Anda di halaman 1dari 3

URAIAN PEKERJAAN

JOB DESCRIPTION

Jabatan : Tukang Kebun

Diarahkan oleh : Kepala sekolah Disiapkan oleh : Tukang Kebun


Disetujui oleh : Kepala Sekolah Dikoordinasikan oleh : Kepala SDM
Pelaporan kepada : Kepala Sekolah Tanggal : Juni 2019

TUGAS (TASK) : MENATA DAN MEMELIHARA TAMAN/KEBUN DAN HALAMAN SEKOLAH

KEWAJIBAN (DUTIES):
1. Menjaga kerahasiaan data / informasi yang dimiliki SMK Singamandawa , baik itu yang
berhubungan dengan data peserta didik, data kekaryawanan, data keuangan dan data
inventaris aset maupun informasi yang dikeluarkan oleh pihak Yayasan.
2. Menjaga kerahasiaan data / informasi yang dimiliki Monarch Bali, baik itu yang
berhubungan dengan data yang dikeluarkan oleh pihak Yayasan.
3. Menampilkan sikap / perilaku yang positif, terbuka dan mampu beradaptasi dengan
perubahan, termasuk di dalam proses meningkatkan pengetahuan, keahlian serta
kemampuan sehingga dapat berkembang sesuai dengan harapan lembaga.
4. Berkomitmen menjaga kinerja sesuai dengan standar yang telah ditentukan demi
terwujudnya corporate image yang diarahkan oleh Yayasan Widhi Sastra Nugraha – SMK
Singamandawa

TANGGUNG JAWAB (RESPONSIBILITIES):


I. Operational
 Berkenaan dengan tugas wajib
1. Mengusulkan alat pertamanan/kebun.
2. Mengusulkan jenis - jenis tanaman, pupuk dan pembasmi hama yang diperlukan.
3. Memotong dan menyiangi rumput.
4. Memelihara dan menata tanaman.
5. Memupuk dan menyiram tanaman.
6. Memberantas hama dan penyakit tanaman.
7. Menjaga kebersihan, keindahan dan kerindangan.
8. Merawat tanaman dan infrastrukturnya (pagar, saluran air).
9. Merawat dan memperbaiki peralatan kebun.
10. Membuang sampah kebun dan lingkungan sekolah ke tempat sampah .
11. Melaporkan kegiatan dan peralatan taman/kebun yang menjadi tanggung jawabnya.
12. Membuat laporan kegiatan harian kepada koord. bagian umum.
13. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan langsung.

• Berkenaan dengan kehadiran dan penampilan


1. Selalu memberikan informasi terbaru mengenai data diri (nomor handphone,
alamat, dan sebagainya).
2. Memberikan informasi diawal jika berhalangan hadir.
3. Menggunakan pakaian seragam sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
4. Hadir 15 menit sebelum jam kantor.
5. Menjaga penampilan secara konsisten, meliputi kerapian pakaian seragam,
kebersihan diri (personal hygiene).

• Berkenaan dengan Kegiatan Non-Akademik


1. Mengikuti tata tertib SMK Singamandawa
2. Turut serta menjaga kebersihan lingkungan sekolah.
3. Ikut berperan aktif untuk mempromosikan sekolah.
4. Ikut menjaga semua sarana prasarana di area sekolah.
5. Mengikuti kegiatan sosial, kegiatan olah raga serta kegiatan lainnya sesuai jadwal
yang telah ditentukan.

II. Komunikasi
1. Membangun tim kerja yang solid, harmoni dan komunikatif dalam lingkungan SMK
Singamandawa.
2. Mengembangkan penampilan yang menarik dan sopan, serta pribadi yang positif dalam
melaksanakan perannya.
3. Membangun dukungan yang positif dari seluruh rekan kerja untuk mewujudkan
pelayanan yang profesional.
4. Menghadiri pertemuan, program / kegiatan, pendidikan dan pelatihan yang telah
ditentukan
5. Memelihara hubungan baik dengan rekan – rekan di lingkungan internal maupun
lingkungan eksternal demi terwujudnya corporate image yang baik sesuai harapan SMK
Singamandawa

Dengan ini saya menyatakan bahwa saya telah membaca dan memahami uraian pekerjaan (job
description) tersebut diatas dan saya setuju untuk bekerja dalam kondisi waktu kerja yang fleksibel
jika dibutuhkan oleh perusahaan.

Tanda tangan karyawan,

( I PUTU AGUS PERMANA)

Anda mungkin juga menyukai