatan Bumi
adalah dibuat sedemikian dengan perbandingan sama, sedangkan luas warna Merah
dan luas warna Putih pada Bulatan Bumi dibuat sedemikian rupa hingga seimbang
dimana di tengah- tengahnya terdapat sebuah buku pendidikan yang memisahkan
sebagian dari warna bendera.

Anda mungkin juga menyukai