Anda di halaman 1dari 2

Assalammu 'alaikum wr.

wb
Puji Syukur kita ucapkan ke hadirat Allah Swt yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepada kita semua
sehingga anda dapat melihat blog saya. shalawat beriringkan salam tak lupa pula kita sampaikan kepada Nabi akhir
zaman yakni Muhammad Saw.baiklah saya tidak memperjankan mukaddimah saya langsung saja tema kultum saya
adalah waktu berperan penting di kehidupan kita.

waktu beperan sangat penting dalam kehidupan maka barang siapa yang menyia nyia
waktu berarti dia telah menyia nyiakan hidupnya.mereka mengira waktu yang luang
adalah waktu untuk bersenang senang sehingga dia menelantarkannya seperti hal yang
dilakukan orang - orang meraka lebih mengerjakan sesuatu yang tidak dan tidak
mendesak misal; Yang pertama posting status di sosmed dan Komen status teman
sosmed hingga berjam-jam malah sampai meniggalkan sholat 5 waktu hanya untuk
hal dunia.Yang kedua berfoya-foya dan menghamburkan harta benda untuk hal dunia
bukankah sebaiknya harta yang kita peroleh itu untuk beramal di jalan Allah seperti
berinfak,bersedekah dan membayar zakat.Yang ketiga yaitu menghabiskan masa
muda dengan melakukan hal hal yang dibenci oleh Allah Swt seperti apa yang
dikatakan anak muda sekarang"Habiskanlah masa muda kita dengan kesenangan nanti
saat kita tua baru kita taubat" kalaulah prinsip hidup seperti demikian maka percuma
saja kita hidup jikalau umur kita hanya sampai 25 tahun saja misalnya maka tidak ada
waktu untuk taubat tetapi jika umur panjang hingga 60 tahun ke atas maka terlambat
sudah waktu untuk kita taubat hal tersebut yang membuta manusia itu sungguh dalam
keadaan merugi sebagaimana Allah berfriman di surah al 'ashr:

1.Wal'ashr
2.Inna l-insaana lafii khusr
3.Illaalladziina aamanuu wa'amiluu shshaalihaati
watawaasaw bilhaqqi watawaasaw bishshabr
artinya:
1.Demi masa
2.Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian
3.kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal
soleh dan saling menasehati kebenaran dan saling
menasehati dalam kesabaran.
Banyak orang mengira bahwa waktu di dunia itu sangat panjang dan sebenarnya hal tersebut sangatlah salah besar
karena sesungguhnya waktu di dunia sangat singkat dibanding waktu di akhirat.Satu hari di akhirat sama
dengan seribu tahun di dunia, maka jika kita hidup misalnya 63 tahun di dunia ini sama dengan beberapa
jam saja kita hidup di akhirat.Manusia dalam prinsip hidupnya hanya mementingkan hasil dari kerjanya
dia tidak mempedulikan apakah waktu luang dengan keluarga terbuang begitu saja ataupun kesehatannya
yang makin hari semakin menurun dan bahkan sudah sangat parah,Dan oleh karena itu Nabi Muhammad
SAW bersabda:

"ni'matani magbunun fihima khasirun minnas : asshatu wal


fara' "
artinya: ada dua nikmat banyak manusia tertipu padanya:yaitu keshatan dan waktu
yang luang.

Sesungguhnya orang yang cerdas menurut islam yaitu orang yang menyibukkan dirinya dengan
hal-hal yang diridoi oleh Allah Swt.Cara yang paling baik dan disukai Allah untuk mengisi
waktu yang luang yaiu dengan menghafal,memahami dan menghafal Al-qur'an karena jika kita
membawa al-qur'an setan biasa-biasa saja, Jika kita membukanya setan mulai curiga, Jika kita
membacanya setan merasa panas,Jika kita memahaminya setan akan kejang-kejang dan jika kita
mengamalkannya setan akan stroke. maka marilah amalkan Alqu'an agar semua setan
stroke.Habiskanlah masa muda kita dengan sebaik-baiknya dan agar hidup kita lebih baik lagi
maka kita haruslah ingat dengan 5 perkara sebelum datang 5 perkara lain yaitu;
1. Sehat sebelum Sakit
2. Muda sebelum Tua
3. Kaya sebelum Miskin
4. Waktu luang sebelum Waktu sempit
5. Hidup sebelum Mati
Demikian lah kultum singkat saya kesimpulannya yang dapat di ambil adalah manusia
memanglah sangat merugi dalam hal memanfaaatkan waktu kecuali orang yang
beramal sholeh. Saran saya semoga kita dapat memanfaatkan waktu dan tidak menyia-
nyiakan waktu lagi karena kita hidup hanya sebentar.
Walillahi taufik walhidayah wassalammu 'alaikum wr.wb

Anda mungkin juga menyukai