Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar belakang
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat adalah sekumpulan perilaku yang
dipraktikkan atas dasar kesadaran sebagai hasil pembelajaran yang menjadikan
individu/kelompok dapat menolong dirinya sendiri dalam bidang kesehatan dan
berperan aktif dalam mewujudkan derajat kesehatan masyarakat.
Pengertian perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di sekolah adalah
upaya untuk memberdayakan siswa, guru, dan masyarakat lingkungan sekolah
agar tahu, mau, dan mampu mempraktikkan perilaku hidup bersih dan sehat serta
berperan aktif dalam mewujudkan sekolah sehat. Sekolah sehat
adalah sekolah yang mampu menjaga dan meningkatkan kesehatan masyarakat
sekolah dan untuk pertumbuhan fisik dan perkembangan kecerdasan anak sekolah
melalui berbagai upaya kesehatan .
Menyadari bahwa perilaku adalah sesuatu yang rumit, perilaku tidak
hanya menyangkut dimensi kultural yang berupa sistem nilai dan norma,
melainkan juga dimensi ekonomi, yaitu hal-hal yang mendukung perilaku. Maka
promosi kesehatan dan PHBS diharapkan dapat melaksanakan strategi yang
bersifat paripurna (komprehensif), khususnya dalam menciptakan perilaku baru.
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) adalah bentuk perwujudan
paradigma sehat dalam budaya perorangan, keluarga, dan masyarakat yang
berorientasi sehat, bertujuan untuk meningkatkan, memelihara, dan melindungi
kesehatannya baik fisik, mental, spiritual, maupun sosial. Selain itu juga program
perilaku hidup bersih dan sehat bertujuan memberikan pengalaman belajar atau
menciptakan suatu kondisi bagi perorangan, kelompok, keluarga, dengan
membuka jalur komunikasi, informasi, dan edukasi untuk meningkatkan
pengetahuan, sikap, dan perilaku siswa agar mengetahui cara mencuci tangan
dengan air mengalir menggunakan sabun sehingga siswa terbebas dari bebagai
penyakit.
B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Setelah mengikuti kagiatan PHBS (Perilaku Hidup Sehat dan
Bersih) diharapkan para siswa mampu memelihara kesehatan dirinya
sendiri dari kondisi lingkungan disekitarnya.

2. Tujuan Khusus
Setelah dilakukan kegiatan PHBS para siswa dapat :
 Mengetahui dan menjelaskan PHBS (Perilaku Hidup Sehat dan
Bersih).
 Memahami dan menjelaskan penyebab dan dampak jika tidak
malakukan PHBS (Perilaku Hidup Sehat dan Bersih).
 Mendemonstrasikan PHBS (Perilaku Hidup Sehat dan Bersih).
 Mempraktekan dan mengajarkan kepada teman-temannya tentang
pentingnya PHBS (Perilaku Hidup Sehat dab Bersih).
C. Sasaran
1. SD
2. Siswa/siswi kelas 5 SD
D. Manfaat
1. Bagi siswa/siwi bisa mengetahui cara PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan
Sehat)
2. Agar lingkungan sehat dan bersih
3. Mengembangkan perilaku PHBS
E. Nama Kegiatan
Penyuluhan tentang PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat)

F. Peserta
Siswa kelas 5 SD
G. Langkah Pencapaian Tujuan
1. Tahap persiapanMembentuk kepanitiaan kegiatan
a. Melakukan koordinasi untuk menetukan waktu pelaksanaan
pertemuan.
b. Menyusun proposal (pre planning).
c. Melakukan proses bimbingan pelaksanaan kegiatan.

2. Tahap- tahap pelaksanaan.


a. Tempat :
b. Waktu :
Hari :
Tanggal :
Pukul :

Anda mungkin juga menyukai