Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA PALOPO

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS SENDANA
Jalan Andi Bintang Kelurahan Mawa Kecamatan Sendana Tlp:082394249188
email:pkmsendanapalopo@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS SENDANA KOTA PALOPO
Nomor : /SK-KAPUS/PKM-S/I/2017

TENTANG
KETERLIBATAN PETUGAS PEMBERI PELAYANAN KLINIS DALAM
PENINGKATAN MUTU KLINIS

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA PUSKESMAS SENDANA KOTA PALOPO

Menimbang : a. bahwa dalam rangka memenuhi kebutuhan asuhan klinis terhadap pasien dan
dilaksanakan dengan optimal maka perlu dilayani oleh tenaga klinis yang
kompeten sesuai dengan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan;
b. bahwa dalam rangka peningkatan mutu klinis perlu adanya keterlibatan
petugas pemberi layanan klinis;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam butir (a) dan
(b), maka ditetapkan Keterlibatan Petugas Pemberi Pelayanan Klinis Dalam
Peningkatan Mutu Klinis;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2002 tentang


Kesehatan;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik
Kedokteran;
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2008 tentang
Pelayanan Publik;
4. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 1457 /Menkes/SK/X/2003 tentang
Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan di Kabupaten/Kota;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS SENDANA TENTANG


KETERLIBATAN PETUGAS PEMBERI PELAYANAN KLINIS DALAM
PENINGKATAN MUTU KLINIS
Kesatu : Setiap tenaga klinis yang melakukan pelayanan di Puskesmas Sendana
berkewajiban ikut berperan serta dalam meningkatkan kinerja tenaga kesehatan
dan mutu pelayanan klinis.
Kedua : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila di
kemudian hari terdapat kekeliruan di dalamnya akan diadakan
perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Palopo
pada tanggal : 04 Januari 2017
KEPALA PUSKESMAS SENDANA

Syamsir, SKM
Nip. 19631201 198803 1 017

Anda mungkin juga menyukai