Anda di halaman 1dari 11

MATERI TAMBAHAN SIMULASI DIGITAL 2018/2019

HTML

HTML Singkatan Dari Hyper Text Marup Language

Dokumen HTML merupakan file teks murni yang dapat di buat dengan editor teks
sembarang, misal Notepad, Ms word, Write, dll.

HTML jika dibuat menggunakan Notepad, maka harus disimpan dengan menggunakan
ekstensi htm (.htm). Cara menyimpan dokumen HTML menggunakan Notepad, Klik Menu
File – Save (ctrl+S), pada jendela penyimpanan (Save) atur posisi save as type pada
kondisi All File (*.*) kemudian tuliskan nama file pada kotak isian File Name dengan
nama file yang hendak kita simpan dan diberitambahan .htm

* Perintah/command dalam HTML dikenal sebuatan tag

Elemen Penyusun HTML


Tag ini digunakan untuk menandai bahwa dokumen adalah
<html>
sebuah dokumen HTML.
<head>
Dalam
<head> setiap
: Tag dokumenuntuk
ini digunakan hanyamenuliskan
memiliki satu tag html
informasi
…informasi dokumen html tentang dokumen HTML tersebut.

</head>
<body> : Tag ini digunakan untuk menuliskan informasi yang
<body> akan ditampilkan dalam browser.

…informasi yang akan ditampilkan dalam browser

</body>

</html>

CONTOH Hasil Eksekusi (Ditampilkan pada Browser)

<html>
<head>
<title>HTML Judul </title>
</head>
<body>
Ini adalah dokumen HTML ku yang pertama, salam…
</body>
</html>

Tag/Command Untuk memformat text


Tag / Command Fungsi
<b> Menampilkan huruf tebal (bolt)
<i> Menampilkan huruf miring (italic)
<u> Teks bergaris bawah (underline)
<sub> Menampilkan teks kecil dibawah
<sup> Membuat teks kecil diatas

1
Tag/Command Untuk memformat text
Tag / Command Fungsi
<blink> Menampilkan teks berkedip
<strike> Menampilkan teks yang dicoret
<tt> Menampilkan teks tipe klasik
Menampilkan teks sesuai dengan format asli dengan mengikut
<pre>
sertakan spasi dan lainnya.
<em> Menampilkan teks miring
<strong> Menampilkan teks tebal
<br> Digunakan untuk berpindah baris
<h1>-<h6> Penulisan judul nilai 1-6
<p> Pembuatan paragraf
<q> Tulisan / catatan khusus
<acronim> Pembuatan tulisan singkatan

FONT (Huruf)

Tag font digunakan untuk menetukan jenis huruf, ukuran huruf, dan warna.

FORMAT PENULISAN

<font size={ukuran} face={jenis huruf} color={warna}>

CONTOH

<font size="5" face="arial" color="red">

LINK

Link merupakan suatu kata atau kalimat dan atau gambar yang apabila diklik akan dapat
membawa kita melompat kesuatu dokumen baru atau seksen baru pada dokumen yang
sama.

SINTAKS PENULISAN TAG LINK

<a href="url">Link text</a>

CONTOH

<a href="http://www.google.co.id/">Ini adalah Link ke Google</a>

Perintah link di atas akan mengarahkan kita pada alamat "http://www.google.co.id/" di


halaman broser yang sama.

<html>
<head>
<title>HTML Judul </title>
</head>
<body>
Ini adalah contoh penggunaan Link

2
<p>
<a href="http://www.google.co.id/">Ini adalah Link ke Google</a>
</body>
</html>

Link untuk menampilkan dokumen pada halaman browser baru, digunakan tag :

<a href="http://www.google.co.id/" target="_blank">Tampilkan Halaman Google</a>

PERINTAH

target=“_blank” : digunakan untuk membuka halaman baru

Link pada halaman yang sama Definisikan target link dengan tag

<a name="tips">Ini yang akan tampil di browser</a>

Penulisan link nya :

<a href="#tips">Link tampil browser</a>

Digunakan untuk menampilkan gambar dalam halaman browser

Format penulisan

<img src="url" alt="some_text“ width=“lebar" height=“Tinggi" />

CONTOH

<img scr=“bejo.jpg” alt=“Gambar Bejo” width=“120” height=“70” />

IMAGE (GAMBAR)

Digunakan untuk menampilkan gambar dalam halaman browser

Format penulisan

<img src="url" alt="some_text“ width=“lebar" height=“Tinggi" />

CONTOH

<img scr=“bejo.jpg” alt=“Gambar Bejo” width=“120” height=“70” />

Mengatur Posisi Image Terhadap Tulisan, Digunakan Variabel Align Pada Tag Image

FORMAT

<img src=“alamat image” align=“bottom/top/middle”>

3
Memposisikan image terhadap tulisan (sebelah kanan, tengah atau kiri). Digunakan
variabel align, dengan parameter “left”, “center”, atau “right”

Digunakan untuk membuat suatu gambar menjadi suatu link.

FORMAT

<a href=“link tujuan”><img src=“alamat gambar”></a>

APLIKASI PENGOLAH KATA (MICROSOFT WORD)


PENGENALAN ICON DAN FUNGSINYA

NO ICON NAMA FUNGSI

1 Grow Font Digunakan untuk memperbesar ukuran huruf

2 Shrink Font Digunakan untuk memperkecil ukuran huruf

Digunakan untuk merubah huruf menjadi huruf kapital


3 Change Case semua (UPPERCASE), huruf kecil semua (lowercase),
mode kalimat (huruf pertama besar), dan Title case.

4 Font Color Digunakan untuk merubah warna tulisan.

Digunakan untuk menghapus/menghilangkan editing yang


5 Clear Editing sebelumnya telah dilakukan kembali menjadi format
awal.

Text Highlight Digunakan untuk memberikan highlight (mode stabilo)


6
Color pada tulisan.

Digunakan untuk mengkopi editing (pemformatan) suatu


7 Format Painter
teks untuk diterapkan pada teks yang lainnya.

8 Font Name Digunakan untuk merubah jenis/model huruf

Digunakan untuk membuat list dengan tanda simbol-


9 Bullets
simbol di awal setiap list.

Digunakan untuk membuat list dengan tanda angka atau


10 Numbering
huruf di awal setiap list.

Digunakan untuk mengurutkan data secara Ascending


11 Sort
(kecil ke besar) maupun Descending (besar ke kecil).

Digunakan untuk menuliskan rumus dan simbol yang


12 Equation tidak terdapat dalam keyboard, sehingga penulisan
rumus yang rumit dapat dibuat lebih mudah dan cepat

4
SHORTCUT (TOMBOL KOMBINASI KEYBOARD) DIGUNAKAN DALAM MICROSOFT WORD

KOMBINASI
FUNGSI
TOMBOL
Ctrl + B (Bold) Membuat teks lebih tebal
Ctrl + I (Italic) Membuat teks miring
Ctrl + U (Under line) Memberikan garis bawah pada teks
Ctrl + O (Open) Membuka dokumen yang pernah disimpan
Ctrl + S (Save) Melakukan Penyimpanan dokumen
Ctrl + L (Left) Menseting paragraf rata kiri
Ctrl + R (Right) Menseting paragraf rata kanan
Ctrl + J (Justify) Menseting paragraf rata kanan dan kiri
Ctrl + Z (Undo) Membatalkan aksi yang dilakukan
Ctrl + Y (Redo) Kembali ke aksi yang pernah dilakukan setelah melakukan pembatalan
Ctrl + F (Find) Melakukan pencarian teks
Ctrl + ] Memperbesar ukuran huruf
Ctrl + [ Memperkecil ukuran huruf
Ctrl + C (Copy) Menggandakan teks/objek yang sudah ada
Ctrl + X (Cut) Memindah teks/objek ketempat lain
Ctrl + V (Paste) Tempel hasil Copy atau Cut
Ctrl + 1 Menseting spasi menjadi single spacing
Ctrl + 5 Menseting spasi menjadi 1,5 line spacing
Ctrl + 2 Menseting spasi menjadi double spacing
*Blok teks/tulisan yang akan disetting.

Beberapa langkah pengaturan Kertas pada Aplikasi Pengolah Kata (Microsoft Word)

1. Mengatur/Menseting Ukuran Kertas


Page Setup – Paper – Paper Size atau Page Layout – Size
2. Mengatur/Menseting Margin Kertas (Atas, bawah, kanan, kiri)
Page Setup – Margin (seting top, left, right, dan Bottom) atau Page Layout - Margin
3. Mengatur Posisi Kertas
Page Setup – Margin –Orientation atau Page Layout - Orientation
4. Menambahkan Garis Tepi Pada Kertas (Border)
Page Layout – Page Borders
5. Menambahkan Watermark (gambar/tulisan samar pada kertas)
Page Layout – Watermark
6. Membuat teks menjadi beberapa kolom
Page Layout – klik icon Columns - *pilih berapa colom yang akan dibuat

TABEL

1. Membuat Tabel : Insert – Table – Tentukan jumlah Kolom dan Jumlah Baris
2. Menambahkan Kolom diSebelah kanan Kolom Aktif : Klik kanan pada tabel – Sorot Insert – Klik
Insert Columns The Right
3. Menambahkan Kolom disebelah kiri Kolom Aktif : Klik Kanan pada Tabel – Sorot Insert – Klik
Insert Columns The Left
4. Menambahkan Baris diatas Kolom Aktif : Klik Kanan pada Tabel – Sorot Insert – Klik Insert Row
Above

5
5. Menambahkan Baris dibawah Kolom aktif : Klik Kanan Pada Tabel – Sorot Insert – Klik Insert Row
Below

PENGATURAN PARAGRAF
 Left Indent, digunakan untuk menentukan batas kiri posisi penulisan pada suatu paragraph.
 Hanging Indent, digunakan untuk
menentukan batas kiri posisi penulisan dari
baris kedua dan seterusnya pada suatu
paragraph.
 First Line Indendent, digunakan untuk
menentukan batas kiri penulisan dibaris
pertama pada suatu paragraph.
 Right Indent, digunakan untuk menentukan
batas kanan penulisan pada suatu paragraph.

PENGATURAN GAMBAR
Agar tampilan dokumen
ICON NAMA FUNGSI
Menempatkan gambar diantara teks, tetapi sebagian teks
In line with text

Menempatkan gambar diantara teks dimana teks akan mengelilingi


Square gambar berbentuk kotak

Menempatkan gambar diantara teks dimana teks bagian kanan dan


Tight kiri gambar akan mengikuti kontur atau bentuk gambar

Menempatkan gambar diantara teks dimana teks bagian kanan, kiri,


Through atas, dan bawah gambar akan mengikuti kontur atau bentuk
gambar
Menempatkan gambar diantara teks, dimana teks pada bagian
Top and bottom kanan dan kiri gambar akan naik atau turun

Menempatkan gambar dibelakang teks, sehingga gambar tertutup


Behine tulisan

Menempatkan gambar di atas teks, sehingga teks akan tertutup


In front of text oleh gambar

6
APLIKASI PENGOLAH ANGKA (MICROSOFT EXCEL)

Format Sel

Digunakan untuk pengaturan atau memformat setiap sel dalam Microsoft Excel, misalnya bentuk
border, ukuran sel, tipe data pada sel dan lain sebagainya.

Untuk mengakses format cell caranya dengan klik kanan sel – pilih Format Cells. Berikut ini adalah
tampilan dan fungsi dari beberapa tab yang terdapat pada jendela Format Cells :

Number, digunakan untuk mengatur tipe data dalam sel,


antara lain :

 Number, digunakan untuk menset data bertipe number


(angka) bulat maupun decimal.
 Currency, digunakan untuk menset data bertipe number
mata uang, terdapat beberapa symbol disini misalkan Rp,
$, £, ¥, dan lain sebagainya.
 Accounting, sama seperti currency digunakan untuk
meset data bertipe number mata uang.
 Date, digunakan untuk menseting data bertipe tanggal,
terdapat type dan local location untuk mensetingnya.
 Time, digunakan untuk menset data bertipe waktu (jam,
menit, detik).
 Percentage, digunakan untuk menseting data bertipe persen. Sel yang diset akan menghasilkan
symbol % dibelakang data.
 Text, digunakan untuk menset data bertipe text, meskipun data berbentuk angka akan dianggap
sebagai text.
 Custom, digunakan untuk menset format data sesuai dengan keingainan kita.

Alignment, digunakan untuk memformat tampilan tulisan pada sel. Text Alignment, Orientation, Text
control1, Right to left

Font, digunakan untuk pengaturan huruf

Border, digunakan untuk pengaturan garis tepi pada setiap sel

Patterns, digunakan untuk pengaturan warna pada sel.

Beberapa Icon Format Cell

 Merge and Center, digunakan untuk menggabungkan beberapa sel menjadi satu, dan format
penulisan menjadi center (rata tengah).
 Wrap Text, digunakan untuk membuat tulisan turun ke bawah menjadi dua baris atau lebih
ketika lebar sel tidak mencukupi untuk menampung teks atau tulisan.
 Shrink to Fit, digunakan untuk membuat tulisan (ukuran) menyesuaikan diri dengan lebar sel.
Artinya jika ukuran sel kurang lebar maka secara otomatis ukuran teks akan menjadi lebih kecil.
 Middle Align, digunakan untuk membuat tulisan tepat berada ditengah-tengah antara atas dan
bawah dari suatu sel.
 Top Align, digunakan untuk membuat tulisan berada di atas pada suatu sel.
 Bottom Align, digunakan untuk membuat tulisan berada di bawah pada suatu sel.

1
Dalam text control terdapat merge cell, yang digunakan untuk menggabungkan beberapa sell kedalam satu sell

7
 Orientation, digunakan untuk memutar tulisan secara vertical atau miring dari kondisi normal.

Contoh :

Menggunakan Horizontal : center cross


selection

Menggunakan Horizontal : center


Vertical : center

Menggunakan Horizontal : center


Vertical : center
Wrap Text

Jumlah : menggunakan Menggunakan Horizontal : center


orientation Vertical : center
Shrink to fit

Data diformat Accounting

Seleksi Sell - klik Wrap Text

Perintah Editing, dalam Microsoft Excel untuk melakukan editing atau merubah data pada suatu sell
dapat dilakukan dengan cara memencet tombol F2

Fungsi Absolut, adalah mempertahankan posisi (mengunci) pada sell tertentu, dapat dilakukan dengan
cara memencet tombol F4

RUMUS DASAR EXCEL

SUM, digunakan untuk menjumlahkan suatu kelompok data bertipe number. Format penulisan :
SUM(data ke 1:data terakhir).

Misalkan kita akan menjumlahkan data disamping, maka


Sel A2
perintah yang digunakan adalah : =sum(A2:E4)

A2:E4 = Sel A2 sampai Sel E4 Sel E4


AVERAGE, digunakan untuk menghitung rata-rata dari suatu kelompok data bertipe number. Format
penulisan Average(data ke 1 : data terakhir)

Misalkan kita akan menghitung rata-rata dari data diatas, perintah yang digunakan adalah :

=average(A2:E4)

MAX, digunakan untuk mencari nilai terbesar dari suatu kelompok data bertipe number. Format
penulisannya MAX (data ke 1:data terakhir).

Misalkan kita akan mencari data terbesar dari contoh diatas, perintah yang digunakan adalah :
=max(A2:E4)

8
MIN, digunakan untuk mencari data terkecil dari suatu kelompok data. Format penulisannya MIN(data
ke 1:data terakhir)

Misalkan kita akan mencari nilai terkecil dari contoh data diatas, gunakan perintah =MIN(A2:E4)

COUNT, digunakan untuk mencari berapa banyak data dari suatu kelompok data, format penulisannya
COUNT(data ke 1:data terakhir)

Misalkan kita akan menghitung berapa banyak data yang terdapat pada contoh diatas, gunakan
perintah =count(A2:E4)

COUNTIF, Digunakan untuk menghitung banyaknya data dengan kondisi atau syarat tertentu, fomat
penulisannya : COUNTIF(data ke 1 : data terakhir)

Misalkan kita akan menghitung berapa banyak data yang bernilai lebih dari 65, formula dapat ditulis

=COUNTIF(A2:E4; “>65”)

IF, digunakan untuk menseleksi suatu data dan memberikan aksi tertentu terhadap data tersebut.
Format

IF(logical tes, pernyataan benar, pernyataan salah)

Parameter yang dapat digunakan dalam logical tes antara lain : > (lebih besar), < (lebih kecil), = (sama
dengan), >= (lebih besar sama dengan), <= (lebih kecil sama dengan), <> (tidak sama dengan), and, dan
or.

Misalkan terdapat pernyataan sebagai berikut : Jika Nilai lebih besar atau sama dengan 80 keterangan
baik dan jika nilai lebih kecil dari 80 keterangan cukup. Dalam Excel dapat diselesaikan dengan rumus

=if(Nilai>=80,”Baik”,”Cukup”)

Nilai berupa sel2 dimana tempat data nilai berada (data yang dites / diseleksi). Misalkan data nilai
berada pada sel C5, maka rumusnya akan menjadi

=if(C5>=80,”Baik”,”Cukup”)

2
SEL adalah, kombinasi antara kolom dan baris dalam Microsoft Excel, dimana kolom diwakili oleh huruf (A, B, C,
…) dan baris diwakili angka (1, 2, 3, …). Misal Sel B3, berarti posisi pada kolom kedua dan baris ke tiga : B
menunjukkan kolom ke dua dan 3 menunjukkan baris ke tiga.

9
Contoh penerapan (SUM, AVERAGE, MAX, MIN, COUNT)

Contoh Penerapan (IF)

MENGAMBIL SEBAGIAN KARAKTER DARI SUATU TEKS

LEFT, digunakan untuk mengambil sebagian karakter dari suatu data yang terdapat pada sel, dimana
data/karakter diambil (dihitung) dari sebelah kiri. Format penulisannya :

=LEFT(text_sumber,banyaknya_karakter_yg_diambil)

RIGHT, digunakan untuk mengambil sebagian karakter dari suatu data yang terdapat pada sel, dimana
data/karakter diambil (dihitung) dari sebelah kanan. Format penulisannya :

=LEFT(text_sumber, banyaknya_karakter_yg_diambil)

MID, digunakan untuk mengambil sebagian karakter dari suatu data yang terdapat pada sel,
data/karakter diambil (dihitung) dari tengah (bukan dari yang paling kanan dan bukan dari yang paling
kiri. Format penulisannya :

=MID(text_sumber, diambil_mulai_karakter_keberapa, banyaknya_karakter_yg_diambil)

10
Contoh Penerapan (LEFT, RIGHT, MID)

MEMBUAT SLIDE PRESENTASI


Berikut ini adalah hal-hal yang perlu diperhatikan saat pembuatan slide presentasi :
1. Pilih tema desain yang relevan.
2. Hindari sajian teks panjang.
3. Alur yang teartur.
4. Berikan tambahan multimedia yang relevan.
5. Satu slide berisi satu pesan.
6. Perhatikan karakter huruf dan ukuran huruf.

Penyampaian presentasi
Berikut ini adalah teknik presentasi yang perlu diperhatikan saat akan menyampaikan
presentasi, yaitu:

1. Persiapkan Diri
a. Sering latihan
Semakin banyak melakukan latihan, maka akan semakin mahir dalam presentasi.
Suatu kebolehan atau skill bisa didapatkan jika sering berlatih.
b. Penampilan
Menjaga penampilan pada saat presentasi juga sangat penting. Penampilan seseorang
dapat meningkatkan rasa percaya diri.

2. Persiapkan Materi dan Bahan


a. Tentukan point-point penting (bukan slide yang penuh tulisan)
b. Kuasai materi (menjabarkan secara lisan point tersebut)
c. Siapkan contoh pendukung
d. Susun materi dengan terstruktur

3. Cara Penyampaian
a. Santai, sopan, dan tidak terburu-buru
b. Intonasi dan bahasa tubuh
c. Interaksi
d. Bahasa yang mudah
e. Selipkan selingan atau humor

Catatan : Pelajari materi-materi yang lain dari modul, buku, dan tugas-tugas yang pernah diberikan

11

Anda mungkin juga menyukai