Anda di halaman 1dari 2

TES WAWANCARA PT PLN (PERSERO)

1. Karakter calon karyawan yang dibutuhkan oleh PT PLN (persero) :


a. Memiliki kepedulian yang tinggi
b. Mempunyai motivasi untuk berprestasi
c. Adanya upaya yang sungguh-sungguh untuk meningkatkan kualitas diri
Note : Berikan bukti konkrit apa yang telah dilakukan, bukan hanya sekedar
rencana dan angan-angan. Hindari kata-kata “saya akan, saya ingin, saya rasa,
mungkin” itu termasuk angan-angan (bullshit), lebih baik gunakan kata “saya
yakin, saya optimis, saya percaya” itu menunjukkan keyakinan dan
kepercayaan diri anda.

2. Hal – hal yang harus diperhatikan :


a. SIKAP
- Mengetuk pintu saat sebelum masuk ruangan
- Memberi salam saat masuk kedalam ruangan
- Melakukan jabat tangan saat sebelum duduk
- Duduklah setelah dipersilahkan
- Duduk tegak dan jangan bersandar
- Usahakan menghafal nama interviewer dan sebut sesekali saat akan
menjawab
- Jagalah Eye Contact, Senyum dan Fokus mendengarkan interviewer
- Jangan sekali-kali melamun, menguap, dan memotong pembicaraan
- Jawablah pertanyaan dengan Lugas, Jelas, dan jangan malu-malu
- Usahakan untuk selalu jujur dalam menjawab pertanyaan
- Berikan bukti-bukti konkrit yang sudah dilakukan terkait jawaban,
bukan rencana dan angan-angan
- Jangan mengarang cerita atau hal-hal yang belum ada buktinya
- YAKIN dan PERCAYA DIRI dengan jawaban yang diberikan
- Setelah selesai, jangan lupa berjabat tangan kembali.
- Jangan membelakangi interviewer saat ingin keluar ruangan
- Jangan lupa ucapkan salam sebelum keluar ruangan.

Created By : Muhamadcesarfajarwo
b. PAKAIAN
- Rambut rapih
- Wajah bersih
- Kumis, jenggot, bulu hidung yang kepanjangan, CUKUR!!!
- Kacamata jernih
- Kemeja warna biru muda (optional)
- Jam tangan
- Celana bahan hitam
- Sabuk / belt hitam
- Sepatu vantovel hitam
- Parfum khas (jangan kebanyakan)
- Mulut wangi

3. Perbanyaklah BERDOA & BERIBADAH. Serta, mintalah restu kedua orang


tua. USAHA tanpa disertai DOA = Sombong, DOA tanpa disertai USAHA =
Bohong.

Created By : Muhamadcesarfajarwo

Anda mungkin juga menyukai