Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN CILACAP

KECAMATAN KAWUNGANTEN
KEPALA DESA SARWADADI
Jl. Raya Sarwadadi – Kawunganten Kode Pos 53253

KEPUTUSAN KEPALA DESA SARWADADI


KECAMATAN KAWUNGANTEN
KABUPATEN CILACAP
NOMOR : 541.3 / / TAHUN 2011

TENTANG
PENARIK PAJAK BUMI DAN BANGUNAN TAHUN 2011

KEPALA DESA SARWADADI

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka keberhasilan pelaksanaan Penarikan Pajak Bumi


dan Bangunan dalam Wilayah Desa Sarwadadi maka perlu dibentuk
Tim Penarik PBB.
b. Bahwa untuk maksud tersebut diatas maka perlu ditetapkan dengan
Keputusan Kepala Desa Sarwadadi.
Mengingat : 1. Undang - Undang Nomor 13 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah-
Daerah Kabupaten dalam lingkungan Propinsi Jawa tengah ( Berita
Negara Republik Indonesia tanggal 8 Agustus 1950).
2. Undang-undang Nomor 32 tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
( Lembaran Negara Republik Indinesia Tahun 2004 Nomor 125,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437 )
sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 8 Tahun
2005 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Penganti Undang-
Undang Nomor 3 tahun 2005 Tentang Perubahan Undang-Undang
Nomor 32 Tahun 2004 Tentang Pemerintahan Daerah Menjadi
Undang-Undang ( Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2005
Nomor 108, tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
4548 ).
3. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 72 Tahun 2005
tentang Desa ( Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2005
Nomor 158 tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
4587 ).
5. Peraturan Daerah Kabupaten Cilacap Nomor : 20 tahun 2000 tentang
Susunan Organisasi dan Tata Kerja Pemerintah Desa.
4. Peraturan Bupati Cilacap Nomor : 24 tahun 2010 tentang Penunjukan
Kepala Desa Sebagai Penanggung Jawab dan Camat Sebagai
Koordinator Pajak Bumi dan Bangunan Sektor Pedesaan dan Kota.
MEMUTUSKAN

Menetapkan :
PERATAMA : Menunjuk mereka yang nama-namanya tersebut pada lajur 2 ( dua ) dalam
Jabatan kolom 6 ( Enam ) daftar lampiran Keputusan ini.
KEDUA : Tim sebagaimana tersebut pada diktum pertama adalah melakukan tugas sesuai
dengan Jabatan dalam Tim adalah sebagai berikut :
1. Penanggung Jawab adalah Bertanggung Jawab atas terlaksananya /
Suksesnya Penarikan Pajak Bumi dan Bangunan.
2. Pengawas adalah melakukan Pengawasan dan Pembinaan Secara
Administrasi kepada Kolektor dan Penarik PBB.
3. Kolektor Tk Desa adalah Menerima Setoran dari Penarik dan
menyetorkan ke Tingkat Kecamatan.
4. Penarik PBB adalah Menyampaikan SPPT kepada Wajib Pajak ,
Menarik Kewajiban Wajib Pajak dan Menyetorkan kepada Kolektor
Tingkat Desa sesuai dengan Target yang telah ditentukan.
KETIGA : Ketutusan ini mulai berlaku Sejak tanggal di tetapkan.

Ditetapkan di : Sarwadadi
Pada Tanggal : 3 Januari 2011
KEPALA DESA SARWADADI

SUNARDI

TEMBUSAN : dikirim kepada :


1. Yth. Camat Kawunganten.
2. Yth. Ketua BPD Desa Sarwadadi
3. Yth. Yang bersangkutan
Lampiran : Keputusan Kepala Desa Sarwadadi
Nomor : 541.3 / 06 / Tahun 2011
Tanggal : 3 Januari 2011

No Nama Tempat / Tgl lahir Agama Pendidikan Jabatan Keterangan

1 2 3 4 5 6 7

1 SUNARDI Cilacap , 04 Maret 1968 Islam SLTP Penanggung Jawab


2 ALI RIDLO Cilacap, 15 Pebruari 1962 Islam SLTA Koordinator
3 DADERUN Cilacap, 01 Juni 1972 Islam SLTA Kolektor Tingkat Desa
4 MARMAN Cilacap , 14 September 1972 Islam SLTA Penarik Wilayah Dusun Sarwadadi
5 FUAD Cilacap, 25 September 1970 Islam SLTA Penarik Wilayah Dusun Sarwatulus
6 LEGINO Purwarejo, 10 Juni 1955 Islam SLTP Penarik Wilayah Dusun Cigebret
7 UMAR SAHID Cilacap, 05 Oktober 1962 Islam SLTA Penarik Wilayah Dusun Bendagede

KEPALA DESA SARWADADI

SUNARDI

Anda mungkin juga menyukai

  • SK Lelang
    SK Lelang
    Dokumen3 halaman
    SK Lelang
    bau fuad
    Belum ada peringkat
  • SK PKK
    SK PKK
    Dokumen7 halaman
    SK PKK
    bau fuad
    Belum ada peringkat
  • SK PKK
    SK PKK
    Dokumen2 halaman
    SK PKK
    bau fuad
    Belum ada peringkat
  • SK PKK
    SK PKK
    Dokumen2 halaman
    SK PKK
    bau fuad
    Belum ada peringkat