Anda di halaman 1dari 1

Herbal adalah tanaman atau tumbuhan yang mempunyai kegunaan atau nilai lebih dalam pengobatan.

Dengan kata lain, semua jenis tanaman yang mengandung bahan atau zat aktif yang berguna untuk
pengobatan bisa digolongkan sebagai herbal.

Menilik Manfaat Daun Sirih bagi Kesehatan

Sebelum menjelaskan mengenai manfaat daun sirih untuk kesehatan, perlu Anda ketahui bahwa daun
sirih adalah tanaman yang mengandung banyak air. Sekitar 85-90% daun sirih terdiri dari air sehingga
daun sirih rendah lemak dan kalori.

Selain itu, daun sirih juga memiliki kemampuan membunuh bakteri dan jamur serta memiliki peran
sebagai antioksidan. Manfaat daun sirih yang sudah sejak lama digunakan adalah sebagai antiseptik untuk
pengobatan luka bakar.

Berikut adalah manfaat daun sirih yang bisa Anda dapatkan, antara lain:

1. Membantu proses penyembuhan luka

Karena memiliki kandungan antioksidan yang sangat tinggi, hal ini membuat daun sirih mampu mengatasi
stres oksidatif sehingga mampu membantu proses penyembuhan luka dengan lebih cepat. Cara
mengolahnya, Anda hanya perlu mengoleskan daun sirih pada luka dan setelahnya tinggal dibungkus
dengan perban. Luka ini pun akan bisa segera sembuh hanya dalam 1-2 hari saja.

2. Mengatasi gangguan pencernaan

Manfaat daun sirih juga dipercaya mengatasi rasa tidak nyaman pada perut. Caranya, minumlah air
rebusan daun sirih. Konsumsi air rebusan ini membantu perut menyerap mineral dan berbagai nutrisi dari
makanan. Selain itu, Anda juga bisa mengoleskan minyak daun sirih pada perut yang membuat perut
terasa lebih nyaman.

3. Mengobati nyeri

Tingginya kandungan polifenol bernama chavicol pada daun sirih membuat daun ini memiliki sifat
antiinflamasi yang sangat kuat. Dengan mengonsumsi air rebusan daun sirih, maka rasa nyeri yang muncul
pada tubuh akan hilang.

4. Meredakan batuk

Salah satu khasiat daun sirih yang hingga kini masih dipercaya adalah kemampuannya mengatasi batuk.
Air rebusan daun sirih mampu mengatasi batuk, karena mengandung Vitamin B, C serta alkaloid untuk
mengatasi peradangan penyebab batuk. Siapkan 5 lembar daun sirih, kemudian rebus dengan 300 ml air
selama 15-20 menit. Minumlah 1 kali sehari

Anda mungkin juga menyukai