Anda di halaman 1dari 5

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG MASALAH


Bisnis properti di Indonesia berkembang dengan pesat. Banyak pihak

memandang bahwa bisnis Pemasaran properti di Indonesia sangat prospektif dan akan

mengalami peningkatan yang cukup stabil untuk tahun-tahun mendatang yang

didukung oleh beberapa faktor seperti diantaranya adalah pertumbuhan ekonomi

cukup stabil, inflasi relatif rendah serta suku bunga kredit pemilikan rumah yang

semakin kompetitif sehingga semakin memperbesar daya beli masyarakat terhadap

pasar properti. Semakin meningkatnya persaingan agar sejalan dengan perkembangan

arus informasi, maka suatu bisnis harus dituntut agar mampu memberikan e-

marketingyang lengkap dan akurat dan dapat dijangkau semua calon konsumen dan

untuk memperkenalkan produk yang dimilikinya perusahaan harus melakukan

berbagai cara untuk mempromosikan produknya.


Penggunaan media sosial sebagai layanan untuk promosi dalam menawarkan

properti dianggap belum maksimal dalam memasarkan properti dan menawarkan

kepada masyarakat luas dikarenakan tidak adanya ciri khas dan e-marketing yang

dapat diketahui untuk perbandingan harga, letak yang strategis dan tipe rumah yang

ditawarkan belum akurat. Kesulitan masyarakat yang ingin menawarkan dan

mempromosikan properti yang ingin dijual dan membandingkan harga yang dapat

bersaing di pasar.
E-marketing adalah salah satu komponen dalam e-commerce dengan

kepentingan khusus oleh marketer, yakni strategi proses pembuatan, pendistribusian,

1
2

promosi, dan penetapan harga barang dan jasa kepada pangsa pasar internet atau

melalui peralatan digital lain. E-Marketing saat ini telah menjadi tren untuk

melakukan media promosi, meningkatkan jumlah pelanggan baru untuk memperluas

pasar, dan mempertahankan loyalitas pelanggan lama untuk meningkatkan volume

penjualan perusahaan. Dengan bantuan teknologi e-marketingyang sesuai, kegiatan

marketing dapat diubah menjadi kegiatan yang sangat menguntungkan perusahaan

karena dengan teknologi informasi, hambatan tempat dan waktu dapat diminimalisasi.

E-Marketing dilakukan untuk meningkatkan brand image perusahaan.


Berdasarkan uraian yang telah dipaparkan diatas penulis berkeinginan untuk

merancang sebuah website untuk mengakomodir kebutuhan katalog properti serta

pemesanan dan pembayaran oleh karena itu penulis memberikan judul penelitian ini

“Perancangan Sistem E-marketing Perumahan di Kota Jambi”.

1.2 RUMUSAN MASALAH

Berdasarkan latar belakang masalah di atas maka penulis dapat merumuskan

rumusan masalah dari pembahasan tersebut, yaitu : Bagaimana merancang sebuah

sistem e-marketing pemasaran properti berbasis web yang dapat memberikan

informasi kepada masyarakat Kota Jambi?

1.3 BATASAN MASALAH


Agar penelitian ini dapat berjalan dengan baik dan terarah, maka diperlukan

batasan-batasan yang membatasi ruang lingkup permasalahan yang akan dibahas

yaitu :
3

1. Perancangan sistem e-marketing pemasaran menggunakan bahasa

pemrograman PHP dan database MySQL.


2. Sistem e-marketing yang dirancang pada akan menampilkan e-marketing

mengenai jenis produk yang dijual, harga, cara pemesanan, dan pencarian

produk.
3. Perancangan sistem e-marketing pada dibangun menggunakan

pemograman berorientasi objek dengan tool UML (Unified Modeling

Language).

1.4 Tujuan dan Manfaat Penelitian


1.4.1 Tujuan Penelitian
Adapun tujuan yang ingin di capai dari penelitian ini adalah sebagai berikut:
1. Menganalisa sistem yang sedang berjalan dan mengidentifikasi kelemahan

yang ada pada proses penjualan properti Kota Jambi yang dapat digunakan

sebagai acuan untuk solusi pemecahan permasalahan yang ada.


2. Membuat sistem untuk memfasilitasi media pemasaran berbasis web

1.4.2 Manfaat Penelitian


Dari tujuan yang telah dipaparkan diatas, maka penulis dapat menyimpulkan

manfaat yang dapat diperoleh dengan adanya pembuatan sistem e-marketing

perumahan di Kota Jambi, adalah sebagai berikut:


1. Menghasilkan perancangan sistem e-marketing yang dapat dijadikan bahan

masukan bagi Kota Jambi agar menerapkan suatu teknologi e-marketing

untuk mendukung kelancaran proses transaksi Pemasarannya.


2. Perancangan sistem e-marketing ini diharapkan dapat memepermudah dan

mempercepat proses pemasaran properti di Kota Jambi


3. Mengurangi resiko kesalahan informasi mengenai properti yang ditawarkan

sehingga dapat mempermudah transaksi jual beli.


4

1.5 SISTEMATIKA PENULISAN

Gambaran yang mengenai hal – hal yang akan dibahas penelitian ini terdiri dari

beberapa bab, yaitu :

BAB I : PENDAHULUAN

Pada bab ini menjelaskan secara umum mengenai latar belakang

masalah, rumusan masalah dengan batasan-batasan masalah yang

digunakan, tujuan dan manfaat penelitian, serta sistematika

penulisan.

BAB II : LANDASAN TEORI

Pada bab ini berisi tentang landasan teori yang mendasari

pembahasan karya tulis yang didapat melalui studi pustaka sebagai

dasar dalam melakukan analisis dan perancangan.

BAB III : METODOLOGI PENELITIAN

Pada bab ini berisi tentang tahapan proses yang dilakukan selama

mengerjakan penelitian, metode yang digunakan, dan alat bantu

(tools) yang digunakan dalam perancangan aplikasi ini baik

hardware dan software.

BAB IV : ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

Pada bab ini berisi tentang analisis sistem, analisis kebutuhan sistem,

rancangan layout atau tampilan, rancangan input, rancangan

algoritma program dari aplikasi yang akan dirancang.


5

BAB V : IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN

Pada bab ini akan menguraikan tentang implementasi sistem yang

telah dirancang sebelumnya dan uji coba terhadap sistem

penjadwalan otomatis yang dirancang, cara menjalankannya, evaluasi

hasil pengujian yang telah diimplementasikan, serta analisis hasil

yang dicapai.

BAB VI : PENUTUP

Pada bab ini merupakan penutup dari penelitian, dimana penulis akan

membuat suatu kesimpulan atau hasil analisis dan perancangan, serta

saran-saran yang disampaikan berhubungan dengan hasil penelitian.

Anda mungkin juga menyukai