Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP TLJ 3.1 dan 4.1)

Identitas Sekolah : SMK YASBU AL-QOMARIYAH


Mata Pelajaran : Teknologi Layanan Jaringan
Kelas / Semester : XI / Ganjil
Alokasi Waktu : 4 JP ( x 45 Menit)
Kompetensi Dasar : Menganalisis berbagai standar komunikasi data

A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan Mengamalkan perilaku jujur, disiplin,tanggungjawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan proaktif dan menunjukan sikap
sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif
dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan
bangsa dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, dan
prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni,
budaya, dan humaniora dalam wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan
peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian dalam bidang kerja yang spesifik
untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu
melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator


3.7 Memahami ragam komunikasi aplikasi komunikasi data
a. Jenis aplikasi komunikasi data
b. Karakteristik aplikasi komunikasi data
c. Ragam aplikasi komunikasi data
4.6 Menyajikan karakteristik ragam aplikasi data komunikasi data
Menyajikan informasi mengenai ragam aplikasi komunikasi data

C. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah mengali informasi dan berdiskusi, peserta didik diharapkan mampu :
a. memahami Jenis Aplikasi komunikasi data
b. menganalisis karakterisrik komunikasi data
c. menganalisis ragam komunikasi data
2. Melalui diskusi dan pengolahan data, peserta didik diharapkan dapat mempresentasikan
ragam komunikasi data

D. Materi Pembelajaran
1. Definisi komunikasi Data
2. Komunikasi Audio
3. Komunikasi Video
4. Komunikasi Audio Video

E. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Scintifict learning
2. Model : Pembelajaran Kooperatip tipe STAD
3. Metode : Diskusi kelompok, ceramah, tanya jawab dan kuis
F. Media, Alat, dan Sumber Pembelajaran
1. Media
a. Power Point
b. Internet

2. alat/Bahan
a. laptop
b. LCD
c. Whiteboard
d. Spidol
e. Komputer
f. Software

3. Sumber Belajar
a. Modul
b. Internet

G. Langkah-Langkah Pembelajaran
Pertemuan 1
Kegiatan Deskripsi Alokasi
Waktu
A. Pendahuluan 1. Berdo’a
2. Presensi Siswa
3. Guru menyampaikan kompetensi dasar, tujuan
pembelajaran dan cakupan materi yang akan
15 menit
dipelajari
4. Mengadakan Tanya jawab berbagai hal terkait
dengan wawasan siswa mengenai materi yang akan
disajikan
B. Inti a. Presentasi materi
1) Guru menayangkan slide dan menjelaskan materi
secara ringkas mengenai definisi komunikasi dan
ragam komunikasi
2) Mengarahkan peserta didik supaya mengamati
penjelasan materi
b. Belajar Kelompok
1) Guru membagi siswa kedalam kelompok kecil
yang heterogen beranggotakan maksimal 4 orang
2) Guru memberikan modul/buku mengenai ragam
komunikasi data
145
3) Siswa menggali informasi dari modul/buku/
menit
internet mengenai ragam komunikasi dan
merangkumnya dalam buku catatan
4) Setiap kelompok mempresentasikan materi
pembelajaran
5) Guru memandu setiap kelompok untuk membuat
kuis dalam bentuk pilihan ganda sebanyak 10
soal, kunci jawaban dibuat terpisah
6) Guru menganalisis setiap soal yang dibuat
masing-masing kelompok
c. Mengerjakan Kuis
1) Setiap kelompok melakukan silang soal kuis
yang dibuat
2) Setiap kelompok mengerjakan kuis yang dibuat
oleh kelompok lainnya
d. Pemberian Skor
1) Penilain kuis dilakukan oleh kelompok yang
membuat soal
e. Penghargaan Kelompok
1) Guru memberikan penghargaan terhadap
kelompok yang memiliki nilai tertinggi
C. Penutup 1. Siswa menyimpulkan materi pembelajaran yang
telah di pelajari
2. Siswa merefleksikan penguasaan materi yang telah
dipelajari dengan membuat catatan penguasaan
15 menit
materi
3. Guru menyampaikan materi yang akan di
sampaikan pada pertemuan berikutnya.
4. Guru menyampaikan salam penutup

H. Penilaian
1. teknik penilaian
a. Penilaian Kelompok
1) Pengawasan
2) Kuis
b. Penilaian Individu
1) Tes Tulis
2. Instrumen Penilaian
c. Bentuk instrumen
1) Test : Test Uraian
d. Instrumen
1) Test (Terlampir)
3. Pedoman penskoran (Terlampir)

Mengetahui, Sodonghilir, 15 Mei 2019


Kepala SMK YASBU Al-Qomariyah Guru Mata Pelajaran,

H. NANA SUPENA, S.Pd DADAY RAHMAT HIDAYAT, ST

Anda mungkin juga menyukai