Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN PENDAHULUAN

PENYULUHAN KESEHATAN MENCUCI TANGAN DAN


MENGGOSOK GIGI YANG BAIK DAN BENAR

1. Latar Belakang
Karena keterbatasan waktu untuk melakukan pengkajian maka data
diambil dari hasil screenin oleh Puskesmas I Sokaraja kepada siswa kelas 1
SDN 1 Pamijen yang berjumlah 40 siswa dari jumlah siswa 164 orang.
diperoleh data bahwa terdapat siswa dengan kesehatan gigi baik 5 % dan
terdapat karies gigi 95 %. Hal tersebut sangat memprihatinkan dewan guru SD
1 Pamijen.
Kondisi kesehatan gigi dapat dipengaruhi oleh banyak faktor salah
satunya adalah dari kebiasaan mencuci tangan dan menggosok gigi. Anak kelas
1, 2 dan 3 merupakan usia untuk melatih kebiasaan personal hygiene.

Dalam penanganan masalah kesehatan diri, gigi dan mulut belum ada
tindakan yang dilakukan oleh pihak sekolah atau pun puskesmas. Maka
mencuci tangan dan menggososk gigi yang baik dan benar.
Dari beberapa permasalahan tersebut maka kami mengambil solusi
untuk melaksanakan penyuluhan kesehatan keamanan jajanan anak sekolah.
Sasaran dari kegiatan ini adalah kelas 1 sampai dengan kelas 5, dengan materi
yang diberikan berbeda. Materi penyuluhan kelas 1, 2, dan 3 adalah mencuci
tangan dan menggosok gigi yang benar, sedangkan materi kelas 4 dan 5
adalah penyuluhan kesehatan keamanan jajanan anak sekolah.

2. Rencana Keperawatan
a. Diagnosa Keperawatan Komunitas
Resiko terjadinya peningkatan masalah kesehatan pada siswa SDN 1
Pamijen Kec. Sokaraja Kab. Banyumas
b. Tujuan Umum
Setelah dilakukan pendidikan kesehatan mengenai mencuci tangan,
menggosok gigi diharapkan terjadi peningkatan kesadaran kesehatan bagi
siswa-siswi SD N 1 Pamijen tentang kesehatan personal hygiene dan
kesehatan gigi dan mulut.
c. Tujuan Khusus
Setelah dilakukan penyuluhan kesehatan diharapkan pada siswa-siswi
SD N 1 Pamijen :
 Menjelaskan pengertian menggosok gigi
 Menyebutkan tujuan menggosok gigi
 Menyebutkan akibat bila tidak menggosok gigi
 Menyebutkan waktu yang tepat untuk menggosok gigi
 Menyebutkan kembali cara menggosok gigi yang baik dan benar
 Menyebutkan kembali pengertian cuci tangan
 Menyebutkan kembali tujuan mencuci tangan
 Menyebutkan kembali kapan waktu cuci tangan
 Mampu mendemonstrasikan tujuh cara langkah mencuci tangan yang
benar

3. Rencana Kegiatan
a. Topik
Mencuci tangan dan menggosok gigi yang baik dan benar.
b. Metode
 Presentasi
 Demonstrasi
c. Media
 Lembar balik
 Leaflet
 Gambar
 Alat peraga panthom gigi, sikat gigi, pasta gigi.
d. Waktu dan Tempat
Hari/tanggal : Jum’at, 20 Desember 2013
Waktu : 08.00 WIB s/d selesai
Tempat : SD N 1 Pamijen
e. Pengorganisasian
1. Ketua : Alis Arlianti
2. Ketua koordinator I : Sugeng Joko S.
3. Ketua koordinator II : Pramono
4. Sekertaris : Dewi Aisyah
5. Bendahara : Heru Wiyati
6. Seksi-seksi :
Seksi konsumsi : Heru Wiyati
Seksi perlengkapan : - Kasmiatun
- Alis Arlianti
- Dewi Aisyah
 Seksi peralatan : - Suhono
- Aji Kurniawan
 Seksi dokumentasi : Dini I.P.
 Seksi acara :
- MC : Kasmiatun
- Penyaji : Karsinah

4. Kriteria Evaluasi
a. Evaluasi Struktur
1) Menyiapkan laporan pendahuluan, proposal kegiatan, SAP, leaflet,
lembar balik, dan alat peraga.
2) Waktu pelaksanaan telah disepakati dan ditetapkan
3) Tempat dan perlengkapan acara telah dipersiapkan
4) Materi dan media telah dipersiapkan
5) Telah terbentuk panitia penyelenggara
6) Surat undangan telah dibuat
b. Evaluasi Proses
1) Jumlah siswa-siswi sesuai harapan
2) Penyaji menyampaikan materi dengan tepat
3) Siswa-siswi antusias mengikuti kelangsungan acara
4) Siswa-siswi dapat mendemonstrasikan cara mencuci tangan dan
menggosok gigi dengan baik dan benar
5) Media dan alat bantu dapat digunakan secara efektif
6) Acara dapat berjalan sesuai rencana
c. Evaluasi Hasil
1) Terbina hubungan saling percaya dengan pihak sekolah dan siswa-siswi
SDN 1 Pamijen
2) Siswa-siswi SDN 1 Pamijen mendapat pengetahuan cara mencuci tangan
dan menggosok gigi yang baik dan benar.
LAPORAN PENDAHULUAN
PENYULUHAN KESEHATAN MENCUCI TANGAN DAN
MENGGOSOK GIGI DI SDN 1 PAMIJEN
KECAMATAN SOKARAJA KABUPATEN BANYUMAS

STASE KOMUNITAS

Disusun oleh :
KELOMPOK 3 PARALEL

PROGRAM PENDIDIKAN NERS


FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWIKERTO
2013

Anda mungkin juga menyukai