Anda di halaman 1dari 2

Selamat pagi Bapak Sukatiman serta rekan-rekan semuanya,

Setelah membaca materi M1 KB 2 tentang teknologi dan media pembelajaran,


pembelajaran abad-21 Teknologi Informasi dan Komunikasi dan media pembelajaran saat ini telah
bergeser dari pembelajaran tradisional menuju pembelajaran berbasis digital. Adanya kurikulum
K-13 saat ini telah merubah sumber dan bahan ajar dari tradisional seperti penggunaan papan tulis
dan spidol, berganti dengan penggunaan media seperti Notebook, LCD Projector dan sebagainya.
Printed material seperti buku, modul dan lembar kerja siswa berganti dengan e-book, situs
situs internet. Metode pembelajaran konvensional melalui metode ceramah di depan kelas telah
berganti dengan pembelajaran berbasis digital dengan memanfaatkan fasilitas seperti e-mail,
aplikasi Android melalui gadget dan HP, multimedia interaktif dan lain lain.
Rencana kedepannya untuk memenuhi karakteristik pembelajaran abad-21, teknologi dan
informasi dengan media pembelajaran dalam dunia pendidikan perlu dikembangkan pembelajaran
elektronik (e-learning), buku elektronik (e-book), kelas online, diskusi online, sehingga selaras
dengan model pembelajaran berbasis IT seperti CBT (Computer Based Test), CBI (Computer
Based Instruction, Distance Learning, LCC (Learner-Centered Classroom), Teleconference dan
sebagainya.
Demikian dari saya, Terimakasih.
Selamat siang Bapak Sukatiman serta rekan-rekan semuanya,

Setelah membaca dan melihat video materi M1 KB 3 tentang merancang dan menilai
pembelajaran abad-21 serta mengharuskan peserta didik mampu berkeahlian abad-21 The : 4Cs
1. Critical Thinking
2. Comunication
3. Collaboration
4. Creativity
Untuk mencapai kemampuan diatas peserta didik perlu diberikan 10 tipe strategi instruksional
pembelajaran dikelas diantaranya : presentasi, demonstrasi, (unjuk kerja), driil and practice,
tutorial, diskusi, pembelajaran kooperatif, pembelajaran berbasis masalah, games/permainan,
simulasi dan discovery/penemuan, dan diintegrasikan menggunakan teknologi informasi dan
komunikasi sesuai materi M1 KB 3 guru tidak lupa dengan melihat karakteristik masing – masing
peserta didik.
Strategi pembelajaran yang sesuai karakteristik peserta didik kebanyakan yang saya
rasakan adalah kecenderungan peserta didik pada mapel praktik, menurut saya pembelajaran yang
bisa dikembangkan pada pembelajaran abad 21 sangat cocok dengan desain pembelajaran menurut
Saripudin (2015: 4-6) salah satu diantaranya Cooperative Learning (pembelajaran kooperatif)
merupakan model pembelajaran berkelompok dengan jumlah tertentu dan bertujuan untuk saling
memotivasi diantara sesama anggota kelompok agar mendapatklan hasil belajar secara maksimal.
Penilaian efektif pada pembelajaran abad ke -21 menyakup prinsip-prinsip yang
dikemukakan Smaldino (2015: 29-35) pada materi M1 KB 3 diantaranya : Penilaian autentik,
Penilaian portofolio, Penilaian Tradisional, memberi masukan untuk saya agar mengembangkan
lebih luas lagi tentang penilain pembelajaran.

Demikian dari saya, Terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai