Anda di halaman 1dari 20

Kata pengantar

Puji syukur kami panjatkan kehaditan Tuhan Yang Maha Esa Karena dengan
rahmat, karunia, serta taufik dan hidayah-nya lah kami dapat menyelesaikan
makalah Sediaan Penghilang Rambut ini sebatas pengetahuan dan kemampuan
yang dimiliki. Dan juga kami berterima kasih pada Dosen mata kuliah pengetahuan
kosmetika yang telah memberikan tugas ini kepada kami.

Kami sangat berharap makalah ini dapat berguna dalam rangka menambah
wawasan serta pengetahuan kita mengenai kosmetika rambut. Kami juga menyadari
sepenuhnya bahwa di dalam tugas ini terdapat kekurangan- kekurangan dan jauh
dari apa yang kami harapkan. Untuk itu, kami berharap adanya kritik, saran dan
usulan demi perbaikan di masa yang akan datang, mengingat tidak ada sesuatu
yang sempurna tanpa sarana yang membangun.

Semoga makalah sederhana ini dapat dipahami bagi siapapun yang membacanya.
Sekiranya makalah yang telah disusun ini dapat berguna bagi kami sendiri maupun
orang yang membacanya.

Demi kesempurnaan makalah ini, ,maka penulis mengharapkan kritik dan saran
yang membangun dari pembaca.

1
Daftar Isi

Kata Pengantar………………………………………………………………………….1

Daftar Isi……………………………………….………………………………………….2

Bab 1

 Latar Belakang..…………………………………………………………………3
 Rumusan masalah dan manfaat penulisan..………………………………...4

Bab 2

 Rambut……………………………………………..…………………………….5
…………………………………………………………………………………….6
…………………………………………………………………………………….7
…………………………………………………………………………………….8
 Macam- macam penghilang rambut….……………………………………....9
…………………………………………………………………………….……..10
 Gejala pada saat waxing…….………………………………………….….....11
 Fungsi dan Manfaat waxing…………………………………………….…….12
 Jenis- jenis waxing……..……………………………………………….……..13
 Cara penggunaan waksing………..………………………………….............14
…………………………………………………………………………..……….15
 Tips Mewaxing………………………………………………………..……......16

Bab 3

 Penutup……………….……………………………………………..…………17

Daftar Pustaka…………………………………………………………….………….18

2
BAB I

Pendahuluan

 Latar belakang

Memiliki rambut yang tebal, hitam,dan indah tentu jadi keinginan banyak kaum
wanita. Tapi kalau rambut itu tumbuh di tempat yang tidak di ingin kan , misalnya di
bagian kaki atau tangan maka bisa membuat orang tidak nyaman. Selain tidak
indah di pandang, rambut yang terlalu lebat juga bisa menjadi bakteri. Seperti yang
sering terjadi pada rambut di bagian ketiak

Saat udara panas atau melakukan aktivitas yang berat, seseorang pasti akan
mengeluarkan keringat .keringat ini sering dituduh menyebabkan bau badan padahal
, setiap tetes keringat yang keluar dari pori pori sebener nya tidak berbau. Bakteri
yang berada pada permukaan kulit lah yang menyebabkan perubahan aroma pada
keringat .

Oleh karena itu sebagian wnita memilih untuk menghilang kan rambut di bagian –
bagian tersebut.

3
 Rumusan Masalah

1. langkah cara penggunaan waxing di rumsh

2. Gejala apa saja yang kemungkinan timbul pada saat me waxing

 Manfaat Penulisan

Penulisan makalah ini diharapkan dapat menjadi sumber informasi tambahan


Penulis mengaharapkan tulisan ini bisa menjadi suatu pemaparan yang dapat
menjelaskan tentang sedian penghilang rambut ( hair remover )

4
BAB II

Pembahasan

 Rambut

Rambut termaksuk salah satu dari adneksa kulit yang tumbuh berasal
dari kulit, Rambut tumbuh dari akar rambut yng ada di dalm lapisan dermis
kulit dan melalui saluran folikel rambut keluar dari kulit. Bagian rambut yang
keluar dari kulit dinamakan batang rambut.

Jika kita perhatikan rambut yang tumbuh di kepala dan tumbuh di kepala dan
tubuh kita,jelas ada beberapa jenis rambut yaitu

 Rambut yang panjang dan kasar dikepala.


 Rambut yang kasar tetapi pendek berupa alis di atas mata
 Rambut yang agak kasar tetapi tidak sepanjang rambut di kepala,yaitu pada
ketiak dan sekeliling alat kelamin pada orang yang sudah akil balik
 Rambut yang halus pada pipi , hidung , dahi,serta bagian tubuh lainnya (kulit
lengan ,perut, punggung,dan betis pada wanita).

Ilmu tentang rambut (trichology) membagi rambut manusia kedalam dua jenis
,yaitu :

1. Rambut Terminal, yang umumnya kasar,misalnya rambut kepala ,alis ,


rambut ketiak,dan rambut alat kelamin.

2. Rambut Vellus, yang berupa rambut halus pada pipi ,dahi, punggung dan
lengan.

4
Tetapi karna pada dasarnya semua rambut tumbuh dari akar rambut yang
jenisnya sama, maka rambut vellus dapat menjadi rambut terminal. Pada pria
dewasa , misalnya, kadang kadang rambut vellus di atas bibir dan di dagu
berubah menjadi rambut terminal berupa kumis dn janggut kasar . sementara
rambut vellus dapat juga menggantikan rambut terminal, misalnya pada orang
yag kepalanya botak, rambut kepala yang tadinya panjang dan kasar di ganti
dengan rambut vellus yang halus

 Batang rambut

Bagian rambut yang ada di luar kulit dinamakan batang rambut . jika batang
rambut kita potong melintang , maka terlihat tiga lapisan dari luar ke dalam ,
yaitu

1.Kutikula Rambut ,terdiri dari sel sel keratin yang pipih dan saling bertumpuk
, seperti sisik ikan atau genteng rumah. Lapisan ini keras dan fungsi
melindungi rambut dari kekeringan dan masuknya bahan asing ke dalam
batang rambut .kutikula rambut dapata rusak karena

- Gesekan mekanis ;misalnya waktu menyasak rambut

- Bahan kimia yang bersifat alkalis, yang akan membuat rambut kering dan
kutikula merenggang ( terbuka ) misalnya shampoo , keriting rambut , dan lain
lain.

6
2. Korteks Rambut adalah lapisan yang lebih dalam, terdiri dari sel sel yang
memenjang, tersusun rapat .jika rambut di bahsahi dan di remtang perlahan –
lahan, rambut dapat memanjang 1 1⁄2 kali karena bentuk sel sel dalm
korteks rambut ini . lapisan ini sebagian terbesar terdiri dari pigment rambut
dan rongga- rongga udara. Struktur korteks menentukan tipe rambut: lurus ,
berombak,keriting. Lapisan korteks me rupakan lapisan yang agak lunak dan
mudah di rusak oleh bahan kimia yang masuk ke dalam rambut.

3.Medulla Rambut dapat di samakan dengan sumsum rambut. Ia terdiri dari


tiga atau empat lapisan yang berbentuk kubus berisikan keratohyalin, butir
butir lemak , dan rongga udara . rambut yang halus tidak memiliki medulla.

Menurut Stoves rambut juga berisi sejumlah kecil urea, asam urat,
xanthine, keratin, glikogen, asam sitrat, asam laktat, sejumlah garam mineral
serta enzim . bahan – bahan tesebut sebagian besar terdapat di dlm medulla
jika rambut berulang ulang di cuci dengan air hangat 35 ° C ,sebagianbahan
itu akan larut

 Akar Rambut

Akar rambut atau folikel rambut terletak di dalm lapisan dermis kulit. Folikel
rambut di kelilingi oleh pembulu pembuluh darah yang memberikan makanan.
Pada saluran folikel rambut bermuara kelenjar sebasea yang mengeluarkan
minyak (sebum ) ke batang rambut dan kulit di sekitarnya. Normalnya
semakin jauh batang rambut dari kulit kepala semakain kering rambut
tersebut jika produksi sebumberlebihan , rambut dan kulit kepala akan
berminyak ( greasy hair atau seborrhea ).

7
Pada akar rambut terlihat otot penegak rambut (arector pilli ) yang
menyebabkan rambut atau bulu kuduk berdiri jika kita , merasa ngeri,akar
rambut terdiri dari dua bagian yaitu

1.umbi rambut , bagian rambut yang akan terbawa jika rambut kita tercabut:

2.Papil rambut bagian yang akan tertinggal di dalam kulit meskipun rambut di
cabut sampai ke akar-akarnya sehingga akan selalu terjadi pertumbuhan
rambut baru kecuali jika papil rambut itu di rusak misalnya dengan bahan
kimia atau arus listik ( elektrolisis)

8
 Penghilang Rambut (Hair remover)

Beberapa cara untuk menghilangkan rambut yaitu :

1. Mencabut rambut secara teratur


2. Mencukur rambut dengan cara teratur
3. Mengoleskan cream khusus untuk menghilangkan rambut
4. Melakukan waxing
5. Menggunakan teknologi laser.

Beberapa kelemahan dan keunggulan masing masingcara menghilangkan


bulu itu adalah :

1.Mencabut .
Mencabut dengan menggunakan pinset adalah cara menghilangkan bulu atau
rambut yang paling sederhana mencabut rambut bisa di lakukan sendiri di
rumah .sayangnya, teknik ini tidak mampu menghilangkan rambut dalam
jumlah banyak mencabut dengan pinset juga menyebabkan sedikit tersa sakit
kulit di area yang dicabut pun bisa teriritasi. Akhirnya menimbulkan noda
hitam

2. Mencukur
Menghilangkan rambut dengan cara mencukur dengan alat pencukur juga
bisa dilakukan sendiri di rumah . teknik ini mampu menghilangkan rambut
dalam jumlah banyak. Menghilangkan rambut dengan teknik mencukur ini
relative tidak menimbulkan rasa sakit. Satu hal yang kurang di sukai dari
teknik ini adalah rambut yang tumbuh setelah di cukur biasanya terlihat leih
tebal dan kasar.

3.Cream penghilang bulu.


Teknik ini sunggul sangat praktis. Cream khusus penghilang bulu bekerja
dengan cara menghancurkan protein rambut. Cara kerjanya pun sangat

9
cepat hanya beberapa menit setelah di oleskan rambut langsung rontok hal
yang perlu di perhatikan dari penggunaan teknik ini adalah bila di gunakan
pada kulit yang sensitif atau yang mudah alergi. Jadi , lakukan tes alergi
terlebih dahulu sebelum mengoleskan krim ini di kaki atau tangan
caranya,dengan mengoleskan sedikit cream di area yang akan di oleskan.
Tunggu lah beberapa saat bila kulit memberi reaksi alergi seperti gatal atau
memerah , sebailknya jangan melanjutkan penggunaaan cream agar kulit
tidak teriritasi, pilihla cream penghilang bulu yang mengandung pelembab.

4. Waxing
teknik ini akan menghilangkan bulu atau rambut menggunakan lilin khusus
yang di cairkan . waxing bisa di gunakan untuk menghilangkan bulu di area
yang luas , misalnnya di area dada dan punggung. Bulu atau rambut yang
tumbuh setelah di- waxing biasanya jadi lebih halus dan pertumbuhannya
lebih lambat.

5.Laser IPL (Intense Pluse Light ).


IPL adalh teknolohi laser yang bisa digunakan untuk menhilangkan bulu atau
rambut di tempat yang tidak di inginkan penggunaan sinara laser ini amam
bagi tubuh, karena saat di tembakan , IPL hanya merusak folikel rambut.
Melakukan laser IPL untuk menghilangkan bulu tidak bisa di lakukan dalam
satu kali treatment saja agar memdapatkan hasil yang optimal, di sarankan
untuk melakukan beberapa kali treatment. Memang di antara teknik lain , IPL
memerlukan biaya cukup besar . namun hasilnya memuaskan. Bulu atau
rambut halus bisa hilang secara permanent. Sedangkan rambut yang lebih
tebal bisa “Menghilang” sekita 10-15 tahun.

10
 Gejala yang sering timbul saat di waxing

1. Folikulitis
Radang pada akar rambut ini di akibatkan oleh inveksi bakteri.walaupun tidak
berbahaya , folikulitis bisa menimbulkan rasa gatal dan perih yang tidak
nyaman. Untuk menghindarinya, pastikan alat alat yang di gunakan untuk
waxing bersih dan steril hindari menggaruk kulit yang baru di-waxing

2. Kemerahan
Kulit yang memerah merupakan salah satu tanda alergi. Untuk
menghindarinya lakukan tes alaergi terlebih dahulu.

3.Ingrow hair
Salah satu efek negative waxing adalah rambut yang tumbuh kearah dalam
kulit. Akibatnya, terjadi pembengkakan dan rasa nyeri. Biasanya, ingrown hair
terjadi karena strip waxing di tarik kea rah yang salah, atau dilakukan terlalu
kasar.untuk mencengahnya oleskan produk produk khusus untuk mencegah
ingrow hair.

4.Selulitis
Terjadi karena luka infeksi saan melakukan waxing . infeksi ini terkadang
menyebabkan rasa nyeri dan panas. Mencegah selulit bisa dilakukan dengan
melakukan waxing di salon atau klinik yang terperaya.

5.Jerawat kecil
Yang tumbuh setelah waxing di sebabkan oleh tersumbatnya folikel rambut.

11
 Fungsi dan Manfaat waxing

1.Fungsi
Waxing mampu menghilangkan bulu- bulu di area ketiak lengan, kaki,bahkan
di atas bibir. Dengan menggunakan waxing, bulu bulu bisa tercabut hingga ke
akar akarnya pertumbuhan bulu pun pun menjadi lebih lambat.

2. Manfaat
Setelah melakukan waxing, mks permukaan kulit akan tampil halus dan mulus

12
Jenis –Jenis

Berdasarkan metodenya, maka jenis –jenis waxing adalah :

1. Cool Waxing .
Sesuai dengan namannya, waxing jenis ini tidak menggunakan lilin yang di
cairkan dengan cara pemanasaan. Cool waxing dilakukan dengan
menggunakan pasta khusus dan kain untuk menggangkat rambut atau bulu
yang tidak di inginkan

2. warm Waxing
Warm waxing dilakukan dengan menggunakan lilin khusus wxingyang di
cairkan dengan cara pemanasan

3. Hot Waxing
Teknik ini tidak menggunakan strip untuk mencabut bulu atau rambut

4. French waxing

Hal ini melibatkan seluruh rambut dari bagian depan hingga daerah antara
depan dan belakang

13
Cara Penggunaaan

Waxing dapat di lakukan sendiri di rumah atau dengan mengunjungi salon salon
dan klinik kecantikan. Bila ingin melakukan waxing sendiri di rumah, maka yang
harus dilakaukan adalah

1.Pesiapan :

a. Siapkan alat yang akan di gunkan untuk memanaskan lilin strip untuk
mencabut buu, spatula untuk mengoleskan lilin, kapas, baskom, serta waslap atau
handuk lembut

b. produk kosmetik yang di gunakan adalah lilin khususus untuk waxing,


alkhol 70% untuk mensterilkan area kulit yang area di waxing, smooting lotion untuk
melembakan , serta talk.

2. Gunakan air hangat untuk membersihkan arena kulit yang akan di waxing
air hangat akan membuata pori pori kulit lebih terbuka serta kulit menjadi lembab .
proses penggunaaan wax untuk menghilangkan bulu bulu atau rambut pun jadi lebih
mudah , dan rasa nyeri akan berkurang.

3.usap area kulit tersebut menggunakan alkhol 70%. Hal ini di lakukan untuk
menghindari kemungkinan terjadinya infeksi karena kondisi kulit yang kurang bersih .

4.Cairkan lilin wrm wax, tunggu hingga suhunya tidak terlalu panas . oleskan
cairan lilin itu pada kulit menggunakan spatula . lilin harus di oleskan searah dengan
tumbuhnya bulu

5.Lapisi dengan strip khusus sambil di tekan tekan , agarproses penghilangan


bulu nanti bisamemberi hasil yang optimal.

6.Tarik strip kea rah yang berlawanan dengan arah pertumbuhan rambut.
Penarikan yang tegas dan cepat akan mengurangi rasa nyeri.

7.untuk menenangkan kulit , di tekan tekan lembut area yang baru saja di
waxing .
14
8.taburkan talk untuk mengurangi rasa lengket

9.Gunakan pinset untuk mencabut bulu bulu yang masih tertinggal.

15
 Tips waxing
Agar hasil waxingyang di harapkan optimal. Perhatikan tips tips berikut ini :

1.waxing tidak boleh dilakukan bila kulit tidk sehat .


2.disarankan untuk tidak melakukan aktifitas berenang Selma 24 jam setelah
waxing. Kaporit pada air bisa bisa mengiritasi kulit yang masih sensistif
3.Pencabut bulu atau rambu initidk akan mmberi hasil optimal jika rambut
masih terlalu pendek
4. Bila setelah dioleskan lilin wax terjadi reaksi alergi , segera cuci dengan air
bersih yang mengalir konsultasikan dengan dokter bila reaksi alergi makin
parah .
5. Tindakan waxing bisa membuat kulit stress sehingga menjadi lebih sensitif
. oleskan pelembab pada kulit yang sudah di waxing agar kulit kembali tenang
dan lembab.

16
BAB III
Penutup

Demikian yang dapat kami paparkan mengenai materi yang menjadi pokok
bahasan dalam makalah ini, tentunya masih banyak kekurangan dan
kelemahannya, kerena terbatasnya pengetahuan dan kurangnya rujukan atau
referensi yang ada hubungannya dengan judul makalah ini.

Kritik dan saran yang membangun kepada penulis demi sempurnanya


makalah ini dan penulisan makalah di kesempatan-kesempatan berikutnya.
Semoga makalah ini berguna bagi penulis pada khususnya juga pembaca

17
Daftar Pustaka

Mulyawan ,Dewi. A-z tentang kosmetik. PT. Elex Media Komputindo.Jakarta

Hellosehat.com

18
Sediaan Penghilang Rambut

Nama :

1. Aniken Erlita ( 5593165204 )

2. Nandira DS (559316 )

D3 Tata Rias

Universitas Negri Jakarta

Anda mungkin juga menyukai