Anda di halaman 1dari 33

PERANGKAT KERAS PADA KOMPUTER

’’HARDWARE’’

Tim Penyusun :
1. Talia Safira Azra (1815644059 / 10)
2. I Gusti Ayu Made Intania fristy (1815644071 / 13)
3. I Dewa Agung Krisna Putra (1815644119 / 19)
4. Tania Ariasta Wijaya (1815644179 / 27)
5. Ni Luh Putu Juliantari (1815644191 / 29)

KELAS 1 E
PROGRAM STUDI D4 AKUNTANSI MANAJERIAL
JURUSAN AKUNTANSI
POLITEKNIK NEGERI BALI
TAHUN 2018/2019
KATA PENGANTAR

Om Swastyastu,

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas berkat dan
karunia-Nya, akhirnya kami dapat menyusun makalah ini dengan baik. Makalah ini kami
susun berdasarkan tugas dari Ibu I Gusti Agung Oka Sudiadnyani, Se.,M.Si..Ak. selaku dosen
Aplikasi Komputer 1 kelas 1E jurusan Akuntansi program studi D4 Akuntansi Manajerial
dengan makalah yang berjudul “HARDWARE”. Makalah ini bersisikan materi mengenai
definisi hardwere, sejarah perkembangan hardware serta macam - macam hardware.

Seperti kata pepatah “tak ada gading yang tak retak”. Demikian juga dengan makalah
ini, yang tentunya tidak luput dari kesalahan. Maka dari itu kami meminta maaf atas
kekurangan dari makalah ini baik dari segi penulisan maupun penggunaan kata-kata. Untuk itu,
masukan dan kritik membangun dari pembaca sangat kami harapkan. Semoga makalah ini
dapat bermanfaat. Sekian dan terima kasih.

Om Santih Santih Santih Om.

Jimbaran, 20 September 2018

Tim Penyusun

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................................... i


DAFTAR ISI.............................................................................................................................ii
BAB 1 ........................................................................................................................................ 1
PENDAHULUAN .................................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang ............................................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah .......................................................................................................... 1
1.3 Tujuan ............................................................................................................................. 2
BAB II ....................................................................................................................................... 3
PEMBAHASAN ....................................................................................................................... 3
2.1 Definisi hardware ........................................................................................................... 3
1.2.1 Definisi Hardware secara umum ........................................................................... 3
2.1.2 Definisi Hardware menurut para ahli ................................................................... 3
2.2 Sejarah Hardware .......................................................................................................... 4
2.2.1 Hardware generasi Pertama................................................................................... 4
2.2.2 Hardware generasi Kedua ...................................................................................... 5
2.2.3 Hardware generasi Ketiga ...................................................................................... 5
2.2.4 Hardware generasi Keempat .................................................................................. 6
2.3 Macam - macam Hardware ........................................................................................... 6
2.3.1 Unit Masukan (Input Device) ................................................................................. 7
2.3.2 Unit Pemrosesan (Process Device) ....................................................................... 13
2.3.3 Unit Keluaran (Output Device) ............................................................................ 16
2.3.4 Unit Penyimpanan (Backing Storage) ................................................................. 21
2.3.5 Unit Periferal/Tambahan (Peripheral Device) ................................................... 24
BAB III.................................................................................................................................... 29
PENUTUP ............................................................................................................................... 29
3.1 Kesimpulan ................................................................................................................... 29
3.2 Kritik dan Saran ........................................................................................................ 29
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................................. 30

ii
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Di jaman sekarang ini perkembangan teknologi semakin pesat dan banyak


manusia memanfaatkannya dalam memudahkan pekerjaan yang berkaitan dengan
komunikasi dan informasi sehari-hari. Pemanfaatan robot, kelas online,
pengiriman barang lintas negara bahkan komunikasi jarak jauh di seluruh dunia
merupakan hal yang lumrah di era globalisasi ini. Kemajuan teknologi membuat
manusia dapat terhubung antara 1 orang dengan yang lainnya, 1 wilayah dengan
wilayah lainnya, 1 pulau dengan pulau lainnya bahkan hingga negara-negara yang
tersebar disetiap penjuru dunia yang tidak ada batasnya pun dapat dijangkau oleh
jaringan-jaringan teknologi ini. Sehingga hal ini memudahkan manusia untuk
saling bertukar informasi secara efektif dan efisien.
Teknologi ini pada prinsipnya adalah untuk melayani kebutuhan
informasi secara tepat waktu (fast), tepat guna (accurate), dan tepat sasaran
(relevant). Informasi memenuhi kebutuhan tepat waktu jika dapat tersedia pada
saat dibutuhkan, sehingga memerlukan kecepatan proses. Tepat guna apabila
informasi dapat membantu berbagai pihak yang memerlukan. Serta tepat sasaran
jika informasi dapat menunjang kebutuhan manusia akan informasi yang
diperlukan. Maka terciptalah berbagai macam teknologi contohnya komputer.
Pengertian Komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data
yang cepat dan tepat serta dirancang dan di organisasikan yang secara otomatis
dapat menerima dan menyimpan data input, memprosesnya, dan menghasilkan
output berdasarkan instruksi-instruksi yang telah tersimpan di dalam memori.
Selain itu, komputer juga digunakan untuk bertukar informasi melalui jaringan
internet.
Saat ini komputer bukan lagi barang yang aneh. Komputer begitu penting
terutama sebagai penunjang segala kegiatan seperti belajar mengajar , bisnis dll.
Dengan menggunakan komputer seseorang dapat memudahkannya dalam
pekerjaan. Komputer terdiri dari tiga bagian utama yaitu hardware, software dan
brainware. Ketiga komponen ini saling terkait dan terhubung satu dengan yang
lain. Untuk itu dalam makalah ini akan kami ulas mengenai hardware yang
merupakan salah satu komponen penting dari komputer.
1.2 Rumusan Masalah

Dari latar belakang yang telah kami paparkan, maka terdapat rumusan
masalah sebagai berikut :
1.2.1 Apakah pengertian Hardware?
1.2.2 Bagaimana pengertian Hardware menurut para ahli?

1
1.2.3 Bagaimana perkembangan Hardware pada komputer?
1.2.4 Apa saja macam – macam Hardware?
1.3 Tujuan

Adapun tujuan yang ingin dicapai berdasarkan rumusan masalah tersebut


sebagai berikut :
1.3.1 Untuk dapat mengetahui pengertian Hardware
1.3.2 Untuk dapat mengetahui pengertian Hardware menurut para ahli
1.3.3 Untuk dapat mengetahui perkembangan Hardware pada computer
1.3.4 Untuk dapat mengetahui macam – macam Hardware

2
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Definisi hardware


1.2.1 Definisi Hardware secara umum
Pengertian dari hardware atau dalam bahasa indonesia-nya disebut juga dengan nama
“perangkat keras” adalah salah satu komponen dari sebuah komputer yang sifat alatnya
bisa dilihat dan diraba secara langsung atau yang berbentuk nyata berfungsi untuk
mendukung proses komputerisasi. Setiap mesin pasti memerlukan banyak sekali
komponen yang biasa dikenal dengan sebutan perangkat keras. Begitu pula halnya dengan
komputer yang tentu saja membutuhkan perangkat keras agar bisa berfungsi dengan baik
dan sempurna. Secara teknis, terdapat banyak jumlah komponen perangkat keras yang
harus digunakan untuk dapat merakit seperangkat komputer. Karena jenis-jenis hardware
yang terdapat pada komputer bukan hanya yang terletak pada bagian dalam komputer
saja, tetapi semua perangkat yang dapat menjadi pendukung kinerja komputer.
Hardware dapat bekerja berdasarkan perintah apa yang telah ditentukan padanya, atau
yang disebut juga dengan istilah instruction set. Dengan adanya perintah yang dapat
dimengerti oleh hardware tersebut, maka hardware dapat melakukan berbagai kegiatan
yang telah ditentukan oleh pemberi perintah (programmer). Hardware sendiri berfungsi
dengan baik dikarenakan adanya software sebagai sistem yang menjalankanya.

2.1.2 Definisi Hardware menurut para ahli

Selain pengertian hardware tersebut diatas, kami juga paparkan definisi Hardware
menurut para ahli, yakni sebagai berikut:
 Joko Untoro
Hardware adalah perangkat fisik berupa komputer beserta segala instrument
pendukungnya
 Rainer
Hardware adalah perangkat dalam computer yang berbentuk fisik seperti
processor, monitor, keyboard, dan printer. Hardware berfungsi untuk menerima
data atau informasi, memproses dan menyampaikan informasi mentah menjadi
informasi baru yang berguna.
 James O’Brien
Hardware adalah semua peralatan fisik yang digunakan dalam pemrosesan
informasi, termasuk diantaranya CPU, RAM, monitor, mouse, keyboard, printer,
scanner dan lain-lain. Perangkat keras merupakan media komunikasi yang
menghubungkan beberapa jaringan dan memproses paket data sehingga
transmisi data lebih efektif.

3
Dilihat dari definisi hardware menurut para ahli dapat kita simpulkan bahwa
hardware adalah semua bagian fisik komputer yang berfungsi untuk menerima data dan
memproses informasi serta menghubungkan beberapa jaringan yang ada di komputer.
Hardware memiliki beberapa fungsi umum yakni:
 Menerima input yang dilakukan oleh user
 Mengolah data/informasi input tersebut menjadi informasi baru
 Memberikan output/keluaran kepada user lalu ditampilkan melalui hardware
khusus
 Menyimpan data/informasi dalam perangkat penyimpanan sekunder.
2.2 Sejarah Hardware
Perkembangan hardware komputer semakin cepat dari yang sederhana sampai
ke hardware yang paling kompleks. Namun dilihat dari sejarahnya, perkembangan
komputer diawali oleh kebutuhan manusia untuk melakukan pemrosesan data secara
lebih mudah. Kemajuan teknologi yang dibuat manusia telah mengubah bentuk dan
fungsi komputer tersebut dalam beberapa generasi, yaitu :

2.2.1 Hardware generasi Pertama

Pada komputer generasi pertama hardware dibuat masih sangat sederhana dan
belum kompleks kegunaannya. Tepatnya pada tahun 1946-1956, generasi ini
mengandalkan ruang tabung hampa(vacuum tube). Komputer ini membutuhkan ruangan
yang luas, berkemampuan rendah dan terkenal dengan daya panasnya. Ukuran
penyimpanannya hanya sekitar +/- 2000 byte serta untuk menjalankan program dan
pencetakan masih dilakukan secara manual. Adapun ciri-ciri hardware pada komputer
generasi pertama, antara lain :
a. Ukuran fisiknya besar.
b. Kecepatan prosesnya masih lambat.
c. Cepat panas.
d. Membutuhkan listrik yang besar.
e. Menggunakan tabung hampa udara (Vaccum tube).
f. Masih menggunakan bahasa mesin (Machine Language).
g. Menggunakan konsep Stored Program.

4
2.2.2 Hardware generasi Kedua

Tepatnya pada tahun 1957-1963, komputer generasi kedua bentuk hardware sudah
mulai disempurnakan dari generasi sebelumnya serta penggunaan listriknya pun sedikit
lebih hemat. Transistor menggantikan kedudukan vacuum tube dalam menyimpan dan
melakukan proses informasi. Transistor bentuknya lebih kecil, tidak begitu panas dan
memerlukan sedikit tenaga. Ukuran penyimpanan berkapasistas sebesar 32 kb dengan
kecepatan 20.000-30.000 perintah per detik. Adapun ciri – ciri hardware pada komputer
generasi kedua sebagai berikut :
a. Komponen telah menggunakan transistor.
b. Ukuran fisiknya lebih kecil.
c. Kecepatan prosesnya lebih cepat.
d. Tidak cepat panas.
e. Membutuhkan listrik lebih sedikit.
f. Memori yang digunakan lebih besar.
g. Telah menggunakan bahasa tingkat tinggi (high level language).

2.2.3 Hardware generasi Ketiga

pada tahun 1964-1975, Itergrated circuit (IC) sudah mulai digunakan pada komputer.
Ukuran penyimpanan berkapasitas 2 megabyte dengan kecepatan +/- 5 juta perdetik.
Hardware komputer generasi ketiga penggunaan listriknya lebih hemat dibandingkan
generasi sebelumnya dan ukuran fisiknya dibuat menjadi lebih kecil, agar dapat
menghemat penggunaan ruang. Generasi ini pula yang memperkenalkan tekhnologi
software yang mudah digunakan. Adapun ciri – ciri hardware pada komputer generasi
ketiga sebagai berikut :
a. Kecepatan prosesnya lebih cepat.
b. Membutuhkan listrik lebih hemat.
c. Memorinya yang digunakan lebih besar, dapat menyimpan sampai ratusan ribu

5
karakter.
d. Telah menggunakan penyimpanan luar yang bersifat random access, yaitu magnetik
disk yang berkapasitas besar.
e. Dapat digunakan untuk multi processing dan multi programming.
f. Telah dibuatnya alat input-output dengan menggunakan visual display terminal yang
dapat menampilkan grafik, dapat menerima dan mengeluarkan suara, dan telah
digunakannya alat pembaca tinta magnetik MICR (Magnetic Ink Character Reader).

2.2.4 Hardware generasi Keempat

Pada tahun 1980-sekarang. Hardware pada komputer generasi keempat


merupakan pengembangan dari komputer generasi ketiga. Komputer ini dibuat dengan
menggabungkan beberapa IC yang dipadatkan, yang dalam komputer generasi ketiga
belum dapat digabungkan. Komputer telah menggunakan teknologi”Very Large-Scale
Integrated Circuits (VLSIC). Dalam sebuah chip, teknologi ini mampu menampung
jutaan circuit. Chip ini dinamakan dengan microprocessor. Ukuran penyimpanan
mempunyai kapasitas yang besar dengan kecepatan jutaan perintah perdetik.
Adapun ciri – ciri hardware pada komputer generasi keempat sebagai berikut :

a. Telah menggunakan LSI (Large Scale Integration), yaitu penggabungan beribu-ribu IC


yang dipadatkan dalam 1 buah chip.
b. LSI dikembangkan menjadi VLSI (Very Large Scale Integration) yang dapat memuat
150.000 transistor yang dipadatkan.
c. Chip yang digunakan telah berbentuk segi empat yang membuat rangkaian-rangkaian
terpadu.

2.3 Macam - macam Hardware

Secara fisik, Komputer terdiri dari beberapa komponen yang merupakan suatu sistem.
Sistem adalah komponen-komponen yang saling bekerja sama membentuk suatu
kesatuan. Apabila salah satu komponen tidak berfungsi, akan mengakibatkan proses-
proses yang ada pada komputer tidak berfungsi dengan baik. Komponen komputer ini
termasuk dalam kategori elemen perangkat keras (hardware). Berdasarkan fungsinya,
perangkat keras komputer dibagi menjadi :

1. Input Divice (Unit Masukan) : Perangkat keras komputer yang memiliki fungsi
sebagai input atau masukan, baik itu perintah maupun koneksi ke dalam sistem
komputer.

6
2. Process Device (Unit Pemrosesan) : Perangkat keras komputer yang berhubungan
dengan fungsi pemrosesan dalam komputer itu sendiri untuk menjalankan proses
sistem komputer.
3. Output Device (Unit Keluaran) : Perangkat keras komputer yang memberikan
output/keluaran, baik berupa tampilan visual, suara, maupun tampilan cetak, dan
lain sebagainya.
4. Backing Storage (Unit Penyimpanan) : Peragkat keras komputer yang berfungsi
sebagai media penyimpanan untuk menyimpan data-data komputer.
5. Peripheral Device (Unit Periferal) : Perangkat keras komputer berupa unit
tambahan yang digunakan sebagai pelengkap pada komputer.

2.3.1 Unit Masukan (Input Device)

Input device atau unit masukan merupakan perangkat keras yang berfungsi sebagai
media untuk memasukkan data dari luar ke dalam suatu memori dan processor untuk
diolah guna menghasilkan informasi yang diperlukan. Input devices atau unit masukan
yang umumnya digunakan pada personal computer (PC) adalah keyboard dan mouse.
keyboard dan mouse adalah unit yang menghubungkan user (pengguna) dengan
komputer. Selain itu terdapat joystick, yang biasa digunakan untuk bermain games atau
permainan dengan komputer. Kemudian scanner, untuk mengambil gambar sebagai
gambar digital yang nantinya dapat dimanipulasi. Touch panel, dengan menggunakan
sentuhan jari user dapat melakukan suatu proses akses file. Microphone, untuk merekam
suara ke dalam komputer.
Perangkat keras komputer yang memiliki peran untuk memasukkan data yang
dapat digolongkan dalam 4 bentuk, yaitu tulisan (huruf, angka, simbol, khusus), image
(dalam bentik grafis atau gambar), suara, dan bentuk-bentuk lainnya dari luar ke dalam
komputer. Komponen inilah yang bertugas sebagai penerjemah kode-kode perintah ke
dalam bahasa mesin, lalu mengirimkan data tersebut ke memori dan processor untuk
diolah guna menghasilkan informasi yang diperlukan.
Data yang dimasukkan ke dalam sistem komputer dapat berbentuk signal input dan
maintenance input. Signal input berbentuk data yang dimasukkan ke dalam sistem
komputer, sedangkan maintenance input berbentuk program yang digunakan untuk
mengolah data yang dimasukkan. Jadi Input device selain digunakan untuk memasukkan
data dapat pula digunakan untuk memasukkan program.

7
Berdasarkan sifatnya, peralatan input dapat digolongkan menjadi dua yaitu:

 Peratalan input langsung, yaitu input yang dimasukkan langsung diproses oleh
alat pemroses. Contohnya: keyboard, mouse, touch screen, light pen, digitizer
graphics tablet, scanner.
 Peralatan input tidak langsung, input yang melalui media tertentu sebelum suatu
input diproses oleh alat pemroses. Contohnya: punched card, disket, harddisk.
Unit masukan atau peralatan input (input device) ini terdiri dari beberapa macam peranti
yaitu:
a. Keyboard

merupakan unit input yang paling penting dalam suatu pengolahan data dengan
komputer. Keyboard dapat berfungsi memasukkan huruf, angka, karakter khusus serta
sebagai media bagi user (pengguna) untuk melakukan perintah-perintah lainnya yang
diperlukan, seperti menyimpan file dan membuka file. Penciptaan keyboard komputer
berasal dari model mesin ketik yang diciptakan dan dipatentkan oleh Christopher Latham
pada tahun 1868, Dan pada tahun 1887 diproduksi dan dipasarkan oleh perusahan
Remington. Keyboard yang digunakanan sekarang ini adalah jenis QWERTY, pada tahun
1973, keyboard ini diresmikan sebagai keyboard standar ISO (International Standar
Organization). Jumlah tombol pada keyboard ini berjumlah 104 tuts. Keyboard sekarang
yang kita kenal memiliki beberapa jenis port, yaitu port serial, ps2, usb dan wireless.
Adapun Jenis-Jenis Keyboard yaitu :
1. QWERTY
2. DVORAK
3. KLOCKENBERG
Keyboard yang biasanya dipakai adalah keyboard jenis QWERTY, yang
bentuknya ini mirip seperti tuts pada mesin tik. Keyboard QWERTY memiliki empat
bagian yaitu :
1. Typewriter key
Tombol ini merupakan tombol utama dalam input. Tombol ini sama dengan tuts
pada mesin tik yang terdiri atas alphabet dan tombol lainnya sebagaimana berikut :
• Back Space
Tombol ini berfungsi untuk menghapus 1 character di kiri cursor
• Caps Lock
Bila tombol ini ditekan, maka lampu indikator caps lock akan menyala, hal ini
menunjukkan bahwa huruf yang diketik akan menjadi huruf besar atau Kapital, bila
lampu indicator caps lock mati, maka huruf akan menjadi kecil.

8
• Delete
Tombol ini berfungsi untuk menghapus 1 karakter pada posisi cursor
• Esc
Tombol ini berfungsi untuk membatalkan suatu perintah dari suatu menu.
• End
Tombol ini berfungsi untuk memindahkan cursor ke akhir baris/halaman/lembar kerja
• Enter
Tombol ini berfungsi untuk berpindah ke baris baru atau untuk melakukan suatu proses
perintah.
• Home
Untuk menuju ke awal baris atau ke sudut kiri atas layar
• Insert
Tombol ini berfungsi untuk menyisipkan character.
• Page Up
Tombol ini berfungsi untuk meggerakan cursor 1 layar ke atas
• Page Down
Tombol ini berfungsi untuk Menggerakkan cursor 1 layar ke bawah
• Tab
Tombol ini berfungsi untuk memindahkan cursor 1 tabulasi ke kanan.
2. Numeric Key
Tombol ini terletak di sebelah kanan keyboard. tombol ini terdiri atas angka dan arrow
key. Jika lampu indikator num lock menyala maka tombol ini berfungsi sebagai angka.
Jika lampu indikator num lock mati maka tombol ini berfungsi sebagai arrow key.

3. Function Key
Tombol ini terletak pada baris paling atas, tombol fungsi ini ini terdiri dari F1 s/d F12.
Fungsi tombol ini berbeda-beda tergantung dari program komputer yang digunakan.

4. Special Function Key


Tombol ini terdiri atas tombol Ctrl, Shift, dan Alt. Tombol akan mempunyai
fungsi bila ditekan secara bersamaan dengan tombol lainnya. Misalnya, untuk memblok
menekan bersamaan tombol shift dan arrow key, untuk menggerakan kursor menekan
bersamaan ctrl dan arrow key.

a. Mouse

9
Mouse adalah salah unit masukan (input device). Fungsi alat ini adalah untuk
perpindahan pointer atau kursor secara cepat. Selain itu, dapat sebagai perintah praktis
dan cepat dibanding dengan keyboard. Mouse mulai digunakan secara maksimal sejak
sistem operasi telah berbasiskan GUI (Graphical User Interface). sinyal-sinyal listrik
sebagai input device mouse ini dihasilkan oleh bola kecil di dalam mouse, sesuai dengan
pergeseran atau pergerakannya. Sebagian besar mouse terdiri dari tiga tombol, umumnya
hanya dua tombol yang digunakan yaitu tombol kiri dan tombol kanan. Saat ini mouse
dilengkapi pula dengan tombol penggulung (scroll), dimana letak tombol ini terletak
ditengah. Istilah penekanan tombol kiri disebut dengan klik (Click) dimana penekanan ini
akan berfungsi bila mouse berada pada objek yang ditunjuk, tetapi bila tidak berada pada
objek yang ditunjuk penekanan ini akan diabaikan..
Selain itu terdapat pula istilah lainnya yang disebut dengan menggeser (drag) yaitu
menekan tombol kiri mouse tanpa melepaskannya dengan sambil digeser. Drag ini akan
mengakibatkan objek akan berpindah atau tersalin ke objek lain dan kemungkinan
lainnya. Penekanan tombol kiri mouse dua kali secara cepat dan teratur disebut dengan
klik ganda (double click) sedangkan menekan tombol kanan mouse satu kali disebut
dengan klik kanan (right click)Mouse terdiri dari beberapa port yaitu mouse serial, mouse
ps/2, usb dan wireless.

b. Touchpad

Unit masukkan ini biasanya dapat kita temukan pada laptop dan notebook, yaitu
dengan menggunakan sentuhan jari. Biasanya unit ini dapat digunakan sebagai pengganti
mouse. Selain touchpad adalah model unit masukkan yang sejenis yaitu pointing stick
dan trackball.

c. Light Pen

Light pen adalah pointer elektronik yang digunakan untuk modifikasi dan men-
design gambar dengan screen (monitor). Light pen memiliki sensor yang dapat
mengirimkan sinyal cahaya ke komputer yang kemudian direkam, dimana layar monitor
bekerja dengan merekam enam sinyal elektronik setiap baris per detik.

10
d. Joy Stick dan Games Paddle

Alat ini biasa digunakan pada permainan (games) komputer. Joy Stick biasanya
berbentuk tongkat, sedangkan games paddle biasanya berbentuk kotak atau persegi
terbuat dari plastik dilengkapi dengan tombol-tombol yang akan mengatur gerak suatu
objek dalam komputer.

e. Barcode

Barcode termasuk dalam unit masukan (input device). Fungsi alat ini adalah untuk
membaca suatu kode yang berbentuk kotak-kotak atau garis-garis tebal vertical yang
kemudian diterjemahkan dalam bentuk angka-angka. Kode-kode ini biasanya menempel
pada produk-produk makanan, minuman, alat elektronik dan buku. Sekarang ini, setiap
kasir di supermarket atau pasar swalayan di Indonesia untuk mengidentifikasi produk
yang dijualnya dengan barcode.

f. Scanner

Scanner adalah sebuah alat yang dapat berfungsi untuk meng-copy atau menyalin
gambar atau teks yang kemudian disimpan ke dalam memori komputer. Dari memori
komputer selanjutnya, disimpan dalam harddisk ataupun floppy disk. Fungsi scanner ini
mirip seperti mesin fotocopy, perbedaannya adalah mesin fotocopy hasilnya dapat dilihat
pada kertas sedangkan scanner hasilnya dapat ditampilkan melalui monitor terlebih
dahulu sehingga kita dapat melakukan perbaikan atau modifikasi dan kemudian dapat

11
disimpan kembali baik dalam bentuk file text maupun file gambar. Selain scanner untuk
gambar terdapat pula scan yang biasa digunakan untuk mendeteksi lembar jawaban
komputer. Scanner yang biasa digunakan untuk melakukan scan lembar jawaban
komputer adalah SCAN IR yang biasa digunakan untuk LJK (Lembar Jawaban
Komputer) pada ulangan umum dan Ujian Nasional. Scan jenis ini terdiri dari lampu
sensor yang disebut Optik, yang dapat mengenali jenis pensil 2B. Scanner yang beredar
di pasaran adalah scanner untuk meng-copy gambar atau photo dan biasanya juga
dilengkapi dengan fasilitas OCR (Optical Character Recognition) untuk mengcopy atau
menyalin objek dalam bentuk teks.

Saat ini telah dikembangkan scanner dengan teknologi DMR (Digital Mark
Reader), dengan sistem kerja mirip seperti mesin scanner untuk koreksi lembar jawaban
komputer, biodata dan formulir seperti formulir untuk pilihan sekolah. Dengan DMR
lembar jawaban tidak harus dijawab menggunaan pensil 2 B, tapi dapat menggunakan
alat tulis lainnya seperti pulpen dan spidol serta dapat menggunakan kertas biasa.

g. Kamera Digital

Perkembangan teknologi telah begitu canggih sehingga komputer mampu menerima


input dari kamera. Kamera ini dinamakan dengan Kamera Digital dengan kualitas gambar
lebih bagus dan lebih baik dibandingkan dengan cara menyalin gambar yang
menggunakan scanner. Ketajaman gambar dari kamera digital ini ditentukan oleh pixel-
nya. Kemudahan dan kepraktisan alat ini sangat membantu banyak kegiatan dan
pekerjaan. Kamera digital tidak memerlukan film sebagaimana kamera biasa. Gambar
yang diambil dengan kamera digital disimpan ke dalam memori kamera tersebut dalam
bentuk file, kemudian dapat dipindahkan atau ditransfer ke komputer. Kamera digital
yang beredar di pasaran saat ini ada berbagai macam jenis, mulai dari jenis kamera untuk
mengambil gambar statis sampai dengan kamera yang dapat merekan gambar hidup atau
bergerak seperti halnya video.

h. Mikropon dan Headphone

12
Unit masukan ini berfungsi untuk merekam atau memasukkan suara yang akan
disimpan dalam memori komputer atau untuk mendengarkan suara. Dengan mikropon,
kita dapat merekam suara ataupun dapat berbicara kepada orang yang kita inginkan pada
saat chating. Penggunaan mikropon ini tentunya memerlukan perangkat keras lainnya
yang berfungsi untuk menerima input suara yaitu sound card dan speaker untuk
mendengarkan suara.

i. Graphics Pads

Teknologi Computer Aided Design (CAD) dapat membuat rancangan bangunan,


rumah, mesin mobil, dan pesawat dengan menggunakan Graphics Pads. Graphics pads
ini merupakan input masukan untuk menggambar objek pada monitor. Graphics pads
yang digunakan mempunyai dua jenis. Pertama, menggunakan jarum (stylus) yang
dihubungkan ke pad atau dengan memakai bantalan tegangan rendah, yang pada bantalan
tersebut terdapat permukaan membrane sensitif sentuhan ( touch sensitive membrane
surface). Tegangan rendah yang dikirimkan kemudian diterjemahkan menjadi koordinat
X – Y. Kedua, menggunakan bantalan sensitif sentuh ( touch sensitive pad) tanpa
menggunakan jarum. Cara kerjanya adalah dengan meletakkan kertas gambar pada
bantalan, kemudian ditulisi dengan pensil.

2.3.2 Unit Pemrosesan (Process Device)

Pocess device atau unit pemrosesan merupakan perangkat keras komputer yang
berfungsi untuk mengolah data yang sudah di masukkan melalui perangkat keras
masukan. Perangkat keras komputer yang memegang tugas sebagai alat proses disebut
dengan nama Central Processing Unit (CPU). Setiap data yang masuk dari input device
(unit masukan) serta data-data yang tersimpan di dalam media penyimpanan, semuanya
diolah oleh CPU. Seluruh proses seperti perhitungan, pengolahan data, pengolahan
gambar, bahkan pengolahan suara ditangani oleh perangkat keras komputer yang satu ini.
Perangkat keras inilah yang juga mengatur kerja dari perangkat keras-perangkat keras
lainnya seperti printer, mouse, speaker, monitor, keyboard, dan sebagainya. Pada
komputer mikro, unit pemrosesan ini disebut dengan micro-processor (pemroses mikro)
atau processor yang berbentuk chip yang terdiri dari ribuan sampai jutaan IC.
Unit pemrosesan (process device) ini terdiri dari beberapa macam piranti yaitu:

13
1. CPU
Otak sebuah komputer berada pada unit pemrosesan(Process device). Unit pemrosesan
ini dinamakan CPU (Central Processing Unit ). Fungsi CPU adalah sebagaipemroses dan
pengolah data yang selanjutnya dapatmenghasilkan suatu informasi yang diperlukan.
Padakomputer mikro unit pemrosesan ini disebut denganmicro-processor (pemroses
mikro) atau processor yangberbentuk chip yang terdiri dari ribuan sampai jutaan
IC.Fungsi utama dari CPU bekerja dengan aritmatika danlogika terhadap data yang
terdapat dalam memori atauyang dimasukkan melalui unit masukkanseperti keyboard,
scanner, atau joystick.
2. ALU
• ALU ( Arithmetical Logical Unit )Fungsi unit ini adalah untuk melakukan suatu proses
data yang berbentuk angka dan logika, seperti data matematika dan statistika. ALU terdiri
dari register untuk menyimpan informasi. Tugas utama dari ALU adalah melakukan
perhitungan aritmatika (matematika) yang terjadi sesuai dengan instruksi program.
Sirkuit yang digunakan oleh ALU ini disebut dengan adder karena operasi yang dilakukan
dengan dasar penjumlahan. Tugas lain dari ALU adalah melakukan keputusan
dari operasi sesuai dengan instruksi program yaitu operasi logika (logical operation).
Operasi logika meliputi perbandingan dua buah elemen
logika dengan menggunakan operator logika, yaitu :
• Sama dengan (=)
• Tidak sama dengan ( <> )
• Kurang dari ( < )
• Kurang atau sama dengan dari ( <= )
• Lebih besar dari ( > )
• Lebih besar atau sama dengan dari ( >= )

3. CU
CU ( Control Unit )Fungsi unit ini adalah untuk melakukan pengontrolan dan
pengendalian terhadap suatu proses yang dilakukan sebelum data tersebut dikeluarkan
(output). Selain itu CU menafsirkan perintah dan menghasilkan sinyal yang tepat untuk
bagian lain dalam sistem komputer. Unit ini mengatur kapan alat input menerima data
dan kapan data diolah serta kapan ditampilkan dari program komputer. Bila terdapat
instruksi perhitungan atau logika maka unit ini akan mengirim instruksi tersebut ke ALU.
Dengan demikian tugas dari Control Unit ini adalah :
• Mengatur dan mengendalikan alat-alat input dan output
• Mengambil instruksi-instruksi dari memori utama
• Mengambil data dari memori utama (jika diperlukan) untuk diproses

14
• Mengirim instruksi ke ALU bila ada perhitungan aritmatika atau perbandingan logika
serta mengawasi kerja dari ALU
• Menyimpan hasil proses ke memori utama.

4. Memory Unit
Sebagai media penyimpanan data yang akan di proses maupun yang sudah di proses.
Dalam unit proses ada yang disebut dengan CPU (Central Processing Unit) merupakan
tempat untuk pemrosesan intruksi- intruksi program. CPU terdiri dari 2 bagian yaitu:
a) Unit Kendali (Control Unit)
b) Unit Aritmatik dan logic (Aritmatic and Logic Unit)
CPU juga mempunyai tempat penyimpanan sementara yang disebut Register. Ini
merupakan tempat penyimpanan kecil sebelum pemrosesan data. Biasanya dalam bentuk
disk, yaitu :
1) Peralatan Proses
a. Processor

Merupakan sirkuit terpadu yang mempunyai fungsi sebagai ALU(Arithmatic and


Logic Unit) dan Control unit. Sebagai ALU processor bertugas melaksanakan
pekerjaan perhintungan, pemindahan data, penyatuan data, pemilihan data,
membandingkan data, dan mempertamukan data. Dan sebagai control unit , bertugas
untuk mengontrol dan mengkoordinir system computer dalam melaksanakan proses
pengolahan data. Itulah sebabnya processor sebagai otaknya computer. Semakin
tinggi processor , semakin tinggi kinerja computer.
b. Read Only Memory(ROM)

ROM berisikan suatu program yang telah dibuat oleh pabrik perangkat computer , file
yang disimpan disini tidak akan hilang meskipun aliran listrik mati/ off. Fungsi komponen
ini yaitu untuk membaca system operasi dari disk, untuk mengecek semua peralatan yang
terpasang dalam system dan menampilkan pesan di layar monitor.

15
c. Random Acces Memory (RAM)

Berbeda dengan ROM,RAM adalah memori yang dapat diisi dengan program dan data
selama aliran listrik masih hidup. Bila aliran listrik padam maka terhapus pula seluruh
isinya.Kapasitas RAM menggunkan satuan Megabyte.

2.3.3 Unit Keluaran (Output Device)

Output device atau unit keluaran merupakan perangkat keras komputer yang
berfungsi untuk mengeluarkan dan menampilkan hasil akhir dari pemrosesan ataupun
pengolahan data yang berasal dari CPU kedalam suatu media yang dapat dibaca oleh
manusia ataupun dapat digunakan untuk penyimpanan data hasil proses.
Hasil pemrosesan tersebut dapat digolongkan menjadi empat bentuk, yaitu tulisan
(huruf, angka, simbol khusus), image (dalam betuk grafis atau gambar), suara, dan
bentuk-bentuk lainnya yang dapat dibaca oleh mesin (machine-readable form). Tiga data
yang masuk dalam golongan pertama (tulisan, image, dan suara) adalah output yang dapat
digunakan langsung oleh manusia, sedangkan data yang masuk dalam golongan terakhir
(bentuk-bentuk lainnya) biasanya digunakan sebagai input untuk proses selanjutnya dari
komputer.
Hanya saja berbeda dengan input device (unit masukan) yang bersifat sebagai alat
untuk memasukkan data, perangkat keras komputer yang bertindak sebagai output device
ini justru mengeluarkan seluruh hasil pemrosesan, baik yang berupa fisik ataupun non
fisik. Unit keluaran atau peralatan output (output device) ini terdiri dari beberapa macam
piranti yaitu:

16
1. Monitor

Dapat disebut juga dengan computer display, visual display unit, atau monitor saja.
Monitor adalah salah satu unit output device yang berfungsi menampilkan gambar-
gambar dari komputer yang bisa dilihat tanpa merekamnya. Monitor merupakan salah
satu jenis soft copy device, karena keluarannya berupa signal electronik, dalam hal ini
berupa gambar yang tampil di layar monitor yang merupakan hasil pemrosesan data atau
informasi masukan. Monitor memiliki berbagai macam ukuran seperti halnya televisi.
Tiap merk dan ukuran monitor memiliki tingkat revolusi yang berbeda. Revolusi inilah
yang akan menentukan ketajaman gambar yang dapat ditampilkan pada layar monitor.
Jenis-jenis monitor saat ini sudah sangat beragam, mulai dari bentuk yang tipis
dengan layar datar (ftal) dan bentuk yang besar dengan layar cembung. Saat ini layar
monitor diproduksi dalam dua bentuk, yaitu CRT (cathode ray tube) atau Flat Panel
seperti TFT LCD. Tapi saat ini monitor CRT sudah tidak diproduksi lagi dan digantikan
dengan TFT LCD.
a. Cathode Ray Tube (CRT)
Monitor CRT merupakan monitor konvensional dengan tabung sebagai media
penyebaran elecrtron yang berfungsi untuk menghasilkan warna atau gambar. Gambar
yang dihasilkan dari monitor CRT biasanya terbuat dari 10% titik-titik kecil yang
berpendar sesuai perintah dari komputer. Semakin dekat jarak pikselnya (resolusi)
akan semakin tajam gambar yang diperoleh. Jarak antar piksel disebut dot pitch dengan
satuan milimeter. Kebanyakan monitor CRT memiliki dot pitch sebesar 0,28 mm atau
kurang.
b. Liquid Cristal Display (LCD)
Monitor LCD adalah suatu jenis media tampilan yang mengunakan cristal cair sebagi
penampil utama. LCD memiliki karakter bright yang nyaman dimata serta bebas
distorsi, tidak tergantung pada refreshrate, user friendly, hemat listrik, ukuran yang
ringkas, ringan serta tampilan yang menarik. Namun LCD juga memiliki kekurangan
seperti : viewing angel terbatas, tampilan gambar baik hanya di resolusi native-nya,
response time dan ghosting, warna kurang akurat, harga lebih mahal. Sedangkan
monitor LCD adalah monitor yang tipis, tersusun dari beberapa piksel warna atau
piksel monokrom yang dibariskan di depan sumber cahaya atau reflektor. LCD sangat
hemat energi dan tidak makan tempat. Karen kehematannya, LCD bisa digunakan
dengan sumber daya baterai.

17
2. Printer

Printer adalah alat yang menampilkan data dari komputer dalam bentuk cetakan,
baik berupa teks maupun gambar/grafik di atas kertas. Printer termasuk hard copy device
karena keluaran hasil proses dicetak diatas kertas. Printer terbagi atas beberapa bagian,
yaitu picker sebagai alat pengambil kertas dari tray, tray adalah tempat menaruh kertas di
printer. Tinta / toner adalah bahan pencetaknya. Perbedaan toner dengan tinta adalah
perbedaan sistem; toner atau laser butuh pemanasan sebelum mencetak, sedangkan tinta
/ inkjet tidak butuh pemanasan. Sedangkan cartridge adalah alat pencetaknya. Adapun
jenis-jenis prnter yaitu :
a. Dot Matrix Printer
Printer Dot Matrix merupakan printer yang menggunakan pita sebagai alat percetakan.
Printer dot-matrix merupakan jenis printer dari keluarga printer impact. Printer jenis ini
pertama kali diperkenalkan oleh Centronics pada tahun 1970. Printer ini beroperasi
dengan menggunakan kepala cetak yang menembak pita tinta untuk menghasilkan
ratusan sampai ribuan dot (titik) kecil yang membentuk teks atau gambar1. Printer jenis
ini kurang begitu populer saat ini, namun kalangan bisnis masih menggunkan jenis
perinter ini untuk mencetak faktur, cek, struk, dan lainnya. Karena menggunakan pita
untuk menampilkan output ke kertas, hasil percetakan printer dengan dot matrix agak
kasar dan kurang bagus.

b.Thermal Printer
Satu lagi dari keluarga printer impact, yaitu printer thermal. Printer jenis ini biasanya
digunakan di kasir pembelanjaan dan mesin fax. Jenis printer ini bekerja dengan
mengambil gulungan kertas yang berubah menjadi gelap ketika dipanaskan.
Mekanisme cetaknya dengan menarik kertas yang bersebelahan dengan kepala cetak
yang berisi pemanas elektronik yang canggih, dan mampu memproduksi teks dan grafik
sederhana pada kertas. Printer thermal tidak memerlukan tinta, toner, atau perlengkapan
lainnya, sehingga mudah digunakan dan memeliharanya.

c. Ink Jet Printer


Printer Ink Jet adalah alat yang cetal yang menggunakan tinta untuk mencetak sampai
ukuran kertas yang sangat besar, dan dengan kualitas yang sangat baik. Inkjet
Printer (printer inkjet) merupakan jenis printer yang populer saat ini. Cara kerja printer
ini adalah dengan menyemprotkan tinta dengan cartridge kedalam kertas, hingga
menghasilkan teks dan grafis dengan kualitas tinggi. Printer inkjet mengunakan tinta

18
yang tersimpan dalam cartridge tinta, umumnya tinta dipusahkan dalam kelompok
warna utama. Warna-warna utama ini biasanya hitam, merah/magenta, hijau/cyan, dan
kuning (CMYK). Printer ini sangat mendukung untuk kebutuhan multimedia, karena
memiliki kualitas grafis yang sangat baik.

d.Laser jet Printer


Jenis printer Laser Jet merupakan printer yang metode pecetakannya menggunakan
tinta bubuk atau yang biasa disebut dengan nama toner. Printer Laser dan Printer LED
(light-emitting diode) adalah keluarga dari mesin fotokopi; keduanya memiliki
mekanisme yang menggunakan drum logam dan toner bubuk yang sensitif terhadap
cahaya. Dalam printer, cahaya dari laser atau LED "menarik" gambar halaman ke drum
sebagai rangkaian percetakan. Cahaya menghasilkan muatan listrik statis dalam drum,
menyebabkan toner untuk bereasi. Ketika dipanaskan, toner mencair; printer menekan
selembar kertas ke drum, sehingga toner melalui kertas dan membentuk objek yang
dicetak. Printer laser memiliki proses cetak lebih cepat dari printer inkjet dengan hasil
berkualitas tinggi. Printer ini menggunakan perangkat infra merah. Selain hasil cetak
yang lebih bagus jika dibandingkan dengan jenis priter sebelumnya, printer Laser Jet
juga memiliki kecepatan percetakan yang tinggi dan hasil cetaknya cepat kering seperti
pada hasil cetak pada mesin fotocopy.
3. Speaker

Speaker adalah transduser yang mengubah sinyal elektrik ke frekuensi audio


(suara) dengan cara menggetarkan komponennya yang berbentuk selaput. Speaker adalah
komponen elektronika yang terdiri dari kumparan, membran dan magnet sebagai bagian
yang saling terkait. Tanpa adanya membran, sebuah speaker tidak akan mengeluarkan
suara, demikian sebaliknya. Bagian-bagian speaker tersebut saling terkait dan saling
melengkapi satu sama lain. Fungsi speaker ini adalah mengubah gelombang listrik
menjadi getaran suara. Proses pengubahan gelombang listrik / elektromagnet menjadi
gelombang suara terjadi karena adanya aliran listrik arus AC audio dari penguat audio
kedalam kumparan yang menghasilkan gaya magnet sehingga akan menggerakkan
membran, Kuat lemahnya arus listrik yang diterima, akan mempengaruhi getaran pada
membran, bergetarnya membran ini menghasilkan gelombang bunyi yang dapat kita
dengar.

19
Adapun jenis-jenis speaker berdasarkan desain atau bentuk yaitu:
1. Speaker Dual ConeDesain speaker terdiri dari 2 buah cone ( konus )
2. Speaker Coaxcial (Terpusat)Desain Speaker terdiri dari woofer, midrange dan tweeter
dalam satu poros dan berdekatan. Peranti ini sengaja di desain menghasilkan frekuensi
lebih rata. ( contoh speaker : 2 Way, Speaker 3 Way, Speaker 4 Way)
3. Speaker Split (Terpisah)Jenis speaker ini adalah jenis terpisah. Woofer, Midrange dan
tweeter terpisah. Speker ini dilengkapi dengan crossover yang tujuannya untuk membagi
frekuensi suara (nada frekwensi rendah. menengah dan tinggi) : a. Speaker 2 Way Terdiri
dari Woofer, Tweeter dan Crossover. b. Speaker 3 Way Terdiri dari Woofer, Midrange,
Tweeter dan Crossover.
4. Plotter

Plotter adalah salah satu jenis printer yang dirancang secara khusus guna
menghasilkan output komputer berupa gambar / grafik. Dengan menghubungkan plotter
ke komputer, berbagai bentuk gambar akan dicetak dengan ukuran ekstra dan dengan
kualitas tinggi. fungsi plotter hamper sama dengan printer tetapi khusus untuk mencetak
gambar. Kertas yang dipergunakan juga lebih besar dari kertas biasa. Plotter generasi
pertama harus dipasangi rapido (pena khusus untuk menggambar), namun sekarang
plotter juga terdiri dari inkjet dan laser.
1. Plotter pena
Pada prinsipnya plotter pena memiliki satu pena atau sejumlah pena berwarna-warni
untuk menggambar pada kertas atau plastik transparan. Plotter pena tidak membuat
keluaran berbentuk pola titik-titik., tetapi keluaran dalam bentuk garis kontinyu.

2. Plotter Elektrostatis
Pada plotter elektrostatis ini kertas diletakkan pada tempat datar seperti meja, kemudian
dibuat dengan prinsip kerja seperti pada mensin foto kopi, yaitu dengan memberi
tegangan listrik pada kertas. Tegangan listrik tersebut yang akan menarik tinta untuk
melekat pada kertas. Tinta kemudian dicairkan dengan pemanasan. Kualitas jenis plotter
ini tidak sebagus plotter pena, tetapi kecepatannya lebih tinggi.

20
3. Plotter Thermal
plotter thermal menggunakan pin yang dipanasi secara elektronis. Kemudian pin tersebut
dilewatkan pada jenis media yang peka terhadap panas, sehingga terbentuk gambar.
Plotter thermal dapat digunakan untuk mencetak pada kertas maupun pada film buram.

2.3.4 Unit Penyimpanan (Backing Storage)

Storage atau biasa juga disebut memori adalah suatu tempat penyimpanan atau
penampung data dan program. Dapat juga dikatakan sebagai Electronic Filing Cabinet
pada sistem komputer. Penyimpanan cadangan merupakan penyimpanan semua
informasi non aktif didalam komputer. Unit penyimpana (Backing Storage) ) ini terdiri
dari beberapa macam piranti yaitu:

a. Harddisk

Hardisk adalah salah satu komponen perangkat keras (hardware) pendukung


komputer atau laptop yang menyediakan ruang untuk menyimpan data atau output
dari proses data yang dilakukan oleh komputer dan manusia. hardisk biasanya
berbentuk kotak dan di dalamnya terdapat piringan tempat data – data tersimpan,
hardisk bersifat menyimpan data secara paten walaupun komputer atau laptop anda
matikan data – data yang ada dalam hardisk akan tetap ada, kecuali anda
menghapusnya secara manual atau hardisk terkena virus.
Fungsi Hardisk adalah untuk menyimpan data secara permanen ke dalam sektor –
sektor yang terdapat pada disk yang telah tersedia di dalam nya untuk di read atau
write. Oleh karena itu peranan hardisk sangat lah vital karena apa gunanya komputer
jika tidak bisa menyimpan data yang telah di proses. Sebelum bisa di gunakan hardisk
harus terlebih dahulu di partisi sesuai dengan format sistem operasi yang di gunakan,
contoh dalam windows format partisi pada hardisk biasanya jenis NTFS. Format
penting di lakukan agar sistem operasi bisa mengenali dan menggunakan hardisk
sesuai dengan format yang sesuai dengan sistem operasi tersebut.
b. Flashdisk

Flashdisk atau USB flash drive adalah salah satu media penyimpanan data portabel
yang dapat dihubungkan melalui port USB suatu komputer atau laptop. Namun ada hal
lain yang dapat anda temukan dari hardware yang satu ini, yakni menjadi ketersediaan
ruang untuk segala macam ekstensi file serta memungkinkan dilakukan perubahan pada

21
suatu dokumen setiap saat. Hal inilah yang menjadi faktor utama penggunaannya
berkembang pesat sehingga menggeser posisi dari Disket ataupun keping CD.

Fungsi yang paling berpengaruh adalah ukurannya yang mungil serta mudah dibawa
kemanapun. Keperluan untuk memindahkan berbagai macam file dengan tujuan
melakukan backup data juga semakin dipermudah mengingat fungsinya yang
komportabel hampir disegala device. Tidak hanya komputer PC atau laptop, anda juga
bisa menggunakan Flashdisk sebagai penyimpanan lagu – lagu atau DVD Player.

c. CD (Compact Disc)

CD ROM atau compact disc read-only memory adalah sebuah perangkat keras pada
komputer yang berbentuk balok yang berfungsi untuk membaca data dari CD. CD-ROM
juga berarti bahwa CD-ROM drive yang mana hanya bisa digunakan untuk membaca
sebuah CD saja. Secara garis besar CD-ROM dibedakan menjadi 2 menurut tipenya yaitu
: ATA/IDE dan SCSI. Adapun fungsi CD ROM adalah untuk membaca data CD dan
melakukan burning data ke CD, artinya dengan menggunakan CD ROM kita bisa
menyimpan data ke dalam piringan CD (burning) atau menampilkan data dari CD.
d. DVD (Digital Versatile Disc)

DVD berasal dari kata Digital Versatile Disc. DVD sendiri hampir sama dengan CD
ROM, akan tetapi DVD memiliki kemampuan yang lebih baik dibandingkan dengan CD.
DVD ROM dapat memainkan piringan dari DVD yang memiliki kapasitas penyimpanan
yang lebih besar dan lebih baik dibandingkan dengan kepingan CD. Kepingan DVD
biasanya memiliki kapasitas penyimpanan sekitar 4 GB.
e. RAM

22
RAM (Random Access Memory) adalah perangkat dalam sebuah komputer atau
gadget yang dapat mengakses memori secara acak dengan cepat. Terkadang RAM juga
disebut sebagai memori utama dalam sebuah perangkat. Kemampuan RAM untuk
mengakses data secara acak membuatnya lebih cepat menampilkan data. Selain itu RAM
juga dapat menyimpan data sementara pada perangkat saat perangkat tersebut menyala
dan data belum sempat disimpan pada harddisk. Dapat dikatakan bahwa RAM adalah
perangkat memori yang paling cepat dalam suatu komputer dibandingkan dengan jenis
perangkat memori lain seperti HDD atau Hard Disk Drive dan SSD atau Solid State
Drive. Adapun fungsi RAM yaitu sebagai berikut :
1. Membantu Menyimpan Memory Sementara

Fungsi RAM yang paling utama adalah untuk membantu menyimpan memory sementara.
RAM yang dalam bahasa Indonesia juga sering dikenal dengan istilah penyimpanan
memori acak, akan menyimpan sementara memory dari suatu aplikasi ataupun progam.
Progam yang berjalan ini nantinya akan memberikan informasi yang akan disimpan
dalam RAM, yang kemudian akan diteruskan menuju CPU untuk diproses. Fungsi
CPU ini akan memproses informasi dari suatu aplikasi yang disimpan di dalam RAM.
2. Membantu Penggunaan Multitasking Dalam Komputer

Fungsi RAM berikutnya adalah membantu untuk mendukung penggunaan multitasking


dalam satu komputer. Multitasking merupakan suatu keadaan diamana komputer bisa
mengerjakan atau membuka lebih dari 2 aplikasi dalam sekali jalan. RAM merupakan
salah satu komponen yang berperan sangat penting dalam proses multitasking ini.
Semakin besar kapasitas RAM, maka semakin lancar suatu komputer memproses
penggunaan multitasking, sehingga dengan kapasitas yang mendukung komputer sering
hang tidak akan terjadi.
3. Mempercepat Kinerja Pemrosesan Informasi dari Komputer

Sudah merupakan rahasia umum apabila semakin besar kapasitas RAM, maka semakin
cepat pula pemrosesan informasi yang dilakukan oleh CPU. Itu berarti kecepatan dari
suatu sistem komputer sangat ditentukan oleh besaran kapasitas RAM ayang ada. Karena
dengan RAM yang memiliki kapasitas besar, maka proses penyimpanan dan juga
penerusan memory dari RAM menuju CPU tidak akan terhambat. Hal ini juga
merupakan cara agar laptop tidak lemot karena terlalu berat bekerja. Begitu pula
kebalikannya, komputer dengan kapasitas RAM yang lebih kecil akan menjadi lebih
terbatas penggunaan aplikasinya, karena kemampuan dari memory nya yang terbatas
pula.
4. Memiliki Fungsi yang Vital, Untuk Gaming dan Design

Bagi anda yang senang dengan games dan juga aplikasi yang berbasi design dan juga 3D,
maka RAM memiliki fungsi yang sangat penting dan juga sangat vital untuk komputer
anda. Game dan juga aplikasi berbasis 3D dan design merupakan salah satu jenis aplikasi
komputer yang membutuhkan kapasitas RAM yang sangat besar. Bagi anda yang senang
dengan game dan juga design, maka fungsi RAM akan sangat terasa dan sangat

23
bermanfaat bagi anda. Hal ini pun mengukuhkan pernyataan bahwa semakina besar
kapasitas RAM maka semakin besar pula suatu komputer dalam melakukan pemrosesan
informasi.
5. Menentukan Spesifikasi dari Suatu Komputer

Fungsi RAM yang lainnya adalah sebagai salah satu patokan dari spesifikasi dari
komputer. Selain melihat kualitas dan juga generasi dari CPU, kapasitas RAM juga wajib
untuk diperhatikan ketika akan membeli komputer. Karena itu, RAM memiliki peranan
yang penting dalam memutuskan apakah anda akan membeli komputer tersebut atau
tidak. Sesuaikan pula kebutuhan anda dengan komputer yang akan anda beli. Ada baiknya
anda membeli komputer degnan kapasitas RAM minimal 2 GB yang sudah cukup untuk
pemakaian sehari – hari, dan juga penggunaan game dan juga design yang basic.

2.3.5 Unit Periferal/Tambahan (Peripheral Device)

Perangkat keras komputer yang satu ini disebut dengan istilah peripheral, komponen
tambahan yang fungsinya untuk membantu komputer dalam menyelesaikan tugas-tugas
yang tidak dapat dilakukan oleh perangkat keras lainnya yang sudah terpasang di dalam
casing. Biasanya untuk menyambungkan periferal ke komputer harus menggunakan
kabel, namun belakangan dengan teknologi yang kian canggih maka juga dapat dilakukan
dengan memanfaatkan bluetooth atau wireless.
Unit Periferal/Tambahan (Peripheral Device) ini terdiri dari beberapa macam peranti
yaitu:

1. MODEM

Modem merupakan singkatan dari Modulator Demodulator. Dimana kedua kata ini
memililiki arti yaitu Modulator merupakan bagian yang berfungsi untuk mengubah sinyal

24
informasi menjadi sinyal pembawa yang siap dikirimkan, sedangkan arti dari
Demodulator merupakan bagian untuk memisahkan antara sinyal informasi dari sinyal
pembawa yang diterima dengan baik. Dengan kata lain, modem adalah jenis alat
komunikasi dua arah. Adapun jenis-jenis modem yaitu sebagai berikut :
⊃ Modem Eksternal

Modem eksternal adalah sebuah alat yang digunakan untuk komputer agar dapat
mengakses internet dimana data yang berasal dari komputer yang berbentuk sinyal digital
akan diubah menjadi sinyal analog. Sehingga jika modem menerima data yang berupa
sinyal analog akan diubah menjadi sinyal digital kemudian akan diproses lebih kanjut
oleh komputer. Sinyal analog ini dapat dikirimkan menggunakan media telekomunikasi
seperti telepon dan radio.

⊃ Modem Internal
Jika data tersebut sudah tiba pada modem yang dituju kemudian sinyal analog ini akan
diubah kembali menjadi sinyal digital dan langsung dikirimkan ke komputer.
⊃ Modem ISDN
Modem ISDN berasal dari singkatan Integrated Services Digital Network adalah sebuah
sistem telekomunikasi yang terdapat dalam layanan berupa data, suara, atau gambar yang
kemudian akan diintegrasikan ke dalam suatu jaringan, dimana jaringan ini menyediakan
konektivitas digital dari ujung ke ujung untuk menunjang ruang lingkup pelayanan yang
luas.
⊃ Modem GSM

Modem GSM adalah jenis modem yang menggunakan telepon seluler sebagai media
sistem untuk transfer data. Modem GSM biasanya didukung dengan menggunakan kartu
koneksi yang mendukung provider yang memiliki sifat GSM.

⊃ Modem Analog
Seperti namanya fungsi dari modem analog ini adalah sebagai alat untuk membentuk
sinyal analog kemudian diubah menjadi sinyal digital
⊃ Modem ADSL
Modem ADSL berasal dari singkatan Asymetric Digital Subscribe Line merupakan alat
untuk mengakses internet dan menggunakan telepon analog secara bersamaan. Dimana
cara penggunaannya dibantu menggunakan alat penghubung yang disebut Splitter. Fungsi
splitter pada ADSL adalah untuk menghilangkan gangguan sehingga hasilnya dapat
berjalan secara bersamaan, yakni dapat menggunakan internet dan juga dapat
menggunakan telepon biasa. Tapi tidak saling bertabrakan.

25
⊃ Modem Kabel
Modem kabel adalah jenis modem yang digunakan untuk menerima data secara langsung
dari suatu penyedia layanan melalui TV Kabel.

⊃ Wireless modem
Wireless atau dalam bahasa indonesia disebut nirkabel, adalah teknologi yang
menghubungkan dua piranti untuk bertukar data tanpa media kabel. Cara Kerja wireless
modem : Data dipertukarkan melalui media gelombang cahaya tertentu (seperti teknologi
infra merah pada remote TV) atau gelombang radio (seperti bluetooth pada komputer dan
ponsel) dengan frekuensi tertentu.
⊃ Modem CDMA
Modem CDMA adalah jenis modem yang menggunakan frekuensi CDMA 800 MHz atau
CDMA 1x. Bahkan modem CDMA yang terbaru saat ini sudah menggunakan frekuensi
EVDO Rev-A atau setara 3G dan yang paling terbaru bahkan sedang berkembang adalah
modem CDMA dengan frekuensi EVDO Rev-B.

Secara umum, fungsi modem adalah sebagai hardware atau perangkat keras yang
berguna untuk mengubah komunikasi 2 arah yaitu mengubah sinyal digital menjadi sinyal
analog dan sebaliknya. Fungsi modem lainnya yaitu :

 Alat pengubah sinyal digital menjadi sinyal analog


 Menghubungkan perangkat dalam jaringan
 Melakukan kegiatan modulasi dan demodulasi
 Melakukan pemeriksaan paket data dan komunikasi
 Melakukan kompres data yang dikirimkan melalui sinyal

2. WIFI

WIFI atau Wireless Fidelity merupakan media penghantar komunikasi pada jaringan
komputer tanpa menggunakan kabel. WIFI menggunakan sinyal radio yang bekerja pada
frekwensi tertentu sehingga transfer data dan program melalui jaringan ini bisa sangat
cepat. Umumnya WIFI digunakan untuk mentransfer internet ke pengguna, sehngga
dengan adanya WIFI ini semua perangkat yang terhubung bisa terkoneksi dengan
internet.

26
Fungsi WIFI pada jaringan computer adalah sebagai media komunikasi atar perangkat
tanpa menggunakan kabel. WIFI ini juga bisa diibaratkan sebagai pengganti dari jaringan
kabel. Dengan jaringan WIFI ini desain jaringan pada kantor atau tempat kerja menjadi
lebih simpel dan praktis karena user tidak perlu menggunakan kabel sebagai media
transmisi. Adapun manfaat WIFI yaitu sebagai berikut :

c. WiFi digunakan Untuk Koneksi Internet


Dengan menggunakan wifi kita bisa membagi akses internet dengan mudah dan praktis
sehingga untuk bisa terkoneksi dengan internet pengguna cukup menyalakan
perangkat WIFI pada perangkat mereka.
d. Berbagi file dan Folder
Dengan menggunakan jaringan wifi, perangkat dapat dengan mudah dalam bertukar
data dan file secara aman

e. Sinkronisasi Handphone Tanpa USB


Dengan menggunakan wifi anda dapat menyambungkan handphone anda dengan laptop
secara mudah dan tanpa menggunakan kabel atau USB, Anda cukup mengaktifkan
wireless pada perangkat handphone anda.

f. Mencetak pada Printer


Dengan menggunakan wifi anda dapat mencetak data secara mudah dari laptop ke printer
yang memiliki jaringan wifi. Anda tidak perlu repot - repot untuk menancapkan USB dari
printer untuk sekedar mencetak dokumen anda.

g.Mentransfer Foto dan Video Dari Kamera Digital


Dengan menggunakan wifi setelah pengambilan gambar atau video anda dapat langsung
mengirimkan hasilnya ke laptop selama masih tersambung wifi.
3. Kartu Suara ( Sound Card )

Kartu suara (Sound Card) adalah suatu perangkat keras komputer yang digunakan untuk
mengeluarkan suara dan merekam suara. Pada awalnya, Sound Card hanyalah sebagai
pelengkap dari komputer. Namun sekarang, sound card adalah perangkat wajib di setiap
komputer. Dilihat dari cara pemasangannya, sound card dibagi 3:
- Sound Card Onboard, yaitu sound card yang menempel langsung pada motherboard
komputer.

27
- Sound Card Offboard, yaitu sound card yang pemasangannya di slot ISA/PCI pada
motherboard. Rata-rata, sekarang sudah menggunakan PCI.
- Soundcard External, adalah sound card yang penggunaannya disambungkan ke
komputer melalui port eksternal, seperti USB atau FireWire.
4. Kartu grafis (VGA Card)

Kartu grafis, atau kartu video adalah kartu ekspansi yang berfungsi untuk
menciptakan dan menampilkan tampilan-tampilan di layar. Kartu grafis ini terdiri dari
rangkaian komponen elektronika. Biasanya tertancap pada slot di papan utama CPU pada
komputer. Beberapa kartu grafis menawarkan fungsi lain, seperti menangkap video, dan
adaptor untuk penala TV, menguraikan MPEG-2 dan MPEG-4, FireWire, dan
menghubungkan menuju beberapa layar. Beberapa perusahaan yang membuat kartu
grafis terkenal antara lain adalah ATI, Matrox, dan NVIDIA.

VGA card dibagi 2:


- VGA Card Onboard, yaitu VGA Card yang menempel langsung pada motherboard
komputer.
- VGA Card Offboard, yaitu VGA Card yang pemasangannya di slot ISA/PCI pada
motherboard. Rata-rata, sekarang sudah menggunakan PCI.
5. TV tuner

TV tuner adalah perangkat tambahan pada komputer yang digunakan untuk menonton
TV dari komputer. Macam tv tuner ada 3 :
TV tuner Usb : TV tuner yang bentuknya seperti flasdisk dan biasanya sering di gunakan
untuk laptop/netbook.
TV tuner internal : TV tuner ini biasanya dipasang pada slot PCI pada motherboard.
TV tuner external : ini bisa langsung digunakan untuk monitor maupun lcd.

28
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Dari makalah ini dapat disimpulkan bahwa hardware merupakan salah
satu komponen penting pada komputer. Sebagai media input, hardware berguna
untuk memasukan data/informasi oleh user. Kemudian data/informasi input
tersebut diolah menjadi informasi baru oleh unit pemroses. Tujuan dari proses
tersebut memberikan output/keluaran kepada user yang ditampilkan melalui
hardware khusus. Selain itu hardware juga merupakan media penyimpanan
data/informasi baik yang disimpan di media internal maupun eksternal dalam
perangkat penyimpanan sekunder.
Hardware sendiri telah melalui berbagai evolusi dari masa ke masa.
Evolusi ini membawa berbagai perkembangan yang merupakan bagian dari
kemajuan teknologi yang diciptakan manusia. Perkembangan ini memudahkan
manusia beraktifitas di era globalisasi yang menuntut kecepatan, ketepatan,
efisiensi serta efektivitas.

3.2 Kritik dan Saran


Perangkat komputer harus berfungsi secara komperensif atau bisa diartikan
perangkat dapat bekerja dengan kompak dan bersama-sama dalam menjalankan tugasnya
yaitu sebagai pengolah data dan informasi. Maka dari itu, software atau peragkat lunak
yang menyediakan intruksi untuk hardware atau perangkat keras dalam menyelesaikan
tugasnya dan kita sebagai brainware yang memegang perintah dan kendali mempunyai
peran yang tidak dapat terpisahkan dengan hardware. Karena hardware tidak akan
berfungsi apabila tanpa ada perintah dari manusia (brainware) dan intruksi dari perangkat
lunak (software) untuk mengoprasikan dan mengendalikannya. Saya menyarankan
sebelum kita menjalankan fungsi hardware ini akan lebih baik jika kita terlebih daluhu
mengetahui manfaat serta kegunaan dari hardware. Karena jika perintah dari brainware
itu salah maka hardware tidak akan memprosesnya dengan baik dan benar.

29
DAFTAR PUSTAKA

http://untuksebuahblog.blogspot.com/2012/08/penjelasan-unit-proses-
komputer.html
https://sipitoon.wordpress.com/pengertian-unit-keluaranoutput-device/
https://herieguys.wordpress.com/komputer/hardware/unit-keluaran-output-
device-pada-perangkat-komputer/
http://pengertian-isp.blogspot.com/2015/04/pengertain-printer-fungsi-dan-
jenis.html
http://rikyta.blogspot.com/2016/04/pengertian-fungsi-dan-jenis-plotter.html
http://www.teorikomputer.com/2016/03/pengertian-dan-fungsi-wifi-pada.html
http://duniakomputerbos.blogspot.com/2012/02/unit-tambahan.html
https://blog.dimensidata.com/pengertian-modem-fungsi-modem-dan-macam-
jenis-tipe-modem/
https://solusikompi.blogspot.com/2014/10/pengertian-dan-fungsi-cddvd-
rom.html
https://www.nesabamedia.com/pengertian-flashdisk-dan-fungsi-flashdisk/
http://www.tuntor.com/pengertian-hardisk-dan-fungsinya/
https://yopyrinaldi.blogspot.com/2009/11/sejarah-perkembangan-hardware-
komputer.html?m=1
https://www.belajar-komputer-mu.com/2011/11/pengertian-hardware-perangkat-
keras-komputer.html

30

Anda mungkin juga menyukai