Anda di halaman 1dari 8

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

Nama Sekolah : SMK Yadika Tanjungsari


Paket Keahlian : Teknik Komputer dan Jaringan
Mata Pelajaran : Simulasi dan Komunikasi Digital
Kelas / Semester : X/1
Pertemuan Ke- : 1 (1 x Pertemuan)
Alokasi Waktu : 1X45 Menit

A. Kompetensi Inti :
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukan sikap
sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif
dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa
dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan faktual,
konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan lingkup kerja etika
profesi pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam konteks pengembangan potensi
diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat nasional, regional,
dan internasional.
4. Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja yang
lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang kerja simulasi dan
komunikasi digital. Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas
yang terukur sesuai dengan standar kompetensi kerja. Menunjukkan keterampilan menalar,
mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif,
komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan
langsung. Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak
mahir, menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan
langsung.

B. Kompetensi Dasar
1.1 Mensyukuri karunia Tuhan Yang Maha Esa, atas pemberian amanah untuk mengelola
administrasi keuangan entitas.
1.2 Mengamalkan ajaran agama dalam memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk
menghasilkan informasi keuangan yang mudah dipahami, relevan, andal, dan dapat
diperbandingkan.
2.1 Memiliki motivasi internal dan menunjukkan rasa ingin tahu dalam menemukan dan
memahami pengetahuan dasar tentang etika profesi dalam bidang simulasi digital.
2.2 Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, santun, responsif dan pro-aktif dalam
berinteraksi secara efektif dalam lingkungan sosial sesuai dengan prinsip etika profesi
bidang simulasi dan komunikasi digital
2.3 Menghargai kerja individu dan kelompok serta mempunyai kepedulian yang tinggi dalam
menjaga keselarasan lingkungan sosial, lingkungan kerja dan alam.
3.6 Menerapkan teknik pres5entasi yang efektif
4.6 Melakukan presentasi yang efektif

C. Indikator Pencapaian Kompetensi


3.6 Menerapkan teknik presentasi yang efektif
3.6.1. Mendefiniskan presentasi yang efektif efektif
3.6.2. Menentukan desain presentasi yang efektif
4.6. Melakukan persentasi yang efektif
4.6.1. Membuat slide dengan pertimbangan proporsi, komposisi, dan harmoni
4.6.2. Melaksanakan penyampaian sesuai kaidah teknik presentasi

D. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti kegiatan pembelajaran peserta didik dapat:
1. Mendefinisikan presentasi yang efektif
2. Menentukan desain presentasi yang efektif
3. Membuat slide presentasi yang baik dan efektif
4. Menerapkan teknik presentasi yang efektif dengan tepat

E. Materi Pembelajaran :
1. Definisi presentasi efektif :
Presentasi yang efektif adalah presentasi yang mencapai tujuannya, yaitu ketika audiens
melakukan apa yang diharapkan oleh presenter, setelah presentasi disampaikan
2. Faktor-faktor yang mempengaruhi teknik presentasi
a. Pembuatan slide presentasi
b. Penyampaian presentasi
c. Struktur presentasi
3. Teknik membuat slide presentasi yang baik dan efektif
a. Gunakan tamplet power point yang sesuai
b. Sedeerhanakan kata/kalimat pada setiap slide
c. Gunakan kontras yang tinggi antara huruf dengan background
d. Hindari penggunaan transisi slide atau huruf yang terlalu mencolok
e. Hindari membuat efek atau animasi yang terlalu banyak
f. Batasi jumlah slide
g. Berlatih navigasi slide
h. Ujicoba slide presentasi
4. Teknik presentasi yang baik benar
a. Penyampaian dengan semangat dan siap mental
b. Kejelasan berbicara di depan audiens
c. Disajikan secara sistematis
d. Memberi argumen yang dapat diterima
e. Slide dapat terbaca dan menarik
f. Kontak mata dengan audiens
g. Melakukan gerak berbicara
h. Penggunaan pakaian yang serasi
i. Memiliki sesi tanya jawab
j. Disampaikan secara tepat waktu

F. Media, Alat dan Sumber Belajar :


a. Media Belajar
 Slide/Handout
 Video
b. Alat
 Laptop
 LCD/Projektor
 Speaker
c. Sumber Belajar
 Buku Paket Simulasi dan Komunikasi Digital dari Kemendikbud
 Modul Simulasi dan Komunikasi Digital, Sohidin-LPA mitrabijak Surakarta
 Buku Paket Simulasi dan Komunikasi Digital referensi lain
 Lembar Kerja Siswa (LKS) Simulasi dan Komunikasi Digital
 Media massa cetak dan elektronik
 Internet

G. Metode Pembelajaran :
a. Pendekatan pembelajaran ilmiah/scientific
b. Model pembelajaran Problem Based Learning

H. Langkah-langkah Pembelajaran
Pertemuan 1
No. Kegiatan
1. Pembukaan (15 menit)
a. Guru mempersiapkan kelas agar lebih kondusif dan menyenangkan untuk proses
belajar-mengajar; kerapian dan kebersihan ruang kelas, presensi (kehadiran, agenda
kegiatan), menyiapkan media dan alat serta buku yang diperlukan.
b. Guru melakukan tanya jawab sederhana berkaitan dengan materi yang akan
dipelajari dan materi yang berkaitan dengan faktor-faktor yang mempengaruhi
teknik presentasi, teknik membuat presentasi yang efektif dan ciri-ciri presentasi
yang baik
No. Kegiatan
c. Guru melakukan apersepsi tentang faktor-faktor yang mempengaruhi teknik
presentasi, teknik membuat presentasi yang efektif dan ciri-ciri presentasi yang
baik
d. Guru menyampaikan kompetensi dasar, tujuan dan manfaat mempelajari materi
faktor-faktor yang mempengaruhi teknik presentasi, teknik membuat presentasi
yang efektif dan ciri-ciri presentasi yang baik
e. Guru menyampaikan garis besar materi faktor-faktor yang mempengaruhi teknik
presentasi, teknik membuat presentasi yang efektif dan ciri-ciri presentasi yang
baik, kemudian menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan peserta didik untuk
menyelesaikan permasalahan atau tugas tentang faktor-faktor yang mempengaruhi
teknik presentasi, teknik membuat presentasi yang efektif dan ciri-ciri presentasi
yang baik
2. Kegiatan Inti (100 menit)
a. Mengamati
1) Guru memilih bahan bacaan yang sesuai, kemudian dibagikan kepada peserta
beserta LKPD
2) Guru meminta kepada siswa untuk membuat kelompok dalam pembelajaran
3) Guru meminta kepada siswa setiap kelompok untuk memberi tanda pada bagian
bacaan yang tidak dipahami, kemudian guru menganjurkan kepada peserta didik
untuk memberi tanda sebanyak mungkin
4) Guru menjelaskan materi secara garis besar menggunakan media pembelajaran
PPT
5) Guru menampilkan Video
b. Menanya
Dengan dibimbing guru, peserta didik diminta untuk berdiskusi dengan teman
sekelompoknya agar mendapatkan klarifikasi tentang faktor-faktor yang
mempengaruhi teknik presentasi, teknik membuat presentasi yang efektif dan
ciri-ciri presentasi yang baik
c. Mengumpulkan data/informasi/Mengeksplorasi
Guru memberikan studi kasus tentang membuat media presentasi untuk sebuah
produk
d. Asosiasi/menalar/Mencoba
1) Peserta didik berdiskusi antar teman sekelompoknya untuk mencoba
(Experimenting) dan mengaitkan (Networking) antar konsep dalam
pembelajaran. Peserta didik yang lebih memahami akan menjelaskan keanggota
yang lain sampai semua anggota dalam kelompok mengerti
2) Peserta didik mencari jawaban tentang pertanyaan - pertanyaan yang diajukan
serta memecahkan kasus yang diberikan di kelompoknya dengan menggunakan
berbagai sumber. Saat diskusi kelompok peserta didik selalu dimotivasi,
dibimbing, difasilitasi dan diingatkan guru untuk dapat kerjasama dan toleransi
untuk melakukan tugas diskusi kelompok.
3) Peserta didik dengan teman kelompoknya mengerjakan tugas yang diberikan oleh
guru
4) Selama kegiatan berlangsung guru melakukan pengamatan sikap kerja kelompok
secara bergantian terkait dengan kerjasama dan toleransi peserta didiknya, serta
mencatat semua hal yang terjadi di kelas.
No. Kegiatan
5) Setelah informasi untuk menjawab pertanyaan diperoleh, peserta didik dalam
kelompok selanjutnya diminta untuk menyimpulkan jawaban
6) Peserta didik diminta untuk mempresentasikan tugas yang diberikan
e. Mengkomunikasikan/Menyimpulkan
1) Setiap siswa memberikan pendapat masukkan tanya jawab selama proses diskusi
2) Siswa menjelaskan/memprsentasikan hasil diskusi dengan berkelompok dalam
bentuk tulisan tentang faktor-faktor yang mempengaruhi teknik presentasi,
teknik membuat presentasi yang efektif dan ciri-ciri presentasi yang baik
3) Masing-masing kelompok mempresentasikan jawaban permasalahan yang telah
disusun kelompoknya
4) Siswa menyimpulkan materi tentang faktor-faktor yang mempengaruhi teknik
presentasi, teknik membuat presentasi yang efektif dan ciri-ciri presentasi
yang baik
5) Peserta didik membuat kesimpulan tentang permasalahan yang disajikan.
3. Penutup (20 menit)
a. Kesimpulan
Guru bersama peserta didik mencoba untuk membuat kesimpulan tentang faktor-
faktor yang mempengaruhi teknik presentasi, teknik membuat presentasi yang
efektif dan ciri-ciri presentasi yang baik
b. Refleksi
Guru menanyakan pendapat peserta didik tentang proses belajar yang dilakukan
(merefleksi kegiatan)
c. Peserta didik diberi tugas untuk mencari dan mempelajari materi berikutnya di
rumah.
d. Menutup pembelajaran dengan salam dan berdoa.

I. Penilaian (instrument terlampir)


1. Pengetahuan
a. Teknik Penilaian : Tes tertulis
b. Bentuk instrument : Soal tes tertulis
c. Kisi-kisi
No. Indikator Butir Instrumen
1. Menjelaskan pengertian presentasi yang efektif 1
2. Menyebutkan faktor-faktor yang
2
mempengaruhi teknik presentasi
3. Menyebutkan ciri-ciri presentasi yang baik dan
3
benar
4. Menjelaskan jenis-jenis teknik presentasi 4

2. Ketrampilan
a. Teknik Penilaian : Penilaian Unjuk kerja dengan melakukan diskusi
b. Bentuk instrument : Soal Praktek
c. Kisi-kisi
No. Indikator Butir Instrumen
1. Mempraktikan desain presentasi yang efektif 1
Instrumen: lihat Lampiran 2

3. Sikap (Spritual)
a. Teknik : Observasi
b. Bentuk Instrumen : Check List
c. Kisi-kisi:
No. Aspek Pengamatan Butir Instrumen
1. Berdoa sebelum dan sesudah melakukan sesuatu 1
2. Memberi salam sebelum dan sesudah menyampaikan 3
pendapat/presentasi
Instrumen: lihat Lampiran 3

4. Sikap (Sosial)
a. Teknik : Observasi
b. Bentuk Instrumen : Check List
c. Kisi-kisi:
No. Aspek Pengamatan Butir Instrumen
1. Jujur 1
2. Disiplin 2

Mengesahkan Sumedang, Juli 2019


Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Mayasari Dewi, SH. Jamaludin Sidiq, S.Kom.


SOAL EVALUASI (10 MENIT)
Lampiran 1
Soal Pengetahuan (10 MENIT )

1. Jelaskan pengertian presentasi yang efektif!


2. Sebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi teknik presentasi!
3. Sebutkan ciri-ciri slide presentasi yang baik dan benar!
4. Jelaskan teknik presentasi!

Kunci Jawaban

1. Presentasi yang efektif adalah presentasi yang mencapai tujuannya, yaitu ketika audiens
melakukan apa yang diharapkan oleh presenter, setelah presentasi disampaikan (SKOR 20)
2. Faktor-faktor yang mempengaruhi teknik presentasi
a. Pembuatan slide presentasi
b. Penyampaian presentasi
c. Struktur presentasi (SKOR 20)
3. Teknik membuat slide presentasi yang baik dan efektif
a. Gunakan tamplet power point yang sesuai
b. Sedeerhanakan kata/kalimat pada setiap slide
c. Gunakan kontras yang tinggi antara huruf dengan background
d. Hindari penggunaan transisi slide atau huruf yang terlalu mencolok
e. Hindari membuat efek atau animasi yang terlalu banyak
f. Batasi jumlah slide
g. Berlatih navigasi slide
h. Ujicoba slide presentasi (SKOR 30)
2. Teknik presentasi yang baik dan benar
a. Penyampaian dengan semangat dan siap mental
b. Kejelasan berbicara di depan audiens
c. Disajikan secara sistematis
d. Memberi argumen yang dapat diterima
e. Slide dapat terbaca dan menarik
f. Kontak mata dengan audiens
g. Melakukan gerak berbicara
h. Penggunaan pakaian yang serasi
i. Memiliki sesi tanya jawab
j. Disampaikan secara tepat waktu (SKOR 30)

Penskoran
Jawaban benar nilai 100
Lampiran 2
Soal Praktek ( Keterampilan) (10 MENIT)
Mempraktekkan bersama kelompok, tentang hal-hal berikut ini:
1. Membuat slide presentasi sebuah produk
2. Mempresentasikan hasil kegiatan kerja kelompok

No 1 jika benar 100


Lampiran 3 (penilaian sikap spritual)
Aspek Yang Diamati
NO Nama Siswa Berdoa sblm Mengucap
Bersyukur Beribadah Dg baik
aktivitas Salam
1
2
3
Disi dengan skor 1 – 4
1 Kurang 2 Cukup 3 Baik 4 Sangat Baik

Lampiran 4 (penilaian sikap sosial)


SIKAP
NO NAMA SISWA Rasa
Tanggung Kerja Percaya
Motivasi ingin Jujur Peduli Santun Disiplin
jawab sama diri
tahu
1
2
3
Disi dengan skor 1 – 4
1 Kurang 2 Cukup 3 Baik 4 Sangat Baik

@@@@@@@@@@@@@@@@@@@@@@

Anda mungkin juga menyukai